Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Film Dune: Part 2 Mulai Diproduksi, Empat Negara Terpilih Jadi Lokasi Syuting

Reporter

Editor

Marvela

image-gnews
Film Dune dibintangi Timothe Chalamet dan Zendaya. Dok. Warner Bros.
Film Dune dibintangi Timothe Chalamet dan Zendaya. Dok. Warner Bros.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Film Dune: Part 2 karya sutradara Denis Villeneuve resmi memulai proses produksi. Menurut laporan Variety, Selasa, 19 Juli 2022, syuting sekuel film Dune ini dilakukan di empat lokasi utama yaitu Budapest, Abu Dhabi, Yordania, dan Italia.

Menurut studio Warner Bros dan Legendary, Dune: Part 2 akan mengeksplorasi perjalanan mistis Paul Atreides (Timothée Chalamet) saat ia bersatu dengan Chani (Zendaya) dan suku Fremen dalam sebuah misi balas dendam.

Kedua studio juga telah mengkonfirmasi para pemeran yang kembali. Selain Chalamet dan Zendaya, jajaran bintang papan atas seperti Rebecca Ferguson, Javier Bardem, Josh Brolin, Stellan Skarsgård, Dave Bautista, Charlotte Rampling dan Stephen McKinley Henderson juga hadir di sekuel ini.

Studio juga telah mengkonfirmasi penambahan pemeran yang dilaporkan sebelumnya, termasuk Austin Butler sebagai Feyd Rautha, Christopher Walken sebagai Emperor, serta Florence Pugh, Léa Seydoux dan Souheila Yacoub.

Film Dune. Foto: IMDB

Dune pertama karya Villeneuve rilis pada Oktober lalu di bioskop dan HBO Max. Film mendapat pujian dari kritikus film, dan cukup sukses di box office dengan raihan 401 juta dolar AS secara global.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Selain itu, Dune dinominasikan untuk 10 Oscar, termasuk kategori Film Terbaik. Film memenangkan Academy Awards untuk Score Terbaik, Penataan Suara Terbaik, Editing Terbaik, Sinematografi Terbaik, Desain Produksi Terbaik, dan Efek Visual Terbaik. Semua tim yang terlibat dan menjadi pemenang Oscar tersebut akan kembali untuk sekuel ini.

Studio telah mengkonfirmasi para kru berikut untuk Dune: Part 2, termasuk sinematografer Greig Fraser; desainer kostum Jacqueline West; desainer makeup, rambut dan prostetik Donald Mowat; komposer Hans Zimmer; desainer produksi Patrice Vermette; editor Joe Walker; supervisor efek visual Paul Lambert; dan supervisor efek khusus Gerd Nefzer.

"Saya bekerja dengan kru yang sama, dimana semua orang tahu apa yang harus dilakukan, dan kami tahu seperti apa bentuknya. Filmnya akan lebih menantang, tapi kami tahu di mana kami melangkah," kata Villeneuve. Dune: Part 2 direncanakan untuk rilis pada 17 November 2023.

Baca juga: Daftar Nominasi BAFTA 2022, Dune dan The Power of the Dog Mendominasi

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jadi Aktor Terbaik BAFTA, Ini 5 Film Populer yang dibintangi Austin Butler

1 hari lalu

Austin Butler menang sebagai Aktor Terbaik untuk film Elvis di ajang British Academy Film Awards atau BAFTA 2023 yang berlangsung di Royal Festival Hall, London, Inggris pada Minggu, 19 Februari 2023. Foto: BAFTA
Jadi Aktor Terbaik BAFTA, Ini 5 Film Populer yang dibintangi Austin Butler

Austin Butler ternyata berkecimpung di dunia hiburan sejak masih bocah.


Chaeyoung TWICE, Kekasih Zion.T Sebut Punya Tipe Ideal Seperti Timothee Chalamet

18 hari lalu

Chaeyoung TWICE dan Zion.T. Foto: Instagram
Chaeyoung TWICE, Kekasih Zion.T Sebut Punya Tipe Ideal Seperti Timothee Chalamet

Aktor Timothee Chalamet merupakan tipe ideal Chaeyoung TWICE, kekasih Zion.T.


Pacaran dengan Zion.T, Simak Kembali Tipe Ideal Chaeyoung TWICE

20 hari lalu

Chaeyoung TWICE. Foto: Instagram/@chaeyo.0
Pacaran dengan Zion.T, Simak Kembali Tipe Ideal Chaeyoung TWICE

Chaeyoung TWICE pernah mengungkapkan tipe pria idamannya, apakah mirip dengan Zion.T?


Timothee Chalamet Pecahkan Rekor Box Office Ini Berkat Dune: Part Two dan Wonka

32 hari lalu

Timothee Chalamet dalam film Dune: Part Two. Foto: Instagram/@dunemovie
Timothee Chalamet Pecahkan Rekor Box Office Ini Berkat Dune: Part Two dan Wonka

Timothee Chalamet menjadi aktor pertama setelah John Travolta yang memiliki dua film terlaris dalam delapan bulan.


Film Kung Fu Panda 4 Kuasai Box Office Amerika, Disusul Dune: Part Two di Posisi Kedua

36 hari lalu

Kung Fu Panda 4. Imdb
Film Kung Fu Panda 4 Kuasai Box Office Amerika, Disusul Dune: Part Two di Posisi Kedua

Setelah dua pekan penayangannya Kung Fu Panda 4 masih merajai box office Amerika mengalahkan film-film lainnya, termasuk Dune: Part Two.


4 Lokasi Syuting Dune: Part Two yang Menarik Dikunjungi

50 hari lalu

Dune: Part Two. Foto: Instagram/@dunemovie
4 Lokasi Syuting Dune: Part Two yang Menarik Dikunjungi

Dune: Part Two, sekuel dinanti-nantikan, menampilkan aksi dan narasi fiksi ilmiah dengan 4 lokasi syuting di negara berbeda.


Adegannya Dipotong dari Film Dune: Part Two, Tim Blake Nelson Kecewa

50 hari lalu

Dune: Part Two. Foto: Instagram/@dunemovie
Adegannya Dipotong dari Film Dune: Part Two, Tim Blake Nelson Kecewa

Aktor Tim Blake Nelson mengungkapkan kekecewan karena adegannya tidak dimasukkan dalam potongan terakhir film Dune: Part Two.


Viral Jennifer Lopez dan Ben Affleck Bersihkan Sampah Sendiri Usai Nonton Bioskop

50 hari lalu

Jennifer Lopez dan Ben Affleck menghadiri pemutaran perdana
Viral Jennifer Lopez dan Ben Affleck Bersihkan Sampah Sendiri Usai Nonton Bioskop

Jennifer Lopez dan Ben Affleck banjir pujian setelah video mereka membersihkan sampah sendiri usai menonton film di bioskop viral.


Film Dune: Part Two Raup Pendapatan Sekitar Rp 1,2 Triliun di Amerika Utara

51 hari lalu

Film Dune: Part Two. Foto/Instagram/dunemovie
Film Dune: Part Two Raup Pendapatan Sekitar Rp 1,2 Triliun di Amerika Utara

Dune: Part Two telah meraup pendapatan 81,5 juta dolar AS atau sekitar Rp 1,2 triliun lebih dari penjualan tiket di bioskop-bioskop Amerika Utara saja


Bedah Film Dune: Part Two, Sinopsis dan Daftar Pemain serta Proses Produksi

51 hari lalu

(dari kiri) Zendaya dan Timothee Chalamet di film Dune: Part Two. Foto: IMDB
Bedah Film Dune: Part Two, Sinopsis dan Daftar Pemain serta Proses Produksi

Film sci-fi laris Dune menyedot perhatian dengan lanjutan alias sekuel film Dune: Part Two ditayangkan di bioskop Indonesia mulai 28 Februari 2024