Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Johnny Depp Dikabarkan Dekat dengan Yulia Vlasova, Usianya Lebih Muda 33 Tahun

Reporter

Editor

Marvela

image-gnews
Aktor dan produser Johnny Depp hadir dalam sesi pemotretan untuk mempromosikan film dokumenter
Aktor dan produser Johnny Depp hadir dalam sesi pemotretan untuk mempromosikan film dokumenter "Crock Of Gold: A few rounds with Shane Macgowan", di Festival Film San Sebastian, di San Sebastian, Spanyol, 20 September 2020. REUTERS/Vincent West
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Aktor Hollywood, Johnny Depp baru-baru ini dikabarkan dekat dengan seorang model asal Rusia bernama Yulia Vlasova. Kabar tersebut mulai ramai dibicarakan setelah keduanya sering terlihat bersama di beberapa lokasi dan acara dua tahun terakhir.

Meski begitu, dilansir dari People, aktor 61 tahun dan model 28 tahun tersebut belum meresmikan hubungan mereka sebagai sepasang kekasih. Keduanya dikatakan menjaga hubungan mereka tetap “santai” dan hingga saat ini belum menggunakan label “pacar” atau sejenisnya.

Hubungan Johnny Depp dan Yulia Vlasova

Johnny Depp dan Yulia Vlasova pertama kali bertemu saat menghadiri Festival Film Internasional Karlovy Vary yang ke-55 pada Agustus 2021 lalu. Sebagaimana tertulis pada laman Daily Mail, bintang film Pirates of The Caribbean itu dianggap telah move on dari mantan istrinya, Amber Heard, dua tahun setelah sidang perceraian yang pada saat itu sempat menggemparkan dunia hiburan. Akan tetapi, sang aktor belum memberikan keterangan resmi apapun mengenai hubungan barunya tersebut. 

"Dia fokus untuk bergerak maju. Dia tetap sibuk. Ada banyak pengalihan yang baik, jadi tidak ada banyak waktu untuk mengenang masa-masa kelam itu," ungkap seorang narasumber kepada People. Menurut keterangannya, meskipun sudah mulai membaik, Johnny Depp belum memiliki waktu untuk berfokus pada kisah yang menyangkut hubungan asmaranya. 

Di samping itu, Yulia Vlasova yang juga dianggap sepakat untuk tidak melabeli hubungannya dengan Johnny Depp terlihat beberapa kali mengunggah foto yang menunjukkan romansa di antara mereka. "JD. Dia adalah pria yang sangat berbakat dan menginspirasi," tulisnya sebagai jawaban dari pertanyaan yang dikirim pengikutnya di Instagram mengenai aktor favoritnya. Hal itu ia tuliskan disertai foto dua orang yang saling bertumpu tangan di kaki satu sama lain di awal tahun ini.

Ibu Yulia Vlasova, Galina, menolak mengomentari dugaan percintaannya dengan Johnny Depp. Perempuan 60 tahun tersebut meminta media menanyakan langsung ke anaknya. “Saya tidak tahu apa-apa, semua pertanyaan ditujukan untuknya,” katanya kepada media lokal Rusia.

Sekilas tentang Yulia Vlasova

Selain seorang model, Yulia Vlasova juga merupakan seseorang yang bergelut di bidang kecantikan. Saat ini kediamannya berlokasi di Praha, tempat ia memiliki studio tata rias dan tata rambut. Kota yang sama yang mempertemukan dia dengan Johnny Depp.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Berdasarkan laporan Daily Mail, Vlasova diketahui berasal dari Sortirovka, salah satu provinsi di Rusia, tepatnya di pinggiran kota Yaketarinburg. Dirinya menuntut ilmu di akademi pelatihan diplomat dan mata-mata terkemuka di Moskow, menurut media lokal Rusia dan melanjutkannya ke Institut Hubungan Internasional elit di Moskow, yang dikenal sebagai MGIMO dan dijalankan oleh Kementerian Luar Negeri Rusia.

Yulia mendapat pekerjaan di sebuah perusahaan di Ceko setelah lulus kuliah. Setelahnya, ia memutuskan untuk membuka salon kesehatan dan kecantikan miliknya sendiri serta bekerja sebagai model dan seorang influencer di media sosial.

Pada tahun 2021, Yulia yang memiliki tinggi 5 kaki 7 inci atau sekitar 170,18 sentimeter berhasil menjadi finalis kontes kecantikan internasional Miss Office, yang dilangsungkan di Moskow.

DAILY MAIL | PEOPLE

Pilihan Editor: Tanggapan Pihak Johnny Depp atas Tuduhan Pelecehan Verbal dari Lawan Mainnya

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Lee Soo Hyuk, Profil dan Sepak Terjangnya di Dunia Akting

4 hari lalu

Lee Soo Hyuk saat menghadiri Coach Play Singapore Shophouse, di Singapura, Jumat 14 April 2023. (dok. Coach)
Lee Soo Hyuk, Profil dan Sepak Terjangnya di Dunia Akting

Lee Soo Hyuk, aktor Korea Selatan yang memulai karier sebagai seorang model.


Winona Ryder Ungkap Pernah Jadi Korban Pelecehan Seksual di Hollywood

4 hari lalu

Winona Ryder. John Shearer/Invision/AP
Winona Ryder Ungkap Pernah Jadi Korban Pelecehan Seksual di Hollywood

Winona Ryder buka suara soal pelecehan seksual yang pernah ia alami di Hollywood dan mengubah pandangannya terhadap industri film.


Mantan Model asal Brasil Dihukum 8 Tahun Penjara karena Kasus Perdagangan Orang dan Perbudakan

53 hari lalu

Ilustrasi korban tindak pidana perdagangan orang (TPPO) atau human trafficking. REUTERS/Maxim Shemetov
Mantan Model asal Brasil Dihukum 8 Tahun Penjara karena Kasus Perdagangan Orang dan Perbudakan

Mantan model Kat Torres dijatuhi hukuman penjara delapan tahun atas tuduhan perdagangan orang dan perbudakan pada perempuan


4 Hal Menarik Tentang Han Sun Hwa, Bintang Drama Romansa My Sweet Mobster

59 hari lalu

Berikut ini alur cerita drakor My Sweet Mobster yang dibintangi oleh Um Tae Goo dan Han Sun Hwa. Drakor ini bergenre komedi romantis. Foto: Viki
4 Hal Menarik Tentang Han Sun Hwa, Bintang Drama Romansa My Sweet Mobster

Han Sun Hwa, bintang My Sweet Mobster Memulai karier sebagai seorang idol K-Pop.


Lindsay Lohan, Aktris Multitalenta yang Menapaki Usia 38 Tahun

2 Juli 2024

Lindsay Lohan memakai perhiasan rancangannya sendiri yang bertema pandemi (Instagram/@lindsaylohan)
Lindsay Lohan, Aktris Multitalenta yang Menapaki Usia 38 Tahun

Aktris Lindsay Lohan berkarir sejak usia 3 tahun sebagai model Ford dan tampil di lebih dari 60 iklan TV termasuk iklan The Gap, Pizza Hut, Wendy's.


Tamayo Perry, Aktor Pirates of The Caribbean Tewas Diserang Hiu Saat Berselancar di Hawaii

25 Juni 2024

Aktor dan surfer, Tamayo Perry. Foto: Facebook Walt Disney.
Tamayo Perry, Aktor Pirates of The Caribbean Tewas Diserang Hiu Saat Berselancar di Hawaii

Wali Kota Honolulu Rick Blangiardi menceritakan bagaimana berkarismanya Tamayo Perry sebagai penjaga pantai.


Profil Han Bo Reum, Bintang Drama Korea Scandal yang Baru Tayang

19 Juni 2024

Han Bo Reum. FOTO/Instagram/han_bling_
Profil Han Bo Reum, Bintang Drama Korea Scandal yang Baru Tayang

Han Bo Reum adalah model multitalenta, ia juga bermain di sejumlah drama Korea, drakornya yang teranyar berjudul Scandal.


Profil Jang Ki Yong yang akan Mengadakan Fan Meeting di Asia

13 Juni 2024

Jang Ki Yong dalam drama The Atypical Family. Dok. JTBC
Profil Jang Ki Yong yang akan Mengadakan Fan Meeting di Asia

Jang Ki Yong akan mengadakan jumpa penggemar atau fan meeting di beberapa negara di Asia


Johnny Depp akan Bermain Film Baru

12 Juni 2024

Johnny Depp saat menghadiri Festival Film Cannes 2023. Foto: Instagram/@festivaldecannes
Johnny Depp akan Bermain Film Baru

Sutradara Terry Gilliam menggarap film terbarunya The Carnival at the End of Days dan menjadikan Johnny Depp


Film Pirates of the Caribbean dan Harapan Produser untuk Waralaba Ini

23 Mei 2024

Pirates Of The Caribbean: Dead Men Tell No Tales. winnetnews.com
Film Pirates of the Caribbean dan Harapan Produser untuk Waralaba Ini

Produser waralaba Pirates of the Caribbean Jerry Bruckheimer ingin masa depan film bertema bajak laut itu mulai dari proyek reboot