Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

10 Daftar Situs Nonton Film Terbaru 2022

Reporter

Editor

Nurhadi

image-gnews
Logo Netflix. Sumber: Reuters UK
Logo Netflix. Sumber: Reuters UK
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Menonton film menjadi salah satu kegiatan favorit untuk mengisi waktu luang. Selain di bioskop, menonton film dapat dilakukan di rumah, baik menggunakan HP, desktop, maupun smart TV. Menonton film di rumah sangat cocok sebagai sarana me time atau quality time dengan orang terdekat. Buat Anda yang hobi menonton film, ada beberapa daftar situs nonton film terbaru 2022 yang bisa dipilih.

Seperti diketahui, beberapa orang masih menonton film di situs ilegal atau terlarang, padahal banyak sekali situs legal yang dapat diakses bahkan secara gratis. Mengakses situs ilegal sangat berbahaya bagi keamanan data pribadi. Supaya lebih aman, berikut rekomendasi situs legal yang bisa digunakan untuk menonton film:

1. Netflix

Melansir dari laman resmi Netflix, Netflix merupakan layanan streaming yang menawarkan berbagai acara TV seperti film, anime, dokumenter, dan berbagai jenis film lainnya. Anda juga dapat menghubungkan Netflix dengan perangkat Smart TV, Playstation, Xbox, Chromecast, Apple TV, dan pemutar Blu-ray. Untuk menjadi Netflix premium, Anda dapat membayar senilai Rp 54.000. Keuntungan memiliki akun premium adalah Anda dapat mengakses film secara lengkap. Selain itu, terdapat fitur kontrol orang tua, sehingga orang tua dapat memilah konten yang sesuai dan tidak sesuai untuk anak-anak.

2. iFlix

Situs legal selanjutnya adalah iFlix. Di iFlix, banyak tersedia jenis film, TV show, dan series dari berbagai belahan dunia. Selain streaming secara online, Anda juga bisa mendownload film atau series untuk kemudian ditonton secara offline. Contoh tontonan yang banyak diminati di iFlix adalah TV shows dan film dari BBC, NBC, Disney, Warner Bros, Paramount, Universal and MGM. iFlix juga menyediakan tontonan khusus anak-anak seperti Peppa Pig, Adventure Time, Dora the Explorer, Spongebob Squarepants, and Ben 10. Biaya langganan iFlix perbulannya adalah serial Rp 39.000.

3. Disney+ Hotstar

Seperti situs film lainnya, Disney+ Hotstar dapat diakses melalui HP, desktop, dan smart TV. Situs ini menyediakan tontonan yang dapat diakses secara langsung melalui streaming, maupun secara offline dengan cara mendownload filmnya terlebih dahulu. Tontonan yang sangat populer di Disney+ Hotstar adalah film dan series yang diciptakan oleh Disney, Pixar, serta Marvel. Dengan biaya Rp 39.000 perbulan, Anda dapat mengakses layanan Disney+ Hotstar secara penuh.

4. iQIYI

Rekomendasi situs selanjutnya adalah iQIYI. iQIYI menyediakan berbagai macam tontonan dari mulai variety shows, drama Korea, drama Cina, anime, dan series asia lainnya. iQIYI dapat diakses secara gratis. Jadi Anda tidak perlu mengeluarkan biaya untuk menonton film di iQIYI. Namun film yang dapat ditonton terbatas, sehingga untuk mendapatkan akses lengkapnya, Anda bisa mengeluarkan biaya sebesar Rp 39.000 perbulan. 

5. VIU

Mirip dengan situs sebelumnya yaitu iQIYI, VIU menyediakan tontonan film original VIU, anime, drama Korea, drama Cina, film Indonesia, film India, dan sebagainya. Jika anda menyukai series Asia, maka VIU adalah pilihan situs yang tepat. VIU dapat diakses secara gratis namun memiliki keterbatasan jumlah film dan fiturnya. Untuk menikmati layanannya secara lengkap, Anda perlu berlangganan menjadi akun premium.

6. Vidio

Seperti situs film lainnya, Vidio menyediakan banyak pilihan tontonan yang beragam mulai dari film dalam negeri hingga film luar negeri. Anda juga dapat menonton siaran TV nasional seperti pertandingan bola, sinetron, ftv, dan TV shows melalui Vidio. Selain streaming secara langsung, Anda juga dapat menonton ulang tayangan acara yang telah ditayangkan sebelumnya. Biaya langganan akun Vidio premium beragam mulai dari Rp 19.000 - Rp 199.000.

7. MAXstream

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

MAXstream merupakan situs streaming dari Telkomsel. Di situs ini, Anda dapat menonton berbagai jenis film dan acara live dalam negeri dan luar negeri. Untuk mendapatkan akses premiumnya, Anda cukup menyiapkan uang sebanyak Rp. 10.000.

8. Mola TV

Para pecinta bola pasti sudah tidak asing lagi dengan Mola TV. Yup, Mola TV merupakan situs populer yang menayangkan siaran bola secara langsung. Selain siaran bola, Anda juga dapat menonton film, series, tontonan anak-anak, dan menonton siaran tinju di Mola TV. Anda bisa mendaftarkan akun Mola TV menjadi akun premium dengan berlangganan perbulan maupun pertahun.

9. Genflix

Genflix merupakan situs film yang diciptakan oleh anak bangsa. Di situs ini, Anda dapat menonton film Indonesia, Hollywood, acara show, dan drama korea. Situs buatan anak bangsa memiliki kualitas video yang HD dengan subtitle yang tidak kalah lengkap dengan situs lainnya.

10. HBO GO

Rekomendasi terakhir adalah situs HBO GO. Sama halnya dengan situs sebelumnya, HBO GO menyediakan berbagai macam tontonan seperti live show, film, dan series. Setiap minggunya, situs ini akan menambahkan berbagai tontonan baru yang fresh. Untuk dapat mengakses versi full, Anda cukup membayar Rp 33.000 perbulan. 

Itu dia beberapa daftar situs legal untuk nonton film terbaru. Semoga bermanfaat. Happy watching!

LALA DITA PANGESTU

Baca juga: Akhir Pekan, Cek Daftar Situs Streaming Anime Legal dengan Substitle Indonesia

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


5 FIlm Buatan Mouly Surya, Terbaru Ada Trigger Warning

2 jam lalu

Sutradara Mouly Surya memegang Piala Citra sembari mengucapkan rasa terima kasih saat menerima penghargaan kategori Sutradara Terbaik pada Malam Anugerah Piala Citra FFI 2018, di Gedung Teater Besar, TIM, Jakarta, Ahad, 9 Desember 2018.  Mouly Surya memperoleh penghargaan tersebut lewat film
5 FIlm Buatan Mouly Surya, Terbaru Ada Trigger Warning

Mouly Surya adalah seorang sineas Indonesia yang mulai mendunia.


Bukan Filmapik, Ini 12 Daftar Tempat Nonton Film Legal

7 jam lalu

Saat liburan tahun baru, Anda bisa menghabiskan waktu dengan menonton film di Netflix. Berikut rekomendasi film Netflix untuk tahun baru. Foto: Canva
Bukan Filmapik, Ini 12 Daftar Tempat Nonton Film Legal

Bukan di Filmapik, berikut ini daftar tempat nonton film legal yang bisa Anda pilih. Umumnya tempat film ini ada biaya langganan dan masih terjangkau.


Pemeran Film The Idea of You

2 hari lalu

Film The Idea of You. (dok. Prime Video)
Pemeran Film The Idea of You

Film The Idea of You tayang di Prime Video pada 2 Mei 2024


Vina: Sebelum 7 Hari, Sinopsis dan Para Pemerannya

2 hari lalu

Poster Film Vina sebelum 7 Hari. Dee Company
Vina: Sebelum 7 Hari, Sinopsis dan Para Pemerannya

Film horor Vina: Sebelum 7 Hari disutradarai oleh Anggy Umbara akan rilis pada 8 Mei 2024


Tujuan Hanung Bramantyo Potong Adegan dan Ganti Judul Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa

5 hari lalu

Poster film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa. Foto: Instagram Hanung Bramantyo.
Tujuan Hanung Bramantyo Potong Adegan dan Ganti Judul Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa

Sutradara Hanung Bramantyo menyebut film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa awalnya hadir delam dua versi, 21+ dan 17+.


Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

9 hari lalu

Glenn Fredly The Movie. Dok. Poplicist Publicist
Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

Film drama biopik Glenn Fredly The Movie mulai tayang di seluruh bioskop Indonesia pada Kamis, 25 April 2024


Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

11 hari lalu

Ryan Gosling dalam film The Fall Guy. Dok. Universal Pictures
Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

The Fall Guy film aksi stuntman produksi Universal Pictures yang tayang di bioskop Indonesia, pada Rabu, 24 April 2024


Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

11 hari lalu

Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

Bambang Soesatyo mengungkapkan, keluarga besar FKPPI akan segera memproduksi atau syuting film "Anak Kolong".


Peluncuran Ulang Film The Beatles 'Let it Be' Didahului Perilisan Buku 'All You Need Is Love'

17 hari lalu

The Beatles. Foto: Instagram/@thebeatles
Peluncuran Ulang Film The Beatles 'Let it Be' Didahului Perilisan Buku 'All You Need Is Love'

Buku tentang The Beatles diluncurkan menjelang rilis ulang film Let It Be


Next Stop Paris, Film Romantis Hasil Kecanggihan AI

19 hari lalu

Cuplikan trailer Next Stop Paris, film hasil AI Generatif buatan TCL (Dok. Youtube)
Next Stop Paris, Film Romantis Hasil Kecanggihan AI

Produsen TV asal Cina, TCL, mengembangkan film romantis berbasis AI generatif.