Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kontroversi Jennie BLACKPINK dan Vape di Ruangan, Fans: Dia Cuma Orang Dewasa yang Merokok

image-gnews
Jennie menunjukkan penampilannya untuk Met Gala 2024. Dia mengenakan busana rancangan Alaia. Instagram.com/@jennierubyjane
Jennie menunjukkan penampilannya untuk Met Gala 2024. Dia mengenakan busana rancangan Alaia. Instagram.com/@jennierubyjane
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Jennie BLACKPINK, anggota grup K-Pop ternama BLACKPINK, baru-baru ini terlibat dalam kontroversi setelah sebuah video menunjukkan dirinya menghembuskan asap vape di dalam ruangan, yang mengenai wajah periasnya.

Video yang dimaksud adalah vlog dirinya yang telah dihapus. Menurut People, postingan YouTube berjudul A Moment in Capri with Jennie ini telah diedit untuk menghilangkan pengambilan gambar sang bintang yang sedang melakukan menggunakan vape di dalam ruangan.

Dalam video yang dihapus, Jennie BLACKPINK terlihat sedang menggunakan rokok elektrik atau vape saat dirias. Selain momen kontroversial tersebut, sisa klip pada video menunjukkan dia bersiap-siap untuk melakukan debut runway di acara perancang busana Jacquemus di Italia pada 10 Juni.

Banyak netizen yang mengecam tindakan Jennie dan menganggapnya tidak sopan atau tidak menghormati staf yang bekerja dengannya.

Dikutip dari CNA Lifestyle, seorang netizen menulis, "Meniupkan asap ke wajah seseorang itu tidak benar. Apakah dia tidak melihat staf sebagai manusia?"

Terdapat spekulasi bahwa video tersebut diambil di pulau Capri, Italia, namun lokasi pastinya belum dikonfirmasi. Baik di Korea Selatan maupun Italia, merokok di dalam ruangan adalah ilegal, dan insiden ini telah menarik perhatian publik dan media.

Klarifikasi Resmi

Pada 9 Juli, agensi Jennie, Odd Atelier, mengeluarkan permintaan maaf resmi melalui platform media sosial X.

"Kami dengan tulus meminta maaf kepada semua orang yang merasa tidak nyaman dengan tindakan Jennie dalam konten yang dirilis pada tanggal 2 Juli," tulis pernyataan tersebut.

Odd Atelier menambahkan bahwa Jennie mengakui dan sangat menyesali kesalahannya dalam menggunakan vape di dalam ruangan dan menyebabkan ketidaknyamanan bagi staf. Jennie juga telah meminta maaf secara pribadi kepada semua staf yang mungkin terpengaruh.

Kritik Terus Berlanjut

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Meskipun Jennie telah meminta maaf, kritik terhadapnya tetap berlanjut. Menurut BBC, kanal Jennie di YouTube masih dibanjiri ungkapkan kekecewaan warganet terhadap tindakan Jennie.

"Apakah kamu perlu diajari etika dasar?" tulis salah satu komentar.

Komentar lain menambahkan, "Bahkan perokok tahu bahwa kamu tidak meniupkan asap ke wajah temanmu."

Selain itu, ada seruan dari seorang warga Korea Selatan yang marah meminta penyelidikan dari kedutaan besar negara mereka di Italia dan Kementerian Luar Negeri Seoul terkait insiden tersebut.

Jennie bukan selebriti Korea Selatan pertama yang menghadapi backlash terkait merokok. Sebelumnya, Doh Kyung Soo dari grup EXO dan Haechan dari NCT juga mendapatkan kritik dan denda karena tertangkap merokok di dalam ruangan.

Di sisi lain, fans internasional Jennie lebih mendukung. "Tolong jangan dengarkan siapa pun. Kamu adalah ratu dan kami akan mendukungmu selamanya," tulis seorang penggemar di postingan Instagram terbaru Jennie.

"Aku masih mencintaimu. Kita belajar dari kesalahan yang kita buat," tulis penggemar lainnya.

BLACKPINK, yang dibentuk pada tahun 2016, adalah grup K-pop terbesar di dunia. Keempat anggotanya - Jisoo, Lisa, Jennie, dan Rosé - masing-masing telah menjadi selebriti dengan penggemar setia di seluruh dunia.

Pilihan editor: Jennie BLACKPINK Minta Maaf Usai Ketahuan Merokok di Dalam Ruangan

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Agensi Jennie BLACKPINK Klarifikasi Soal Nama Fandom Rubies yang Tuai Kecaman

10 jam lalu

Jennie BLACKPINK. Foto: Instagram/@columbiarecords
Agensi Jennie BLACKPINK Klarifikasi Soal Nama Fandom Rubies yang Tuai Kecaman

Jennie BLACKPINK mendapat kecaman dari netizen setelah menimbulkan spekulasi bahwa nama fandom resminya adalah Rubies.


Bocoran Jennie BLACKPINK akan Rilis Album Solo Oktober Mendatang

5 hari lalu

Jennie Blackpink di karpet hijau Met Gala 2024/Foto:: Instagram/MetGala.Official
Bocoran Jennie BLACKPINK akan Rilis Album Solo Oktober Mendatang

Selain aktif di grupnya, Jennie BLACKPINK juga menjajal karier solo dengan merilis singlenya berjudul Solo tahun 2018


Serba-serbi Jennie Blackpink: Kiprah Karier Solo dan Karya Terbaru

8 hari lalu

Jennie BLACKPINK. Foto: Instagram/@columbiarecords
Serba-serbi Jennie Blackpink: Kiprah Karier Solo dan Karya Terbaru

Single yang akan dirilis tahun ini karya solo lanjutan Jennie Blackpink sejak You & Me


Jennie BLACKPINK akan Rilis Single Solo Baru Setelah Gabung Columbia Records

10 hari lalu

Jennie BLACKPINK. Foto: Instagram/@columbiarecords
Jennie BLACKPINK akan Rilis Single Solo Baru Setelah Gabung Columbia Records

Setelah menandatangani kontrak dengan Columbia Records, Jennie BLACKPINK akan comeback dengan merilis single solo terbaru pada Oktober 2024.


Jennie Blackpink akan Tampil di My Name is Gabriel

16 hari lalu

Jennie BLACKPINK. Foto: Instagram/@jennierubyjane
Jennie Blackpink akan Tampil di My Name is Gabriel

Jennie Blackpink akan tampil di acara variety show JTBC berjudul My Name is Gabriel, yang diproduksi oleh Kim Tae Ho


Sosok Ella Gross, Penyanyi Amerika-Korea yang Pertama Menjadi Anggota Girl Group MEOVV

24 hari lalu

The Black Label memperkenalkan girl group baru, MEOVV. Foto: Instagram.
Sosok Ella Gross, Penyanyi Amerika-Korea yang Pertama Menjadi Anggota Girl Group MEOVV

The Black Label, agensi hiburan terkemuka dari Korea Selatan, secara resmi memperkenalkan anggota pertama dari girl group terbaru mereka, MEOVV.


Lisa Blackpink Duet dengan Rosalia, Mengenal Penyanyi Asal Spanyol Ini

31 hari lalu

Lisa BLACKPINK berkolaborasi dengan Rosalia di lagu 'New Woman' yang dirilis pada Jumat, 16 Agustus 2024. Foto: Instagram/@wearelloud
Lisa Blackpink Duet dengan Rosalia, Mengenal Penyanyi Asal Spanyol Ini

Lisa Blackpink merilis single pop New Woman, pada Jumat, 16 Agustus 2024. Lisa berkolaborasi dengan penyanyi Spanyol, Rosalia


Bea Cukai Musnahkan Botol Minuman Alkohol dan Rokok Ilegal Senilai Rp 162 Miliar

50 hari lalu

Petugas bea cukai dengan menggunakan alat berat melakukan pemusnahan minuman keras di Kemayoran, Jakarta, 18 Desember 2014. Total barang yang dimusnahkan sebanyak 50.334 botol minuman keras, 2760 liter ethyl alkohol,  415.456 batang rokok dan 15.144 botol kosong. Tempo/M. IQBAL ICHSAN
Bea Cukai Musnahkan Botol Minuman Alkohol dan Rokok Ilegal Senilai Rp 162 Miliar

Direktorat Jenderal Bea Cukai lakukan pemusnahan besar-besaran 162 ribu botol munuman alkohol dan 12 juta rokok ilegal hari ini.


PP Kesehatan terkait Rokok dan Vape: Dilarang Jual Eceran hingga Penggunaan Kata "Light"

50 hari lalu

Ilustrasi berhenti merokok. Pexel/George Morina
PP Kesehatan terkait Rokok dan Vape: Dilarang Jual Eceran hingga Penggunaan Kata "Light"

PP Kesehatan mengatur sejumlah pembatasan untuk penjualan produk tembakau dan rokok elektronik.


BNN RI Sita 217 Item Bahan Baku Narkoba Jenis DMT dari Lab Rahasia di Gianyar

57 hari lalu

Petugas Badan Narkotika Nasional (BNN) mengawal kasus laboratorium rahasia (clandestine lab) narkotika warga negara Filipina berinisial DAS (tengah) saat konferensi pers di sebuah vila di kawasan Desa Kelusa, Gianyar, Bali, Selasa, 23 Juli 2024. BNN bekerja sama dengan sejumlah instansi terkait mengungkap kasus laboratorium rahasia di tenda yang dibangun di area vila untuk pembuatan narkotika jenis N,N-Dimethyltryptamine (DMT) pertama di Indonesia yang diproduksi tersangka warga negara Filipina berinisial DAS dan diinisiasi oleh warga Yordania berinisial AMI yang hingga kini masih dalam pengejaran. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf
BNN RI Sita 217 Item Bahan Baku Narkoba Jenis DMT dari Lab Rahasia di Gianyar

Pengungkapan kasus narkoba DMT pertama di Indonesia ini merupakan hasil kerja sama BNN dengan kepolisian, Bea Cukai, hingga Imigrasi.