Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mnet Minta Maaf Gunakan Azan yang Di-remix, Mengira Suaranya Cocok Jadi Latar

Reporter

image-gnews
Acara Street Woman Fighter, kompetisi yang digelar Mnet. Foto: Dok. Mnet.
Acara Street Woman Fighter, kompetisi yang digelar Mnet. Foto: Dok. Mnet.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Setelah menuai kecaman, Mnet, stasiun televisi berbayar di Korea Selatan, menuliskan permohonan maafnya kepada umat muslim di dunia. Mnet, memasukkan suara azan yang di-remix pada episode awal Street Woman FighterStreet Woman Fighter adalah ajang pertarungan menari antarkontestan perempuan yang dipandu oleh Kang Daniel dan Psy menjadi salah satu jurinya. 

Unggahan pernyataan maaf itu disampaikan di akun Instagram resmi Mnet Dance pada Rabu, 8 September 2021. Mereka mengunggah dua layar hitam berisi permohonan maaf yang ditulis dalam Bahasa Korea dan Bahasa Inggris. 

"Penonton yang terhormat, atas nama tim produksi Mnet Street Woman Fighter, kami menyampaikan permintaan maaf yang tulus terkait soundtrack yang digunakan dalam pembukaan episode pertama Street Woman Fighter. Lagu tersebut merupakan soundtrack elektronik yang terdaftar resmi di situs streaming resmi," tulis mereka di awal permohonan maaf itu. 

Mnet beralasan, tim produksi berpandangan suara elektronik dari lagu itu cocok sebagai musik latar program itu. "Kami tentu tidak memiliki niat lain. Kami dengan tulus meminta maaf atas ketidaknyamanan yang tidak diinginkan yang disebabkan oleh kemungkinan irama khusus itu," tulis Mnet. 

Netizen yang mengenali suara azan itu, langsung mengecamnya. Mereka menyerbu akun Twitter dan Instagram resmi Mnet TV. Kebanyakan netizen menuntut Mnet meminta maaf atas pemilihan lagu yang mirip dengan lagu Azan milik kelompok musik Losers. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menurut Mnet, setelah mendengar hujan kecaman dan tuntutan minta maaf yang mereka terima seharian itu, mereka akan mengganti latar musiknya. "Mnet akan terus mendengarkan pendapat pemirsa di seluruh dunia. Kami menghargai minat Anda pada Mnet Street Woman Fighter," tulis mereka. 

Unggahan ini langsung ditanggapi netizen. Ada lebih dari 5.000an komentar yang merespons unggahan Mnet ini. "Kami menghargai agama kalian, kalian pun harus menghormati agama kami," tulis @azree_harith. "Terima kasih untuk permohonan maafnya, tolong jangan diulangi lagi," tulis @imannjsuh. 

Di Twitter, tagar #Mnetapologize masih menggema. Cuitan lebih dari 80 ribu pengguna Twitter itu bercampur antara tuntutan permohonan maaf dan sebagian lainnya menanggapi penyesalan Mnet. "Ga mudah juga sih percaya sama @MnetKR. Semoga bukan omong kosong," cuit @YouN_nanana. "Jujur masih gak terima mereka minta maaf kayak gini, semoga hal ini gak terulang lagi. Kalau sampai hal ini terjadi lagi, bismillah hancur karier Mnet," cuit @ftrh_6. 

Baca juga: Gunakan Suara Azan Di-remixkan dan Tuai Kecaman, Mnet Dituntut Minta Maaf

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kontrak Grup Hampir Habis, Agensi Kep1er Masih Diskusi dan Siapkan Album Baru

16 jam lalu

Grup idola K-Pop pendatang baru, Kep1er merilis album debut First Impact pada Senin, 3 Januari 2022. Foto: Instagram/@official.kep1er.
Kontrak Grup Hampir Habis, Agensi Kep1er Masih Diskusi dan Siapkan Album Baru

Kep1er merupakan girl group K-Pop yang dibentuk dari program survival Mnet, Girls Planet 999


Jungkook BTS Jadi Penyanyi K-Pop Kedua yang Bertahan Paling Lama di Billboard Hot 100

44 hari lalu

Jungkook BTS. Foto: Instagram/@bighit_ent
Jungkook BTS Jadi Penyanyi K-Pop Kedua yang Bertahan Paling Lama di Billboard Hot 100

Berkat lagu "Standing Next to You", Jungkook BTS menjadi penyanyi K-pop kedua yang bertahan paling lama di Billboard Hot 100 setelah Psy.


Singgung Indeks KPI, Kemenkominfo Minta Pengelola Stasiun TV Tingkatkan Kualitas Program Siaran

49 hari lalu

Ilustrasi Televisi Digital di Program Analog Switch Off (ASO). (Antara/Pixabay)
Singgung Indeks KPI, Kemenkominfo Minta Pengelola Stasiun TV Tingkatkan Kualitas Program Siaran

Kemenkominfo meminta pengelola stasiun televisi meningkatkan kualitas program-program siarannya. Ini alasannya.


Anggota Itzy Meluncurkan Instagram Pribadi

13 Februari 2024

ITZY. Foto: Instagram/@itzy.all.in.us
Anggota Itzy Meluncurkan Instagram Pribadi

Semua anggota grup K-Pop Itzy meluncurkan akun Instagram pribadi


Pisah dengan Agensi Jay Park, Berikut Perjalanan Karier Jessi

2 Februari 2024

Jay Park dan Jessi. Foto: Instagram/@jessicah_o
Pisah dengan Agensi Jay Park, Berikut Perjalanan Karier Jessi

Penyanyi Korea Selatan Jessi mengakhiri kontrak dengan agensi More Vision milik Jay Park pada 31 Januari 2024


KPI Tegur Ivan Gunawan, Apa Sesungguhnya Tugas Komisi Penyiaran Indonesia?

16 Januari 2024

Logo Komisi Penyiaran Indonesia atau KPI.
KPI Tegur Ivan Gunawan, Apa Sesungguhnya Tugas Komisi Penyiaran Indonesia?

Desainer dan publik figur Ivan Gunawan mendapat teguran dari Komisi Penyiaran Indonesia. Apa saja tugas KPI?


29 Tahun Stasiun Televisi Indosiar Jadi Stasiun TV ke-5 yang Tayang Nasional

12 Januari 2024

Logo Indosiar. wikipedia.org
29 Tahun Stasiun Televisi Indosiar Jadi Stasiun TV ke-5 yang Tayang Nasional

Stasiun televisi Indosiar didirikan pada 19 Juli 1991, tetapi baru mendapat izin penyiaran pada 18 Juni 1992.


Kondisi Ekuador Genting, Stasiun Televisi Dikuasai Kelompok Bersenjata Secara Live

10 Januari 2024

Para pekerja tergeletak di lantai ketika orang-orang yang mengenakan penutup kepala dan bersenjata mengambil alih studio TV stasiun TV TC di Ekuador selama siaran langsung, di Guayaquil, Ekuador, 9 Januari. 2024. Reuters Tv/via REUTERS
Kondisi Ekuador Genting, Stasiun Televisi Dikuasai Kelompok Bersenjata Secara Live

Kondisi Ekuador pada Rabu 10 Januari 2024 semakin genting menyusul kaburnya kepala geng kartel narkoba paling berbahaya dari penjara.


Deretan Keunikan Video Musik PSY Gangnam Style, 5 Miliar Penonton hingga Dibintangi Anggota BigBang

1 Januari 2024

Rapper Korea Selatan Psy saat tampil membawakan lagu hitnya
Deretan Keunikan Video Musik PSY Gangnam Style, 5 Miliar Penonton hingga Dibintangi Anggota BigBang

Gangnam Style lagu PSY yang terus terkenal di seluruh dunia setelah dirilis pada 2010


Daftar Album yang Dirilis PSY Setelah Gangnam Style Meroket

1 Januari 2024

Video Musik That That milik Psy dan Suga BTS disaksikan 100 juta kali setelah sepekan dirilis. Instagram/@42psy42.
Daftar Album yang Dirilis PSY Setelah Gangnam Style Meroket

Setelah 2010 PSY mendapatkan penghargaan seperti Chiljip Psy-da (2015) dan Psy 9th (2022) di Sepuluh Teratas Tangga Lagu Dunia Amerika Serikat.