Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Seniman dan Mantan Dubes Sri Astari Rasjid Meninggal di Singapura

Reporter

Editor

Marvela

image-gnews
Dubes LBBP RI untuk Republik Bulgaria, Astari Rasjid. TEMPO/Dhemas Reviyanto
Dubes LBBP RI untuk Republik Bulgaria, Astari Rasjid. TEMPO/Dhemas Reviyanto
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Seniman dan Mantan Duta Besar Indonesia untuk Bulgaria, Albania, dan Makedonia periode 2016-2020, Sri Astari Rasjid meninggal pada Minggu, 11 Desember 2022 pukul 19.48 waktu Singapura. Astari Rasjid mengembuskan napas terakhir dalam usia 69 tahun di Farrer Park Hospital, Singapura.

"Telah berpulang ke rahmatullah Ibu Sri Astari Rasjid binti Soegiyanto pada hari Minggu, 11 Desember 2022 pk 19:48 waktu Singapura di Farrer Park Hospital, Singapura," demikian informasi yang diterima awak media melalui pesan berantai.

Kabar duka ini disampaikan oleh pihak keluarga. "Mohon maaf atas segala kesalahan dan kekhilafan Almarhumah. Semoga Almarhumah husnul khotimah dan mendapat tempat terbaik di sisi Allah SWT, dan semoga kami keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan dan ketabahan," tulis keluarga.

Jenazah akan Dipulangkan ke Indonesia

Dalam pesan tersebut, keluarga menyampaikan jenazah Astari Rasjid akan dipulangkan ke Indonesia dan disemayamkan di rumah duka sebelum dibawa ke tempat peristirahatan terakhir di San Diego Hills, Karawang Jawa Barat.

"Almarhumah akan mulai disemayamkan hari Selasa 13 Desember2022 pk 08:00 - 11:30
di : Ruang JOHN, Rumah Duka MRCC Siloam Semanggi. Jakarta. InsyaAllah jenazah akan diberangkatkan Ba’da Zuhur ke San Diego Hills Mercy H16, Karawang, Jawa Barat," demikian informasi yang disampaikan keluarga.

Dubes LBBP RI untuk Republik Bulgaria, Astari Rasjid, menyampaikan kata sambutan dalam acara Women Leaders Gathering di Gedung TEMPO, Palmerah Barat, Jakarta, 3 Maret 2016. Dalam acara ini juga dilakukan pesta perpisahan kepada Astari Rasjid yang akan bertugas sebagai Dubes LBBP RI. TEMPO/Dhemas Reviyanto

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Duta Besar Perempuan Pertama yang Berlatar Seniman Profesional

Sri Astari Rasjid dikenal sebagai seorang seniman yang berkarya dalam seni lukis dan seni patung. Astari merupakan duta besar perempuan pertama yang berlatar belakang seniman profesional. Karya-karyanya bicara soal kemanusiaan. Ia banyak mengangkat tema feminin, maskulin, budaya Jawa, simbol kebaya, tas, dan tokoh pewayangan dalam karya seninya. Pada 2016, Presiden Joko Widodo mengangkatnya sebagai Duta Besar Indonesia untuk Republik Bulgaria merangkap Albania dan Makedonia.

Astari pernah mengambil jurusan Sastra Inggris di Universitas Indonesia pada 1973, sebelum akhirnya melanjutkan pendidikan Advanced Painting di Universitas Minnesota, Amerika Serikat. Ia pernah mengikuti Painting Course pada Royal College of Art di London, Britania Raya pada 1988. Ia meraih penghargaan Philip Morris Indonesian Art Awards VI (1999) dan telah beberapa kali mengadakan pameran tunggal di dalam maupun luar negeri.

Baca juga: Kebaya Raksasa Karya Dubes Astari Dipamerkan di UGM

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Seniman Berdarah Bali Kisahkan Perempuan Batak Lewat Pameran Lukisan Boru ni Raja

15 jam lalu

Lukisan akrilik karya Ni Ketut Ayu Sri Wardani berjudul Holong ni Dainang. (Dok.Galeri Soemardja).
Seniman Berdarah Bali Kisahkan Perempuan Batak Lewat Pameran Lukisan Boru ni Raja

Seniman Bali menggelar pameran lukisan tentang perempuan Batak untuk mewujudkan janji kepada mendiang suaminya.


Duet Seniman Bandung, Louise dan Dzikra Gelar Pameran Karya Terbaru di Galeri Orbital

2 hari lalu

Karya Dzikra Afifah berjudul Fragilization by Landscape(Kathe Kollwitz Appropriation) berukuran 33 x 35 x 27 cm. (Dok.Orbital).
Duet Seniman Bandung, Louise dan Dzikra Gelar Pameran Karya Terbaru di Galeri Orbital

Pada kekaryaan pameran ini menurut Rifky, keduanya menemukan nilai artistik melalui kerja bersama di studio.


Setiap 26 April Diperingati Hari Kekayaan Intelektual Sedunia, Ini Awal Penetapannya

3 hari lalu

Hormati hak cipta! TEMPO/Fahmi Ali
Setiap 26 April Diperingati Hari Kekayaan Intelektual Sedunia, Ini Awal Penetapannya

Hari Kekayaan Intelektual Sedunia diperingati setiap 26 April. Begini latar belakang penetapannya.


Politikus Senior PDIP Tumbu Saraswati Tutup Usia

3 hari lalu

Sekjen DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto saat menghadiri acara Temu Kangen dan Silaturahmi dengan senior partai di Sekolah Partai PDIP, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Sabtu 17 Desember 2022.  Para senior PDIP yang hadir itu antara lain, Panda Nababan, Tumbu Saraswati, Rahmat Hidayat, Rudi Harsa, Emir Moeis, Dewi Jakse, Andreas Pareira, Firman Djaya Daeli, Jacob Tobing, Teras Narang, Idham Samawi, Agnita Singedekane, Pataniari Siahaan, Bambang Praswanto, HM. Sukira, Sirmadji, Daryatmo Mardiyanto. ANTARA/HO-DPP PDI Perjuangan
Politikus Senior PDIP Tumbu Saraswati Tutup Usia

Politikus senior Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dan aktivis pro demokrasi, Tumbu Saraswati, wafat di ICU RS Fatmawati Jakarta pada Kamis


Pendiri Mustika Ratu Mooryati Soedibyo Dimakamkan di Tapos Bogor Siang Ini

5 hari lalu

Pendiri Mustika Ratu Mooryati Soedibyo saat memberi sambutan dalam acara Deklarasi Gerakan Perempuan Pro-Birokrasi Bersih dan Melayani (GPP-BBM) di Menteng, Jakarta, (24/07). Gerakan ini merupakan bentuk perwujudan dan pelaksanaan reformasi birokrasi. TEMPO/Dhemas Reviyanto
Pendiri Mustika Ratu Mooryati Soedibyo Dimakamkan di Tapos Bogor Siang Ini

Mooryati Soedibyo meninggal dalam usia 96 tahun dan saat ini disemayamkan di rumah duka di kawasan Menteng, Jakarta Pusat.


Venice Simplon-Orient-Express Hadirkan Sleeper Train yang Dirancang Seniman

5 hari lalu

Seniman JR, yang mendesain sleeper train L'Observatoire milik Venice Simplon-Orient-Express. (dok. Belmond)
Venice Simplon-Orient-Express Hadirkan Sleeper Train yang Dirancang Seniman

Venice Simplon-Orient-Express pertama kalinya menghadirkan sleeper train yang dirancang khusus oleh seniman


Seniman AD Pirous Meninggal, Dimakamkam Jam 11 Ini di TPU Cibarunai Bandung

12 hari lalu

AD Pirous. Foto: Instagram @dialogue_arts.
Seniman AD Pirous Meninggal, Dimakamkam Jam 11 Ini di TPU Cibarunai Bandung

Upacara pelepasan jenazah AD Pirous akan digelar di Aula Timur ITB pada pukul 10 pagi, untuk selanjutnya dimakamkan di TPU Cibarunai, Bandung.


O.J. Simpson Meninggal dalam Usia 76 Tahun Setelah Berjuang Lawan Kanker

17 hari lalu

O.J. Simpson. wrdw.com
O.J. Simpson Meninggal dalam Usia 76 Tahun Setelah Berjuang Lawan Kanker

Bintang NFL sekaligus aktor, O.J. Simpson meninggal setelah berjuang melawan kanker dalam usia 76 tahun.


Petugas Damkar Meninggal Usai Padamkan Api Gedung YLBHI Punya Riwayat Penyakit Dalam

19 hari lalu

Suasana Gedung Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Indonesia atau YLBHI di Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, yang terbakar pada Ahad malam, 7 April 2024, sekitar pukul 22.20. Tempo/ Adil Al Hasan
Petugas Damkar Meninggal Usai Padamkan Api Gedung YLBHI Punya Riwayat Penyakit Dalam

Kadis Gulkarma DKI Jakarta Satriadi Gunawan, menceritakan kronologi tewasnya petugas pemadam kebakaran di YLBHI, Samsul Triatmoko.


Petugas Damkar Meninggal Usai Padamkan Gedung YLBHI, Kadis Gulkarmat: Bukan Akibat Terbakar

19 hari lalu

Petugas mengevakuasi korban saat kebakaran di Gedung Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Indonesia atau YLBHI di Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Ahad malam, 7 April 2024, sekitar pukul 22.20. Tempo/ Adil Al Hasan
Petugas Damkar Meninggal Usai Padamkan Gedung YLBHI, Kadis Gulkarmat: Bukan Akibat Terbakar

Petugas pemadam kebakaran meninggal seusai memadamkan api di Gedung YLBHI bukan karena kena asap.