Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Gara-gara Peristiwa Ini, Angga Dwimas Sasongko Terpikir untuk Membuat Film Mencuri Raden Saleh

Reporter

image-gnews
Poster film Mencuri Raden Saleh Foto: Instagram Mencuri Raden Saleh.
Poster film Mencuri Raden Saleh Foto: Instagram Mencuri Raden Saleh.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Film Mencuri Raden Saleh sudah digagas sejak 2016. Menurut sutradara dan penggagas film ini, Angga Dwimas Sasongko, ia terpikir membuat Mencuri Raden Saleh saat berjalan-jalan di sebuah tempat. 

"Saat momen jalan-jalan, ketemu beberapa lukisan Raden Saleh yang minim penjagaan. Itu lukisan ada di sebuah tempat yang masuknya pun berbayar tapi ya begitu, penjagaannya enggak ketat. Sekitar 15 meter di situ ada tembok. Kalau saya jahat, itu barang sudah lolos, kerja sama orang yang berada di balik tembok untuk mencuri lukisan itu. Dari situ saya terpikir, kenapa enggak dibikin film saja ya," kata Angga saat menggelar konferensi pers dan perilisan trailer Mencuri Raden Saleh di Metrole XXI, Kamis, 29 Juni 2022. 

Berangkat dari peristiwa itu, Angga mulai menuangkan gagasannya dengan mencoba menulis skenario film Mencuri Raden Saleh. Ia mengakui butuh waktu lama untuk menulis skrip film itu. "Bagaimana menulis dengan cara fun, seru, dan mudah diikuti," katanya. Skrip film ditulis empat orang selama empat tahun. Salah satu draftnya dikerjakan seorang pemenang Emmy Awards di Amerika Serikat. "Tapi ternyata Visinema belum sreg ya," katanya. 

Angga Dwimas Sasongko mengakui, Mencuri Raden Saleh merupakan proyek paling ambisius yang dihasilkan Visinema. "Ini production skill, selama 14 tahun Visinema berdiri, ini paling ambisius, menguras energi dan melampaui Cahaya dari Timur yang dibuat pada 2014."

Raden Saleh merupakan pelukis legendaris yang dimiliki Indonesia pada masa penjajahan VOC Belanda. Dia terlahir dalam sebuah keluarga Jawa ningrat yang memiliki darah Arab. Kebangsawanannya membuat Raden Saleh mendapatkan kesempatan belajar melukis di Belanda. 

Kegemaran Raden Saleh menggambar sudah terlihat saat bersekolah di sekolah rakyat. Ia dengan cepat belajar. Sejak remaja, Raden Saleh belajar teknik seni lukis barat dari pelukis keturunan Belgia, A.A. J. Payen. Lukisan Raden Saleh yang amat terkenal adalah, Penangkapan Pangeran Diponegoro yang dilukisnya setelah kembali ke Hindia Belanda pada 1857. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Tak mengherankan jika jejak lukisan Raden Saleh selalu diburu orang lantaran nilainya amat mahal dan bersejarah. Ini pula yang ingin ditunjukkan Angga Dwimas Sasongko saat menggarap film Mencuri Raden Saleh sebagai salah satu proyek paling mahal dan sulit di perusahaannya, Visinema Pictures, yang didirikannya. Ia menggarapnya dengan detail, serius, dan amat mahal.

Tak tanggung-tanggung, para bintang muda yang diidolakan saat ini bermain di Mencuri Raden Saleh ini, antara lain Iqbaal Ramadhan, Angga Yunanda, Rachel Amanda, Aghniny Haque, Umay Shahab, dan Ari Irham. Film Mencuri Raden Saleh akan tayang di bioskop mulai 25 Agustus 2022. 

Baca juga: Mencuri Raden Saleh Segera Diputar di Bioskop, Sutradara Fokus di Heist - Action

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Iqbaal Ramadhan Lebih Dekat dengan Fans, Bagikan Konten Eksklusif di Saluran WhatsApp

5 hari lalu

Iqbaal Ramadhan. Foto: Istimewa
Iqbaal Ramadhan Lebih Dekat dengan Fans, Bagikan Konten Eksklusif di Saluran WhatsApp

Iqbaal Ramadhan akan berbagi cerita tentang proses kreatif di balik musiknya secara eksklusif lewat Saluran WhatsApp.


Deklarasikan Dukungan, Sutradara Angga Dwimas Sasongko: Mas Anies dan Cak Imin, Saya Titip Harapan

6 Februari 2024

Angga Dwimas Sasongko. Foto: Instagram.
Deklarasikan Dukungan, Sutradara Angga Dwimas Sasongko: Mas Anies dan Cak Imin, Saya Titip Harapan

Sutradara Tanah Air, Angga Dwimas Sasongko mendeklarasikan dukungannya kepada Anies dan Cak Imin dengan menyertakan alasannya.


Niken Anjani Tidak Bisa Mengeluh saat Kerja Bareng Angga Dwimas Sasongko

17 Januari 2024

Aktor Niken Anjani saat berkunjung ke kantor Tempo di Palmerah, Jakarta Barat, Selasa, 16 January 2024. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Niken Anjani Tidak Bisa Mengeluh saat Kerja Bareng Angga Dwimas Sasongko

Niken Anjani mengungkapkan bagaimana totalitas Angga Dwimas Sasongko dalam membuat film, yang terbaru 13 Bom di Jakarta.


3 Film Terbaru Sinemaku Pictures di 2024, Ada Horor hingga Komedi

11 Januari 2024

Sinemaku Pictures mengumumkan tiga judul film baru untuk tahun 2024 dalam acara Sinemaku Day, 10 Januari 2024. Foto: Sinemaku Pictures
3 Film Terbaru Sinemaku Pictures di 2024, Ada Horor hingga Komedi

Prilly Latuconsina mengatakan film-film Sinemaku Pictures tahun ini akan lebih kaya cerita dan genre, berikut judul serta pemainnya.


Film 13 Bom di Jakarta Dapat Pujian, Disaksikan Lebih dari 500 Ribu Penonton

3 Januari 2024

Film 13 Bom di Jakarta. Dok. Visinema
Film 13 Bom di Jakarta Dapat Pujian, Disaksikan Lebih dari 500 Ribu Penonton

Deretan selebritas dari kalangan aktor ternama Tanah Air memberikan apresiasi mereka usai menyaksikan film 13 Bom di Jakarta.


Rayakan Ulang Tahun ke-24, Iqbaal Ramadhan Berbagi ke Anak-anak di Palestina

31 Desember 2023

Iqbaal Ramadhan merayakan ulang tahunnya. Foto: Instagram.
Rayakan Ulang Tahun ke-24, Iqbaal Ramadhan Berbagi ke Anak-anak di Palestina

Iqbaal Ramadhan merayakan ulang tahunnya dengan berbagi makanan kepada anak-anak di kamp pengusian Palestina.


Review Film 13 Bom di Jakarta: Adegan Aksi dan Ledakan yang Spektakuler

25 Desember 2023

Film 13 Bom di Jakarta. Dok. Visinema
Review Film 13 Bom di Jakarta: Adegan Aksi dan Ledakan yang Spektakuler

13 Bom di Jakarta menghadirkan kisah teror yang mencekam dengan hadirnya pesan moral mendalam dari film ini.


Ganindra Bimo Didukung Andrea Dian Jadi Deputi Antiteror dalam Film 13 Bom di Jakarta

21 Desember 2023

13 Bom di Jakarta. Foto: Visinema Pictures
Ganindra Bimo Didukung Andrea Dian Jadi Deputi Antiteror dalam Film 13 Bom di Jakarta

Meski sempat divonis saraf kejepit, Ganindra Bimo bangkit dalam film 13 Bom di Jakarta berkat dukungan istri, Andrea Dian.


Ardhito Pramono Antusias Kembali Berakting di Film 13 Bom di Jakarta

21 Desember 2023

Ardhito Pramono. Foto: IG @ardhitopramono.
Ardhito Pramono Antusias Kembali Berakting di Film 13 Bom di Jakarta

2 tahun absen main film, penyanyi Ardhito Pramono kembali menunjukkan kemampuan aktingya dalam 13 Bom di Jakarta yang tayang 28 Desember 2023.


Film 13 Bom di Jakarta Terinspirasi Peristiwa Bom Tangerang 2015, Begini Kejadiannya

16 Desember 2023

13 Bom di Jakarta. Foto: Visinema Pictures
Film 13 Bom di Jakarta Terinspirasi Peristiwa Bom Tangerang 2015, Begini Kejadiannya

Angga Dwimas Sasongko, sutradara film 13 Bom di Jakarta, mengaku terinspirasi dari tragedi pengeboman di Tangerang 2015. Bagaimana kejadiannya?