Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

7 Fakta Lim Young Woong yang akan Menggelar Konser di Stadion Piala Dunia Seoul

Reporter

image-gnews
 Penyanyi, Lim Young Woong. Foto: Instagram.
Penyanyi, Lim Young Woong. Foto: Instagram.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Penyanyi trot asal Korea Selatan, Lim Young Woong, mengumumkan akan menggelar konser solo di Stadion Piala Dunia Seoul, pada 25-26 Mei 2024 mendatang. Hal tersebut diumumkan sebagai kejutan saat penampilan terakhirnya di tur nasional bertajuk I’m Hero yang digelar di KSPO Dome pada Ahad, 5 November 2023.

Melansir laman Allkpop, penyanyi kelahiran 1991 itu berjanji akan membuat konser tersebut menjadi acara yang meriah dan tak terlupakan. Dia memastikan semua orang yang hadir akan bersenang-senang bersama dan mengungkapkan kegembiraan serta rasa terima kasihnya kepada penggemar.

“Rasanya seperti mimpi bisa bersama kalian semua di tempat yang luar biasa ini. hatiku dipenuhi dengan antisipasi. Aku harap kalian semua tetap sehat sampai hari itu,” ucap Lim Young Woong, dikutip dari Allkpop.

1. Cerminkan Tingkat Popularitas yang Tinggi

Seoul World Cup Stadium atau Stadion Piala Dunia Seoul adalah sebuah stadion sepak bola yang memiliki kapasitas penonton hingga 66.704 orang. Tempat ini sebelumnya pernah menjadi venue konser dari bintang Korea Selatan, Psy yang sukses dengan lagu hitnya ‘Gangnam Style’ pada 2013 lalu.

Keputusan Lim Young Woong untuk mengadakan konser solo di Stadion Piala Dunia Seoul mencerminkan tingkat popularitasnya yang tak tertandingi dan kemampuannya dalam menarik penonton. Dikenal sebagai penggemar sepak bola, Lim Young Woong sudah memiliki hubungan khusus dengan stadion ini.

Pada April 2022 lalu, Lim Young Woong pernah melakukan upacara kick-off simbolis di stadion dan menarik 45.000 penonton, rekor baru untuk kehadiran berbayar pada acara tersebut. Dengan konser ini, Lim Young Woong akan membuat pencapaian signifikan di industri musik K=Pop dan semakin memperkuat posisinya sebagai salah satu artis paling dicintai dan berpengaruh di dunia musik Korea Selatan.

Lantas, seperti apa sosok Lim Young Woong yang akan konser di Stadion Piala Dunia Seoul? Simak rangkuman informasi selengkapnya berikut ini.

2. Berawal dari Acara Kontes Menyanyi

Lim Young Woong adalah seorang penyanyi trot Korea Selatan yang lahir pada 16 Juni 1991 di Pocheon, Gyeonggi-do, Korea Selatan. Dia memulai kariernya sebagai seorang penyanyi ketika memenangkan ajang pencarian bakat Excellence Prize yang merupakan kontes menyanyi nasional dari stasiun televisi KBS1.

Dari kontes menyanyi itulah, Lim Young Woong menemukan bakatnya sebagai penyanyi trot. Melansir dari Kprofiles, dia juga merupakan kontestan dari acara Fantastic Duo S1. Di bawah naungan agensi New Era Project dan Mulgogi Music, dia pun melakukan debut solonya pada 8 Agustus 2015 dengan merilis single berjudul ‘Sudden Rain’.

Melansir dari laman Fandom, nama Lim Young Woong mulai melejit usai menjadi pemenang dalam reality show TV Chosun Mr. trot 2020. Di tahun yang sama, dia juga menjadi kameo di Kingmaker: The Change of Destiny. Dia juga tampil dalam Love Call Center pada 2020-2021 lalu. Kini, dia menjadi salah satu artis paling populer di kalangan masyarakat Korea Selatan.

Lim Young Woong. Instagram.com/2im_hero____

3. Memiliki Basis Penggemar yang Unik

Trot adalah genre pop Korea tertua yang populer di kalangan orang-orang tua di Korea Selatan. Oleh karena itu, tak heran bila penggemar Lim Young Woong didominasi oleh orang-orang yang sudah berumur. Meski begitu, penggemarnya dikenal sangat solid dan memiliki jumlah yang besar.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Melansir dari Allkpop, pada Februari 2022 lalu, Lim Young Woong bahkan berhasil menyalip boy group BTS dan solois IU untuk memuncaki peringkat reputasi merek penyanyi di Korea Selatan. Dia meraih 16 juta poin dalam penilaian reputasi merek yang dilihat dari partisipasi konsumen, komunikasi, serta aktivitas di media dan komunitas.

4. Menguasai Chart Melon Top 100

Menjadi salah satu penyanyi populer di Korea Selatan, Lim Young Woong berhasil menguasai Chart Melon Top 100, yakni tangga lagu lokal paling bergengsi di Korea. Meski musik yang dibawakan bukan bergenre pop, namun lagu-lagunya berhasil menyentuh hati masyarakat luas.

Selain itu, lagu-lagu lama Lim Young Woong juga masih bertengger di posisi teratas tangga lagu Melon dan beberapa sukses melesat hingga ke posisi 20 besar. Beberapa lagu Lim Young Woong yang pada hari ini, Senin 6 November 2023, masih bertahan di Melon Top 100 adalah 'Do or Die', 'Grains of Sand', 'Our Blues', 'Our Life', 'If We Ever Meet Again', 'Trust in me', dan 'Rainbow'.

5. Meraih Banyak Penghargaan

Kesuksesan Lim Young Woong di industri musik Korea Selatan dibuktikan dengan banyaknya penghargaan yang telah diraih oleh penyanyi trot lulusan ajang pencarian bakat Excellence Prize tersebut. Terbaru, penyanyi yang menjalani wajib militer di Divisi Infanteri ke-3 tersebut meraih total lima penghargaan sekaligus di ajang The Fact Music Awards, pada 10 Oktober 2023.

Pada acara yang digelar di Namdong Gymnasium, Incheon, Korea Selatan itu, Lim Young Woong berhasil menerima penghargaan sebagai Artist of The Year dan Best Winter Music. Dia juga mendapatkan Best Ads Awards, Fan N Star Choice Award – Solo, dan Fan N Star Choice Award – Most Votes (Solo).

6. Menyiapkan 12 Layar Besar Saat Konser

Memiliki penggemar yang didominasi oleh orang-orang lanjut usia, Lim Young Woong menyediakan 12 layar besar untuk konser terakhirnya di KSPO Dome, Seoul pada 3-5 November 2023. Melansir dari Allkpop, hal ini dilakukan untuk meminimalkan titik buta di aula konser yang luas. Oleh karena itu, total 12 layar besar digantung secara strategis di udara yang diperuntukkan bagi penggemar yang menonton konser di lantai 2 atau 3.

7. Menyediakan ‘Ruang Tunggu Keluarga’

Kepedulian Lim Young Woong kembali menuai respons positif dari penggemar. Pasalnya, dia menyediakan ‘ruang tunggu keluarga’ yang pertama kali ada dalam sejarah konser di Korea Selatan. Ruangan ini diperuntukkan bagi anak-anak yang mendampingi orang tuanya ke konser tersebut. Sehingga, anak-anak dapat beristirahat dan menunggu pertunjukkan berakhir dengan aman dan nyaman.

RADEN PUTRI| ALLKPOP| KPROFILES| MELON

Pilihan Editor:  Mengenal The Fact Music Awards, Penghargaan Artis K-Pop

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jungkook BTS Jadi Penyanyi K-Pop Kedua yang Bertahan Paling Lama di Billboard Hot 100

50 hari lalu

Jungkook BTS. Foto: Instagram/@bighit_ent
Jungkook BTS Jadi Penyanyi K-Pop Kedua yang Bertahan Paling Lama di Billboard Hot 100

Berkat lagu "Standing Next to You", Jungkook BTS menjadi penyanyi K-pop kedua yang bertahan paling lama di Billboard Hot 100 setelah Psy.


Pisah dengan Agensi Jay Park, Berikut Perjalanan Karier Jessi

2 Februari 2024

Jay Park dan Jessi. Foto: Instagram/@jessicah_o
Pisah dengan Agensi Jay Park, Berikut Perjalanan Karier Jessi

Penyanyi Korea Selatan Jessi mengakhiri kontrak dengan agensi More Vision milik Jay Park pada 31 Januari 2024


Deretan Keunikan Video Musik PSY Gangnam Style, 5 Miliar Penonton hingga Dibintangi Anggota BigBang

1 Januari 2024

Rapper Korea Selatan Psy saat tampil membawakan lagu hitnya
Deretan Keunikan Video Musik PSY Gangnam Style, 5 Miliar Penonton hingga Dibintangi Anggota BigBang

Gangnam Style lagu PSY yang terus terkenal di seluruh dunia setelah dirilis pada 2010


Daftar Album yang Dirilis PSY Setelah Gangnam Style Meroket

1 Januari 2024

Video Musik That That milik Psy dan Suga BTS disaksikan 100 juta kali setelah sepekan dirilis. Instagram/@42psy42.
Daftar Album yang Dirilis PSY Setelah Gangnam Style Meroket

Setelah 2010 PSY mendapatkan penghargaan seperti Chiljip Psy-da (2015) dan Psy 9th (2022) di Sepuluh Teratas Tangga Lagu Dunia Amerika Serikat.


Hari Ini Berulang Tahun, Berikut Profil PSY Penyanyi Fenomenal Gangnam Style

31 Desember 2023

Penyanyi rap PSY saat tampil dalam konsernya
Hari Ini Berulang Tahun, Berikut Profil PSY Penyanyi Fenomenal Gangnam Style

Masih ingat Gangnam Style? Pelantunnya, PSY, pernah mengguncang dunia lewat single itu di kanal YouTube.


Gangnam Style PSY Jadi Video Musik K-Pop Pertama yang Ditonton 5 Miliar Kali

31 Desember 2023

Rapper Korea Selatan Psy saat tampil membawakan lagu hitnya
Gangnam Style PSY Jadi Video Musik K-Pop Pertama yang Ditonton 5 Miliar Kali

Lagu hit PSY, Gangnam Style yang rilis pada Juli 2012 ini memecahkan rekor video musik K-pop pertama yang tembus 5 miliar viewers di YouTube.


Jungkook BTS Berhasil Melampaui Dua Rekor PSY di Billboard

16 November 2023

Jungkook BTS tampil di Times Square New York, Amerika Serikat pada Kamis, 9 November 2023. YouTube/BANGTANTV
Jungkook BTS Berhasil Melampaui Dua Rekor PSY di Billboard

Jungkook BTS memecahkan rekor yang dipegang PSY sebagai artis solo Korea dengan entri Hot 100 terbanyak, dan solois Korea dengan 10 lagu terpopuler


Profil Lim Young Woong, Penyanyi yang Mendapat 5 Penghargaan The Fact Music Awards

12 Oktober 2023

Lim Young Woong. Instagram.com/2im_hero____
Profil Lim Young Woong, Penyanyi yang Mendapat 5 Penghargaan The Fact Music Awards

Lim Young Woong penyanyi trot Korea Selatan di bawah New Era Project dan Mulgogi Music


Mengenal The Fact Music Awards, Penghargaan Artis K-Pop

12 Oktober 2023

Lim Young Woong. Instagram.com/2im_hero____
Mengenal The Fact Music Awards, Penghargaan Artis K-Pop

The Fact Music Awards acara penghargaan tahunan artis musik Korea Selatan


Lim Young Woong di The Fact Music Awards 2023 Menang 5 Piala hingga Meme Viral

10 Oktober 2023

Lim Young Woong. Instagram.com/2im_hero____
Lim Young Woong di The Fact Music Awards 2023 Menang 5 Piala hingga Meme Viral

Kekuatan fandom Lim Young Woong terbukti di ajang The Fact Music Awards 2023