Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Sederet Drama Saeguk Diperankan Ji Chang Wook

image-gnews
Ji Chang Wook dalam drama The Worst of Evil. Dok. Disney+ Hotstar
Ji Chang Wook dalam drama The Worst of Evil. Dok. Disney+ Hotstar
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Ji Chang Wook jadi salah satu nama aktor besar di industri hiburan Korea Selatan. Ia memulai karirnya dari  teater musikal dan melakukan debut di layar kaca dalam film Days... pada tahun 2006. Pada tahun 2011, ia memenangkan Excellence Award, Actor in a Daily Drama di KBS Drama Awards untuk perannya dalam drama Smile, Dong Hae ( ) serta Excellence Award dalam Special Project Drama di MBC Drama Awards 2013 untuk perannya di drama Empress Ki (). Ji Chang Wook juga sering didapuk untuk bermain dalam drama saeguk atau drama sejarah. Apa sajakah itu?

Queen Woo (2024)

Mulai dari drakor terbarunya di tahun 2024 ini, Queen Woo jadi salah satu drama saeguk yang dibintangi oleh Ji Chang Wook. Dalam drama ini, Ji Chang Wook berperan sebagai Raja Gogukcheon. Dilansir dari Mydramalist, drakor ini bercerita tentang krisis yang terjadi ketika Raja Goguryeo, meninggal secara tiba-tiba. Woo Hui yang diperankan oleh Jeon Jong Seo menjadi incaran para pangeran dan 5 suku yang semuanya ingin mendapatkan kekuasaan.

Untuk melindungi keluarga dan sukunya, dia menggunakan pernikahan levirat. Dia berjuang untuk menikahi salah satu adik laki-laki mendiang suaminya dan menempatkan mereka di atas tahta. Tantangan itu harus Woo Hui selesaikan dalam waktu 24 jam.

Queen Woo akan tayang tanggal 29 Agustus mendatang dan diperkirakan selesai pada 12 September 2024 dengan hanya berisi 8 episode saja. Drama ini turut dibintangi oleh Jeon Jong Seo, Kim Moo Yeol, Lee Soo Hyuk, Jung Yoo Mi, dan Park Ji Hwan. Anda bisa menyaksikan drama ini melalui stasiun televisi TVING dan pastikan jika menonton bersama anggota keluarga semuanya harus berada di usia 15+.

Empress Ki (2013)

Terpisah 11 tahun sebelumnya, Ji Chang Wook pernah membintangi drama Empress Ki yang tayang setiap hari senin dan selasa di stasiun televisi Korea Selatan, MBC. Dengan 51 episode drama ini mengudara sejak tanggal 28 Oktober hingga 29 April 2013. Kini drama ini dapat ditonton di Netflix, Apple TV, dan Kocowa.

Drama ini berkisah tentang Permaisuri Ki pemegang kekuasaan di Dinasti Yuan selama 37 tahun yang didirikan oleh Genghis Khan. Permaisuri Ki bukan keturunan Mongol atau suku Han Tiongkok melainkan dari Goryeo sebuah kerajaan yang kecil. Nahas, ia dibawa ke Mongol untuk dijadikan sebagai Gungnyeo atau wanita istana.

Warrior Baek Dong Soo (2011)

Sebagai salah satu pemeran utama dalam drama ini, Ji Chang Wook memainkan karakter yang bernama Baek Dong Soo. Drama ini berlatarkan waktu Dinasti Joseon pada masa pemerintahan Raja Jeong Jo. Drama saeguk ini juga dipadukan dengan seni bela diri berpusat pada peristiwa yang melibatkan konspirasi Putra Mahkota Sa Do. Kelompok prajurit Baek Dong Soo yang membela Raja Jeong Jo diadu dengan organisasi pembunuh misterius yang berencana untuk membunuh Raja.

Setiap karakter yang dimainkan oleh Ji Chang Wook punya kekhasannya masing-masing. Ia mampu membawakannya dengan sangat apik, Tak heran bila ia acap kali mendapatkan penghargaan bergengsi. Pada tahun 2019, ia memenangkan “Aktor Terbaik” di Asia Artist Awards. Penghargaan-penghargaan ini ia terima tentu atas kepiawaiannya dalam membawakan sebuah karakter.

Pilihan Editor: Momen Ji Chang Wook Ditantang Berbahasa Indonesia Hingga Foto dengan Replika Buku Nikah

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


7 Drakor Populer yang Dibintangi Idol K-Pop

12 jam lalu

Bae Suzy raih piala Aktris Terbaik Blue Dragon Series Awards lewat perannya dalam drama Korea Anna. (Tangkapan layar Youtube KBS Entertain)
7 Drakor Populer yang Dibintangi Idol K-Pop

Industri hiburan Korea dikenal pandai mengakumulasi penggemar. Caranya memberi ruang artis berkiprah di bidang lain, misalnya idol K-Pop ke drakor.


Profil Jun Ji Hyun: Aktris Korea Serba Bisa dengan Bayaran Termahal

1 hari lalu

Aktris Jun Ji Hyun. (Soompi)
Profil Jun Ji Hyun: Aktris Korea Serba Bisa dengan Bayaran Termahal

Jun Ji Hyun menjadi salah satu aktris paling dihormati dan dicintai di industri hiburan Korea Selatan.


Sederet Film Korea yang Dibintangi Ji Chang Wook

1 hari lalu

Ji Chang Wook dalam drama The Worst of Evil. Dok. Disney+ Hotstar
Sederet Film Korea yang Dibintangi Ji Chang Wook

Ji Chang Wook dan sederet film yang dibintanginya. Tidak hanya drama korea, Chang Wook juga aktif membintangi layar lebar Korea Selatan.


Akan Bintangi Drama Knock Off, Kilas Balik Drama Korea yang Diperankan Jo Bo Ah

2 hari lalu

Jo Bo Ah dikabarkan akan beradu akting dengan Kim Soo Hyun dalam drama genre dark comedy. Berikut ini sinopsis drakor Knock Off.  Foto: Soompi
Akan Bintangi Drama Knock Off, Kilas Balik Drama Korea yang Diperankan Jo Bo Ah

Setelah beberapa tahun tak aktif, Jo Bo Ah kembeali ke dunia drakor. Akan berperan sebagai pasangan Kim Soo Hyun di drama Knock Off.


Profil Jo Bo Ah yang Dikonfirmasi Perankan Song Hye Jung dalam Drama Knock Off

2 hari lalu

Jo Bo Ah dikabarkan akan beradu akting dengan Kim Soo Hyun dalam drama genre dark comedy. Berikut ini sinopsis drakor Knock Off.  Foto: Soompi
Profil Jo Bo Ah yang Dikonfirmasi Perankan Song Hye Jung dalam Drama Knock Off

Jo Bo Ah akan membintangi drama mendatang berjudul "Knock Off" yang tayang pada 26 Agustus, Disney+.


Sederet Drama Kriminal yang Diperankan Ji Chang Wook

2 hari lalu

Ji Chang Wook dan Wi Ha Joon dalam drama Korea The Worst of Evil. Dok. Disney+ Hotstar
Sederet Drama Kriminal yang Diperankan Ji Chang Wook

Aktor Ji Chang Wook memainkan banyak genre di layar kaca dan layar lebar, seperti genre romansa, drama, kriminal dan lainnya.


Profil Para Pemain Drakor Knock Off, Ada Kim Soo Hyun dan Jo Bo Ah

2 hari lalu

Jo Bo Ah dikabarkan akan beradu akting dengan Kim Soo Hyun dalam drama genre dark comedy. Berikut ini sinopsis drakor Knock Off.  Foto: Soompi
Profil Para Pemain Drakor Knock Off, Ada Kim Soo Hyun dan Jo Bo Ah

Drama Korea Knock Off akan dibintangi sejumlah bintang terkenal seperti Kim Soo Hyun, Jo Bo Ah, Kwon Nara, hingga Lee Jung Eun.


Usia Asli Para Bintang Drakor Nine Puzzles

3 hari lalu

Son Sukku dan Kim Dami, pemeran drakor Nine Puzzle. Korb.com
Usia Asli Para Bintang Drakor Nine Puzzles

Nine Puzzles yang dibintangi oleh Kim Da Mi dan Son Suk Ku akan tayang pada 2025.


Para Pemeran Drama Hyper Knife yang Tayang 2025

4 hari lalu

Sol Kyung Gu dan Esom dalam film Kill Boksoon. Dok. Netflix
Para Pemeran Drama Hyper Knife yang Tayang 2025

Hyper Knife berfokus pada kejahatan medis, tentang seorang dokter dan pembunuh.


5 Drama Terbaru yang Dibintangi Park Eun Bin, Segera Tayang Hyper Knife

4 hari lalu

Park Eun Bin dalam drama Castaway Diva. Dok. tvN
5 Drama Terbaru yang Dibintangi Park Eun Bin, Segera Tayang Hyper Knife

Park Eun Bin akan kembali membintangi drama Korea Selatan dengan judul Hyper Knife.