Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

7 Drama Dokter Terbaik Hollywood, Ada Scrubs Hingga This is Going to Hurt

Reporter

Editor

Laili Ira

image-gnews
Drama Scrubs. Foto: The Guardian
Drama Scrubs. Foto: The Guardian
Iklan

TEMPO.CO, JakartaKehidupan di dunia medis dan kedokteran menjadi salah satu latar dan tema yang kerap diangkat dalam sebuah cerita drama atau film. 

Karya sinema yang mengambil tema cerita ini kerap menghadirkan sisi lain seorang tenaga medis, khususnya dokter, yang jarang diketahui masyarakat umum.

Terdapat banyak drama kedokteran yang dirilis oleh berbagai perusahaan produksi di banyak negara di dunia. Namun, serial drama barat atau Hollywood selalu menarik untuk ditonton. 

Melansir dari situs Sportskeeda, terdapat sejumlah drama dokter terbaik Hollywood. Apa saja? Berikut rangkuman informasi selengkapnya mengenai daftar drama dokter terbaik Hollywood.

Drama Dokter Terbaik Hollywood

1. Good Sam

Salah satu drama dokter terbaik Hollywood versi Sportskeeda adalah Good Sam. Serial drama ini mengikuti kisah seorang ahli bedah berbakat yang memiliki sifat kaku. 

Tetapi, tiba-tiba dia harus mengambil peran sebagai pemimpin setelah bosnya yang terkenal dan sombong mengalami koma.

2. House

Serial ini mengikuti kehidupan seorang dokter medis yang bernama Gregory House. Dia adalah orang yang anti-sosial, pecandu obat pereda nyeri, cerdas, namun sombong. 

Dia dan tim dokternya mencoba menyembuhkan penyakit kompleks dan langka dari orang-orang biasa yang sakit parah di Amerika Serikat. 

Sebagai dokter yang berspesialisasi dalam pengobatan diagnostik, dia akan melakukan apapun untuk mencegah kasus-kasus penyakit yang membingungkan dirinya.

3. Scrubs

Drama kedokteran ini mengambil latar cerita di rumah sakit fiksi Sacred Heart di California. Di rumah sakit tersebut, terdapat seorang dokter magang bernama John “JD” Dorian yang melewati masa pendidikan dan dunia kedokteran yang luar biasa. 

Selain mempelajari tentang medis dan cara pengobatan, John “JD” Dorian juga akan mempelajari tentang arti dari persahabatan dan kehidupan. 

Dia akan dibantu oleh sahabat sesama dokternya untuk melewati masa pendidikan tersebut. Di sisi lain, harus berhadapan dengan dokter yang sombong namun cerdas yang menjadi mentornya.

4. Nurse Jackie

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Drama dokter terbaik Hollywood yang selanjutnya adalah Nurse Jackie. Ini adalah serial drama yang menceritakan tentang seorang perawat yang kecanduan narkoba. Oleh karena itu, dia berjuang untuk menemukan keseimbangan antara tuntutan pekerjaannya yang sibuk di rumah sakit Kota New York dan serangkaian drama pribadi.

5. New Amsterdam

New Amsterdam bercerita tentang seorang direktur medis baru bernama Dr Max Goodwin yang melanggar aturan untuk menyembuhkan sistem di rumah sakit umum tertua di Amerika. 

Dia berencana meruntuhkan birokrasi untuk memberikan perawatan yang luar biasa. Meski para dokter dan staf tidak begitu yakin dengan kemampuan Max, namun dia tidak akan berhenti untuk memberikan kehidupan baru bagi rumah sakit tersebut.

6. The Knick

Serial drama ini bercerita tentang kehidupan profesional dan pribadi para staf di Rumah Sakit Knickerbocker New York pada awal abad ke-20. 

Setiap hari mereka harus menghadapi berbagai konflik yang rumit. Mulai dari kekurangan dana, konflik pribadi, egoisme, ketegangan rasial, kecanduan narkoba, perselingkuhan, hingga teknik medis yang kuno. 

Ada juga konflik mengenai teknik eksperimental baru yang disalahpahami oleh sebagian besar orang. 

Namun, mereka harus menghadapi hal itu untuk menjaga rumah sakit tetap berjalan dan memberikan bantuan yang dibutuhkan orang sakit. Tekanan yang sangat besar meninggalkan luka pada jiwa sebagian besar dari mereka.

7. This is Going to Hurt

Drama dokter terbaik Hollywood selanjutnya adalah This is Going to Hurt. Berlatar di Labor Ward dengan segala keriuhan dan kegembiraannya, serial ini juga menampilkan saat-saat terendah seorang tenaga medis yang menyayat hati. 

Drama ini memberikan gambaran yang sangat jujur tentang kehidupan sebagai seorang dokter junior di sebuah rumah sakit. Diungkapkan pula dampak buruk yang dapat ditimbulkan dari pekerjaan tersebut ketika pulang ke rumah.

RADEN PUTRI

Pilihan Editor: Lee Joo Bin akan Membintangi Drakor Guardians

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Dokter Memanfaatkan Teknologi Apple Watch untuk Mendeteksi Detak Jantung Singa dan Gajah

2 hari lalu

Dokter di Australia menggunakan Apple Watch untuk mengukur detak jantung singa (Instagram/@jungle_doctor)
Dokter Memanfaatkan Teknologi Apple Watch untuk Mendeteksi Detak Jantung Singa dan Gajah

Chloe Buiting menilai pemanfaatan Apple Watch untuk mendeteksi detak jantung hewan sebagai bentuk konservasi.


Hasil SNBT Diumumkan, Ilmu Kedokteran Raih Nilai Rata-rata Tertinggi di Unair

4 hari lalu

Kampus Universitas Airlangga Surabaya. ANTARA/HO-Humas Unair.
Hasil SNBT Diumumkan, Ilmu Kedokteran Raih Nilai Rata-rata Tertinggi di Unair

Tahun ini Unair menerima sebanyak 2.831 calon mahasiswa baru pada seleksi SNBT.


Sinopsis dan Pemeran Drakor Red Swan yang akan Tayang 3 Juli 2024

8 hari lalu

Red Swan. Foto : Imdb
Sinopsis dan Pemeran Drakor Red Swan yang akan Tayang 3 Juli 2024

Drakor terbaru Red Swan dijadwalkan tayang pada Rabu, 3 Juli 2024


Profil Dokter Padmosantjojo, Ahli Bedah Saraf yang Berhasil Memisahkan Kembar Siam

11 hari lalu

Ilustrasi bayi berkepala dua/kembar siam. ANTARA
Profil Dokter Padmosantjojo, Ahli Bedah Saraf yang Berhasil Memisahkan Kembar Siam

Padmosantjojo adalah dokter bedah saraf yang pertama kali berhasil pisahkan kembar siam di Indonesia.


Kisah Dokter Padmosantjojo Berhasil Operasi Pemisahan Kembar Siam Pertama di Indonesia

11 hari lalu

Ilustrasi bayi berkepala dua/kembar siam. ANTARA
Kisah Dokter Padmosantjojo Berhasil Operasi Pemisahan Kembar Siam Pertama di Indonesia

Kembar siam pertama di Indonesia yang berhasil dipisahkan ialah Yuliana dan Yuliani, keduanya dipisahkan berkat operasi yang dipimpin dokter Padmosantjojo pada 1987.


Sinopsis Dreaming of a Freaking Fairy Tale, Drama Baru Pyo Ye Jin dan Lee Jun Young

12 hari lalu

Dibintangi oleh Pye Ye Jin dan Lee Jun Young, berikut ini sinopsis drama Korea Dreaming of a Freaking Fairy Tale yang cukup booming. Foto: Viu
Sinopsis Dreaming of a Freaking Fairy Tale, Drama Baru Pyo Ye Jin dan Lee Jun Young

Dibintangi oleh Pye Ye Jin dan Lee Jun Young, berikut ini sinopsis drama Korea Dreaming of a Freaking Fairy Tale yang cukup booming.


Holding RS BUMN dan IJN Malaysia Tingkatkan Kualitas Pendidikan Kesehatan dan Kedokteran

13 hari lalu

Holding RS BUMN dan IJN Malaysia Tingkatkan Kualitas Pendidikan Kesehatan dan Kedokteran

PT Pertamina Bina Medika Indonesia Healthcare Corporation (IHC), Holding Rumah Sakit BUMN, mengambil langkah signifikan dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan kesehatan dan kedokteran di Indonesia.


Drakor The Auditors, Berkisah tentang Dinamika Tim Audit

16 hari lalu

Drama korea The Auditors. Foto : TVN
Drakor The Auditors, Berkisah tentang Dinamika Tim Audit

The Auditors salah satu drakor yang akan tayang pada Juli 2024


Mengenal Kim Ah Young Pemeran Utama Film Hit Hit Hit

17 hari lalu

Kim Ah Young. FOTO/instagram
Mengenal Kim Ah Young Pemeran Utama Film Hit Hit Hit

Aktris Kim Ah Young bergabung dengan Ryu Kyung Soo dalam film komedi Hit Hit Hit


Kisah Dokter Radiasi, Bertugas Sejak 1985 Kini Harus Hengkang dari Rumah Dinas BRIN

27 hari lalu

Pensiunan dokter radiasi Batan yang juga harus melakukan pengosongan rumah dinas di Perumahan Puspitek, Kota Tangerang Selatan. TEMPO/Muhammad Iqbal
Kisah Dokter Radiasi, Bertugas Sejak 1985 Kini Harus Hengkang dari Rumah Dinas BRIN

Mendiami rumah dinas BRIN (dulu Batan) sejak 1985, Tri Mayhayati bersama pensiunan lainnya kini harus meninggalkan kediaman yang ditempati 38 tahun.