Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jadwal Penayangan Kembali Good Partner

image-gnews
Good Partner, drama yang dibintangi Jang Nara dan Nam Ji Hyun, mulai tayang pada 12 Juli 2024. Foto: Instagram SBS
Good Partner, drama yang dibintangi Jang Nara dan Nam Ji Hyun, mulai tayang pada 12 Juli 2024. Foto: Instagram SBS
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Serial drama Good Partner telah menarik banyak perhatian penonton sejak pertama kali tayang, namun belakangan ini mengalami jeda tayang yang cukup lama. Good Partner menceritakan perjuangan lucu dari dua pengacara perceraian yang sangat berbeda: Cha Eun Kyung (Jang Nara), seorang pengacara berpengalaman yang menganggap perceraian sebagai panggilan hidupnya, dan Han Yu Ri (Nam Ji Hyun), seorang pengacara pemula yang masih baru dalam bidang ini.

Episode perdana Good Partner berhasil meraih rating nasional sebesar 7,8 persen di Korea Selatan, angka yang cukup tinggi untuk sebuah episode pertama. Episode 4 yang tayang pekan lalu mencatat rating nasional rata-rata sebesar 13,7 persen, menjadikannya drama Korea nomor satu di slot tayangnya saat ini.

Good Partner ditulis oleh Choi Yu Na, seorang pengacara perceraian. Setiap episode berhasil menarik perhatian penonton dengan cerita yang realistis dan penuh empati. "Ini adalah jenis kebahagiaan yang belum pernah saya rasakan sebelumnya. Saya merasa bahagia dan lega karena kami telah mempersiapkannya selama lebih dari lima tahun," ungkapnya.

Good Partner mulai tayang pada Jumat, 12 Juli 2024, dan dijadwalkan tayang setiap Jumat dan Sabtu. Episode 5 akan tayang pada Jumat, 26 Juli 2024, namun penayangan episode 6 yang seharusnya dijadwalkan pada Sabtu, 27 Juli 2024, akan diundur hingga minggu ketiga bulan Agustus. Bagi para penggemar yang ingin tahu lebih lanjut, berikut adalah penjelasan tentang alasan penundaan tayang dan kapan tayangan ini akan kembali.

Alasan Penundaan Penayangan Good Partner

Drama Korea Good Partner dipastikan tidak akan tayang selama tiga minggu ke depan karena bersamaan dengan penyelenggaraan Olimpiade Paris 2024. SBS, saluran televisi Korea yang menayangkan Good Partner, mengumumkan hal ini pada Senin, 22 Juli 2024. "Tayangan Good Partner akan dihentikan mulai 27 Juli hingga 10 Agustus karena liputan Olimpiade Paris 2024," ujar perwakilan SBS.

Olimpiade Paris 2024 akan berlangsung dari Jumat, 26 Juli hingga Minggu, 11 Agustus 2024. Upacara pembukaannya tidak akan diadakan di stadion, melainkan di sepanjang Sungai Seine yang terletak di jantung Kota Paris.

Kapan Good Partner Tayang Kembali?

Untuk para penggemar Good Partner yang menunggu kelanjutannya, berita baiknya adalah bahwa tayangan ini dijadwalkan untuk kembali. Kelanjutan cerita di episode 6 rencananya akan tayang pada 16 Agustus 2024 mendatang. Penjadwalan ulang ini diharapkan dapat memberikan hasil yang memuaskan bagi penonton dan melanjutkan cerita yang telah dinantikan.

Penundaan tayang episode Good Partner membuat banyak penonton merasa kecewa. Kekecewaan mereka tersampaikan melalui berbagai platform media sosial, di mana mereka mengungkapkan rasa sedih karena drama favorit mereka harus mengalami jeda. "Sayang sekali acara ini dibatalkan lebih dari dua minggu," keluh seorang penonton. "Jika penundaan ini harus terjadi, sebaiknya tayangkan setelah Olimpiade," ujar penonton lainnya. Meskipun begitu, para penggemar tetap berharap dan menantikan kembalinya drama ini pada 16 Agustus mendatang.

Good Partner tidak hanya hiburan, tetapi juga memberikan wawasan mendalam mengenai tantangan yang dihadapi oleh pengacara perceraian, serta menawarkan empati dan katarsis bagi penontonnya. Drakor ini menggambarkan perjuangan emosional Cha Eun Kyung dan Han Yu Ri dengan cara yang memikat, membuat penonton merasa terhubung dengan cerita mereka.

SHARISYA KUSUMA RAHMANDA | MARVELA | KARUNIA PUTRI | YUNIA PRATIWI 

Pilihan Editor: 7 Penulis dan Sutradara Drama Korea Populer

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


7 Drakor Populer yang Dibintangi Idol K-Pop

17 jam lalu

Bae Suzy raih piala Aktris Terbaik Blue Dragon Series Awards lewat perannya dalam drama Korea Anna. (Tangkapan layar Youtube KBS Entertain)
7 Drakor Populer yang Dibintangi Idol K-Pop

Industri hiburan Korea dikenal pandai mengakumulasi penggemar. Caranya memberi ruang artis berkiprah di bidang lain, misalnya idol K-Pop ke drakor.


Jadi Suami yang Selingkuh di Good Partner, Ji Seung Hyun dapat 'Pukulan' dari Sang Istri

1 hari lalu

Ji Seung Hyun (tengah) berperan sebagai Kim Ji Sang dalam Good Partner. Suami Cha Eun Kyung (Jang Nara) yang berselingkuh dengan Choi Sara (Han Jae I). Instagram.com/@sbsdrama.official
Jadi Suami yang Selingkuh di Good Partner, Ji Seung Hyun dapat 'Pukulan' dari Sang Istri

Ji Seung Hyun menceritakan reaksi sang istri tentang perannya dalam Good Partner, hingga kisah cinta dan perjalanan kairernya


Profil Jun Ji Hyun: Aktris Korea Serba Bisa dengan Bayaran Termahal

1 hari lalu

Aktris Jun Ji Hyun. (Soompi)
Profil Jun Ji Hyun: Aktris Korea Serba Bisa dengan Bayaran Termahal

Jun Ji Hyun menjadi salah satu aktris paling dihormati dan dicintai di industri hiburan Korea Selatan.


Sederet Film Korea yang Dibintangi Ji Chang Wook

1 hari lalu

Ji Chang Wook dalam drama The Worst of Evil. Dok. Disney+ Hotstar
Sederet Film Korea yang Dibintangi Ji Chang Wook

Ji Chang Wook dan sederet film yang dibintanginya. Tidak hanya drama korea, Chang Wook juga aktif membintangi layar lebar Korea Selatan.


Akan Bintangi Drama Knock Off, Kilas Balik Drama Korea yang Diperankan Jo Bo Ah

2 hari lalu

Jo Bo Ah dikabarkan akan beradu akting dengan Kim Soo Hyun dalam drama genre dark comedy. Berikut ini sinopsis drakor Knock Off.  Foto: Soompi
Akan Bintangi Drama Knock Off, Kilas Balik Drama Korea yang Diperankan Jo Bo Ah

Setelah beberapa tahun tak aktif, Jo Bo Ah kembeali ke dunia drakor. Akan berperan sebagai pasangan Kim Soo Hyun di drama Knock Off.


Profil Jo Bo Ah yang Dikonfirmasi Perankan Song Hye Jung dalam Drama Knock Off

2 hari lalu

Jo Bo Ah dikabarkan akan beradu akting dengan Kim Soo Hyun dalam drama genre dark comedy. Berikut ini sinopsis drakor Knock Off.  Foto: Soompi
Profil Jo Bo Ah yang Dikonfirmasi Perankan Song Hye Jung dalam Drama Knock Off

Jo Bo Ah akan membintangi drama mendatang berjudul "Knock Off" yang tayang pada 26 Agustus, Disney+.


Sederet Drama Kriminal yang Diperankan Ji Chang Wook

2 hari lalu

Ji Chang Wook dan Wi Ha Joon dalam drama Korea The Worst of Evil. Dok. Disney+ Hotstar
Sederet Drama Kriminal yang Diperankan Ji Chang Wook

Aktor Ji Chang Wook memainkan banyak genre di layar kaca dan layar lebar, seperti genre romansa, drama, kriminal dan lainnya.


Profil Para Pemain Drakor Knock Off, Ada Kim Soo Hyun dan Jo Bo Ah

2 hari lalu

Jo Bo Ah dikabarkan akan beradu akting dengan Kim Soo Hyun dalam drama genre dark comedy. Berikut ini sinopsis drakor Knock Off.  Foto: Soompi
Profil Para Pemain Drakor Knock Off, Ada Kim Soo Hyun dan Jo Bo Ah

Drama Korea Knock Off akan dibintangi sejumlah bintang terkenal seperti Kim Soo Hyun, Jo Bo Ah, Kwon Nara, hingga Lee Jung Eun.


Usia Asli Para Bintang Drakor Nine Puzzles

3 hari lalu

Son Sukku dan Kim Dami, pemeran drakor Nine Puzzle. Korb.com
Usia Asli Para Bintang Drakor Nine Puzzles

Nine Puzzles yang dibintangi oleh Kim Da Mi dan Son Suk Ku akan tayang pada 2025.


Para Pemeran Drama Hyper Knife yang Tayang 2025

4 hari lalu

Sol Kyung Gu dan Esom dalam film Kill Boksoon. Dok. Netflix
Para Pemeran Drama Hyper Knife yang Tayang 2025

Hyper Knife berfokus pada kejahatan medis, tentang seorang dokter dan pembunuh.