Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Netflix Hadirkan Sineas Perempuan Inspiratif dari Berbagai Negara dalam Reflections of Me

Reporter

Editor

Marvela

image-gnews
(kiri ke kanan) Amy Kunrojpanya, Marla Ancheta, Eirene Tran Donohue, Kamila Andini, Manatsanun 'Donut' Phanlerdwongsakul, Anupama Chopra, Marissa Anita, dan Sakdiyah Ma'ruf dalam acara Netflix yang bertajuk Reflections of Me, Kamis, 16 Maret 2023. TEMPO/Marvela
(kiri ke kanan) Amy Kunrojpanya, Marla Ancheta, Eirene Tran Donohue, Kamila Andini, Manatsanun 'Donut' Phanlerdwongsakul, Anupama Chopra, Marissa Anita, dan Sakdiyah Ma'ruf dalam acara Netflix yang bertajuk Reflections of Me, Kamis, 16 Maret 2023. TEMPO/Marvela
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Netflix menghadirkan beberapa sineas perempuan dari berbagai negara dalam acara yang bertajuk Reflections of Me pada Kamis, 16 Maret 2023. Dalam rangka memperingati Hari Perempuan Internasional, kreator dan talenta dari berbagai film dan serial Netflix Asia Tenggara berbagi kisah menarik mengenai representasi di layar serta pengaruh positif keterlibatan perempuan di industri kreatif Asia Tenggara.

“Di Netflix, kami yakin bahwa kisah-kisah menakjubkan bisa berasal dari mana saja dan dampak terbaik dari kisah-kisah tersebut adalah terciptanya rasa empati serta pemahaman. Sudah selayaknya ada lebih banyak representasi yang tercermin di layar, dan kami ingin memberi pengalaman luar biasa saat publik melihat cerminan mereka dalam tayangan Netflix," kata Amy Kunrojpanya, Vice President, Public Relations - Asia Pacific, Netflix.

Acara Reflections of Me dihadiri oleh lebih dari 200 peserta dan sejumlah rekan media, influencer, serta komunitas film dari Indonesia, Malaysia, Filipina, Singapura, Thailand, dan Vietnam. "Acara Reflections of Me diadakan untuk memberi penghargaan kepada para perempuan penuh inspirasi baik di depan dan belakang kamera, namun terutama untuk menghubungkan orang-orang dari beragam latar belakang dan budaya serta merayakan keragaman kisah dari, untuk, dan tentang perempuan dalam Hari Perempuan Internasional," katanya.

5 Sineas Perempuan dari Asia Tenggara

Pokok utama dari acara ini adalah diskusi panel bertajuk Reflections of Me - Representation in Southeast Asia TV and Cinema. Aktris, jurnalis, dan pembawa acara Marissa Anita bertindak sebagai moderator. Sementara untuk pembicara, Netflix menghadirkan 5 sineas perempuan. Mereka adalah kritikus film Anupama Chopra dari India; penulis naskah Eirene Tran Donohue (A Tourist’s Guide to Love) asal Vietnam-Irlandia; sutradara Kamila Andini (Gadis Kretek); aktris, sutradara, produser, dan penulis Manatsanun ‘Donut’ Phanlerdwongsakul (Thai Cave Rescue) asal Thailand; serta sutradara Marla Archeta (Doll House) dari Filipina.

Sutradara, Kamila Andini dalam acara Reflections of Me yang digelar oleh Netflix untuk merayakan Hari Perempuan Internasional, Kamis, 16 Maret 2023. Dok. Netflix

Mereka berbagi mengenai pengalaman mereka sebagai perempuan dalam industri kreatif dan perjalanan mereka menghadirkan berbagai karakter perempuan yang autentik dan menggugah di layar, serta pengaruh positif melibatkan lebih banyak perempuan di depan dan balik kamera.

Sebelum diskusi panel dimulai, peserta menikmati penampilan memikat dari penyair dan komedian Sakdiyah Ma’ruf yang mempersembahkan puisi tentang pentingnya menghadirkan representasi di layar.

Seluruh panelis sepakat bahwa dibutuhkan lebih banyak percakapan untuk memantik perubahan yang menyeluruh di dalam industri. “Walau perlahan, percakapan mengenai representasi dan narasi memiliki pengaruh pada apa yang pada akhirnya tampil di layar. Diskusi seperti yang kita lakukan hari ini juga akan membantu,” ujar Anupama Chopra.

Tantangan Para Sineas Perempuan

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Para panelis juga memaparkan berbagai tantangan yang mereka hadapi perihal mengangkat beragam karakter perempuan yang autentik. “Selalu ada ekspektasi yang besar terhadap perempuan, entah menjadi ibu atau istri yang sempurna, menjalani hidup sesuai dengan harapan orang di sekelilingnya, atau menjadi figur yang diinginkan orang lain. Namun saya paham betapa sulitnya untuk mencoba menjadi diri yang berani membuat pilihan untuk kita sendiri. Itu mengapa karakter-karakter saya tidak pernah sekadar hitam dan putih, mereka punya kelemahan tapi juga kekuatan,” kata Kamila Andini.

Hal senada juga diungkapkan oleh Eirene Tran Donohue, “Perlu memberi ruang bagi berbagai kompleksitas yang ada di diri perempuan untuk menghadirkan beragam sisi pada saat yang bersamaan.”

Tampilkan Karakter Perempuan Asia

Perihal pelaku film perempuan Asia yang semakin diperhitungkan, Manatsanun ‘Donut’ Phanlerdwongsakul berbagi, “Semakin banyak pintu yang terbuka bagi karakter perempuan Asia. Contohnya, ketika saya menonton film atau serial yang menampilkan perempuan Asia, karakter yang tampil adalah ibu konservatif atau anak perempuan yang memberontak kepada keluarganya. Produser dan penulis punya peran untuk menghasilkan karakter yang lebih beragam, bukan hanya stereotipe.”

Marla Ancheta berujar bahwa dengan semakin banyak sorotan terhadap keberhasilan perempuan, para kreator perempuan juga menghadapi tantangan baru dalam menghadirkan karya. “Akan ada lebih banyak ekspektasi, terutama bagi para kreator. Kita ditantang untuk menghasilkan konten yang lebih baik lagi dan bersikap lebih mawas diri tentang bias dari pihak lain sehingga dapat merepresentasikan budaya kita dengan lebih baik," katanya.

Pilihan Editor: Tekad Kamila Andini untuk Bisa Wakili Perasaan Para Perempuan Lewat Filmnya

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Profil dan Rekam Jejak Aktor Korea Selatan Yoo Ah In yang Terjerat Penyalahgunaan Narkoba

1 jam lalu

Yoo Ah In ketika menjalani pemeriksaan di kantor polisi di Seoul, Korea. Foto: KBS
Profil dan Rekam Jejak Aktor Korea Selatan Yoo Ah In yang Terjerat Penyalahgunaan Narkoba

Aktor Korea Selatan Yoo Ah In dituntut Jaksa yang meminta agar Pengadilan menjatuhkan hukuman 4 tahun penjara akibat penyalahgunaan narkoba.


NasDem Singgung Ketimpangan Gender dan Budaya Patriarki

1 hari lalu

Wakil Ketua MPR RI, Lestari Moerdijat saat membuka diskusi daring bertema Kesiapan Sektor Ekonomi Pascapandemi yang digelar Forum Diskusi Denpasar 12 bekerjasama dengan DPP Partai NasDem bidang Kebijakan Publik dan Isu Strategis, Rabu (22/9).
NasDem Singgung Ketimpangan Gender dan Budaya Patriarki

NasDem membahas isu ketimpangan gender dan budaya patriarki di acara Simposium Perempuan.


NasDem Gelar Simposium, Surya Paloh: Kaum Perempuan Bukan Lagi Pelengkap tapi Penentu

1 hari lalu

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh (kiri) bersama Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa Muhaimin Iskandar (tengah), dan Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad saat menghadiri Harlah Ke-26 PKB di Balai Sidang Jakarta, Jakarta, Selasa (23/7/2024). (ANTARA/Rio Feisal)
NasDem Gelar Simposium, Surya Paloh: Kaum Perempuan Bukan Lagi Pelengkap tapi Penentu

Surya Paloh membahas soal kesetaraan gender saat menghadiri Simposium Perempuan yang digelar Partai NasDem.


Sinopsis The Double, Drama China yang Dibintangi Wu Jin Yan dan Wang Xin Yue

1 hari lalu

Drama Cina The Double tayang di Netflix pada 2 Juli 2024 lalu. Berikut ini sinopsis The Double yang mengisahkan Xue Fangfei dalam mencari keadilan. Foto: IMDb
Sinopsis The Double, Drama China yang Dibintangi Wu Jin Yan dan Wang Xin Yue

Drama Cina The Double tayang di Netflix pada 2 Juli 2024 lalu. Berikut ini sinopsis The Double yang mengisahkan Xue Fangfei dalam mencari keadilan.


Surya Paloh Sebut Perempuan Lebih Mulia Dibanding Lelaki

1 hari lalu

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh di Kompleks Parlemen, Jakarta, Senin (24/6/2024). (ANTARA/Bagus Ahmad Rizaldi)
Surya Paloh Sebut Perempuan Lebih Mulia Dibanding Lelaki

Surya Paloh menilai perempuan memiliki kelebihan yang jeuh lebih besar dibanding dengan kaum pria.


Bridgerton Musim 4 Rilis Teaser: Perjalanan Cinta Benedict dan Wanita Berbaju Perak

2 hari lalu

Serial Bridgerton. Foto: Instagram.
Bridgerton Musim 4 Rilis Teaser: Perjalanan Cinta Benedict dan Wanita Berbaju Perak

Bridgerton siap kembali dengan kisah cinta baru di musim keempat yang akan berfokus pada Benedict Bridgerton.


Netflix Terjun ke Bisnis Game: Tengah Menggarap 80 Judul

2 hari lalu

Logo Netflix. Sumber: Reuters UK
Netflix Terjun ke Bisnis Game: Tengah Menggarap 80 Judul

Fokus utamanya adalah pada game yang didasarkan pada kekayaan intelektual (IP) Netflix yang populer.


Sinopsis Beast, Film Idris Elba yang Akhirnya Tayang di Netflix Indonesia

3 hari lalu

Setelah tayang di bioskop pada 2022, film Beast mulai tayang di Netflix Indonesia. Berikut ini sinopsis film Beast yang dibintangi Idris Elba. Foto: IMDb
Sinopsis Beast, Film Idris Elba yang Akhirnya Tayang di Netflix Indonesia

Setelah tayang di bioskop pada 2022, film Beast mulai tayang di Netflix Indonesia. Berikut ini sinopsis film Beast yang dibintangi Idris Elba.


Sinopsis Drawing Closer, Bercerita tentang Kisah Cinta di Penghujung Hidup

3 hari lalu

Drawing Closer akan tayang di Netflix pada 27 Juli 2024. Ketahui sinopsis Drawing Closer yang dibintangi Natsuki Deguchi dan Ren Nagase. Foto: Canva
Sinopsis Drawing Closer, Bercerita tentang Kisah Cinta di Penghujung Hidup

Drawing Closer akan tayang di Netflix pada 27 Juli 2024. Ketahui sinopsis Drawing Closer yang dibintangi Natsuki Deguchi dan Ren Nagase.


7 Drama China di Netflix yang Bergenre Romantis, Ada Hidden Love

3 hari lalu

Poster serial Hidden Love. Foto: MyDramaList.
7 Drama China di Netflix yang Bergenre Romantis, Ada Hidden Love

Beberapa drama China di Netflix yang bergenre romantis, salah satunya Amidst a Snowstorm of Love.