Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kelanjutan Karier Solo Jennie BLACKPINK Usai Keluar dari YG Entertainment

Reporter

Editor

Marvela

image-gnews
Jennie BLACKPINK. Foto: Instagram/@jennierubyjane
Jennie BLACKPINK. Foto: Instagram/@jennierubyjane
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Jennie BLACKPINK bersama tiga rekan grupnya memutuskan untuk tidak memperpanjang kontrak aktivitas solo mereka dengan YG Entertainment. Jennie telah mendirikan agensinya sendiri bernama OA (ODD ATELIER) yang diumumkan pada Minggu, 24 Desember 2023.

"Hai, ini Jennie. Tahun ini dipenuhi dengan banyak pencapaian, dan saya sangat bersyukur atas semua cinta yang saya terima. Saya juga bersemangat dengan apa yang akan terjadi, karena saya memulai perjalanan solo saya pada tahun 2024 dengan perusahaan yang saya dirikan bernama OA. Tolong tunjukkan banyak cinta untuk awal baruku dengan OA dan tentu saja, BLACKPINK. Terima kasih," tulis Jennie saat mengkonfirmasi lewat Instagram pribadinya.

Kontrak eksklusif untuk aktivitas solo semua anggota BLACKPINK sudah tidak lagi dikuasai YG Entertainment. Namun, untuk kegiatan BLACKPINK sebagai grup masih berada di bawah naungan YG Entertainment karena kontrak diperpanjang.

Variety Show Pertama Jennie BLACKPINK

Di awal Tahun Baru 2024, aktivitas solo Jennie BLACKPINK langsung terlihat. Dalam beberapa hari pertama tahun ini, foto baru Jennie untuk Hera dan Coco Chanel dirilis.

Jennie juga akan membintangi variety show Apartment 404 bersama Yoo Jae Suk, Lee Jung Ha, Cha Tae Hyun, Oh Na Ra, dan Yang Se Chan. Apartment 404 adalah acara televisi yang berlatar di sebuah apartemen, di mana enam penghuninya akan menelusuri kebenaran di balik peristiwa luar biasa di tempat tinggal mereka.

Variety show Apartment 404 yang dibintangi Jennie BLACKPINK, Yoo Jae Suk, Oh Na Ra, Cha Tae Hyun, Lee Jung Ha dan Yang Se Chan. Foto: Instagram.com/@tvn_joy

Karena acara tersebut didasarkan pada kisah nyata, setiap episode akan memiliki latar unik dan berlangsung dalam periode dan lokasi berbeda. Trailer Apartment 404 baru dirilis pada Selasa, 2 Januari 2024. Ini akan menjadi variety show pertama Jennie sejak debut pada 2016 bersama BLACKPINK.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Trailer yang baru dirilis memperlihatkan para penghuni apartemen baru yang mengekspresikan rasa penasaran dan keterkejutan terhadap lingkungan sekitar mereka. “Pasti terjadi sesuatu di dalam apartemen,” kata  Yoo Jae Suk dan para penghuni mulai mencari petunjuk untuk mengetahui situasinya.

Jennie BLACKPINK Jadi Tamu Pertama Acara Musik Lee Hyori

Pada hari ini, diumumkan juga Jennie akan menjadi tamu pertama di acara bincang-bincang musik The Seasons: Lee Hyori’s Red Carpet. "Jennie akan bergabung sebagai tamu dalam syuting pertama ‘The Seasons: Lee Hyori’s Red Carpet’ hari ini," kata perwakilan KBS.

The Seasons adalah acara bincang-bincang musik yang mengadopsi metode baru di mana acara tersebut berganti pembawa acara secara bergilir, menampilkan MC dengan beragam pesona yang memimpin acara dengan nama mereka sendiri. Mengikuti Jay Park, Choi Jung Hoon Jannabi, dan AKMU, Lee Hyori akan menjadi MC untuk musim keempat The Seasons.

Tak lama setelah pengumuman tersebut disampaikan, Jennie terlihat memasuki gedung KBS, yang menandakan kemunculan pertamanya di acara KBS, tidak termasuk acara musik.

SOOMPI | KOREABOO

Pilihan Editor: Agensi Baru Milik Jennie Blackpink, Ini Tiga Hal tentang Odd Atelier

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Lagu Zico SPOT! (feat. Jennie) Duduki Posisi Teratas Tangga Lagu Korea dan Global

5 hari lalu

Penyanyi rap Zico dan Jennie BLACKPINK. Instagram.com/@woozico0914
Lagu Zico SPOT! (feat. Jennie) Duduki Posisi Teratas Tangga Lagu Korea dan Global

Lagu Zico SPOT! (feat. Jennie) membuktikan kekuatan pengaruh musik Zico dan Jennie


Single Digital Baru Zico, SPOT! (feat, Jennie) Dirilis 26 April 2024

8 hari lalu

Foto konsep single digital Zico yang berjudul
Single Digital Baru Zico, SPOT! (feat, Jennie) Dirilis 26 April 2024

Zico aktif membagikan cuplikan lagu barunya dengan Jennie di media sosial


6 Idol K-Pop Perempuan Ini Jago Main Game, Karina aespa dan Jisoo Masuk

17 hari lalu

Karina aespa. Instagram.com/@katarinabluu
6 Idol K-Pop Perempuan Ini Jago Main Game, Karina aespa dan Jisoo Masuk

Siapa saja idol K-Pop perempuan yang jago bermain game?


Debut LE SSERAFIM di Coachella 2024 Panen Kritik, Dibandingkan dengan BLACKPINK

17 hari lalu

LE SSERAFIM di acara Red Carpet Golden Disc Awards ke-38 di Jakarta pada Sabtu, 6 Januari 2024. TEMPO/Marvela
Debut LE SSERAFIM di Coachella 2024 Panen Kritik, Dibandingkan dengan BLACKPINK

Penampilan LE SSERAFIM di panggung Coachella 2024 dinilai mengecewakan dan panen kritikan.


Agensi Baru Member BLACKPINK Usai Akhiri Kontrak Individu dengan YG Entertainment

19 hari lalu

Blackpink. (Instagram/@blackpinkofficial)
Agensi Baru Member BLACKPINK Usai Akhiri Kontrak Individu dengan YG Entertainment

Girl grup BLACKPINK melanjutkan kontrak dengan YG Entertainment hanya untuk kegiatan grup, dan melakukan aktivitas individu secara terpisah.


Lisa BLACKPINK Siap Rilis Album Solo Baru Usai Gabung Label AS RCA Records

21 hari lalu

Lisa BLACKPINK. Foto: Instagram/@wearelloud
Lisa BLACKPINK Siap Rilis Album Solo Baru Usai Gabung Label AS RCA Records

Lisa BLACKPINK sangat bersemangat bergabung menjadi keluarga RCA Records dan siap melebarkan karier solonya.


5 Idol K-Pop Berstatus Chaebol dari Keluarga Konglomerat

21 hari lalu

Choi Siwon dalam drama Death's Game. Foto: Instagram/@tving.official
5 Idol K-Pop Berstatus Chaebol dari Keluarga Konglomerat

Chaebol adalah istilah pada orangang lahir dari keluarga konglomerat, seringkali orang tuanya adalah CEO atau pemilik perusahaan.


Babymonster Meluncurkan Album Mini, Lagu Sheesh Disoroti hingga Persiapan Tur

29 hari lalu

BABYMONSTER. Foto: Instagram/@babymonster_ygofficial
Babymonster Meluncurkan Album Mini, Lagu Sheesh Disoroti hingga Persiapan Tur

Pada 1 April 2024, grup baru YG Entertainment, Babymonster meluncurkan album mini pertama BABYMONS7ER


5 Idola K-Pop yang Mengadakan Film Konser Selain Aespa

33 hari lalu

Blackpink The Movie. Foto: Disney+ Hotstar.
5 Idola K-Pop yang Mengadakan Film Konser Selain Aespa

Tak hanya Aespa, beberapa idola K-Pop juga memiliki film konser. Siapa saja?


Mengintip Isi Rumah Lisa BLACKPINK yang Harganya Mencapai Rp 88 Miliar

36 hari lalu

Lisa BLACKPINK mengajak penggemarnya home tour rumah baru yang dibelinya Januari lalu. (Tangkapan layar Youtube.com/LLOUD Official)
Mengintip Isi Rumah Lisa BLACKPINK yang Harganya Mencapai Rp 88 Miliar

Untuk pertama kalinya, Lisa BLACKPINK menunjukkan isi rumah yang baru dibelinya pada Januari lalu