Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Profil Trevyn Zhang, Aktor Asal Sulawesi yang Curi Perhatian Lewat Serial Taiwan Port of Lies

image-gnews
 Trevyn Zhang. Foto: Instagram.
Trevyn Zhang. Foto: Instagram.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Aktor muda asal Sulawesi Selatan, Trevyn Zhang berhasil mencuri perhatian internasional melalui serial Taiwan berjudul Port of Lies. Baru-baru ini, serial bergenre misteri, hukum, dan drama itu diumumkan masuk dalam 16 nominasi teratas dalam ajang penghargaan Golden Bell Awards 2024.

Melansir dari Taipei Times, beberapa nominasi yang berhasil diraih Port of Lies adalah penyutradaraan terbaik, penulisan terbaik, aktor utama terbaik, aktris utama terbaik, hingga nominasi miniseri atau film televisi terbaik. Sementara itu, Port of Lies tayang perdana pada 3 Juli 2023 melalui platform streaming Netflix.

Keberhasilan Port of Lies menerima banyak nominasi dari salah satu ajang penghargaan bergengsi Taiwan, kembali mengangkat nama Trevyn Zhang. Hal ini membuktikan kontribusi besar dari aktor asal Indonesia tersebut. 

Lebih lanjut, berikut rangkuman informasi mengenai profil Trevyn Zhang yang curi perhatian internasional melalui serial Taiwan Port of Lies

Profil Trevyn Zhang

Trevyn Zhang adalah seorang aktor asal Indonesia yang lahir di Makassar, Sulawesi Selatan pada 9 Juni 2001. Dia memulai debutnya sebagai aktor dalam serial drama Ba Chi Men De Bian Hu Ren atau Port of Lies pada 2023 lalu.

Melansir dari IMDb, Trevyn Zhang tumbuh besar di Indonesia dan melanjutkan kariernya di Taipei, Taiwan. Ia adalah seorang influencer dan model di Indonesia, tetapi kemudian pindah ke Taiwan untuk mengejar gelar sarjananya di National Taiwan University of Science and Technology (NTUST) jurusan Civil Engineer. Trevyn pun telah menyelesaikan studinya dan meraih gelar sarjana pada November 2023 lalu. 

Di Taiwan, Trevyn melanjutkan kariernya sebagai model dan aktor. Dia memulai kariernya dengan bermain dalam serial drama Port of Lies sebagai Abdul. Di serial tersebut, Abdul dikisahkan sebagai seorang nelayan migran Indonesia yang secara brutal telah membunuh kapten kapal dan keluarganya di Taiwan. 

Bao-ju, yang ditunjuk sebagai pembela masyarakat adat, bekerja sama dengan Jin-ping dan Leena, seorang pekerja perawat asal Indonesia, untuk menerjemahkan dan membela Abdul sebagai tersangka. Kasus ini memanas ketika tim mengungkap bukti yang melibatkan Zhen-xiong, pemilik sebuah kelompok perikanan. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Namun saat Bao-ju menemukan saksi kunci, Zheng-xiong mencoreng timnya dengan gosip palsu, hingga membuat mereka terpecah belah. Seiring berjalannya waktu, Bao-ju harus menemukan cara untuk berkumpul kembali dan menyelamatkan kliennya dari hukuman mati.

Sementara itu, serial Port of Lies yang dibintangi Trevyn Zhang pernah memuncaki daftar 10 serial televisi populer di Netflix Taiwan. Drama ini bertahan selama empat minggu, sejak 24 Juli 2023 hingga 20 Agustus 2023.

Selain Trevyn Zhang, Port of Lies juga dibintangi oleh deretan aktor dan aktris populer Taiwan. Seperti Christopher Ming-Shun Lee, Regina Lei, Meng Hsuan Chu, Van Fan, dan Kingone Wang.

TAIPEI TIMES | IMDB | INSTAGRAM | NETFLIX

Piihan Editor: Hiroyuki Sanada: 5 Film dan Serial yang Dibintangi Aktor Jepang Ini

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Bulgaria Selidiki Perusahaan Pager terkait Ledakan di Lebanon

7 jam lalu

Petugas membawa peti mati saat mereka berjalan melewati gambar Mohammad Mahdi Ammar, putra anggota Hizbullah parlemen Lebanon Ali Ammar dan Abbas Fadel Yassin, yang terbunuh di tengah ledakan pager di seluruh Lebanon, selama pemakaman mereka di Beirut, Lebanon, 18 September 2024. REUTERS/Mohamed Azakir
Bulgaria Selidiki Perusahaan Pager terkait Ledakan di Lebanon

Bulgaria akan menyelidiki sebuah perusahaan yang terkait dengan penjualan pager ke kelompok Hizbullah Lebanon.


Serial Emily in Paris Berlanjut Musim Kelima

1 hari lalu

Lily Collins sebagai Emily Cooper di serial Emily in Paris Season 4. Foto: Instagram/@lilyjcollins.
Serial Emily in Paris Berlanjut Musim Kelima

Netflix menyampaikan, serial Emily in Paris akan berlanjut musim kelima


Menelusuri BAC, Perusahaan Misterius Budapest di Balik Ledakan Pager Lebanon

1 hari lalu

Seorang staf di Gold Apollo menjawab panggilan telepon di kantor mereka di New Taipei City, Taiwan, 18 September 2024. REUTERS/Ann Wang
Menelusuri BAC, Perusahaan Misterius Budapest di Balik Ledakan Pager Lebanon

Menurut pemilik Gold Apollo, BAC menggunakan merek dagang perusahaan asal Taiwan ini tetapi tidak untuk desain dan pembuatan produk.


Anna Sawai: 5 Film dan Serial yang Dibintanginya

1 hari lalu

Anna Sawai, pemeran Mariko dalam Shogun. Foto: Instagram/@fxnetworks
Anna Sawai: 5 Film dan Serial yang Dibintanginya

Anna Sawai menerima penghargaan aktris utama terbaik di ajang Emmy Awards 2024


Hiroyuki Sanada: 5 Film dan Serial yang Dibintangi Aktor Jepang Ini

1 hari lalu

Hiroyuki Sanada, pemeran Yoshii Toranaga dalam Shogun. Foto: Instagram/@fxnetworks
Hiroyuki Sanada: 5 Film dan Serial yang Dibintangi Aktor Jepang Ini

Pemeran Shogun, Hiroyuki Sanada mendapat penghargaan aktor utama terbaik dalam serial drama di Emmy Awards 2024


Apa Itu Pager yang Meledak Di Lebanon

1 hari lalu

Pager dipajang di perusahaan Gold Apollo di New Taipei City, Taiwan, 18 September 2024. REUTERS/Ann Wang
Apa Itu Pager yang Meledak Di Lebanon

Pager yang meledak di Lebanon adalah perangkat komunikasi nirkabel lama yang populer digunakan sebelum era ponsel.


Amerika Serikat Klaim Tidak Terlibat dalam Ledakan Pager di Lebanon

1 hari lalu

Orang-orang berkumpul di luar rumah sakit ketika lebih dari 1.000 orang termasuk pejuang Hizbullah dan petugas medis terluka setelah pager yang mereka gunakan untuk berkomunikasi meledak di seluruh Lebanon, di Beirut, Lebanon, 17 September 2024. Ledakan massal itu terjadi di tengah serangan lintas batas antara Hizbullah dan Israel dengan latar belakang serangan brutal Israel di Jalur Gaza, yang telah menewaskan lebih dari 41.200 orang, sebagian besar wanita dan anak-anak, menyusul serangan Hamas pada 7 Oktober tahun lalu. REUTERS/Mohamed Azakir
Amerika Serikat Klaim Tidak Terlibat dalam Ledakan Pager di Lebanon

Amerika Serikat mengklaim bahwa pihaknya tidak mengetahui sebelumnya dan tidak terlibat dalam ledakan massal pager di Lebanon


Israel Tanam Bahan Peledak di 5.000 Pager yang Diimpor ke Lebanon

1 hari lalu

Orang-orang berkumpul di luar rumah sakit ketika lebih dari 1.000 orang termasuk pejuang Hizbullah dan petugas medis terluka setelah pager yang mereka gunakan untuk berkomunikasi meledak di seluruh Lebanon, di Beirut, Lebanon, 17 September 2024. Ledakan massal itu terjadi di tengah serangan lintas batas antara Hizbullah dan Israel dengan latar belakang serangan brutal Israel di Jalur Gaza, yang telah menewaskan lebih dari 41.200 orang, sebagian besar wanita dan anak-anak, menyusul serangan Hamas pada 7 Oktober tahun lalu. REUTERS/Mohamed Azakir
Israel Tanam Bahan Peledak di 5.000 Pager yang Diimpor ke Lebanon

Ledakan pager di Lebanon sebabkan lebih dari 300 orang kehilangan kedua tangannya, 150 hancur perutnya dan sejumlah orang kehilangan mata


Fakta-fakta tentang Gelombang Ledakan Pager Maut di Lebanon

1 hari lalu

Pager dipajang di perusahaan Gold Apollo di New Taipei City, Taiwan, 18 September 2024. REUTERS/Ann Wang
Fakta-fakta tentang Gelombang Ledakan Pager Maut di Lebanon

Gelombang ledakan pager di Lebanon menewaskan sedikitnya 9 orang, termasuk para pejuang Hizbullah dan petugas medis.


Ledakan Pager Massal di Lebanon, Hizbullah Bersumpah Balas Israel

1 hari lalu

Seorang tentara berjaga di dekat American University of Beirut Medical Center (AUBMC) setelah lebih dari 1.000 orang, termasuk pejuang Hizbullah dan petugas medis terluka ketika pager yang mereka gunakan untuk berkomunikasi meledak di seluruh Lebanon, di Beirut, Lebanon, 17 September 2024. Hizbullah mengatakan pihaknya menganggap Israel
Ledakan Pager Massal di Lebanon, Hizbullah Bersumpah Balas Israel

Hizbullah bersumpah memberikan "hukuman yang adil" kepada Israel menyusul serangkaian ledakan pager yang mematikan di seluruh Lebanon.