TEMPO.CO, Los Angeles - Sebuah laporan kembali menyebutkan aktor Morgan Freeman akan pensiun dari dunia akting. Freeman sendiri hanya menanggapi laporan itu dengan mengutip kalimat milik Mark Twain. "Kabar tentang pensiunnya aku sangat-sangat terlalu dibesar-besarkan. Aku tidak pernah punya keinginan untuk pensiun sekarang ataupun beberapa dekade ke depan," ujarnya melalui pernyataan yang dimuat E! News, 15 Mei 2014.
Pernyataan Freeman ini dibuat setelah harian Globe mempublikasikan berita dengan judul, "Ailing Freeman Calling It Quits." Laporan ini menyebutkan alasan Freeman pensiun karena penyakit kronis dan Freeman ingin menikmati masa keemasannya dalam damai. "(Penyakit) itu disebut fibromyalgia. Mengenai lengan bagian atas dan bawah. Semakin hari semakin memburuk," tulis tabloid itu.
Bukan sekali ini Freeman menjadi sumber berita bohong. Pada 2012 aktor yang bermain dalam film Dark Knight Rises juga pernah diberitakan meninggal. "Seperti halnya Mark Twain, aku tetap membaca berita kalau aku meninggal. Aku harap berita-berita itu tidak benar. Tapi jika benar, aku dengan senang hati mengabarkan hidupku setelah mati terlihat sama seperti saat aku hidup," ujar aktor yang mengisi suara untuk iklan Visa.
Jawaban serupa juga pernah ia sampaikan saat Freeman tertidur selama rekaman wawancara promosi filmnya, Now You See Me, pada Mei 2013 lalu. "Aku tidak benar-benar tertidur. Aku adalah model percobaan Google Eyelids. Aku sedang meng-update Facebookku," kilahnya kala itu.
EONLINE | DEWI RETNO
Berita Lain:
Harrison Ford Kembali di Blade Runner Modern?
Demi Akting, Mario Irwinsyah Pernah Putuskan Pacar
Mario Irwinsyah Jadi Gemuk-Kurus demi Peran