Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Physical: 100 Season 2 Janjikan Misi yang Lebih Seru dan Segar

Reporter

Editor

Marvela

image-gnews
Physical: 100. Dok. Netflix
Physical: 100. Dok. Netflix
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Physical: 100 kembali untuk mencari fisik yang sempurna lewat musim kedua. Kelanjutan acara tanpa naskah pertama yang berhasil menjadi program TV berbahasa non-Inggris paling populer di Netflix ini telah dinantikan oleh banyak penggemar di berbagai negara.

Pertama kali tayang pada awal 2023, serial permainan bertahan hidup ala Korea ini menempatkan 100 kontestan dengan kondisi tubuh fit, termasuk atlet Olimpiade, petarung profesional, binaragawan, dan mantan prajurit, dalam serangkaian misi untuk menguji kekuatan, daya tahan, kecepatan, keseimbangan, dan tekad untuk menang.

Kontestan Baru Physical: 100 Season 2

Tanpa memandang usia, jenis kelamin, kewarganegaraan, atau berat badan, sekelompok kontestan baru akan bergabung dalam musim kedua, dengan satu tujuan sama, untuk menjadi pemenang.

"Senang mendengar bahwa Physical: 100 disukai oleh banyak orang dari seluruh dunia, sehingga kami pun mendengarkan semua komentar serta dukungan yang diberikan," ujar sutradara Jang Ho Gi, dikutip dari siaran pers. “Untuk itu kami memutuskan mempertahankan elemen terpenting dari acara ini, menemukan fisik yang sempurna, sambil memperkenalkan elemen baru yang menyegarkan. Ini adalah cara kami untuk berterima kasih pada para penggemar acara ini.”

Physical:100. Dok. Netflix

Physical: 100 Season 2 Dipastikan Bakal Lebih Baik dan Seru dari Sebelumnya

Jang juga mengungkapkan bahwa dalam setiap aspek, musim kedua akan lebih baik dari musim pertama. Ukuran set seluas dua lapangan sepak bola di musim pertama, akan ditambah untuk menciptakan ruang gerak ekstra bagi para partisipan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Saya merasa terhormat dipertemukan dengan para kontestan yang memiliki kualifikasi lebih dari standar yang telah diterapkan. Saya juga telah berkolaborasi dengan banyak ahli untuk memastikan bahwa kami bisa menghadirkan rancangan misi yang lebih seru, sehingga membuat penonton turut dapat merasakan ketegangan," katanya. "Saya berjanji bahwa di musim kedua ini, para penggemar akan bisa menyaksikan pertunjukan yang lebih seru lagi.”

Pemenang Physical: 100 Season 1

Physical: 100 musim pertama tayang pada 24 Januari 2023 dengan total 9 episode. Dalam episode terakhir yang tayang pada21 Februari 2023, atlet CrossFit dan snowboarder Woo Jin Yong bertahan sebagai juara utama setelah berhasil mengalahkan 99 kontestan lainnya dan memenangkan 300 juta won.

Selama penayangannya setiap hari Selasa, Physical: 100 yang sangat menguras tenaga ini sukses menduduki posisi kedua di daftar Top 10 Global Netflix untuk Serial TV berbahasa Non-Inggris dan masuk ke daftar 10 Teratas di 62 negara di seluruh dunia.

Pilihan Editor: Selain Physical: 100, Berikut Daftar Reality dan Variety Show Korea di Netflix

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Emily in Paris Season 4 Tayang Agustus 2024, Penuh Petualangan dan Balas Dendam

13 jam lalu

Lily Collins mengumumkan jadwal penayangan serial Emily in Paris Season 4. Foto: Netflix
Emily in Paris Season 4 Tayang Agustus 2024, Penuh Petualangan dan Balas Dendam

Lily Collins mengumumkan jadwal tayang Emily in Paris Season 4 yang terbagi menjadi dua bagian dalam video baru yang dirilis oleh Netflix.


Frankly Speaking: Sinopsis dan Pemeran Drakor Ini

14 jam lalu

Go Kyung Pyo dalam serial Frankly Speaking. Dok. Netflix
Frankly Speaking: Sinopsis dan Pemeran Drakor Ini

Drama Korea atau drakor Frankly Speaking telah tayang pada Rabu, 1 Mei 2024


Sutradara Film Parasyte: The Grey, Yeon Sang Ho Puji Serial Besutan Joko Anwar

2 hari lalu

Serial Joko Anwar's Nightmares and Daydreams tayang di Netflix pada 14 Juni 2024. Foto: Netflix
Sutradara Film Parasyte: The Grey, Yeon Sang Ho Puji Serial Besutan Joko Anwar

Sutradara film Train to Busan itu juga mengatakan, besutan Joko Anwar itu memiliki format yang belum pernah ia lihat sebelumnya.


25 Rekomendasi Film dan Serial Terbaru Netflix Tayang Mulai Mei 2024

3 hari lalu

Bridgerton: Season 3. Dok. Netflix
25 Rekomendasi Film dan Serial Terbaru Netflix Tayang Mulai Mei 2024

25 daftar film dan serial terbaru Netflix yang tayang sepanjang Mei 2024.


Bloodhounds Direncanakan akan Berlanjut Musim Kedua

3 hari lalu

Woo Do Hwan, Lee Sang Yi dalam poster Bloodhounds. Dok. Netflix
Bloodhounds Direncanakan akan Berlanjut Musim Kedua

Bloodhounds bercerita tentang Kim Gun Woo (Woo Do Hwan), petinju berbakat yang terjebak dalam utang rentenir yang berbahaya


Siksa Neraka Ditayangkan di Netflix, Para Pemeran dan Sinopsisnya

4 hari lalu

Siksa Neraka. netflix.com
Siksa Neraka Ditayangkan di Netflix, Para Pemeran dan Sinopsisnya

Sejak 25 April 2024, Netflix mulai menanyangkan film Siksa Neraka


Ditayangkan di Netflix, Sinopsis Film Monster Bergenre Thriller

8 hari lalu

Film Monster. Dok. Netflix
Ditayangkan di Netflix, Sinopsis Film Monster Bergenre Thriller

Film Indonesia bergenre thriller Monster arahan sutradara Rako Prijanto dengan penulis naskah Alim Sudio akan tayang di Netflix pada 16 Mei 2024.


Sinopsis Serial Baby Reindeer, Kisah Nyata Sang Pemeran Utama Diteror Stalker

9 hari lalu

Baby Reindeer. Dok. Netflix
Sinopsis Serial Baby Reindeer, Kisah Nyata Sang Pemeran Utama Diteror Stalker

Baby Reindeer adalah kisah nyata yang pernah dialami Richard Gadd, penulis sekaligus pemeran utama dalam serial tersebut.


Joko Anwar Umumkan Jadwal Tayang Serial Nightmares and Daydreams dan 65 Pemainnya

12 hari lalu

Jajaran pemain serial Nightmares and Daydreams karya sutradara Joko Anwar yang tayang Jumat, 14 Juni 2024 di Netflix. Dok. Netflix
Joko Anwar Umumkan Jadwal Tayang Serial Nightmares and Daydreams dan 65 Pemainnya

Serial kolaborasi pertama Netflix dengan Joko Anwar, Nightmares and Daydreams akan dibintangi oleh 65 aktor dengan total 7 episode.


4 Fakta Drama Korea "Queen of Tears" Episode 13

13 hari lalu

Kim Soo Hyun dan Kim Ji Won dalam drama Queen Of Tears. Dok. tvN
4 Fakta Drama Korea "Queen of Tears" Episode 13

Drama "Queen of Tears" kian menarik perhatian publik pencinta drama Korea Selatan setelah episode 13 tayang pada 20 April 2024 malam kemarin, rating kembali tembus hingga 20 persen.