Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Rekomendasi Drama Korea Bertema Time Travel Kerajaan yang Bisa Ditonton

Reporter

image-gnews
Drama Korea Mr. Queen. (dok. Viu)
Drama Korea Mr. Queen. (dok. Viu)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Drama Korea bertema time travel selalu menarik perhatian, terutama ketika dikombinasikan dengan latar belakang kerajaan. Genre ini menghadirkan alur cerita yang menarik di mana tokoh utama terlempar ke masa lalu atau masa depan, biasanya ke zaman kerajaan, menghadapi tantangan besar, romansa yang rumit, dan intrik politik yang memikat. Berikut adalah beberapa rekomendasi drama Korea bertema time travel kerajaan yang wajib ditonton.

 1. The Story Of Park's Marriage Contract (2023)

Diadaptasi dari web novel, The Story of Park's Marriage Contract mengikuti kisah pernikahan kontrak antara pewaris konglomerat Kang Tae Ha (Bae In Hyuk) dan Park Yeon Woo (Lee Se Young), yang berasal dari Dinasti Joseon. Wanita dari Dinasti Joseon itu melakukan perjalanan waktu ke tahun 2023 setelah dilempar orang tak dikenal ke dalam sumur dan suaminya yang mirip Tae Ha dibunuh.

2. Mr. Queen (2020)

Jiwa pria dari masa moderen, Jang Bong Hwan (Choi Jin Hyuk) terjebak dalam tubuh Kim So Young (Shin Hye Sun). Masalahnya, Kim So Young adalah seorang ratu di masa Joseon.

Kim So Young sudah dijodohkan dengan Lee Won Bum (Kim Jung Hyun) atau Raja Cheoljong. Di masa itu, konflik perebutan kekuasaan sedang memanas. Meskipun terlihat lembut, sebetulnya Raja Cheoljong memiliki sisi misterius dalam dirinya. Pergolakan terjadi tidak hanya pada jiwa Jang Bong Hwan di tubuh Kim So Young tapi juga pada keadaan di sekitar kerajaan.

3. Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo (2016)

Dikutip dari Asian Wiki, drama ini adalah salah satu drama bertema time travel kerajaan yang paling populer. Cerita berpusat pada seorang wanita bernama Go Ha-jin dari abad ke-21 yang secara misterius terlempar ke masa Dinasti Goryeo dan terbangun dalam tubuh seorang wanita bangsawan bernama Hae Soo. 

Di sana, ia terjebak dalam konflik politik dan persaingan antara para pangeran untuk merebut takhta. Seiring berjalannya waktu, Hae Soo menjalin hubungan yang rumit dengan beberapa pangeran, terutama Wang So, yang dikenal sebagai Pangeran Keempat yang penuh misteri. Drama ini diperankan oleh IU, Lee Joon-gi, Kang Ha-neul, Baekhyun, dan maish banyak lainnya.

4. Rooftop Prince (2012)

Rooftop Prince mengisahkan tentang Putra Mahkota Lee Gak dari Dinasti Joseon yang melakukan perjalanan waktu ke masa depan bersama dengan tiga pengikutnya untuk menyelidiki kematian misterius istrinya. 

Mereka tiba di Seoul modern dan bertemu dengan seorang wanita yang sangat mirip dengan mendiang putri mahkota. Drama ini menggabungkan elemen komedi, misteri, dan romansa, saat Lee Gak mencoba mengungkap kebenaran di balik kematian istrinya sambil beradaptasi dengan kehidupan modern. Diperankan oleh Park Yoo-Chun, Han Ji-Min, Lee Tae-Sung, dan Jung Yu-Mi.

5. Queen In-hyun's Man (2012)

Drama ini menceritakan tentang Kim Boong-do, seorang sarjana dari era Dinasti Joseon yang setia kepada Ratu In-hyun. Kim Boong-do secara ajaib melakukan perjalanan waktu ke masa depan, tepatnya ke tahun 2012.

Di zaman yang berbeda ia bertemu dengan seorang aktris bernama Choi Hee-jin, yang sedang memerankan Ratu In Hyun dalam sebuah drama. Keduanya kemudian menjalin hubungan romantis yang diwarnai oleh perbedaan waktu dan tantangan untuk menjaga hubungan mereka di tengah intrik politik yang membayangi.

YOLANDA AGNE | MITRA TARIGAN 

Pilihan Editor: Profil Para Pemeran Perfect Family

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ma Dong Seok Akan Jadi Superhero di Drakor Twelve

1 hari lalu

Don Lee atau Ma Dong Seok dalam film The Roundup: Punishment. Dok. ABO Entertainment
Ma Dong Seok Akan Jadi Superhero di Drakor Twelve

Ma Dong Seok, yang juga dikenal dengan Don Lee, adalah aktor Korea Selatan yang langganan jadi jagoan.


5 Film dan Drama Korea Tentang Pendaki Gunung

1 hari lalu

Drama Korea Jirisan. Foto: tvN.
5 Film dan Drama Korea Tentang Pendaki Gunung

Sejumlah film dan drama Korea ini menceritakan tentang gunung dan seluk beluk pendakian


Serba-serbi Drama Dear Hyeri tentang Penyiar Berita yang Punya 2 Kepribadian

2 hari lalu

Shin Hye Sun dalam drama Dear Hyeri. Foto: Instagram/@channel.ena.d
Serba-serbi Drama Dear Hyeri tentang Penyiar Berita yang Punya 2 Kepribadian

Drama Dear Hyeri berkisah tentang seorang penyiar berita yang memiliki dua kepribadian berbeda atau Dissociative Identity Disorder (DID).


4 Lawan Main Kim Jung Hyun, Teranyar Ada Keum Sae Rok Dalam Drama Iron Family

2 hari lalu

Kim Jung Hyun menghadiri konferensi pers drama terbarunya, Kokdu: Season of Deity. Foto: Instagram MBC
4 Lawan Main Kim Jung Hyun, Teranyar Ada Keum Sae Rok Dalam Drama Iron Family

Dalam drama Iron Family yang akan diluncurkan pada 28 September 2024, Kim Jung Hyun beradu akting dengan Keum Sae Rok.


5 Drakor Anyar yang Dibintangi Kim Jae Young, Terbaru ada The Judge from Hell

2 hari lalu

Go Kyung Pyo, Park Min Young, dan Kim Jae Young membintangi drama Korea Love in Contract. Foto: Instagram tvN.
5 Drakor Anyar yang Dibintangi Kim Jae Young, Terbaru ada The Judge from Hell

Kim Jae Young telah membintangi sejumlah film dan drama Korea. Terbaru ialah The Judge from Hell.


Mengenal Perbedaan Kampanye Negatif dan Kampanye Hitam saat Pilkada

2 hari lalu

Simpatisan Gerakan Pemuda Islam Indonesia menggelar aksi deklarasi Pilkada 2018 dan Pemilu 2019 Damai di Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta, 25 Maret 2018. Aksi yang diisi dengan penggalanan tanda tangan dari masyarakat tersebut bertujuan untuk mendukung Pilkada 2018 dan Pemilu 2019 yang damai dengan menolak segala kampanye hitam, ujaran kebencian, informasi
Mengenal Perbedaan Kampanye Negatif dan Kampanye Hitam saat Pilkada

Jelang pilkada, potensi munculnya kampanye negatif bahkan kampanye hitam menguat.


Profil Go Min Si Gadis Psikopat dalam Drakor The Frog

3 hari lalu

Go Min Si dalam drama The Frog. Dok. Netflix
Profil Go Min Si Gadis Psikopat dalam Drakor The Frog

Go Min Si merupakan aktris berbakat yang mampu memerankan berbagai karakter dalam drama dan film. Ia juga telah mendapatkan banyak penghargaan di awal kariernya di dunia hiburan Korea Selatan..


5 Peran Ikonik Lim Ji Yeon di Sejumlah Drakor

3 hari lalu

Lim Ji Yeon sebagai Park Yeon Jin di The Glory. Dok. Netflix
5 Peran Ikonik Lim Ji Yeon di Sejumlah Drakor

Lim Ji Yeon telah membintangi berbagai judul film dan drama yang juga mengantarkannya dalam memenangkan berbagai penghargaan.


Rekomendasi 5 Drama Korea Tentang Kuliner

3 hari lalu

Gochujang menjadi makanan pelengkap wajib dan seringkali jadi pusat
Rekomendasi 5 Drama Korea Tentang Kuliner

Ada juga Drama Korea tentang kuliner. Ini rekomendasinya


Seoul Busters: Mengenal Para Pemeran Drakor Ini

4 hari lalu

Poster drama Seoul Busters. Foto: Asianwiki.
Seoul Busters: Mengenal Para Pemeran Drakor Ini

Drakor Seoul Busters akan tayang pada 11 September 2024