Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ivan Gunawan Resmikan Masjidnya di Uganda dan Bikin Sumur Air untuk Warga

Reporter

Editor

Marvela

image-gnews
Ivan Gunawan meresmikan Masjid Indonesia yang didirikannya di Uganda, Afrika Timur. Foto: Instagram/@ivan_gunawan
Ivan Gunawan meresmikan Masjid Indonesia yang didirikannya di Uganda, Afrika Timur. Foto: Instagram/@ivan_gunawan
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Desainer dan presenter, Ivan Gunawan akhirnya meresmikan Masjid Indonesia di Uganda, sebuah negara di Afrika Timur, yang dibangunnya sejak 2 tahun lalu. Dia bertolak dari indonesia untuk melihat langsung masjidnya yang didominasi warna putih itu serta bertemu dengan para pengurus dan warga setempat.

"Alhamdulillah, bersyukur akhirnya bisa mengunjungi 'Masjid Indonesia' masjid saya sendiri di Uganda, sebuah pengalaman yang benar-benar diberkati bisa berhubungan dengan masyarakat dan mereka yang peduli terhadap tempat suci ini," tulis Ivan Gunawan di Instagram pada Rabu, 24 April 2024.

Ivan Gunawan Potong 3 Sapi hingga Bagikan Ratusan Al-Quran

Ivan Gunawan datang ke Uganda bersama Miss Grand Indonesia 2023 Ritassya Wellgreat. Mereka berinteraksi dengan ratusan warga yang hadir, bahkan Ivan Gunawan juga terlihat menggendong beberapa bayi di sana. Dalam acara peresmian tersebut Ivan Gunawan memotong 3 ekor sapi hingga membagikan ratusan Al-Quran, hijab, dan tunjangan hari raya (THR) kepada para pengurus masjid.

"Terima kasih ALLAH atas nikmat yang tak berkesudahan untuk saya dan keluarga," tulisnya. "Kami bersenang senang di lingkungan mesjid dan potong sapi lalu kita masak ... indah nya hari ini menjadikan hari yang akan selalu aku kenang."

Ivan Gunawan Bikin Sumur Air di Uganda

Selain meresmikan masjidnya, Ivan Gunawan sekaligus meninjau sumur air yang dia buat untuk warga sekitar. Sumur air yang didedikasikan untuk ibundanya tercinta, Erna Gunawan itu terlihat sudah bisa digunakan. Anak-anak secara bergantian mengantre untuk mendapatkan air bersih dari pompa air manual tersebut. Ivan Gunawan mengungkapkan alasannya tidak menggunakan pompa air listrik yang penggunaannya lebih mudah, karena akses listrik di sana belum merata.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Mengubah kehidupan dengan sumur air ini di Uganda, memastikan akses air yang efisien bagi mereka yang membutuhkan dan masyarakat lokal. Kupersembahkan untuk ibuku tercinta, Erna Gunawan, yang kasih dan kekuatannya menginspirasi kita semua," tulis Igun, panggilan akrab Ivan Gunawan.

Ivan Gunawan Banjir Pujian

Teman-teman sesama artis ramai membanjiri unggahan Ivan Gunawan dengan ungkapan syukur dan kagum. Mereka memuji kebaikan Ivan Gunawan dalam membantu sesama umat beragama di Uganda yang membutuhkan.

"Mashaa Allah Igun loe keren banget tau !!!! Semoga Allah limpahin berkah melimpah ruah seluas samudra !!!!!" tulis Meisya Siregar. "Luar biasa neva, Allah limpahkan lagi rezeky mu dunia akhirat," tulis Indra Bekti. "Alhamdulillah. Salut aku tuh," tulis Robby Purba.

Pilihan Editor: Ivan Gunawan akan Gunakan Rp 500 Juta dari Deddy Corbuzier untuk Bangun Masjid

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Dana Pembangunan Masjid di Cakung Diduga Dilarikan Kontraktor, Warga Pilih Diam Tak Mau Ikut Campur

9 jam lalu

Tampak pembangunan Masjid Al Barkah di Jalan Raya Bekasi KM 23, RT 01 RW 02, Kelurahan Cakung Timur, Cakung, Jakarta Timur, mangkrak, Jumat, 3 Mei 2024. Masjid ini dibangun dengan biaya Rp sebesar 9,75 miliar. TEMPO/Ihsan Reliubun
Dana Pembangunan Masjid di Cakung Diduga Dilarikan Kontraktor, Warga Pilih Diam Tak Mau Ikut Campur

Dana pembangunan Masjid Al Barkah di Cakung diduga dilarikan oleh kontraktor. Warga geram sekaligus pasrah, tak mau campur tangan.


Tergusur Proyek, Pembangunan Masjid Baru di Cakung Kini Mangkrak

17 jam lalu

Tampak pembangunan Masjid Al Barkah di Jalan Raya Bekasi KM 23, RT 01 RW 02, Kelurahan Cakung Timur, Cakung, Jakarta Timur, mangkrak, Jumat, 3 Mei 2024. Masjid ini dibangun dengan biaya Rp sebesar 9,75 miliar. TEMPO/Ihsan Reliubun
Tergusur Proyek, Pembangunan Masjid Baru di Cakung Kini Mangkrak

Uang pembangunan Masjid Al Barkah di Cakung Jakarta Timur diduga dibawa kabur kontraktor sebesar Rp 9,75 miliar.


Kontraktor Diduga Bawa Kabur Uang Rp 9,75 Miliar Dana Pembangunan Masjid di Cakung Jaktim

1 hari lalu

Tampak pembangunan Masjid Al Barkah di Jalan Raya Bekasi KM 23, RT 01 RW 02, Kelurahan Cakung Timur, Cakung, Jakarta Timur, mangkrak, Jumat, 3 Mei 2024. Masjid ini dibangun dengan biaya Rp sebesar 9,75 miliar. TEMPO/Ihsan Reliubun
Kontraktor Diduga Bawa Kabur Uang Rp 9,75 Miliar Dana Pembangunan Masjid di Cakung Jaktim

Pembangunan Masjid Albarkah di Cakung, Jakarta Timur mangkrak setelah uang pembangunan diduga dibawa kabur kontraktor.


Bamsoet Dorong Optimalisasi Peran Masjid Sebagai Pemberdaya Umat

2 hari lalu

Bamsoet Dorong Optimalisasi Peran Masjid Sebagai Pemberdaya Umat

Bambang Soesatyo mengapresiasi peran Dewan Pengurus Masjid Agung Sunda Kelapa yang telah mengoptimalkan peran masjid sebagai pemberdaya umat.


Masjid Indonesia Nagoya di Jepang Mulai Dibangun, Selesai 2025

4 hari lalu

Ilustrasi toa masjid. Twitter
Masjid Indonesia Nagoya di Jepang Mulai Dibangun, Selesai 2025

Masjid Indonesia Nagoya sudah memasuki tahap pembangunan. Nilai proyek masjid Indonesia ini sekitar Rp 9,9 miliar.


PBB: Butuh 14 Tahun untuk Bersihkan Puing-puing di Gaza

7 hari lalu

Anak-anak Palestina bermain di tengah reruntuhan taman yang hancur akibat serangan militer Israel, saat Idul Fitri, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas, di Kota Gaza 11 April 2024. REUTERS/Mahmoud Issa
PBB: Butuh 14 Tahun untuk Bersihkan Puing-puing di Gaza

Serangan Israel ke Gaza telah meninggalkan sekitar 37 juta ton puing di wilayah padat penduduk, menurut Layanan Pekerjaan Ranjau PBB


Kisah Masuknya Islam ke Korea Sebelum Diwarnai Daud Kim dan Influencer Mualaf Lainnya

12 hari lalu

Korea Siap Menerima Wisatawan Muslim
Kisah Masuknya Islam ke Korea Sebelum Diwarnai Daud Kim dan Influencer Mualaf Lainnya

Jauh sebelum viralnya infuencer Mualaf seperti Daud Kim, Islam masuk ke Korea sejak tahun 1950-an.


Ivan Gunawan Siap Resmikan Masjidnya di Uganda, Berikut Profil Negara di Afrika Timur Ini

14 hari lalu

Masjid Indonesia by Ivan Gunawan di Uganda, Afrika Timur. Foto: Instagram/@hamza.tamimy
Ivan Gunawan Siap Resmikan Masjidnya di Uganda, Berikut Profil Negara di Afrika Timur Ini

Ivan Gunawan berencana berangkat ke Uganda hari ini untuk meresmikan masjid yang dibangunnya. Ini profil Uganda, negara di Afrika Timur.


Ivan Gunawan Bersiap Ke Uganda Resmikan Masjidnya, Begini Rute Perjalanan dari Indonesia

17 hari lalu

Ivan Gunawan. Foto: Instagram/@ivan_gunawan
Ivan Gunawan Bersiap Ke Uganda Resmikan Masjidnya, Begini Rute Perjalanan dari Indonesia

Ivan Gunawan akan ke Uganda untuk meresmikan masjid yang dibangunnya. Bagaimana rute dari Indonesia ke Uganda?


Bercanda Soal Kekerasan Seksual, Ivan Gunawan Akui Salah dan Minta Maaf

20 hari lalu

Ivan Gunawan. Foto: Instagram/@ivan_gunawan
Bercanda Soal Kekerasan Seksual, Ivan Gunawan Akui Salah dan Minta Maaf

Ivan Gunawan mengunggah video pada Ahad petang ini untuk meminta maaf atas candaan kekerasan seksual yang dilontarkannya.