TEMPO.CO, Jakarta - Artis Hollywood favorit penggemar mengguncang perhelatan People's Choice Awards 2024. Jajaran bintang film, sineas, artis televisi, figur publik hingga penyanyi hadir dengan penampilan terbaik mereka di Barker Hanger Santa Monica pada Ahad, 18 Februari 2024 waktu setempat.
Ada yang tampil dengan gaun minimalis, glamor, atau setelan bergaya yang sesuai dengan kepribadian mereka. Berikut penampilan selebritas dunia di ajang People's Choice Awards tahun ini.
1. Billie Eilish
Billie Eilish memilih tampil rapi bergaya boyish sesuai dengan kepribadiannya untuk acara kali ini. Pemenang Grammy tersebut memadukan celana baggy dengan rompi sweater di atas kemeja oxford berwarna putih. Meski tampil formal mengenakan dasi hitam, pelantun lagu 'What Was I Made For' ini memilih sneakers untuk melengkapi gayanya.
2. Halle Bailey
Bintang film Liltte Mermaid, Halle Bailey tampak memukau dengan gaya vintage dalam balutan gaun rancangan Roberto Cavalli. Gaun panjang perpaduan warna biru, hitam, dan hijau ini mengingatkan publik pada penampilannya sebagai tokoh Ariel.
3. Heidi Klum
Heidi Klum berpose saat menghadiri People's Choice Awards ke-49 di Santa Monica, California, 19 Februari 2024. REUTERS/Mario Anzuoni
Model yang selalu tampil ekstra ini memukau penonton dengan gaun mini berwarna hitam dan menambah kesan dramatis dengan gaun putih dan lapisan mutiara. Busananya merupakan rancangan desainer Kamilla Purshuie. Melengkapi gaunnya yang menyapu lantai, Heidi mengenakan sepatu heels hitam dari Gianvito Rossi.
4. Lucy Hale
Aktris dan penyanyi Amerika yang juga hadir meninggalkan jejaknya di karpet PCA 2024 dengan gaun satin model sleeveless dari Christian Dior berwarna merah. Melengkapi gaya glamornya yang anggun, Lucu Hale mengenakan anting dan dua cincin dari Simon G.
5. Megan Fox
Megan Fox yang tidak hadir di karpet merah People's Choice Awards 2024 tetap mencuri perhatian publik dengan gayanya di panggung. Aktris dan penulis berusia 37 tahun ini mengenakan gaun putih bertali spaghetti dengan belahan samping setinggi lutut saat tampil di acara penghargaan tahunan tersebut bersama Joe Manganiello. Fox mempertahankan rambut merah mudanya dan menambahkan warna lain yang berani dengan riasan bibir merah gelap.
6. Rachel Zegler
Masuk dalam nominasi, Rachel Zegler tampak cantik dibalut gaun Dior Haute Couture dengan atasan manik-manik yang berjaring dan bawahan rumbai bertingkat. Gaun hitamnya yang anggun menghadirkan gelombang yang glamor.
7. Sydney Sweeney
Sydney Sweeney berpose saat menghadiri People's Choice Awards ke-49 di Santa Monica, California, 19 Februari 2024. REUTERS/Mario Anzuoni
Sydney Sweeney seketika mencuri atensi saat mengenakan warna merah menyala ke acara People's Choice Awards. Presenter dan nominator untuk film terbarunya, Anyone But You ini mengenakan gaun rancangan Monot yang berpotongan rendah dan perhiasan minimal.
HARPERS BAZAAR | PEOPLE
Pilihan Editor: Billie Eilish Raih Penghargaan Pertama untuk Debut Aktingnya di People's Choice Awards 2024