Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Insidious: The Red Door, Mengenal Patrick Wilson Pemeran Sekaligus Sutradara Film Itu

image-gnews
Patrick Wilson sebagai Josh Lambert dalam film Insidious: The Red Door. Foto: Sony Pictures
Patrick Wilson sebagai Josh Lambert dalam film Insidious: The Red Door. Foto: Sony Pictures
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Patrick Wilson dalam Insidious: The Red Door atau Insidious 5 berperan sebagai Josh Lambert, ayah dari Dalton. Ia juga kerap bermain di belakang layar sebagai sutradara. Di Insidious: The Red Door, ia ikut menggarap film ini bersama James Wan. 

Insidious: The Red Door merilis trailer atau cuplikan pada 7 Juni 2023. Setelah lima tahun tidak melanjutkan kisahnya, kini Insidious kembali akan memecahkan rahasia mencekam dari keluarga Lambert. Teror baru yang lebih mengerikan. Teror yang mengintai di balik pintu merah ini akan tayang pada 7 Juli 2023, seperti tertulis dalam Sony Pictures.

Profil Patrick Wilson

Mengutip IMDb, Patrick Joseph Wilson lahir di Norfolk, Virginia, Amerika Serikat, pada 3 Juli 1973. Ia tumbuh di St. Petersburg, Florida, tempat ayahnya bekerja sebagai penyiar televisi. Ibunya guru nyanyi. Patrick memilih bernyanyi dengan paduan suara semasa remaja. Ia juga aktif olahraga, tetapi beberapa pertandingan sepak bola harus dilewatkan karena ikut dalam kompetisi menyanyi.

Patrick Wilson menempuh pendidikan Universitas Carnegie Mellon. Ia mendapat gelar BFA atau sarjana seni bidang drama Mulanya Wilson muncul dalam beberapa produksi regional, seperti Sweet Bird of Youth, Romeo and Juliet: The Musical and Lucky in the Rain, dan Bright Lights, Big City.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ia juga melakukan produksi perusahaan tur nasional Carousel.. Ia memenangi Drama-Logue Award. Ia menerima penghargaan Drama League lainnya untuk debutnya di Broadway dalam Fascinating Rhythm. Ia juga masuk dalam dua nominasi Tony Award untuk Aktor Utama dalam Musikal untuk peran utamanya melalui Broadway The Full Monty (2001) dan Oklahoma (2002).

Mengutip Tribute, setelah Broadway, Patrick Wilson merasa cukup puas menjadi bagian dari bisnis film. Setelah penantian cukup panjang, akhirnya pada 2005, ia mendapat peran utamanya dalam film Hard Candy. Pada 2006, ia berhasil memenangi Young Hollywood Award melalui drama Little Children.

Nama Patrick Wilson semakin melambung berkat perannya dalam film horor, Insidious (2011), The Conjuring (2013), Insidious: Chapter 2 (2013), The Conjuring 2 (2016), Annabelle Comes Home (2019), dan The Conjuring: The Devil Made Me Do It (2021). Tidak hanya film horror, Wilson juga kerap membintangi film genre lainnya, seperti The Commuter (2018), Aquaman (2018), dan Midway (2019). 

Pilihan Editor: Mengenal Para Pemeran Film Insidious: The Red Door

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Outside Netflix: Film Horor Filipina, yang akan Tayang 17 Oktober 2024

1 hari lalu

Logo Netflix. Foto :  Netflix
Outside Netflix: Film Horor Filipina, yang akan Tayang 17 Oktober 2024

Film Outside Netflix menceritakan tentang perjalanan keluarga mencari perlindungan di tengah wabah zombi


Mengenal Jonathan Rhys Meyers, Pemeran Film Rajah

4 hari lalu

Jonathan Rhys Meyers dalam film Rajah. Dok. Istimewa
Mengenal Jonathan Rhys Meyers, Pemeran Film Rajah

Jonathan Rhys Meyers, aktor kelahiran di Dublin, Irlandia pada 27 Juli 1977


Dibintangi Timothee Chalamet, Berikut Para Pemeran Marty Supreme

7 hari lalu

Timothe Chalamet. Instagram.com/@tchalamet Fotografer: Mario Sorrenti
Dibintangi Timothee Chalamet, Berikut Para Pemeran Marty Supreme

Disutradarai oleh Josh Safdie, Marty Supreme dibintangi oleh Timothee Chalamet, Gwyneth Paltrow, Tyler, The Creator


Speak No Evil: Sinopsis dan Para Pemerannya

25 hari lalu

Film Speak No Evil. Foto: Universal Pictures Canada
Speak No Evil: Sinopsis dan Para Pemerannya

Speak No Evil yang dirilis pada 2024 memuat beberapa perubahan dengan cerita yang versi sebelumnya


Serba-serbi Film Horor Perjanjian Setan Menjelang Tayang

37 hari lalu

Film Perjanjian Setan. youtube
Serba-serbi Film Horor Perjanjian Setan Menjelang Tayang

Film horor terbaru Perjanjian Setan karya sutradara Farid Dermawan akan tayang di bioskop pada 5 September 2024


Setahun Garap Film Lembayung, Baim Wong Ungkap Sulitnya Jadi Sutradara

44 hari lalu

Sutradara sekaligus produser film Lembayung, Baim Wong memberikan keterangan saat konferensi pers film Lembayung di Epicentrum Walk, Kuningan, Jakarta, Senin, 26 Agustus 2024. Film Lembayung merupakan debut Baim Wong menjadi sutradara di dunia film Indonesia. Dalam keterangannya, Baim menyampaikan menjadi sutradara bukanlah hal yang mudah, pasalnya bukan hanya saat proses syuting yang ia perhatikan, Baim Wong juga harus fokus dan turut terlibat dalam proses pascasyuting. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Setahun Garap Film Lembayung, Baim Wong Ungkap Sulitnya Jadi Sutradara

Baim Wong bercerita saat dirinya menghadapi banyak keraguan dan tantangan saat debut sebagai sutradara di film Lembayung.


Mengenal Ethan Hawke, Aktor yang akan Menerima Penghargaan di Lucca Film Festival

45 hari lalu

Ethan Hawke. REUTERS
Mengenal Ethan Hawke, Aktor yang akan Menerima Penghargaan di Lucca Film Festival

Ethan Hawke akan menerima penghargaan dalam ajang Golden Panther Award di Lucca Film Festival pada 26 September 2024


Dian Sastro Kembali ke Kursi Sutradara dengan Film Pendek Berjudul Kotak

59 hari lalu

Dian Sastrowardoyo. Foto: Instagram/@therealdisastr
Dian Sastro Kembali ke Kursi Sutradara dengan Film Pendek Berjudul Kotak

Dian Sastro mempersembahkan film pendek berjudul Kotak dalam festival Indonesia Bertutur 2024, eksplorasi hubungan antara manusia dan alam melalui tari.


Dibintangi Jennifer Lopez, Serba-serbi Film Unstoppable

12 Agustus 2024

Jennifer Lopez berpose saat tampil menghadiri ELLE's Women in Hollywood Celebration, di Los Angeles, California, AS, 5 Desember 2023. REUTERS/Mario Anzuoni
Dibintangi Jennifer Lopez, Serba-serbi Film Unstoppable

Jennifer Lopez membintangi film Unstoppable yang diproduksi Ben Affleck


Baim Wong Debut Jadi Sutradara di Film Lembayung, Makin Semangat Usai Diremehkan

2 Agustus 2024

Baim Wong di Tiger Wong Entertainment, Bintaro pada Kamis, 1 Agustus 2024 dalam agenda content day untuk debutnya sebagai sutradara di film Lembayung. TEMPO/Adinda Jasmine
Baim Wong Debut Jadi Sutradara di Film Lembayung, Makin Semangat Usai Diremehkan

Baim Wong kini melangkah ke dunia penyutradaraan dengan debut film horor Lembayung. Meski menghadapi skeptisisme dan kritik, dia menganggap itu sebagai motivasi.