Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

7 Drama Asia Baru Ini Hasil Adaptasi Novel dan Komik, Mana Favorit Anda?

Reporter

Editor

Mitra Tarigan

image-gnews
My Dear Guardian/ANTARA
My Dear Guardian/ANTARA
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Ada banyak alasan mengapa seseorang tertarik menonton film drama, mulai dari menyukai aktor yang jadi bintang, mencari hiburan sampai kepincut lebih dulu dengan cerita yang diadaptasi dari komik atau novel yang sudah ada. Bila Anda termasuk golongan terakhir, coba simak daftar drama Asia di bawah ini yang sebagian diantaranya merupakan hasil adaptasi dari bacaan populer, dikutip dari siaran resmi iQiyi, Senin 22 Februari 2021.

1. My Heroic Husband
Bercerita tentang perjalanan seseorang dari masa kini ke masa lampau. Seorang konglomerat melakukan perjalanan waktu dan kembali ke masa lalu, tepatnya ke masa Dinasti Wu. Dirinya masuk ke dalam tubuh pemuda bernama Ning Yi (Kevin Guo). Ning Yi dikenal sebagai menantu yang paling tidak berguna dan tidak dianggap di keluarganya. Ia juga tidak jago bisnis dan selalu bikin usaha keluarganya rugi.

Ning Yi yang sudah berubah berusaha memperbaiki kesalahan dan memberikan kontribusi besar untuk bisnis Su Family (Keluarga Su). Tak hanya itu, Ning Yi juga berusaha menyelamatkan negara ketika terjadi bencana alam besar. Di luar jalan cerita menarik, kostum-kostum yang dipakai para bintang, Guo Qi Lin (Kevin Guo) dan Jiang Xin (Olivia Jiang) juga keren. Cerita ini diadaptasi dari web-novel populer dan serialnya dikenal juga dengan judul "Super Son-In-Law".

2. Court Lady
Drama China ini mengilustrasikan kehidupan sehari-hari masyarakat dari kelas sosial yang berbeda di zaman Dinasti Tang. Meskipun berlatar belakang zaman dahulu, alur ceritanya lucu dan romantis.

Cheng Chumo (Xu Kai) adalah putra salah satu perwira pendiri Kekaisaran Tang di Kota Chang’an. Dia suka bermain dan bandel, tapi hidupnya berubah drastis ketika dia jatuh cinta pada pandangan pertama dengan Fu Rou (Li Yi Tong), putri yang rajin dari keluarga pedagang.

Baca: Suka Drama Mr. Queen, Ini 6 Sountrack yang Bisa Anda Nikmati

Untuk merebut hati Fu Rou, Chu Mo mulai belajar dengan sungguh-sungguh. Saat ia dewasa, ia memutuskan untuk mengikuti jejak ayahnya mengabdi pada negara dan merencanakan kampanye melawan bajak laut yang melecehkan pantai Tiongkok.

Sementara itu, secara kebetulan Fu Rou menjadi pejabat istana, sehingga menyulitkan kedua sejoli tersebut untuk bertemu secara pribadi. Suatu ketika Fu Rou mengungkap beberapa rahasia gelap yang membuat keluarganya kena masalah serius.

Dibintangi oleh Li Yi Tong (pemeran utama di Go Go Squid 2) beradu akting dengan Xu Kai (aktor Story of Yanxi Palace).

3. The Mad Monk
Film fantasi komedi serta laga ini sarat adegan pertarungan menegangkan berbumbu adegan romantis. Pemerannya adalah aktor kawakan Hongkong, Chen Hao Min dan Feng Shen Bang.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Drama ini bercerita tentang Black Dragon (Naga Hitam) yang jahat, Jie Hook selalu sedih, takut, dan penuh kepahitan hidup sehingga dia menyebarkan wabah di bumi dan mengirim Iblis Naga Fish Bu (Roy Cheng) dan Iblis Pohon Pu Kwai (Zhang Chuxuan) untuk menangkap musuh bebuyutannya, Li Xin Yuan (Chen Haomin) dalam mimpinya. Dalam usaha memburu Li Xin Yuan, Pu Kwai terkesan oleh kebaikan dan perjuangan Li Xin Yuan dalam menyelamatkan orang dan menjadi ragu untuk menangkapnya.

4. Love Scenery
Drama China ini punya cerita mengenai cinta antara idola dan penggemar, dibintangi aktor muda terkenal Lin Yi. Menceritakan kisah cinta yang romantis antara mahasiswa jurusan komputer dan seorang penyanyi. Zhu Liang Chen (Lulu Xu) dan Lu Jing (Lin Yi) adalah dua orang yang bersinar dan ahli dalam bidangnya masing-masing. Liang Chen adalah seorang gadis muda dengan suara indah. Ia adalah idol yang selalu ingin memberikan penampilan terbaiknya di setiap lagu yang ia bawakan.

Sementara Lu Jing adalah seorang gamers yang super nerd. Lu Jing sangat mengidolakan Liang Chen. Dua orang yang sama-sama sedang mengejar mimpi ini lantas bertemu dan jatuh cinta. Drama ini diadaptasi dari web-novel berjudul sama karya Qiao Yao. Syutingnya digarap oleh sutradara Qin Zhen di Hangzhou dan Hengdian World Studios.

5. Unusual Idol Love
Idola yang sedang naik daun, Hu Li (Ao Rui Peng), baru menyadari bahwa identitas aslinya adalah sebuah robot. Karena kerusakan yang tidak dapat diperbaiki, perusahaan ingin menghancurkannya dengan dalih "depresi dan bunuh diri".

Ji Nian (Rain Lu) bukanlah penggemar Hu Li namun dia merasa simpatik atas kondisinya. Suatu hari tiba-tiba Hu Li muncul di depan pintu rumah Ji Nian seakan memberitahu bahwa dirinya belum meninggal dan terus berkata bahwa rumah Ji Nian adalah miliknya. Perselisihan pun tak dapat dihindari, hingga keduanya sadar bahwa Hu Li sedang diburu. Akhirnya Ji Nian harus menerima Hu Li tinggal di rumahnya untuk sementara.

Drama China romantis-fantasi ini diangkat dari komik terkenal "Guo Si Te" dan dibintangi oleh Ao Rui Peng sebagai Hu Li, Rain Lu sebagai Ji Nian, Jackie Zhu sebagai Bai Dongchen dan Huang Hao Yue sebagai Zhou Yifei.

6. My Dear Guardian
Drama China berlatar belakang kehidupan militer diadaptasi dari novel "Round Fingers Under Military Uniforms" yang dibintangi Johnny Huang. Bercerita mengenai kisah antara Xia Chu (Li Qin), seorang dokter militer spesialis bedah yang hangat dan lembut dengan Liang Ze Mu (Johnny Huang), seorang perwira militer khusus yang telah bertempur di banyak medan perang dan sudah menutup hatinya karena kenangan masa lalu yang menyakitkan.

Keduanya berada dalam situasi dan kondisi di mana mereka harus melakukan kewajiban mereka sebagai anggota militer, kemudian menemukan cinta sejati.

7. Oh! Master
Ini adalah drama komedi romantis yang dibintangi oleh Nana -mantan anggota grup K-pop After School- dan Lee Min-ki serta Kang Min-hyuk dari CNBLUE. Drama ini hasil kolaborasi antara penulis Jo Jin-kook dengan sutradara Hyun Sol-ip. Drama ini mengisahkan seorang penulis drama thriller, Han Bi-soo (Lee Min-ki) yang memilih untuk tidak berkencan dan seorang aktris komedi romantis, Oh Joo-in (Lim Jin-ah/Nana) yang tidak pernah bisa pacaran, tiba-tiba harus tinggal serumah.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Sinopsis Possession: Kerasukan yang Diadaptasi dari Film Prancis

2 hari lalu

Film horor akan tayang di bioskop pada 8 Mei 2024. Film ini merupakan adaptasi dari film Prancis berjudul Possession. Ini sinopsis film Possesion. Foto: Cinema 21
Sinopsis Possession: Kerasukan yang Diadaptasi dari Film Prancis

Film horor akan tayang di bioskop pada 8 Mei 2024. Film ini merupakan adaptasi dari film Prancis berjudul Possession. Ini sinopsis film Possesion.


Nasib 2 Film Mendiang Lee Sun Kyun yang Belum Dirilis, Distributor Angkat Bicara

2 hari lalu

Lee Sun Kyun ditemukan tewas di dalam mobil yang diparkir di sebuah jalan di Taman Waryong di distrik Jongno, Seoul pada Rabu, 27 Desember 2023. Ia diduga tewas bunuh diri di samping briket arang di dalam mobilnya. REUTERS
Nasib 2 Film Mendiang Lee Sun Kyun yang Belum Dirilis, Distributor Angkat Bicara

Distributor film Korea Selatan menghadapi dilema atas karya-karya mendiang Lee Sun Kyun yang sampai saat ini belum dirilis.


5 FIlm Buatan Mouly Surya, Terbaru Ada Trigger Warning

2 hari lalu

Sutradara Mouly Surya memegang Piala Citra sembari mengucapkan rasa terima kasih saat menerima penghargaan kategori Sutradara Terbaik pada Malam Anugerah Piala Citra FFI 2018, di Gedung Teater Besar, TIM, Jakarta, Ahad, 9 Desember 2018.  Mouly Surya memperoleh penghargaan tersebut lewat film
5 FIlm Buatan Mouly Surya, Terbaru Ada Trigger Warning

Mouly Surya adalah seorang sineas Indonesia yang mulai mendunia.


Bukan Filmapik, Ini 12 Daftar Tempat Nonton Film Legal

2 hari lalu

Saat liburan tahun baru, Anda bisa menghabiskan waktu dengan menonton film di Netflix. Berikut rekomendasi film Netflix untuk tahun baru. Foto: Canva
Bukan Filmapik, Ini 12 Daftar Tempat Nonton Film Legal

Bukan di Filmapik, berikut ini daftar tempat nonton film legal yang bisa Anda pilih. Umumnya tempat film ini ada biaya langganan dan masih terjangkau.


Pemeran Film The Idea of You

4 hari lalu

Film The Idea of You. (dok. Prime Video)
Pemeran Film The Idea of You

Film The Idea of You tayang di Prime Video pada 2 Mei 2024


Vina: Sebelum 7 Hari, Sinopsis dan Para Pemerannya

5 hari lalu

Poster Film Vina sebelum 7 Hari. Dee Company
Vina: Sebelum 7 Hari, Sinopsis dan Para Pemerannya

Film horor Vina: Sebelum 7 Hari disutradarai oleh Anggy Umbara akan rilis pada 8 Mei 2024


Tujuan Hanung Bramantyo Potong Adegan dan Ganti Judul Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa

7 hari lalu

Poster film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa. Foto: Instagram Hanung Bramantyo.
Tujuan Hanung Bramantyo Potong Adegan dan Ganti Judul Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa

Sutradara Hanung Bramantyo menyebut film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa awalnya hadir delam dua versi, 21+ dan 17+.


Siksa Neraka Ditayangkan di Netflix, Para Pemeran dan Sinopsisnya

8 hari lalu

Siksa Neraka. netflix.com
Siksa Neraka Ditayangkan di Netflix, Para Pemeran dan Sinopsisnya

Sejak 25 April 2024, Netflix mulai menanyangkan film Siksa Neraka


Merasa Terjebak dalam Hubungan Tak Bahagia? Bulatkan Tekad untuk Pergi

9 hari lalu

Ilustrasi pasangan. dailymail.co.uk
Merasa Terjebak dalam Hubungan Tak Bahagia? Bulatkan Tekad untuk Pergi

Merasa terjebak dalam hubungan tak bahagia? Berikut tanda Anda harus mengakhiri hubungan karena sudah tak mungkin diperbaiki.


Dipenjara Israel 20 Tahun, Penulis Palestina Menangkan Hadiah Arab Bergengsi

9 hari lalu

Penulis Palestina Basim Khandaqji. Foto : X
Dipenjara Israel 20 Tahun, Penulis Palestina Menangkan Hadiah Arab Bergengsi

Penulis Palestina Basim Khandaqji, yang dipenjara 20 tahun lalu di Israel, memenangkan hadiah bergengsi fiksi Arab pada Ahad