Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Rayakan 10 Tahun Berkarya, Rizky Febian Siap Gelar Tur di 10 Kota

image-gnews
Rizky Febian tampil bersama Gangga dan Mahalini pada We The Fest 2024 di GBK Sport Complex, Jakarta, Minggu, 21 Juli 2024. Dalam penampilannya Rizky Febian membawakan sejumlah lagu diantaranya Indah Pada Waktunya, Cuek, dilanjut lagu   Luka ft. Gangga, dan Bermuara ft. Mahalini. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Rizky Febian tampil bersama Gangga dan Mahalini pada We The Fest 2024 di GBK Sport Complex, Jakarta, Minggu, 21 Juli 2024. Dalam penampilannya Rizky Febian membawakan sejumlah lagu diantaranya Indah Pada Waktunya, Cuek, dilanjut lagu Luka ft. Gangga, dan Bermuara ft. Mahalini. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Penyanyi dan penulis lagu, Rizky Febian berencana menggelar tur di sepuluh  kota di Indonesia untuk merayakan tahun ke-10 dirinya berkarya di industri musik Tanah Air. Peringatan satu dekadenya diawali dengan perilisan “Kesempurnaan Cinta” pada 2015 lalu, hingga kini berhasil menjadi penyanyi independen yang sukses di bawah label pribadi, RFAS Music. 

Sepuluh tahun bukan waktu sebentar bagi musisi bertahan di industri musik dengan dinamika sangat cepat, tetapi Rizky Febian mampu menjadi salah satu yang berhasil merayakannya. Tur bertajuk “Perjalanan 10 Tahun Rizky Febian” akan menjadi persembahan spesial, khususnya untuk para Rizvelous (basis penggemar Rizky Febian) yang tersebar di seluruh Indonesia.

Alasan Tur Rizky Febian

"Satu dekade adalah penanda penting dalam perjalanan seorang musisi, dan kami ingin mempersembahkan spesial kepada penggemar yang telah berjalan beriringan bersama kami,” ucap Rahul Tamara, CEO RFAS sekaligus manajer Rizky Febian dalam siaran pers yang diterima Tempo pada Kamis, 1 Agustus 202. Nantinya, rangkaian tur yang dipromotori Katarsis Live itu akan menjadi representasi karya-karya Rizky Febian selama sepuluh tahun ke belakang.

Baru lima kota yang sudah diumumkan akan menjadi lokasi tur. Dimulai pada 29 September 2024 di Bogor, kemudian singgah di Yogyakarta pada 13 Oktober 2024, dilanjutkan dengan tampil di Garut pada 20 Oktober 2024, lalu di Surabaya pada 26 Oktober 2024, dan Bandung pada 23 November 2024. Meski lima kota lainnya masih belum diumumkan, dapat dipastikan bahwa Jakarta akan menjadi puncak dari tur “Perjalanan 10 Tahun Rizky Febian”. Tiket dijual mulai Rp 199 ribu dan dapat dibeli di Loket.com mulai 1 Agustus 2024.

Rizky Febian Siapkan Banyak Kejutan untuk Turnya

Sebagai persembahan spesial, Rizky Febian tentunya sudah menyiapkan beragam kejutan untuk tur 10 tahunnya, termasuk di dalamnya kolaborasi-kolaborasi dengan musisi yang masih belum bisa ditebak.

“Kalau untuk kolaborasi aku udah punya ide gila di sini,” kata suami penyanyi Mahalini ini. Secara garis besar, ia tidak hanya akan mengajak musisi untuk berkolaborasi. “Makanya kenapa di setiap titiknya aku kasih jarak, enggak dua minggu selesai, karena biar jadi perbincangan di kota yang akan datang tentang siapa yang akan menjadi kejutan di kotanya. Jadi aku pengennya akan ada banyak hal yang berbeda.”

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Selain itu, hal-hal di luar kolaborasi juga nantinya bisa dikategorikan sebagai kejutan. Untuk siapa dan apa yang akan ia bawakan tentunya masih menjadi rahasia, termasuk penampilan dari sang istri yang pastinya menjadi salah satu yang ditunggu-tunggu. “Kalau istri dibawa manggung ya pasti, tapi kalau menjadi kejutan atau tidak, ya, bisa ditunggu saja lah. Biar jadi kejutan dan rahasia.”

Pelajaran Terbesar yang Didapatkan

Rizky Febian mengawali karier bermusiknya di bawah sebuah label sebelum memutuskan memberanikan diri mendirikan label independen bersama sang manajer, Rahul Tamara Putra. Kilas balik kisah pahit dan manis selama 10 tahun berkarya, pelantun “Menari” itu membagikan pelajaran terbesar yang ia dapatkan.

“Ketika aku di bawah label kan aku ini hanya seorang penyanyi yang disuguhkan lagu atau aku membuat lagu lalu lanjut sampai rilis dan sudah sampai situ saja,” katanya. Dibekali angan-angan, cita-cita, dan tujuan yang sama dari “kantor-kantoran” di garasi rumahnya, penyanyi yang kerap dipanggil Iky itu perlahan mengenal dan mendalami proses dari penciptaan musik itu sendiri.

“Bahwa bermusik itu bukan hanya sekadar bernyanyi dan menghibur saja, melainkan juga memahami di belakang itu ada sistem yang mendukung si penyanyi ini. Akhirnya jadi banyak belajar, terutama tentang proses perilisan lagu itu sendiri,” katanya.

Pilihan Editor:  Menuju 10 Tahun Berkarya, Rizky Febian Tampil Bareng Mahalini di We The Fest 2024

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mahalini Remake Lagu Sampai Menutup Mata Tuai Pro-Kontra, Acha Septriasa Beri Pembelaan

8 hari lalu

Mahalini Raharja. Foto: Instagram/@mahaliniraharja
Mahalini Remake Lagu Sampai Menutup Mata Tuai Pro-Kontra, Acha Septriasa Beri Pembelaan

Mahalini mendapat pujian dari Acha Septriasa dan Melly Goeslaw selaku penyanyi dan pencipta lagu Sampai Menutup Mata.


Tempo Bentuk Tempo Creator Network untuk Lindungi Seniman dan Kreator Konten dari Ancaman UU ITE

19 hari lalu

Feel Koplo menayangkan visual Peringatan Darurat saat manggung. Foto: Instagram/@feelkoplo
Tempo Bentuk Tempo Creator Network untuk Lindungi Seniman dan Kreator Konten dari Ancaman UU ITE

Tempo Media Group meluncurkan Tempo Creator Network untuk melindungi seniman dan kreator konten dari ancaman UU ITE.


Ramai Larangan Musisi Gaungkan Peringatan Darurat, Ada Perlindungan Hukum hingga Alternatifnya

21 hari lalu

Feel Koplo menayangkan visual Peringatan Darurat saat manggung. Foto: Instagram/@feelkoplo
Ramai Larangan Musisi Gaungkan Peringatan Darurat, Ada Perlindungan Hukum hingga Alternatifnya

Gerakan Peringatan Darurat mengancam kebebasan berkesenian dengan adanya pelarangan visual politik di panggung musik.


Musisi Angkat Bicara Usai Dilarang Pasang Visual Peringatan Darurat saat Manggung

22 hari lalu

Feel Koplo menayangkan visual Peringatan Darurat saat manggung. Foto: Instagram/@feelkoplo
Musisi Angkat Bicara Usai Dilarang Pasang Visual Peringatan Darurat saat Manggung

Sejumlah musisi, termasuk Baskara Putra hingga Nadin Amizah angkat bicara setelah adanya pelarangan memakai visual Peringatan Darurat saat manggung.


Le Minerale Gandeng Musisi dan Atlet Muda Persembahkan Lagu Nasionalisme

29 hari lalu

Sebagai air minum dalam kemasan (AMDK) asli Indonesia, Le Minerale merilis iklan terbaru bertema nasionalisme demi membangkitkan semangat cinta tanah air dengan mendukung prestasi anak bangsa. Dok. Le Minerale
Le Minerale Gandeng Musisi dan Atlet Muda Persembahkan Lagu Nasionalisme

Setiap alunan nada membawa pendengar untuk merasakan kembali betapa berharganya kemerdekaan yang sudah diraih Indonesia.


Rayakan Kemerdekaan Indonesia, Musisi di Kanada Luncurkan Tembang Khusus

30 hari lalu

Musisi independen Indonesia di Toronto Kanada, Dwi Riani dan kelompok musik Orkes Garasi. Foto: Dok.Dwi Riana&Orkes Garasi.
Rayakan Kemerdekaan Indonesia, Musisi di Kanada Luncurkan Tembang Khusus

Seorang musisi yang tinggal di Kanada yaitu Dwi Riana berkolaborasi dengan grup keroncong merilis lagu untuk merayakan Kemerdekaan Indonesia.


6 Lagu Populer BoA Termasuk Girls on Top, Queen of K-Pop yang Bersiap Konser di GBK Jakarta Oktober 2024

30 hari lalu

Penyanyi asal Korea Selatan, BoA. Foto: Instagram/@boakwon.
6 Lagu Populer BoA Termasuk Girls on Top, Queen of K-Pop yang Bersiap Konser di GBK Jakarta Oktober 2024

BoA akan melangsungkan konser di GBK Jakarta pada 26 Oktober 2024. Sejak berkarier lebih dari 2 dekade, ia telah menghasilkan beberapa lagu populer.


Profil Harry Roesli Penerima Bintang Budaya Parama Dharma dari Jokowi

32 hari lalu

Penggemar musisi Harry Roesli melakukan pembelian piringan hitam album Philosophy Gang di Jakarta, 17 Maret 2017. Peluncuran format piringan hitam 12 inchi ini didedikasikan kepada almarhum Harry Roesli dan bandnya, Gang of Harry Roesli. TEMPO/Nurdiansah
Profil Harry Roesli Penerima Bintang Budaya Parama Dharma dari Jokowi

Djauhar Zaharsyah Fachrudin Roesli atau Harry Roesli adalah seorang seniman dan musisi yang mendapatkan penghargaan Bintang Budaya Parama Dharma.


Tampil di Antara Musisi Koplo, Fiersa Besari Ajak Penonton Galau di Pekan Gembira Ria

36 hari lalu

Fiersa Besari mengisi kemeriahan hari pertama festival Pekan Gembira Ria Vol. 8 di Parkir Barat JIExpo Kemayoran, Jakarta. Sabtu, 10 Agustus 2024. Membuka penampilan dengan lagu
Tampil di Antara Musisi Koplo, Fiersa Besari Ajak Penonton Galau di Pekan Gembira Ria

Fiersa Besari tampil di hari pertama Pekan Gembira Ria Vol. 8 pada Sabtu malam, 10 Agustus 2024, membawakan lagu-lagu hit andalannya.


Musisi Bandung Pamerkan Karya Lukisannya, Kanvas Pidi Baiq Paling Jumbo

39 hari lalu

Lukisan Pidi Baiq berjudul Post Mooi Indie. Foto: TEMPO| ANWAR SISWADI.
Musisi Bandung Pamerkan Karya Lukisannya, Kanvas Pidi Baiq Paling Jumbo

Sekelompok musisi Bandung menggelar pameran karya lukisannya di SuJiVa Resto & Art Space Bandung, salah satuya Pidi Baiq.