Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Vidi Aldiano Simpan Rapat Rencana Kevin Sanjaya Melamar Valencia Tanoesoedibjo

Reporter

Editor

Marvela

image-gnews
Vidi Aldiano bersama Kevin Sanjaya dan Valencia Tanoesoedibjo. (Instagram/@vidialdiano)
Vidi Aldiano bersama Kevin Sanjaya dan Valencia Tanoesoedibjo. (Instagram/@vidialdiano)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta Atlet bulu tangkis Indonesia, Kevin Sanjaya melamar Valencia Tanoesoedibjo tepat di hari ulang tahunnya yang ke-27 pada Selasa, 2 Agustus 2022. Sahabat Kevin, Vidi Aldiano turut menjadi saksi di hari bahagia pasangan tersebut yang diberlangsung di Stadion Jakarta International Stadium, Jakarta.

"Hari ulang tahun yang menjadi surprise proposal juga!! Aku sangat amat bahagia untuk kalian berdua, @kevin_sanjaya dan @valenciatanoe!" tulis Vidi Aldiano di Instagram.

Terungkap bahwa Vidi Aldiano merupakan salah satu sahabat Kevin yang sudah tahu rencana acara lamaran ini sejak beberapa pekan lalu. Ia menutup rapat kejutan spesial yang direncanakan Kevin untuk melamar kekasihnya, putri pemilik MNC Group Hary Tanoesoedibjo.

"Salah satu lamaran yang paling ekstra sih sejauh ini!! Udah nyimpen rahasia ini selama beberapa minggu, dan tereksekusi dengan lancar hari ini," tulis Vidi.

Beberapa jam sebelum Kevin melamar Valencia Tanoesoedibjo, Vidi lebih dulu mengucapkan selamat ulang tahun kepada sahabatnya. Dalam ucapan tersebut, Vidi telah memberikan isyarat bahwa ada rencana besar yang akan dilakukan oleh pemain ganda putra peringkat satu dunia bersama Marcus Fernaldi Gideon ini di hari ulang tahunnya.

Kevin Sanjaya berlutut untuk menanyakan kesediaan Valencia Tanoesoedibjo menjadi istrinya. Foto: Twitter.

"Eh ada yang ulang tahun hari ini, @kevin_sanjaya. Berdoa semoga lo selalu diberikan kesehatan, skill mobile legends yang selalu terdepan, dan apapun yang lo rencanakan di hari bulan, dan tahun ini, dilancarkan sama Tuhan! I got you buddy!" tulis Vidi di Instagram Story.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ketika melihat acara lamaran berjalan lancar sesuai dengan rencana yang dibuat Kevin, Vidi mengaku sangat senang. Ia bahkan tak berhenti terseyum melihat kebahagiaan Kevin dan Valencia kemarin. "Ga berhenti senyum ngeliat mereka yang ga berhenti senyum dari tadi!!" tulis suami Sheila Dara itu.

Vidi berharap agar Kevin dan Valencia selalu diliputi kebahagiaan dan kedamaian. "Ngikutin perjalanan mereka berdua sejak awal sampai ke titik ini, cuma bisa berdoa kebahagiaan dan kedamaian selalu menyertai kalian berdua. God bless you two beautiful souls!" tulisnya. "AAAAAAAAA MASIH TERLALU HAPPY—-!!"

Kevin Sanjaya menyewa Stadion Jakarta International Stadium (JIS) berkapasitas 82 ribu penonton untuk melamar Valencia menjadi istrinya. Ia mengajak orang tua, calon mertuanya, Hary Tanoesoedibjo dan Liliana Tanoesoedibjo, saudara, sahabat serta kerabat untuk menyaksikan lamaran itu. "She said YES," terlihat tulisan di layar raksasa yang berada di atas stadion usai Valencia menjawab lamaran Kevin.

Baca juga: Di Stadion JIS, Valencia Tanoesoedibjo Terima Lamaran Kevin Sanjaya

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Penerobosan Kampung Susun Bayam, Polisi Sebut Satu Warga yang Ditahan sesuai Laporan Jakpro

13 hari lalu

Kapolres Metro Jakarta Utara, Kombes Gidion Arif Setyawan, saat ditemui di kawasan Ancol, Jakarta Utara, pada Jumat, 12 April 2024. Tempo/Adil Al Hasan
Penerobosan Kampung Susun Bayam, Polisi Sebut Satu Warga yang Ditahan sesuai Laporan Jakpro

Tak ada eks warga Kampung Bayam lain, kecuali Furqon, yang menjadi tersangka dalam kasus penerobosan Kampung Susun Bayam (KSB).


Polisi Tetapkan Ketua Kampung Bayam Furqon Sebagai Tersangka

16 hari lalu

Muhammad Furqon, 45 tahun, didampingi para kuasa hukumnya di Polres Jakarta Utara pada Jumat, 22 Desember 2023. Ia dipanggil sebagai Ketua Kelompok Tani Madani Kampung Bayam. Jakpro melaporkannya atas dugaan memasuki pekarangan milik orang lain tanpa izin yang berhak. Sumber: Dok. Istimewa.
Polisi Tetapkan Ketua Kampung Bayam Furqon Sebagai Tersangka

Jakpro melaporkan Ketua Kelompok Tani Kampung Bayam Furqon dengan tuduhan pencurian, perusakan, dan penempatan rumah susun tanpa izin.


Begini Awal Karier Penyanyi Vidi Aldiano Lewat Lagu Bruno Mars, Pernah Gagal di Indonesian Idol

17 hari lalu

Vidi Aldiano dan Sheila Dara. Foto: Instagram
Begini Awal Karier Penyanyi Vidi Aldiano Lewat Lagu Bruno Mars, Pernah Gagal di Indonesian Idol

Menurut Vidi Aldiano, Bruno Mars adalah musisi yang mengubah dan menginspirasi dirinya ketika meniti karier di musik.


Penyanyi Indonesia Nonton Konser Bruno Mars di Singapura, Ada Rossa dan Duta Persahabatan

18 hari lalu

Mahalini Raharja dan Rizky Febian. Foto: Instagram.
Penyanyi Indonesia Nonton Konser Bruno Mars di Singapura, Ada Rossa dan Duta Persahabatan

Konser Bruno Mars dipadati penonton Indonesia, termasuk para pesohor yang ingin menonton idola mereka seperti Rossa dan Duta Persahabatan.


Ketika Kevin Sanjaya Balas Kabar Burung Hendak Pensiun Ikuti Marcus Gideon

21 hari lalu

Ganda putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon / Kevin Sanjaya Sukamuljo. | Tim Media PBSI
Ketika Kevin Sanjaya Balas Kabar Burung Hendak Pensiun Ikuti Marcus Gideon

Dikabarkan akan pensiun mengikuti langkah pasangannya, Marcus Gideon, begini jawaban Kevin Sanjaya.


Polisi Tangkap Dua Warga Kampung Susun Bayam Selepas Berbuka Puasa

22 hari lalu

Warga Eks Kampung Bayam yang tergabung dalam Kelompok Petani Kampung Bayam Madani (KPKBM) bertahan di rumah susun Kampung Susun Bayam pada Kamis, 11 Januari 2024. Dokumen istimewa/Muhammad Taufiq
Polisi Tangkap Dua Warga Kampung Susun Bayam Selepas Berbuka Puasa

Polres Jakarta utara menangkap Ketua Kelompok Tani Kampung Susun Bayam yaitu Muhammad Furqon beserta sang istri.


Ricky Soebagdja Akan Panggil The Minions Menyusul Surat Pengunduran Diri Marcus Fernaldi Gideon

29 hari lalu

Ganda putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon / Kevin Sanjaya Sukamuljo di Thailand Open 2023. | Tim Media PBSI
Ricky Soebagdja Akan Panggil The Minions Menyusul Surat Pengunduran Diri Marcus Fernaldi Gideon

Kabidbinpres PP PBSI Ricky Soebagdja menjelaskan alasan perlunya pemanggilan Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo.


Sewa Lapangan Latih JIS Diskon hingga 25 Persen

29 hari lalu

Sewa Lapangan Latih JIS Diskon hingga 25 Persen

Menyambut bulan suci Ramadhan 1445 Hijriah, penyewaan Lapangan Latih Jakarta International Stadium (JIS) menghadirkan penawaran istimewa dengan potongan biaya sewa hingga 25 persen.


Kolaborasi Vidi Aldiano dengan Lay Zhang dan Lauv Lagu RB2U

38 hari lalu

Vidi Aldiano hadir di acara peluncuran kampanye Coach Holiday 2022, Kamis 17 November 2022/Foto: Doc. Coach
Kolaborasi Vidi Aldiano dengan Lay Zhang dan Lauv Lagu RB2U

Vidi Aldiano berkolaborasi dengan penyanyi Lay Zhang dan Lauv menyanyikan lagu Run Back To You (VIDI Remix) atau disingkat RB2U


Marcus Gideon Nyatakan Pensiun dari Bulu Tangkis, Apa Saja Prestasi Mentereng yang Ia Raih?

44 hari lalu

Ganda putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon / Kevin Sanjaya Sukamuljo di Thailand Open 2023. | Tim Media PBSI
Marcus Gideon Nyatakan Pensiun dari Bulu Tangkis, Apa Saja Prestasi Mentereng yang Ia Raih?

Selama kurang lebih 25 tahun, mantan pemain ganda putra nomor satu dunia Marcus Gideon mengumumkan pensiun dari karier bulu tangkis profesional pada Sabtu, 9 Maret 2024.