Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Luncurkan Novel Baru, Marchella FP Kenalkan Virtual Influencer Tabi

Reporter

Editor

Marvela

image-gnews
Penulis Marchella FP merilis novel grafis fiksi baru berjudul Tabi di Art & Science, Ground Floor Ashta, District 8 SCBD, Jumat 13 Oktober 2023. Dok. Istimewa.
Penulis Marchella FP merilis novel grafis fiksi baru berjudul Tabi di Art & Science, Ground Floor Ashta, District 8 SCBD, Jumat 13 Oktober 2023. Dok. Istimewa.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Bersamaan dengan perilisan novel barunya, Marchella FP juga memperkenalkan karakter virtual influencer yang mencuri perhatian. Sesuai dengan judul novel grafisnya, karakter ini bernama Tabi. Dalam bahasa Jepang, Tabi artinya adalah perjalanan.

Sebagai karakter utama, Tabi merupakan seorang virtual influencer ciptaan Marchella yang dipersiapkan oleh PT HBS (Hidup Bermakna Selamanya), kolaborasi PT KIS, perusahaan yang mengelola karya Marchella dan SAC Indonesia. Karakter ini merepresentasikan generasi muda yang kekinian dengan fashion yang modis dan gaya rambut pendek. 

Debut Virtual Influencer Tabi

Karakter Tabi dihadirkan oleh Marchella FP di akun TikTok @tabi.tabinda. Pertama kali diperkenalkan pada Agustus 2023 di akun TikTok @tabi.tabinda dan muncul di publik saat pengumuman perilisan buku ini di wilayah Jakarta Selatan, Jumat 13 Oktober 2023.

Marchella juga mengatakan bahwa terciptanya virtual influencer ini sebagai salah satu treatment berbeda yang dia lakukan untuk memberikan terobosan baru dalam karyanya. “Dengan misi untuk terus memberikan dampak positif dan menunjukkan bahwa pesan serta kreasi tak mengenal batas media, kali ini karya yang aku luncurkan tidak hanya berupa novel grafis melainkan juga sosok virtual,” kata Marchella.

Keinginan Marchella FP Hadirkan Virtual Influencer Tabi

Kepada awak media, Marchella menceritakan masa kecilnya yang menyukai karakter kartun seperti Doraemon. Itulah yang melatarbelakangi terciptanya sosok karakter virtual Tabi yang diharapkan dapat berkembang menjadi karakter dinamis di berbagai media sosial nantinya. 

“Kenapa harus ada karakter virtual? Karena aku enggak mau bikin yang sama lagi. Aku mau kemajuan teknologi bisa mendukung untuk berkarya di novel terbaru ini. Aku juga mau punya karakter yang hidup layaknya Doraemon,” ujar Marchella FP dengan antusias.

Konten Tabi di TikTok

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Konten Tabi di platform TikTok mengisahkan perjalanannya saat solo traveling ke Jepang dengan vlognya. Perjalanan ini dimulai saat luka tidak mampu sembuh sendiri, dia akhirnya pergi ke Jepang dengan menulis kisah cinta yang terlalu banyak gagalnya, bahkan tidak ada yang berhasil satu pun.

Awalnya, Marchella menciptakan Tabi sebagai pengguna anonim. Mengapa demikian? Ini karena sang penulis ingin melakukan riset soal kisah cinta yang tengah dialami gen-Z. Cara ini dia lakukan untuk survei di TikTok dengan target pasar yang lebih muda.

Virtual influencer karakter Tabi ini hidup dan bisa berinteraksi dengan penontonnya. Tabi ingin mengajak para penonton untuk tumbuh bersama, menjadi representasi perempuan Infonesia yang ingin membagikan pesan positif ke lebih banyak orang. Marchella FP berharap, konten-konten Tabi tersebut bisa menjadi penyemangat dan support system buat semua yang menonton kontennya, baik perempuan maupun laki-laki.

INTAN SETIAWANTY

Pilihan Editor: Profil Marchella FP, Penulis Buku NKCTHI dan Jalan Yang Jauh Jangan Lupa Pulang

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Dipenjara Israel 20 Tahun, Penulis Palestina Menangkan Hadiah Arab Bergengsi

16 jam lalu

Penulis Palestina Basim Khandaqji. Foto : X
Dipenjara Israel 20 Tahun, Penulis Palestina Menangkan Hadiah Arab Bergengsi

Penulis Palestina Basim Khandaqji, yang dipenjara 20 tahun lalu di Israel, memenangkan hadiah bergengsi fiksi Arab pada Ahad


Sastrawan Yudhistira Massardi Berpulang, Berikut Karya dan Penghargaan Sepanjang Kariernya

26 hari lalu

Makam sastrawan Yudhistira Massardi di TPU Pedurenan, Bantar Gebang, Bekasi, Rabu, 3 April 2024. Foto: Istimewa
Sastrawan Yudhistira Massardi Berpulang, Berikut Karya dan Penghargaan Sepanjang Kariernya

Sastrawan Yudhistira Massardi meninggal dalam usia 70 tahun pada Selasa 2 April 2024 di RSUD Bekasi. Ini karya dan penghargaan yang diterimanya.


Karya Abadi Yudhistira Massardi, Arjuna Mencari Cinta dari Trilogi Novel Hingga Layar Lebar

26 hari lalu

Novel Arjuna Mencari Cinta karya Yudhistira Massardi. Gramedia
Karya Abadi Yudhistira Massardi, Arjuna Mencari Cinta dari Trilogi Novel Hingga Layar Lebar

Arjuna Mencari Cinta, novel populer karya Yudhistira Massardi pernah difilmkan pada 1979. Judul novelnya pernah dikutip jadi lagu dan sinetron.


4 Rekomendasi Novel ZIggy Z. yang Penuh Misteri dan Fantasi

17 Januari 2024

Ziggy Zezsyazeoviennazabrizkie. antaranews.com
4 Rekomendasi Novel ZIggy Z. yang Penuh Misteri dan Fantasi

Ziggy Z. dikenal dengan novel-novel fantasi dan misteri, berikut rekomendasi buku-bukunya yang wajib dibaca.


Film Julia Roberts Leave the World Behind di Puncak Netflix, Begini Sinopsisnya

14 Desember 2023

Film Leave the World Behind. Netflix
Film Julia Roberts Leave the World Behind di Puncak Netflix, Begini Sinopsisnya

Film Julia Roberts yang tayang di Netflix, Leave the World Behind berhasil merajai peringkat satu Film Hari Ini Netflix. Lantas, Ini sinopsisnya.


Hari Lahir AA Navis Sastrawan Asal Padang Panjang Ditetapkan UNESCO sebagai Hari Perayaan Internasional

6 Desember 2023

Sastrawan Ali Akbar (AA) Navis, 1991. Dok/[TEMPO/Hidayat SG
Hari Lahir AA Navis Sastrawan Asal Padang Panjang Ditetapkan UNESCO sebagai Hari Perayaan Internasional

Hari lahir sastrawan AA Navis asal Padang Panjang ditetapkan UNESCO sebagai salah satu Hari Perayaan Internasional. Berikut profil dan karya-karyanya.


Sinopsis Serial Terbaru Netflix, My Life With The Walter Boys

3 Desember 2023

My Life With The Walter Boys. Netflix
Sinopsis Serial Terbaru Netflix, My Life With The Walter Boys

Netflix menjadwalkan serial My Life With The Walter Boys tayang pada 7 Desember 2023


10 Perbedaan Cerita The Hunger Games di Film dan Buku

22 November 2023

Seorang cosplayer berkostum karakter Katniss Everdeen dalam trilogi The Hunger Games, konvensi Komik Manga dalam Leipzig International Book Fair di Leipzig, Jerman, 19 Maret 2016. Pameran buku ini berlangsung pada 17-20 Maret 2016. AP/Jens Meyer
10 Perbedaan Cerita The Hunger Games di Film dan Buku

The Hunger Games adalah seri film yang diangkat dari novel. Berikut adalah perbedaan cerita antara buku dengan filmnya.


Lagu Jalan Pulang Yura Yunita, Donne Maulana, Marchella FP Raih Piala Citra FFI 2023

15 November 2023

Pasangan musisi Yura Yunita dan Donne Maulana meraih penghargaan Pencipta Lagu Tema Terbaik dalam Festival Film Indonesia 2023 di Jakarta, Selasa, 14 November 2023. Mereka meraih penghargaan tersebut melalui film Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang. ANTARA FOTO/Bayu Pratama S
Lagu Jalan Pulang Yura Yunita, Donne Maulana, Marchella FP Raih Piala Citra FFI 2023

Lagu Jalan Pulang berhasil memenangkan Piala Citra kategori Pencipta Lagu Terbaik Festival Film Indonesia 2023.


Profil Ratih Kumala Penulis Novel Gadis Kretek Selain Tabula Rasa dan Larutan Senja

7 November 2023

Ratih Kumala, penulis buka Gadis Kretek. Dok Pribadi
Profil Ratih Kumala Penulis Novel Gadis Kretek Selain Tabula Rasa dan Larutan Senja

Gadis Kretek yang sedang tayang di Netflix diadaptasi dari novel karya Ratih Kumala. Ini profil dan karya-karyanya yang lain.