Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Rambah Industri Musik, Air Asia Rilis Single Passcode Penyanyi Jannine Weigel

Reporter

image-gnews
Penyanyi A-pop Jannine Weigel (tengah) di acara peluncuran single pertamanya
Penyanyi A-pop Jannine Weigel (tengah) di acara peluncuran single pertamanya "Passcode" bersama CEO RedRecords Hassan Choudhury (kanan) dan CEO Group AirAsia Tan Sri Tony Fernandes. (ANTARA/HO/AirAsia)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -Maskapai Air Asia bekerja sama dengan Universal Music Group merambah bisnis industri musik dengan mendirikan RedRecords. Dikutip dari siaran pers Air Asia, Jumat, 18 September 2020, inisiatif tersebut merupakan langkah CEO AirAsia Group Tan Sri Tony Fernandes dalam menyiasati industri penerbangan yang terdampak COVID-19.

Saat ini label rekaman RedRecords milik Air Asia telah meluncurkan single  berjudul Passcode yang dinyanyikan oleh penyanyi Asia-pop (A-pop) Jannine Weigel. Jannine adalah penyanyi pendatang baru berdarah campuran Jerman dan Thailand.

Single itu menjadi yang pertama usai salah satu bintang di Thailand itu bergabung di bawah naungan label rekaman RedRecords. “Saya sangat menantikan semua orang mendengar single ‘Passcode’!. Saya sangat suka dengan lagu ini karena lagu ini sangat pas menggambarkan kepribadian saya yaitu ceria dan menyenangkan, namun sedikit edgy," kata dia dalam siaran persnya, Jumat, 18 September 2020.

Single Passcode merupakan proyek yang sangat bermakna bagi Jannine, Tan Sri Tony serta tim RedRecords dan rekaman dibuat saat COVID-19 dengan bekerja sama beberapa nama besar dalam industri musik. Tony Fernandes mengatakan Group AirAsia terus berinovasi walaupun ketika operasi penerbangan terdampak akibat COVID-19.

"Justru kami coba merebut peluang untuk meningkatkan bisnis-bisnis lain, termasuk sektor yang akan memainkan peranan penting dalam peralihan kami sebagai sebuah perusahaan digital dengan super app yang pesat berkembang, dan tentunya perusahaan rekaman RedRecords,” katanya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Tony Fernandes mengatakan single Passcode menandakan wujud genre baru bagi musik Asia pop. Ia yakin telah tiba masanya untuk "A-Pop" dikenali dan RedRecords menjadi pemacu genre ini.

Passcode, sebuah lagu bergenre dance-pop yang bisa membangkitkan euforia. Lagu ini diproduseri seorang nominator Grammy Award, Tommy Brown, yang dikenal melalui karyanya bersama sejumlah penyanyi antara lain Ariana Grande, Chris Brown dan Fifth Harmony.

Lagu ini ditulis bersama seorang penyanyi sekaligus pencipta lagu Jessie Reyez asal Kanada. Bersamaan dengan single, Janine juga meluncurkan video musik yang disutradarai oleh Philip Rom Kulleh. Di dalam video musik tampil beberapa influencer TikTok ternama dari Malaysia dan Thailand.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tambah Kategori, AMI Awards 2023 Dukung Genre Musik Indonesia yang Beragam

23 jam lalu

Konferensi pers AMI Awards 2023 di The Lounge XXI Plaza Senayan, Kamis 21 September 2023. TEMPO/Intan Setiawanty.
Tambah Kategori, AMI Awards 2023 Dukung Genre Musik Indonesia yang Beragam

Penambahan kategori AMI Awards 2023 berkaitan dengan genre musik yang kian berkembang dan sebagai upaya untuk menciptakan ajang yang inklusif.


Belajar dari Perundungan Siswa SMP di Cilacap, KPAI Minta Orang Dewasa Waspadai Bibit Perilaku Kekerasan Anak

1 hari lalu

Ilustrasi perundungan. Sumber: www.dailymail.co.uk
Belajar dari Perundungan Siswa SMP di Cilacap, KPAI Minta Orang Dewasa Waspadai Bibit Perilaku Kekerasan Anak

Bibit perilaku kekerasan anak perlu diwaspadai sejak dini. Kata KPAI, orang dewasa memiliki fungsi penting dalam mendidik anak sejak dini.


Gelar Konser di Jakarta pada 3 Oktober 2023, Berikut 5 Lagu Populer Milik Le Sserafim

3 hari lalu

Le Sserafim. Instagram/@le_sserafim.
Gelar Konser di Jakarta pada 3 Oktober 2023, Berikut 5 Lagu Populer Milik Le Sserafim

Le Sserafim akan membawakan beberapa lagu populer dalam Flame Rises Tour 2023 di Jakarta pada 3 Oktober mendatang.


Tanggapan Adele soal Perannya sebagai Istri Picu Rumor Pernikahan dengan Rich Paul

3 hari lalu

Adele dan Rich Paul. Instagram/adele
Tanggapan Adele soal Perannya sebagai Istri Picu Rumor Pernikahan dengan Rich Paul

Adele mengungkapkan bahwa dia bukan istri yang baik dalam hal sepak bola meskipun sang pasangan sangat menyukainya.


Garuda Indonesia Group dan Induk Perusahaan AirAsia Jalin Kemitraan Strategis

3 hari lalu

Pesawat Maskapai AirAsia. airasia.com
Garuda Indonesia Group dan Induk Perusahaan AirAsia Jalin Kemitraan Strategis

Garuda Indonesia dan induk perusahaan AirAsia, Capital A, menjalin kemitraan strategis untuk mendukung penguatan ekosistem aviasi global pascapandemi.


Bagikan Video Menari dengan 2 Pisau, Britney Spears Tenangkan Fans

4 hari lalu

Britney Spears. Foto: Instagram/@britneyspears
Bagikan Video Menari dengan 2 Pisau, Britney Spears Tenangkan Fans

Britney Spears dilaporkan telah tertarik pada pisau beberapa bulan yang lalu, setelah masa konservatorinya berakhir.


Musik Plantasia dan Manfaatnya untuk Tumbuhan

4 hari lalu

Ilustrasi hutan Kosta Rika. Living Intelligent
Musik Plantasia dan Manfaatnya untuk Tumbuhan

Musik ditangkap sebagai gelombang dengan frekuensi oleh tumbuhan


Shakira Kembali Didakwa Lakukan Penggelapan Pajak di Spanyol Senilai Jutaan Dolar

5 hari lalu

Shakira. Foto: Instagram/@shakira
Shakira Kembali Didakwa Lakukan Penggelapan Pajak di Spanyol Senilai Jutaan Dolar

Shakira dituntut jaksa atas dugaan tidak membayar pajak penghasilan sebesar 7,1 juta dolar AS pada 2018 silam.


Lorde Ungkap Kesehatannya, Baru Saja Berhenti Konsumsi Pil Selama 11 Tahun

5 hari lalu

Lorde di Met Gala 2021 (Instagram/@themetgalaofficial)
Lorde Ungkap Kesehatannya, Baru Saja Berhenti Konsumsi Pil Selama 11 Tahun

Dalam surat kabar yang dikirim khusus ke para penggemar, Lorde ungkap kondisi kesehatan dan hubungan asmaranya.


5 Lagu Populer Aespa yang Dinyanyikan di SMTOWN LIVE 2023 di Jakarta

7 hari lalu

Grup band asal Korea Selatan Aespa tampil di hadapan penggemarnya saat konser di Indonesia Convention Exhibition (ICE), Kabupaten Tangerang, Banten, Sabtu 24 Juni 2023. Grup band yang beranggotakan Karina, Giselle, Winter, dan NingNing tersebut menggelar konser pertamanya di Indonesia. ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal
5 Lagu Populer Aespa yang Dinyanyikan di SMTOWN LIVE 2023 di Jakarta

Pada SMTOWN LIVE 2023 di Jakarta yang berlangsung beberapa waktu lalu, Aespa menyanyikan lima lagu populernya. Apa saja lagu tersebut?