Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Profil John Legend yang akan Gelar Konser di Sentul

image-gnews
John Legend. Foto: Instagram/@johnlegend
John Legend. Foto: Instagram/@johnlegend
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Penyanyi asal Amerika Serikat, John Legend akan menggelar konser di Indonesia tahun ini. Konser bertajuk "An Evening With John Legend: A Night of Songs And Stories" itu akan berlangsung di Sentul International Convention Center (SICC), Bogor, Jawa Barat pada Ahad, 6 Oktober 2024.

John Legend mengumumkannya secara langsung melalui akun Instagram pribadinya pada Kamis, 4 Juli 2024. "6 Oktober - sampai jumpa di Jakarta! Dapatkan akses pra-penjualan pertunjukan Jakarta di johnlegend.com dengan kata sandi 'JLASIA24' sebelum tiket mulai dijual Senin, 15 Juli (12.00 PDT/14.00 WIB)," tulisnya.

Profil John Legend 

John Roger Stephens atau John Legend lahir pada 28 Desember 1978 di Springfield, Ohio. Dia penyanyi, penulis lagu, pianis, dan produser rekaman asal Amerika.

John Legend lahir dari keluarga musisi, ayahnya drummer, dam ibunya penyanyi gereja. Selama menempuh pendidikan di perguruan tinggi dengan konsentrasi Sastra Afrika-Amerika, Legend menjabat sebagai presiden dan direktur musik dari kelompok musik jazz dan musik pop. 

Dikutip dari All Music, tak lama setelah debut dengan bermain piano pada hit Top 40 Lauryn Hill "Everything Is Everything" (1999), Legend berkontribusi pada rekaman bersama Jay-Z dan Janet Jackson. Setelah itu, ia mulai tampil sebagai bintang tamu dalam lagu Encore milik Jay-Z dan You Don't Know My Name milik Alicia Keys. 

Legend menandatangani kontrak dengan GOOD Music milik Kanye West dan merilis album debutnya Get Lifted (2004). Lagu itu menduduki sepuluh besar Billboard 200 dan disertifikasi double platinum oleh Recording Industry Association of America.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pada 2007, lagu Heaven milik Legend berhasil memenangkan Grammy Awards dalam kategori Penampilan Vokal R&B Pria Terbaik. Dia juga membawa pulang kategori Vokal Pop Pria Terbaik dalam lagu Save Room. Pada 2011, Legend berhasil menyelesaikan tur 50 hari sebagai tamu untuk band soul Inggris Sade dengan penonton yang sangat ramai dan antusias. 

Legend mencapai puncak berkat All of Me yang sukses merajai tangga lagu internasional. Lagu  yang didedikasikan kepada sang istri, Chrissy Teigen itu bertengger di Billboard Hot 100 selama tiga pekan berturut-turut, mencapai puncak enam tangga lagu nasional, dan menduduki sepuluh besar di banyak negara lain. 

Single ini pun menjadi salah satu single digital terlaris sepanjang masa yang menduduki peringkat lagu terlaris ketiga di Amerika Serikat dan Inggris Raya selama 2014. Legend makin populer ketika berduet dengan Meghan Trainor dalam lagu Like I'm Gonna Lose You yang mencapai peringkat 8 di Billboard Hot 100. Pada 2017, Legend berhasil  memenangkan Tony Award karena ikut memproduksi Jitney untuk panggung Broadway. 

Selain bernyanyi, Legend juga menjalani karier akting. Pada 2018, ia memerankan Yesus Kristus dalam adaptasi NBC dari opera rock Jesus Christ Superstar. Berkat perannya ini, ia berhasil menerima nominasi Primetime Emmy Award. Selain itu, Legend berhasil menerima Penghargaan Presiden NAACP (National Association for the Advancement of Colored People). 

Pada 2019, Legend tampil sebagai pelatih di ajang musik, The Voice. Pada 12 November 2021, ia menandatangani kontrak dengan Republic Records setelah menyelesaikan kontrak yang berlangsung selama 17 tahun dengan Sony Music. Awal 2022, John Legend telah meluncurkan platform NFT berbasis musik yang disebut OurSong. 

KAKAK INDRA PURNAMA | RACHEL FARAHDIBA R | MARVELA
Pilihan editor: 20 Jadwal Konser Musik Terbaru 2024, Didominasi Idol Korea

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Spesifikasi Jet Gulfstream G650 yang Diduga Ditumpangi Kaesang dan Erina Gudono

21 jam lalu

Foto cuplikan story IG Erina Gudono yang diduga diambil dari atas jet pribadi dan foto Kaesang bersama Erina saat berada di California, AS. Instagram
Spesifikasi Jet Gulfstream G650 yang Diduga Ditumpangi Kaesang dan Erina Gudono

Pasangan Kaesang Pengarep dan Erina Gudono disorot warganet karena menumpang pesawat jet pribadi dalam keberangkatan dari Indonesia ke Amerika Serikat


Top 3 Dunia: Kabinet Netanyahu Pecah, Media Asing Soroti Demo di DPR

1 hari lalu

Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu berpidato di pertemuan gabungan Kongres di AS.  Capitol di Washington, AS, 24 Juli 2024. REUTERS/Craig Hudson
Top 3 Dunia: Kabinet Netanyahu Pecah, Media Asing Soroti Demo di DPR

Top 3 dunia adalah pecahnya kabinet Netanyahu, media asing soroti demo di DPR hingga AS beri sanksi pendukung perang Ukraina.


Muslim AS Tarik Dukungan terhadap Capres Kamala Harris, Sebabnya?

1 hari lalu

Muslim AS Tarik Dukungan terhadap Capres Kamala Harris, Sebabnya?

Muslim AS menyatakan kekecewaannya terhadap Kamala Harris yang maju sebagai kandidat presiden dari Partai Demokrat.


Amerika Serikat Jatuhkan Sanksi Baru pada 400 Lembaga dan Individu yang Diduga Dukung Perang Ukraina

2 hari lalu

Rekrutan militer Ukraina berlari mengambil posisi saat simulasi perang perkotaan, ketika dilatih oleh tentara Inggris dan Lituania, di sebuah pangkalan militer di tenggara Inggris, 24 Februari 2023. REUTERS/Henry Nicholls
Amerika Serikat Jatuhkan Sanksi Baru pada 400 Lembaga dan Individu yang Diduga Dukung Perang Ukraina

Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat menjatuhkan ratusan sanksi yang ditujukan melarang pemberian dukungan pada Moskow


Apartemen Putra Netanyahu di Miami AS Dilockdown, Gara-gara Ancaman Bom

2 hari lalu

Yair Netanyahu di Miami. Foto : Zak Bennet
Apartemen Putra Netanyahu di Miami AS Dilockdown, Gara-gara Ancaman Bom

Yair Netanyahu tinggal di apartemen ini selama serangan brutal Israel di Gaza yang menewaskan lebih dari 40.200 warga Palestina


Kamala Harris Pastikan akan Membela Israel

2 hari lalu

Wakil Presiden AS Kamala Harris menyampaikan sambutan pada konferensi pers setelah pertemuan dengan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu di Washington, D.C., AS, 25 Juli 2024. REUTERS/Nathan Howard
Kamala Harris Pastikan akan Membela Israel

Kamala Harris mempertegas posisinya yang akan membela Israel untuk mempertahankan diri dalam perang Gaza.


Amerika Serikat, Indonesia, dan 8 Negara Mitra Memulai Latihan Maritim Super Garuda Shield 2024

3 hari lalu

Prajurit Korps Marinir TNI AL melaksanakan pendaratan  pada Latihan Gabungan Bersama (Latgabma) Super Garuda Shield (SGS) 2023 di Pantai Banongan, Situbondo, Jawa Timur, September 2023. ANTARA FOTO/Budi Candra Setya
Amerika Serikat, Indonesia, dan 8 Negara Mitra Memulai Latihan Maritim Super Garuda Shield 2024

Super Garuda Shield merupakan latihan tahunan antara militer Indonesia dan Amerika Serikat yang dipimpin oleh Indonesia.


Ukraina Akui Hancurkan Jembatan Ponton di Rusia dengan Senjata Buatan AS

3 hari lalu

Petugas pemadam kebakaran bekerja di lokasi supermarket yang rusak berat akibat serangan militer Rusia, di tengah serangan Rusia ke Ukraina, di Kostiantynivka, wilayah Donetsk, Ukraina 9 Agustus 2024. REUTERS/Stringer
Ukraina Akui Hancurkan Jembatan Ponton di Rusia dengan Senjata Buatan AS

Ukraina telah mengumumkan serangkaian keberhasilan di medan perang dalam beberapa hari terakhir sejak memasuki wilayah Kursk, Rusia.


Maskapai AS Ramai-ramai Setop Penerbangan ke Israel

3 hari lalu

Jet maskapai penerbangan American Airlines di gerbang bandara Nasional Reagan Washington di Washington, AS, 29 April 2020. [REUTERS / Kevin Lamarque]
Maskapai AS Ramai-ramai Setop Penerbangan ke Israel

Tiga maskapai besar di Amerika Serikat menghentikan penerbangan ke Israel akibat meletusnya perang dengan Hamas di Gaza.


Maria Branyas, Orang Tertua di Dunia Meninggal di Usia 117 Tahun

3 hari lalu

Maria telah tinggal di panti jompo Residencia Santa Maria del Tura de Olot selama 23 tahun terakhir. Selama hidupnya, Maria telah melewati 2 kali perang dunia, pandemi flu Spanyol pada 1918, dan wabah Covid-19. Residencia Santa Maria del Tura de Olot/Handout via REUTERS
Maria Branyas, Orang Tertua di Dunia Meninggal di Usia 117 Tahun

Orang tertua di dunia, Maria Branyas, meninggal di usia 117 tahun. Ia telah melewati banyak peristiwa besar mulai dari perang dunia hingga wabah flu.