TEMPO.CO, Jakarta - RM BTS berulang tahun ke-29 pada Selasa, 12 September 2023. Leader dan rapper itu mengunggah pesan khusus tentang perjalanan hidupnya selama ini kepada para penggemar yang diunggah di Weverse.
Dalam surat khusus itu, RM merefleksikan perjalanan kedewasaan emosionalnya. Dia juga membicarakan musik baru yang akan datang, dan merenungkan hubungan antara penggemar dan artis.
Pria bernama Kim Nam Joon itu mengawalinya dengan mengatakan bahwa dia merasa sedikit malu di hari ulang tahunnya. Dia menganggap ini bukan hari besarnya. "Aku sangat bahagia dan diberkati sehingga banyak orang yang mengucapkan selamat kepadaku dengan tulus,” tulisnya.
RM selalu ingin menjadi orang yang sejujur mungkin, terutama di hadapan penggemarnya. Namun kadang saat dia berusaha mengungkapkan kejujuran justru dianggap menjadi kelemahan. Dia pun merasa sedih karena semakin sulit berbicara jujur.
Bocoran karya baru
Penyanyi rap dan pencipta lagu itu juga memberikan bocoran tentang musik barunya. Meskipun sepertinya dia tidak akan merilis lagu atau album dalam waktu dekat.
“Saya hidup dengan berbagi optimisme yang diartikan dengan cinta yang saya terima. Saya juga memasukkannya ke dalam lagu saya berikutnya yang akan dirilis suatu hari nanti,” katanya.
Lagu RM yang berjudul Wild Flower feat. Youjeen, sempat berada di peringkat 83 Billboard Hot 100 pada tahun 2022. Dia juga berhasil mencapai perikat 3 untuk Indigo di Billboard 200 dan Mono di peringkat 26.
Sepanjang kariernya sebagai anggota BTS, RM telah mendapatkan enam single No. 1 di Billboard Hot 100. Di antaranta single nominasi Grammy Dynamite dan Butter. Sedangkan di Billboard 200, grup ini telah mencetak enam gelar No. 1 hanya dalam lima tahun, mulai dari Love Youself: Tear tahun 2018 hingga Proof tahun 2022.
Pesan untuk ARMY
Di akhir pesannya, RM BTS menyampaikan apresiasi kepada ARMY, fanbase BTS. Dia mengatakan setiap surat ulang tahun adalah bahasa cinta yang berbeda.
"Berkatmu, aku hidup dengan sangat baik. Saya ingin hidup dengan baik. Aku hanya ingin mengatakan bahwa aku mencintaimu dengan versi terbaru dan terbaikku setiap saat,” katanya.
BILLBOARD
Pilihan editor: RM BTS Jadi Duta Kementerian Pertahanan, Promosikan Penggalian Jenazah Pahlawan Perang Korea