Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Debut Horor, Arya Saloka Akui Tak Sulit Dalami Karakter di Film Lembayung

image-gnews
Pemeran Dr Teto dalam film Lembayung, Arya Saloka memberikan keterangan saat konferensi pers film Lembayung di Epicentrum Walk, Kuningan, Jakarta, Senin, 26 Agustus 2024.  Film Lembayung merupakan film yang diangkat dari kisah nyata Pica dan Arum yang disutradarai  Baim Wong dan dibintangi oleh Yasamin Jasem, Taskya Namya, hingga Arya Saloka. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Pemeran Dr Teto dalam film Lembayung, Arya Saloka memberikan keterangan saat konferensi pers film Lembayung di Epicentrum Walk, Kuningan, Jakarta, Senin, 26 Agustus 2024. Film Lembayung merupakan film yang diangkat dari kisah nyata Pica dan Arum yang disutradarai Baim Wong dan dibintangi oleh Yasamin Jasem, Taskya Namya, hingga Arya Saloka. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Aktor Arya Saloka kembali meramaikan industri perfilman Indonesia dengan membintangi film horor berjudul Lembayung. Film ini merupakan debutnya dalam genre horor dan menjadi kembalinya Arya setelah lama absen dari layar lebar.

"Film horor pertama dan sepertinya film saya pertama juga setelah berapa tahun enggak main," kata Arya saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, pada Senin, 26 Agustus 2024.

Lembayung merupakan karya sutradara Baim Wong dan diproduksi oleh Prime Eagle Studios dan Tiger Wong Entertainment. Dalam film Lembayung, Arya berperan sebagai seorang dokter gigi. Untuk mendalami karakternya, aktor kelahiran 1991 itu mengakui tak menemui kesulitan berarti, karena sebagian besar sahabatnya adalah dokter gigi.

“Enggak terlalu (sulit) ya karena sebelumnya saya memang cukup dekat dengan dokter. Sahabat-sahabat saya pun juga dokter banyak,” ungkapnya.

Para pemeran dan tim berfoto bersama usai konferensi pers film Lembayung di Epicentrum, Kuningan, Jakarta, Senin, 26 Agustus 2024. Film Lembayung merupakan film yang diangkat dari kisah nyata Pica dan Arum yang disutradarai Baim Wong dan dibintangi oleh Yasamin Jasem, Taskya Namya, hingga Arya Saloka. TEMPO/Martin Yogi Pardamean

Arya Saloka Riset ke Klinik Dokter Gigi untuk Dalami Peran

Arya bercerita, sebelum memulai proses syuting, ia melakukan riset secara mandiri dengan mengunjungi klinik dokter gigi sebagai pasien. Ia menceritakan pengalamannya yang unik saat membersihkan karang gigi, sambil memperhatikan gerak-gerik dokter gigi tersebut.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Saya lebih banyak melihat pergerakan dokter gigi itu seperti apa secara langsung, terus ngobrol-ngobrol juga sedikit meski enggak bilang saya akan syuting jadi dokter gigi," kata pemeran serial Ikatan Cinta itu.

Film Lembayung mengadaptasi utas horor viral berjudul ‘Jin Poli Gigi’ yang ditulis oleh Pica melalui akun X @saturnrushx. Utas tersebut menceritakan pengalaman mengerikan yang dialami Pica bersama temannya, Arum, saat menjalani praktik kerja lapangan (PKL) di sebuah klinik gigi di pinggiran Yogyakarta. Meskipun utas ini tidak selesai ditulis oleh Pica karena trauma, ceritanya diadaptasi oleh Baim Wong bersama Gemati Rahayu menjadi skenario film.

Selain Arya Saloka, film ini juga dibintangi oleh Yasamin Jasem, Taskya Namya, Oka Antara, Anna Jobling, Erick Estrada, dan Asri Welas. Lembayung adalah produksi perdana dari Prime Eagle Studios dan Tiger Wong Entertainment, yang bekerja sama di bawah arahan Baim Wong dan Gemati Rahayu sebagai penulis skenario. Film ini dijadwalkan tayang di bioskop mulai Kamis, 19 September 2024.

Pilihan Editor: Garap Film Lembayung, Baim Wong: Butuh Kesabaran Super Tinggi

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pemeran Film Netflix The Deliverance, Ada Mo'Nique Hingga Glenn Close

1 hari lalu

Poster Film The Deliverance. Imdb.com
Pemeran Film Netflix The Deliverance, Ada Mo'Nique Hingga Glenn Close

The Deliverance Film horor Netflix ini dibintangi sejumlah aktor terkenal termasuk aktris senior Glenn Close.


Sinopsis The Deliverance Serial Horor Netflix yang Tayang 30 Agustus 2024

2 hari lalu

Poster Film The Deliverance. Imdb.com
Sinopsis The Deliverance Serial Horor Netflix yang Tayang 30 Agustus 2024

The Deliverance mengisahkan perjuangan seorang ibu melawan teror horor di rumah baru.


Film Horor "Mariara" Produksi Manado, Tayang di Cinema XXI November 2024

2 hari lalu

Poster film Mariara. Dok. Pemprov Sulawesi Utara.
Film Horor "Mariara" Produksi Manado, Tayang di Cinema XXI November 2024

Setelah menunggu kurang lebih 5 tahun akhirnya film layar lebar produksi perdana dari Gorango Production, yang bermarkas di Manado, selesai merampungkan seluruh proses produksinya.


Sumala: Sinopsis dan Para Pemeran Film Horor Ini

2 hari lalu

Film Sumala. Dok.IMDB
Sumala: Sinopsis dan Para Pemeran Film Horor Ini

Film horor terbaru Sumala dijadwalkan tayang di bioskop pada 26 September 2024


Senang Terima Tantangan, Yeri Red Velvet akan Main Film Horor

3 hari lalu

Yeri Red Velvet. Foto: Instagram/@sm_actist
Senang Terima Tantangan, Yeri Red Velvet akan Main Film Horor

Yeri Red Velvet mengaku gugup sekaligus gembira akan membintangi film horor pertamanya.


Ketum Perbasi Danny Kosasih Meninggal, Baim Wong: Terima Kasih untuk Dedikasinya

7 hari lalu

Ketua Umum Perbasi Danny Kosasih meninggal pada Kamis, 5 September 2024. Foto: Instagram/@perbasi.ina
Ketum Perbasi Danny Kosasih Meninggal, Baim Wong: Terima Kasih untuk Dedikasinya

Baim Wong hingga Raffi Ahmad kehilangan sosok Danny Kosasih yang telah mengabdikan sebagian besar hidupnya untuk dunia basket Indonesia.


3 Film Korea Populer yang Dibintangi Kim Ji Won yang Berkunjung ke Indonesia

9 hari lalu

Kim Ji Won. Dok. HighZium Studio
3 Film Korea Populer yang Dibintangi Kim Ji Won yang Berkunjung ke Indonesia

Film apa saja yang diperankan oleh Kim Ji Won? Berikut ini ulasannya.


Serba-serbi Film Horor Perjanjian Setan Menjelang Tayang

10 hari lalu

Film Perjanjian Setan. youtube
Serba-serbi Film Horor Perjanjian Setan Menjelang Tayang

Film horor terbaru Perjanjian Setan karya sutradara Farid Dermawan akan tayang di bioskop pada 5 September 2024


Pengalaman Mistis Pemain Lembayung saat Syuting: Roh Tentara Jepang hingga Muntah Darah

17 hari lalu

Pemeran Pica dalam film Lembayung,  Taskya Namya (tengah) memberikan keterangan saat konferensi pers film Lembayung di Epicentrum Walk, Kuningan, Jakarta, Senin, 26 Agustus 2024.  Film Lembayung merupakan film yang diangkat dari kisah nyata Pica dan Arum yang disutradarai  Baim Wong dan dibintangi oleh Yasamin Jasem, Taskya Namya, hingga Arya Saloka. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Pengalaman Mistis Pemain Lembayung saat Syuting: Roh Tentara Jepang hingga Muntah Darah

Para pemain film Lembayung bercerita tentang pengalaman mistis yang mereka alami selama syuting di Yogyakarta.


Setahun Garap Film Lembayung, Baim Wong Ungkap Sulitnya Jadi Sutradara

17 hari lalu

Sutradara sekaligus produser film Lembayung, Baim Wong memberikan keterangan saat konferensi pers film Lembayung di Epicentrum Walk, Kuningan, Jakarta, Senin, 26 Agustus 2024. Film Lembayung merupakan debut Baim Wong menjadi sutradara di dunia film Indonesia. Dalam keterangannya, Baim menyampaikan menjadi sutradara bukanlah hal yang mudah, pasalnya bukan hanya saat proses syuting yang ia perhatikan, Baim Wong juga harus fokus dan turut terlibat dalam proses pascasyuting. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Setahun Garap Film Lembayung, Baim Wong Ungkap Sulitnya Jadi Sutradara

Baim Wong bercerita saat dirinya menghadapi banyak keraguan dan tantangan saat debut sebagai sutradara di film Lembayung.