Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mengenal Aktor Choi Min Soo Pemeran Han Je Gyun dalam Drama Numbers

Reporter

Editor

Yunia Pratiwi

image-gnews
Choi Min Soo dalam drama Numbers. (dok. Viu)
Choi Min Soo dalam drama Numbers. (dok. Viu)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Choi Min Soo mencuri perhatian dalam drama Numbers, yang mengungkapkan intrik keuangan di dalam perusahan. Dia berperan sebagai Han Je Gyun, vice president Taeil Accounting Firm yang sangat ambisius.

Numbers bercerita tentang Jang Ho Woo, yang diperankan Kim Myung Soo. Jang Ho Woo bekerja sebagai akuntan di Taeil Accounting Firm, satu dari empat perusahaan akuntan terbesar di Korea Selatan. Meski berijazah SMA, dia sangat cerda dan berani melawan kejahatan. 

Jang Ho Woo kerap berhadapan dengan kasus korupsi perusahaan. Termasuk menghadapi atasannya, Han Je Gyun, dan teman-temannya Han Seung Jo, diperankan Choi Jin Hyuk, dan Jin Yeon Ah, yang diperankan Yeonwoo.

Sebagai aktor senior, kemampuan akting Choi Min Soo tidak diragukan lagi. Dia sudah memiliki banyak pengalaman. Berikut ini perjalanan karier aktor berusia 61 tahun ini, seperti dilansir dari keterangan pers Viu.

Berasal dari keluarga seni peran

Darah seni peran sudah mengalir kental dalam diri Choi Min Soo. Dia keturunan dari aktor dan aktris terkenal Korea. Kakeknya adalah Kang Hong Shik, aktor dan sutradara yang aktif di masa penjajahan Jepang. Sedangkan neneknya adalah Jeon Ok, aktris dan penyanyi yang andal memerankan drama tragis hingga dijuluki Queen of Tears.

Kedua orangtuanya adalah pasangan aktor Choi Moo Ryong dan aktris
Kang Hyo Shil yang terkenal di tahun 1970-an hingga 1980-an. Choi Min Soo juga
menikah dengan seorang model dan mantan finalis Miss Korea Beauty Pageant 1993, June Elizabeth Kang. 

Debut Akting di Film

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Choi Min Soo pertama kali menjajaki dunia akting di tahun 1985 dengan berperan
dalam sebuah film pendek berjudul Eye. Setahun kemudian dia  memerankan
film layar lebar pertamanya yang berjudul Son of God. Setelah itu, hampir setiap tahun Choi Min Soo tampil di layar kaca, baik itu di film ataupun drama. Bahkan bisa dalam setahun dia mendapat proyek drama dan film sekaligus.

Selain itu Choi Min Soo pun beberapa kali tampil di film asing. Diantaranya film Jepang berjudul Seoul yang rilis di tahun 2002, film Hong Kong The Myth yang tayang tahun 2005, dan film Amerika Assassins' Code tahun 2011.

Memerankan Beragam Karakter

Salah satu keunggulan Choi Min Soo sebagai seorang aktor adalah dia bisa
memerankan berbagai karakter dengan baik. Dia bahkan bisa memerankan profesi
berbeda secara profesional.

Misalnya berperan sebagai gangster di film The Terrorist tahun 1995 yang berhasil membuatnya mendapatkan penghargaan. Dia juga pernah menjadi pemadam kebakaran di film Libera Me tahun 2000, komandan pasukan di drama Road No. 1 tahun 2010, seorang jaksa di drama Pride and Prejudice tahun 2014, pengusaha sekaligus walikota di drama Lawless Lawyer tahun 2018, dan Raja di masa Joseon pada drama The Royal Gambler tahun 2016.

Meraih Penghargaan Bergengsi

Kehebatan Choi Min Soo dalam memerankan berbagai karakter pun membuahkan hasil. Dia berhasil meraih 25 penghargaan bergengsi. Di tahun-tahun awal berkarier, dia sudah berhasil meraih penghargaan Best New Film Actor dari Baeksang Arts Awards 1989 untuk perannya di film Last Dance with Her tahun 1988.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jung Jinwoon, Aktor dan Idola Grup 2AM yang Tengah Berbahagia

1 jam lalu

2AM. Wikipedia.org
Jung Jinwoon, Aktor dan Idola Grup 2AM yang Tengah Berbahagia

Jung Jinwoon adalah aktor sekaligus idola dari grup K-pop 2AM. Ia telah sukses bersama grupnya maupun bersolo karier.


Han So Hee dan Jeon Jong Seo akan Membintangi Drakor Bergenre Noir, Project Y

2 hari lalu

Jeon Jong Seo. Foto: Instagram/@andmarq_official
Han So Hee dan Jeon Jong Seo akan Membintangi Drakor Bergenre Noir, Project Y

Han So Hee dikabarkan akan membintangi drama bergenre noir bersama Jeon Jong Seo


2 Drakor yang Dibintangi Gong Yoo Setelah Hiatus

2 hari lalu

Gong Yoo. Dok. Management SOOP
2 Drakor yang Dibintangi Gong Yoo Setelah Hiatus

Setelah rehat selama dua tahun tak muncul dalam film atau drama, Gong Yoo akan kembali dengan dua proyek baru, yaitu Squid Game 2 dan The Trunk


Park Sung Hoon, Penonton Queen of Tears Kesal hingga Permohonan Maaf

2 hari lalu

Park Sung Hoon dalam Queen of Tears. Dok. tvN
Park Sung Hoon, Penonton Queen of Tears Kesal hingga Permohonan Maaf

Aktor Korea Selatan, Park Sung Hoon membuat para penonton Queen of Tears terbawa suasana kesal


Profil Pyo Ye Jin Aktris Multitalenta yang Membuat Terobosan dalam Industri Hiburan Korea

2 hari lalu

Kim Young Dae dan Pyo Ye Jin dalam drama Moon in the Day. (dok. Viu)
Profil Pyo Ye Jin Aktris Multitalenta yang Membuat Terobosan dalam Industri Hiburan Korea

Pyo Ye Jin adalah aktris Korea Selatan yang banyak berkarya di berbagai genre.


Tak Sabar Queen of Tears Episode Terakhir, Netizen Ajak Nobar di Berbagai Kota

4 hari lalu

Fashion Kim Ji Won dalam serial drama Queen of Tears/Foto: Instagram/Queenoftears
Tak Sabar Queen of Tears Episode Terakhir, Netizen Ajak Nobar di Berbagai Kota

Nonton bareng tidak hanya untuk pencinta bola. Netizen pun menyiapkan kegiatan nobar untuk nikmati episode terakhir Queen of Tears.


Serial Crash akan Tayang di Disney+ Hotstar

5 hari lalu

Poster drama Korea
Serial Crash akan Tayang di Disney+ Hotstar

Serial kriminal Crash akan tayang perdana di Disney+ Hotstar pada 13 Mei 2024


Rekomendasi 7 Drama Korea Bertema Polisi dan Detektif

6 hari lalu

Drama Korea Signal. (Asian Wiki)
Rekomendasi 7 Drama Korea Bertema Polisi dan Detektif

Dari misteri yang membingungkan hingga aksi yang mendebarkan, drama Korea tema polisi dan detektif ini patut Anda tonton.


Seo Ye Ji Buka Akun Instagram, Penggemar Tidak Sabar Melihat Aktingnya Lagi

6 hari lalu

Seo Ye Ji. Instagram.com/@yeyeji_seo
Seo Ye Ji Buka Akun Instagram, Penggemar Tidak Sabar Melihat Aktingnya Lagi

Ada tiga foto yang dibagikan Seo Ye Ji dalam akun Instagram barunya


5 Drama Korea yang Akan Tayang Mei-Juni 2024

6 hari lalu

Drama Korea Uncle Samsik. Disney+ Hotstar
5 Drama Korea yang Akan Tayang Mei-Juni 2024

Berikut adalah 5 drama Korea yang sangat dinantikan yang akan tayang pada periode Mei-Juni 2024: