Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Debut Main Drama Lewat Uncle Samsik, Song Kang Ho Merasa Jadi Aktor Baru

Reporter

Editor

Marvela

image-gnews
Drama Korea Uncle Samsik. Disney+ Hotstar
Drama Korea Uncle Samsik. Disney+ Hotstar
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Aktor veteran Song Kang Ho menjadi pemeran utama dalam drama Korea terbaru, Uncle Samsik. Ini menjadi drama pertama yang dibintangi oleh Song Kang Ho dalam 35 tahun berkarier sebagai aktor.

Song Kang Ho berperan sebagai Pak Doochill atau Uncle Samsik, seorang pemecah masalah dan bunglon sosial yang beradaptasi dengan situasi apa pun serta bekerja tanpa kenal lelah untuk memastikan timnya menikmati makan tiga kali sehari.

“Uncle Samsik adalah karakter yang sulit didefinisikan dengan satu kata. Dia adalah karakter yang belum pernah saya gambarkan sebelumnya dalam karier akting saya," kata aktor 57 tahun itu mengenai karakternya di Uncle Samsik, dikutip dari Soompi. “Saya mendekati peran tersebut dengan sikap seorang pemula, belajar dan bekerja dengan tekun. Saya bekerja keras dan penuh semangat."

Uncle Samsik ditulis dan disutradarai oleh Shin Yeon Shick. Dia memuji kemampuan akting Song Kang Ho yang sebelumnya sudah banyak membintangi film layar lebar yang meraih banyak penghargaan, termasuk Parasite, A Taxi Driver, dan Snowpiercer.

“Aktor Song Kang Ho telah memerankan berbagai karakter dalam berbagai genre hingga saat ini. Dalam Uncle Samsik, ia menangkap emosi yang lebih dalam dan berbagai aspek kehidupan," kata Shin Yeon Shick.

Sinopsis Uncle Samsik

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Berlatar di Korea tahun 1960-an, Uncle Samsik mengikuti Kim San (Byun Yo Han), seorang idealis ambisius yang terdorong untuk mengubah nasib negaranya. Sebagai penerima Beasiswa Albright, San hanya ingin mengubah negaranya menjadi negara industri dan memberikan tingkat kemakmuran Amerika kepada rakyat Korea.

Bertekad untuk menjadi sukses, San menarik perhatian Pak Doochill (Uncle Samsik), seorang pemecah masalah cerdik yang beradaptasi dengan situasi apa pun dan mengambil langkah apa pun yang diperlukan untuk membantunya mencapai tujuannya. Bersama-sama, pasangan ini akan membentuk aliansi yang tidak mudah, menavigasi kompleksitas sistem yang ada, dan disatukan oleh tujuan bersama yaitu masa depan yang sejahtera.

Jadwal Tayang Uncle Samsik


Uncle Samsik menayangkan lima episodenya pada Rabu, 15 Mei 2024 di Disney+ Hotstar. Selanjutnya akan diikuti dengan dua episode tiap minggu hingga season finale pada Rabu, 19 Juni 2024 yang akan terdiri dari tiga bagian.

SOOMPI | NAVER

Pilihan Editor: Profil Song Kang Ho, Aktor Chungmuro yang Jadi Tokoh Utama di Uncle Samsik

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


5 Drakor Dibintangi Son Na Eun Selain Romance in the House

53 menit lalu

Aktris Korea, Son Na Eun. Foto: Instagram.
5 Drakor Dibintangi Son Na Eun Selain Romance in the House

Aktris berbakat Korea, Son Nae Eun beradu akting dengan Choi Minho dalam drama Korea terbaru bertajuk Romance in the House.


Kim Soo Hyun Terlibat dalam Perdagangan Barang Palsu di Drama Knock-Off

1 hari lalu

Kim Soo Hyun dalam drama Queen of Tears. Dok. tvN
Kim Soo Hyun Terlibat dalam Perdagangan Barang Palsu di Drama Knock-Off

Kim Soo Hyun akan beradu akting dengan Jo Bo Ah dalam drama Knock-Off yang menjelajahi dunia barang palsu.


Dear Hyeri: Sinopsis dan Para Pemeran Drakor Ini

2 hari lalu

Poster drama Dear Hyeri. Foto: Wikipedia.
Dear Hyeri: Sinopsis dan Para Pemeran Drakor Ini

Drakor Dear Hyeri akan tayang pada 23 September 2024. Menjelang tayang pihak produksi merilis poster dan cuplikan


Bakal Main di Drama Korea Dear Hyeri, Ini Daftar Drama Lee Jin Wook

2 hari lalu

Lee Jin-wook. Instagram/Jinuk0916
Bakal Main di Drama Korea Dear Hyeri, Ini Daftar Drama Lee Jin Wook

Daftar drama Lee Jin Wook yang bakal main di drama Korea Dear Hyeri bareng Shin Hye Sun.


3 Film Korea Populer yang Dibintangi Kim Ji Won yang Berkunjung ke Indonesia

3 hari lalu

Kim Ji Won. Dok. HighZium Studio
3 Film Korea Populer yang Dibintangi Kim Ji Won yang Berkunjung ke Indonesia

Film apa saja yang diperankan oleh Kim Ji Won? Berikut ini ulasannya.


8 Film dan Drama Korea Populer yang Dibintangi Kim Tae Ri

3 hari lalu

Kim Tae Ri saat mendapatkan penghargaan dalam  SBS Drama Awards. FOTO/Instagram/sbsdrama.official
8 Film dan Drama Korea Populer yang Dibintangi Kim Tae Ri

Kim Tae Ri dikenal sanggup memerankan berbagai karakter.


Sisi Lain Korea Selatan di Drama Love Next Door, dari Pedesaan Seoul sampai Namsan Tower

5 hari lalu

Jung Hae In dan Jung So Min membintangi drama Love Next Door. Dok. Netflix
Sisi Lain Korea Selatan di Drama Love Next Door, dari Pedesaan Seoul sampai Namsan Tower

Sebagian besar drama Love Next Door syuting di kota-kota seperti Seoul, Incheon, Cheonan, Daejeon, dan Goyang.


Sinopsis Gyeongseong Creature Season 2 yang Segera Tayang

5 hari lalu

Pemain Gyeongseong Creature, Park Seo Joon dan Han So Hee. Foto: Netflix
Sinopsis Gyeongseong Creature Season 2 yang Segera Tayang

Gyeongseong Creature Season 2 segera tayang, ceritanya makin seru dan menegangkan.


7 Rekomendasi Drama Korea Bercerita tentang Ayah dan Anak

5 hari lalu

Miracle In Cell No.7/Asianwiki
7 Rekomendasi Drama Korea Bercerita tentang Ayah dan Anak

Sejumlah drama Korea tentang ayah dan anak ini cocok ditonton untuk memperkuat tali kekeluargaan.


Profil Jung Yu Mi, Pemeran Kepala Dayang Istana di Drakor Queen Woo

5 hari lalu

Poster drakor Queen Woo. Foto: Asianwiki.
Profil Jung Yu Mi, Pemeran Kepala Dayang Istana di Drakor Queen Woo

Perjalanan karier Jung Yu Mi hingga menjadi bintang drama Queen Woo.