Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kang Tae Oh Pertimbangkan Main Drama Komedi Romantis Terbaru Usai Wamil

Reporter

Editor

Marvela

image-gnews
Kang Tae Oh. (Instagram/@channel.ena.d)
Kang Tae Oh. (Instagram/@channel.ena.d)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Aktor Korea Selatan, Kang Tae Oh mendapat tawaran untuk membintangi drama komedi romantis terbaru yang akan datang. Ini akan menjadi proyek pertamanya setelah menyelesaikan wajib militer.

Kabar ini pertama kali dilaporkan oleh OSEN pada Senin, 18 Maret 2024. Disebutkan bahwa Kang Tae Oh telah memutuskan untuk membintangi drama berjudul Potato Research Institute.

Menanggapi hal tersebut, agensi Kang Tae Oh akhirnya angkat bicara. "Potato Research Institute adalah proyek yang saat ini sedang dipertimbangkan secara positif oleh Kang Tae Oh," kata Man of Creation.

Tentang Drama Potato Research Institute

Potato Research Institute adalah drama komedi romantis yang berlatar belakang lembaga penelitian kentang pedesaan. Kang Tae Oh sedang dalam pembicaraan untuk peran pemeran utama, karakter yang diberkati dengan penampilan sempurna namun merupakan orang luar yang juga memiliki pesona tak terduga.

Drama ini menandai kolaborasi lain antara pencipta Rookie Historian Goo Hae Ryung, dengan penulis Kim Ho Soo dan sutradara Kang Il Soo.

Potato Research Institute kabarnya akan tayang di tvN pada paruh kedua tahun 2024 atau 2025.

Kang Tae Oh akan Selesai Wamil 19 Maret 2024

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kang Tae Oh mulai menjalani wajib militer pada 20 September 2022. Dijadwalkan Kang Tae Oh akan menyelesaikan wajib militernya pada Selasa, 19 Maret 2024.

Kang Tae Oh mendaftar untuk tugas pertahanan nasional, memasuki pusat pelatihan rekrutmen divisi ke-37 yang berlokasi di Kabupaten Jeungpyeong, Provinsi Chungcheong Utara. Ia menerima pelatihan dasar selama empat minggu dan kemudian bertugas sebagai tentara aktif selama 18 bulan. Setelah menyelesaikan pelatihan dasar militer, ia menjabat sebagai asisten instruktur selama sisa tahun dinas militernya.

Kang Tae Oh memulai debutnya sebagai bagian dari grup aktor 5urprise di bawah Fantagio dengan serial web After School: Lucky or Not. Lalu ia telah muncul dalam peran pendukung dalam drama The Tale of Nokdu, My First First Love, Run On dan Doom at Your Service.

Kang Tae Oh menjadi peran utama sebagai Lee Jun Ho dalam drama berbasis hukum Extraordinary Attorney Woo pada Juni 2022 yang membuatnya semakin terkenal. Bertindak sebagai bagian dari tim litigasi, chemistry-nya dengan Park Eun Bin membuat para penggemar terkesan.

SOOMPI | OSEN

Pilihan Editor: Siap Wajib Militer, Kang Tae Oh Cukur Rambut dan Ucap Perpisahan ke Fans

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Nasib Yang Siha setelah Hengkang dari Grup K-Pop Noir

16 jam lalu

Siha Noir. instagram/yang.si.ha
Nasib Yang Siha setelah Hengkang dari Grup K-Pop Noir

Yang Siha mantan anggota grup K-Pop Noir akan mendaftar wajib militer atau wamil


7 Drama Korea Tentang Time Travel, Ada Twinkling Watermelon Hingga Splash Splash Love

2 hari lalu

Kim Hye Yoon dan Byeon Woo Seok dalam drama Lovely Runner. Dok. Vidio
7 Drama Korea Tentang Time Travel, Ada Twinkling Watermelon Hingga Splash Splash Love

Daftar drama Korea tentang time travel bagi Anda yang menyukai cerita seperti di drama Lovely Runner.


Drakor Dreaming Of Cinde Fxxxing Rella Dibintangi Pyo Ye Jin dan Lee Jun Young

2 hari lalu

Dreaming of Cinde Fxxxing Rella. wikipedia.org
Drakor Dreaming Of Cinde Fxxxing Rella Dibintangi Pyo Ye Jin dan Lee Jun Young

Drakor Dreaming of Cinde Fxxxing Rella, dijadwalkan akan tayang pada 2024


Ji Sung Bagikan Kesulitan Saat Perankan Pecandu Narkoba di Drama Connection

2 hari lalu

Poster drama Korea, Connection. Foto: Asianwiki.
Ji Sung Bagikan Kesulitan Saat Perankan Pecandu Narkoba di Drama Connection

Perjuangan Ji Sung berperan sebagai detektif pecandu narkoba di drama Korea Connection, memaksanya hanya makan kacang.


11 Drakor Tentang Sejarah yang Tayang di 2024, Ada Missing Crown Prince

2 hari lalu

Drama korea Captivating the King. Istimewa
11 Drakor Tentang Sejarah yang Tayang di 2024, Ada Missing Crown Prince

Drakor bergenre sejarah yang tayang di 2024, dari Missing Crown Prince sampai Queen Woo yang belum tayang.


Penghargaan Daesang untuk Moving, Serial Fantasi Laga Korea

3 hari lalu

Drama Korea Moving. Dok. Disney+ Hotstar
Penghargaan Daesang untuk Moving, Serial Fantasi Laga Korea

Drakor Moving mendapat Daesang atau Grand Prize dan menjadikannya sebagai penerima penghargaan tertinggi dalam kategori tersebut


5 Drama Populer yang Dibintangi Kim Go Eun, Aktris Pemenang Baeksang Arts Awards 2024

3 hari lalu

Kim Go Eun dalam film Exhuma. Instagram.com/@ggonekim
5 Drama Populer yang Dibintangi Kim Go Eun, Aktris Pemenang Baeksang Arts Awards 2024

Kim Go Eun menjadi aktris terbaik ketegori film di ajang Baeksang Arts Awards 2024. Ia berhasil memerankan seorang dukun dalam film Exhuma.


Lee Do Hyun Sebut Nama Lim Ji Yeon di Pidato Baeksang, Netizen Heboh

4 hari lalu

Pengumuman Lee Do Hyun sebagai aktor terbaik di Baeksang Arts Awards.  Foto: Instagram.
Lee Do Hyun Sebut Nama Lim Ji Yeon di Pidato Baeksang, Netizen Heboh

Pidato pendek yang dibacakan Lee Do Hyun langsung mendapat respons dari banyak pihak yang dinilai menunjukkan bucin ugal-ugalan ke Lim Ji Yeon.


Seperti Lovely Runner 4 Drama Korea ini Usung Tema Perjalanan Waktu

4 hari lalu

Kim Hye Yoon dan Byeon Woo Seok dalam poster drama Lovely Runner. Dok. Vidio
Seperti Lovely Runner 4 Drama Korea ini Usung Tema Perjalanan Waktu

Drama dengan tema perjalanan waktu seperti Lovely Runner memiliki daya tarik tersendiri


The Atypical Family, Mengenali Para Pemeran Drakor Ini

4 hari lalu

Chun Woo He dalam drama Korea The Atypical Family. Dok. JTBC
The Atypical Family, Mengenali Para Pemeran Drakor Ini

Drakor The Atypical Family telah menayangkan dua episode pertamanya pada 4 Mei dan 5 Mei 2024