Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Konser Kejar Mimpi di De Tjolomadoe Bertabur Bintang, Ada Ruth Sahanaya dan Rossa

image-gnews
Head of Marketing, Brand & Customer Experience Bank CIMB Niaga, Muhamad Firdaus Andjar (tengah) menjelaskan tentang Konser Kejar Mimpi untuk Indonesia 2024 dalam konferensi pers di De Tjolomadoe, Karanganyar, Jawa Tengah, Selasa, 20 Agustus 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE.
Head of Marketing, Brand & Customer Experience Bank CIMB Niaga, Muhamad Firdaus Andjar (tengah) menjelaskan tentang Konser Kejar Mimpi untuk Indonesia 2024 dalam konferensi pers di De Tjolomadoe, Karanganyar, Jawa Tengah, Selasa, 20 Agustus 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE.
Iklan

TEMPO.CO, Surakarta - Konser musik bertajuk Kejar Mimpi untuk Indonesia 2024 bakal digelar di gedung De Tjolomadoe, Karanganyar, Jawa Tengah, Sabtu, 24 Agustus 2024. Pertunjukan itu akan bertabur sederet musisi kondang Indonesia mulai dari Ruth Sahanaya, Rossa, Marcell Siahaan, Cakra Khan, Tiara Andini, Maudy Ayunda, Cut Mini, Gilang Dirga, Prince Poetiray, hingga Woro Mustiko. 

Head of Marketing, Brand & Customer Experience Bank CIMB Niaga, Muhamad Firdaus Andjar, selaku penyelenggara mengemukakan konser digelar untuk menyambut hari jadi ke-69 pada 26 September mendatang. "PT Bank CIMB Niaga Tbk menghadirkan signature event tahunan sebagai wujud apresiasi untuk nasabah setia sekaligus dukungan kepada seniman musik dan industri kreatif Tanah Air," ujar Firdaus di kompleks De Tjolomadoe, Karanganyar, Jawa Tengah, Selasa, 20 Agustus 2024. 

Konser Tampilkan Ruth Sahanaya, Rossa, Maudy Ayunda

Ia menjelaskan pagelaran musik itu untuk ke-10 kalinya diadakan sejak 2018. Untuk tahun ini konser akan dihadirkan dengan konsep unik karena dikemas dalam format orkestra. Pertunjukan akan menampilkan kolaborasi epik komposer terkemuka Andi Rianto bersama Magenta Orchestra, dengan para seniman inspiratif Indonesia. 

"Sejumlah artis kondang yang akan kami hadirkan di antaranya Ruth Sahanaya, Rossa, Marcell Siahaan, Cakra Khan, Tiara Andini, Maudy Ayunda, Cut Mini, Gilang Dirga, Prince Poetiray, hingga Woro Mustiko," tutur dia. 

Tidak hanya itu, konser itu juga akan menampilkan para talenta muda pemenang Kejar Mimpi Rising Start 2024, program pencarian bakat menyanyi dari CIMB Niaga dan CIMB Group yang telah dilaksanakan di 4 negara, yaitu Indonesia, Malaysia, Thailand dan Filipina. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Mereka adalah Sharifah Nurilmuhayati Binti Syed Hussain dari Malaysia, Jesica Theresia Koloay dan Annisa Anastasia Ayu Jamaluddin dari Indonesia, serta Marvin Restituto llagan dari Filipina," kata dia.

Ia menambahkan konser itu bukan pertunjukkan musik biasa. "Dalam pertunjukan musik eksklusif ini, kami menghadirkan pengalaman langsung (live experience)," ucap dia.

Head of Region Jawa Tengah & Jawa Barat CIMB Niaga Andiko Manik menambahkan pemilihan wilayah Kota Solo (Solo Raya) untuk pagelaran konser tahun ini dilakukan sebagai wujud apresiasi bagi nasabah loyal yang berada di area Solo, Jawa Tengah, dan sekitarnya. Selain itu, dalam beberapa tahun terakhir, Solo juga dikenal sebagai salah satu kota yang terus berkembang, menjadi daya tarik masyarakat di berbagai daerah, khususnya dari sisi pariwisata.

Pilihan Editor: Daftar dan Jadwal 21 Grup dan Solois K-Pop yang Akan Gelar Konser Agustus-Desember

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Nyanyian Tanah Merdeka, Konser Rakyat Leo Kristi 14 September 2024

22 jam lalu

Musisi Ote Abadi (kedua kanan), Nona van der Kley (kedua kiri), Liliek Jasqee (kanan) dan tim musik Institut Kesenian Jakarta (IKJ) membawakan lagu karya Leo Kristi dalam acara Konser Rakyat Leo Kristi bertajuk Ku Takkan Pernah Mati di Taman Ismail Marzuki (TIM), Jakarta, Sabtu, 27 Juli 2024. TEMPO/M Taufan Rengganis
Nyanyian Tanah Merdeka, Konser Rakyat Leo Kristi 14 September 2024

Selama 2 bulan terakhir, Konser Rakyat Leo Kristi telah diselenggarakan lebih dari satu kali. Sabtu malam nanti, Apa yang menarik?


Fase Baru Linkin Park, Tur Konser Formasi Anyar

2 hari lalu

Formasi Linkin Park yang baru. Foto: Instagram.
Fase Baru Linkin Park, Tur Konser Formasi Anyar

Linkin Park kembali dengan formasi baru dan album terbaru, From Zero


Mengenal Musisi The Weeknd, yang Debut Lagu Baru di Brasil

3 hari lalu

The Weeknd. YouTube
Mengenal Musisi The Weeknd, yang Debut Lagu Baru di Brasil

The Weeknd telah konser di Sao Paulo, Brasil, pada Sabtu, 7 September 2024


Mengenal Kim Junsu yang akan Konser Kolaborasi dengan Kim Jae Joong

3 hari lalu

Xiah Junsu. asianpopcorn.com
Mengenal Kim Junsu yang akan Konser Kolaborasi dengan Kim Jae Joong

Dua mantan anggota grup idola TVXQ, Kim Jae Joong dan Kim Junsu (XIA) akan konser di Seoul, Korea Selatan, pada 8 November hingga 10 November 2024


Jadwal Tur Maliq & D'essentials di Indonesia dan Malaysia, Tiket Mulai Rp 250 Ribu

4 hari lalu

Maliq & D'essentials. Dok. Maliq & D'essentials
Jadwal Tur Maliq & D'essentials di Indonesia dan Malaysia, Tiket Mulai Rp 250 Ribu

Maliq & D'essentials menggelar Can Machines Fall In Love? Album Tour di Makassar, Bali, Surabaya, Yogyakarta,Bandung, dan Kuala Lumpur.


Profil 8 Member Stray Kids, Bakal Konser di Stadion Madya GBK 21 Desember 2024

5 hari lalu

Stray Kids di acara Red Carpet Golden Disc Awards ke-38 di Jakarta pada Sabtu, 6 Januari 2024. TEMPO/Marvela
Profil 8 Member Stray Kids, Bakal Konser di Stadion Madya GBK 21 Desember 2024

Profil 8 member Stray Kids yang bakal konser di Stadion Madya GBK pada 21 Desember 2024.


Profil Emily Armstrong, Vokalis Baru Linkin Park yang Kembali Merilis Lagu Setelah 7 Tahun

5 hari lalu

Emily Armstrong, vokalis baru Linkin Park. Foto: Instagram.
Profil Emily Armstrong, Vokalis Baru Linkin Park yang Kembali Merilis Lagu Setelah 7 Tahun

Profil Emily Armstrong, vokalis baru Linkin Park yang akan tampil bersama grup barunya dalam konser band ini setelah kematian Chester Bennington.


2NE1 Umumkan 2 Lokasi Pertama Tur Asia Welcome Back: Manila dan Jakarta

5 hari lalu

2NE1 menggelar tur Asia 'Welcome Back'. Foto: Instagram/@yg_ent_official
2NE1 Umumkan 2 Lokasi Pertama Tur Asia Welcome Back: Manila dan Jakarta

2NE1 mengumumkan dua lokasi pertama untuk tur Asia 'Welcome Back', yaitu Manila dan Jakarta yang akan digelar pada November 2024.


Day6 Meluncurkan Album Kesembilan, Band Aid

7 hari lalu

Grup band asal Korea Selatan, DAY6. Foto: X/@day6official
Day6 Meluncurkan Album Kesembilan, Band Aid

Band Korea Selatan Day6 meluncurkan album kesembilan, Band Aid, pada Senin, 2 September 2024


Mengenang Rapper Fatman Scoop, Perjalanan Karier Musisi Amerika Ini

10 hari lalu

Fatman Scoop. xErikxKabikxPhotography/MediaPunch
Mengenang Rapper Fatman Scoop, Perjalanan Karier Musisi Amerika Ini

Rapper Fatman Scoop meninggal setelah pingsan di atas panggung saat konser di Connecticut, Amerika Serikat, pada Jumat, 30 Agustus 2024