Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Harga Langganan Netflix Turun, Berlaku Mulai Hari Ini

Reporter

Editor

Marvela

image-gnews
Ilustrasi Netflix. REUTERS/Dado Ruvic/Illustration/File Photo
Ilustrasi Netflix. REUTERS/Dado Ruvic/Illustration/File Photo
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Netflix resmi menurunkan harga langganan mulai hari ini, Selasa, 21 Februari 2023. Di Indonesia sendiri, terdapat dua paket Netflix yang mengalami penurunan, yaitu Basic dan Standard dengan harga yang lebih terjangkau.

"Demi menghadirkan seluruh tayangan favorit pengguna dengan lebih baik, pada hari ini kami memperkenalkan penyesuaian biaya berlangganan Netflix di Indonesia, yaitu paket Basic Rp 65.000 (harga sebelumnya Rp 120.000) dan paket Standard Rp 120.000 (harga sebelumnya Rp 153.000)," kata pihak Netflix melalui keterangan resmi yang diterima Tempo pada Selasa, 21 Februari 2023.

Perbedaan antara Basic dan Standard terdapat pada penggunaan perangkat dan kualitas gambar. Paket Basic hanya bisa digunakan oleh 1 perangkat dalam waktu yang bersamaan dengan kualitas HD. Sementara paket Standard bisa digunakan oleh 2 perangkat sekaligus dengan kualitas Full HD.

Netflix Jawab Kebutuhan Pengguna

Upaya ini dilakukan Netflix untuk meningkatkan pengalaman yang tidak saja memuaskan kebutuhan tapi juga melebihi ekspektasi para penggunanya. Penurunan harga ini tidak mempengaruhi kualitas menonton sesuai dengan paket Netflix yang telah ditentukan. Termasuk soal rumor adanya penambahan iklan karena penurunan harga Netflix ini, tidak benar adanya.

"Tujuan kami sederhana: menawarkan serial dan film yang beragam dan bermutu bagi pengguna. Apa pun selera atau suasana hati pengguna, akan selalu ada tayangan yang tepat untuk mereka tonton, baik itu melalui perangkat bergerak seperti telepon genggam dan tablet atau komputer dan smart TV," kata Netflix.

Ketentuan Harga Langganan Netflix Terbaru

Biaya berlangganan baru ini akan langsung dikenakan bagi pengguna baru mulai Selasa, 21 Februari 2023, sementara biaya berlangganan pengguna lama akan berubah dalam beberapa minggu ke depan sesuai siklus penagihan masing-masing. Pengguna lama akan mendapatkan informasi lengkap melalui email dan aplikasi Netflix dalam 30 hari sebelum biaya berlangganan baru diterapkan (khusus untuk peningkatan otomatis). Waktu perubahan akan bergantung pada siklus penagihan masing-masing pengguna.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Terdapat berbagai cara pembayaran bagi pengguna, yaitu kartu debit/kredit yang berlogo MasterCard, Visa, atau American Express serta dompet digital seperti GoPay, DANA, atau OVO.

Daftar Harga Langganan Netflix Terbaru

Mobile: Rp 54.000 per bulan
Basic: Rp 65.000 per bulan
Standard: Rp 120.000 per bulan
Premium: Rp 186.000 per bulan

Netflix adalah penyedia layanan hiburan streaming terkemuka di dunia dengan 223 juta keanggotaan berbayar di lebih dari 190 negara, menyuguhkan serial TV, dokumenter, film panjang, dan game ponsel dalam berbagai genre dan bahasa. Selama beberapa tahun terakhir Netflix telah memproduksi beragam film dan serial yang berkualitas. Setelah film Netflix Original Indonesia yang sudah hadir seperti The Big 4 dan Dear David, sederet tayangan baru yang akan datang antara lain adalah Klub Kecanduan Mantan, Komedi Kacau, dan Gadis Kretek.

Pilihan Editor: 20 Rekomendasi Film Netflix Terbaik yang Mendapatkan Rating Tertinggi

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Proses Syuting Serial Wednesday Season 2 Sudah Dimulai, Minus Tiga Aktor

6 jam lalu

Jenna Ortega. Instagram.com/@jennaortega
Proses Syuting Serial Wednesday Season 2 Sudah Dimulai, Minus Tiga Aktor

Melalui akun Instagramnya, Jenna Ortega umumkan syuting Wednesday Season 2 sudah dimulai


Bukan Filmapik, Ini 12 Daftar Tempat Nonton Film Legal

2 hari lalu

Saat liburan tahun baru, Anda bisa menghabiskan waktu dengan menonton film di Netflix. Berikut rekomendasi film Netflix untuk tahun baru. Foto: Canva
Bukan Filmapik, Ini 12 Daftar Tempat Nonton Film Legal

Bukan di Filmapik, berikut ini daftar tempat nonton film legal yang bisa Anda pilih. Umumnya tempat film ini ada biaya langganan dan masih terjangkau.


Emily in Paris Season 4 Tayang Agustus 2024, Penuh Petualangan dan Balas Dendam

4 hari lalu

Lily Collins mengumumkan jadwal penayangan serial Emily in Paris Season 4. Foto: Netflix
Emily in Paris Season 4 Tayang Agustus 2024, Penuh Petualangan dan Balas Dendam

Lily Collins mengumumkan jadwal tayang Emily in Paris Season 4 yang terbagi menjadi dua bagian dalam video baru yang dirilis oleh Netflix.


Frankly Speaking: Sinopsis dan Pemeran Drakor Ini

4 hari lalu

Go Kyung Pyo dalam serial Frankly Speaking. Dok. Netflix
Frankly Speaking: Sinopsis dan Pemeran Drakor Ini

Drama Korea atau drakor Frankly Speaking telah tayang pada Rabu, 1 Mei 2024


Sutradara Film Parasyte: The Grey, Yeon Sang Ho Puji Serial Besutan Joko Anwar

6 hari lalu

Serial Joko Anwar's Nightmares and Daydreams tayang di Netflix pada 14 Juni 2024. Foto: Netflix
Sutradara Film Parasyte: The Grey, Yeon Sang Ho Puji Serial Besutan Joko Anwar

Sutradara film Train to Busan itu juga mengatakan, besutan Joko Anwar itu memiliki format yang belum pernah ia lihat sebelumnya.


25 Rekomendasi Film dan Serial Terbaru Netflix Tayang Mulai Mei 2024

7 hari lalu

Bridgerton: Season 3. Dok. Netflix
25 Rekomendasi Film dan Serial Terbaru Netflix Tayang Mulai Mei 2024

25 daftar film dan serial terbaru Netflix yang tayang sepanjang Mei 2024.


Bloodhounds Direncanakan akan Berlanjut Musim Kedua

7 hari lalu

Woo Do Hwan, Lee Sang Yi dalam poster Bloodhounds. Dok. Netflix
Bloodhounds Direncanakan akan Berlanjut Musim Kedua

Bloodhounds bercerita tentang Kim Gun Woo (Woo Do Hwan), petinju berbakat yang terjebak dalam utang rentenir yang berbahaya


Siksa Neraka Ditayangkan di Netflix, Para Pemeran dan Sinopsisnya

8 hari lalu

Siksa Neraka. netflix.com
Siksa Neraka Ditayangkan di Netflix, Para Pemeran dan Sinopsisnya

Sejak 25 April 2024, Netflix mulai menanyangkan film Siksa Neraka


Ditayangkan di Netflix, Sinopsis Film Monster Bergenre Thriller

12 hari lalu

Film Monster. Dok. Netflix
Ditayangkan di Netflix, Sinopsis Film Monster Bergenre Thriller

Film Indonesia bergenre thriller Monster arahan sutradara Rako Prijanto dengan penulis naskah Alim Sudio akan tayang di Netflix pada 16 Mei 2024.


Sinopsis Serial Baby Reindeer, Kisah Nyata Sang Pemeran Utama Diteror Stalker

13 hari lalu

Baby Reindeer. Dok. Netflix
Sinopsis Serial Baby Reindeer, Kisah Nyata Sang Pemeran Utama Diteror Stalker

Baby Reindeer adalah kisah nyata yang pernah dialami Richard Gadd, penulis sekaligus pemeran utama dalam serial tersebut.