Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Rendy Pandugo dan Pamungkas Ukir Makna Persahabatan Lewat Lagu Terbaru

Reporter

Editor

Marvela

Rendy Pandugo dan Pamungkas berkolaborasi dalam lagu Friends. Dok. Wonderland Records / Universal Music Indonesia.
Rendy Pandugo dan Pamungkas berkolaborasi dalam lagu Friends. Dok. Wonderland Records / Universal Music Indonesia.
Iklan

TEMPO.CO, JakartaPenyanyi, Rendy Pandugo merilis lagu kolaborasi dengan temannya yang juga seorang penyanyi-penulis lagu asal Indonesia, Pamungkas. Ini merupakan kolaborasi pertama Rendy Pandugo dan Pamungkas dalam mengukir makna persahabatan, rasa persahabatan, yang dirancang menjadi lagu berjudul Friends.

Ide utama lagu tersebut berasal dari ide Rendy Pandugo dan Pamungkas untuk membuat sebuah lagu tentang persahabatan sejati. Rendy Pandugo dan Pamungkas ingin bercerita tentang persahabatan yang tulus. "Dalam keadaan apapun, dalam ketidakpastian, ketakutan, dan kesepian, kita akan selalu memiliki teman di sekitar kita," kata mereka dalam siaran pers yang diterima Tempo pada Jumat, 27 Mei 2022.

Ditulis oleh Pamungkas dan diproduksi oleh Pamungkas dan Rendy Pandugo sendiri, Friends di-mastered dan diselesaikan oleh engineer pemenang beberapa grammy, Randy Merril @ Sterling Sound yang kreditnya termasuk SOUR Olivia Rodrigo, Folklore Taylor Swift, dan banyak lagi. Juga di-mixed oleh Ollipop @ The Kennel Sweden, yang bekerja untuk beberapa nama besar seperti TXT Big Hit dan Red Velvet.

Salah satu karya kolaboratif yang menarik, Friends dibalut kombinasi jenis musik antara Rendy Pandugo, dan Pamungkas dengan sedikit suara modern elektronik yang akan membawa kembali kenangan bersama teman-teman saat mendengarkan lagu ini. Friends tersedia di semua platform streaming digital di seluruh dunia mulai Jumat, 27 Mei 2022 bersamaan dengan video musiknya.

Video musiknya menggambarkan cerita yang cukup sederhana namun benar-benar menggambarkan esensi lagu Friends melalui visual. Menceritakan tentang empat sahabat yang sudah lama berpisah akhirnya bertemu kembali di pemakaman teman mereka, pertemuan kembali ini menjadi tempat mereka mengenang masa lalu bahagia bersama.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Menunjukkan persahabatan yang tulus, sambil mengenang kenangan yang mereka miliki dengan seorang teman yang sudah pergi tetapi pada akhirnya mereka akan tetap merayakan hidupnya," kata mereka.

Agar lebih emosional dan menghangatkan hati, video musik tersebut dibintangi oleh Rendy Pandugo dan Pamungkas, serta teman-temannya, Oslo Ibrahim dan Romantic Echoes sebagai pemeran cameo. Ceritanya diproduksi oleh Otherlands Production, dan disutradarai oleh Senry Alvin.

Baca juga: Balkonjazz Festival Digelar, Ada Kahitna, Pamungkas dan Rendy Pandugo

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.




Video Pilihan


Gibran dan Aerostreet Bagikan Ratusan Sepatu Gratis di Solo, Siap Kolaborasi Lagi untuk Seri Batik Terbaru

1 hari lalu

Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka dalam acara pembagian sepatu gratis di CFD Solo, Jawa Tengah, Ahad, 28 Mei 2023. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Gibran dan Aerostreet Bagikan Ratusan Sepatu Gratis di Solo, Siap Kolaborasi Lagi untuk Seri Batik Terbaru

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengungkapkan rencana untuk kembali berkolaborasi dengan produsen sepatu merek lokal, Aerostreet, untuk produksi seri terbaru.


Ronnie James Dio, Vokalis Heavy Metal Paling Berpengaruh di Dunia

13 hari lalu

Ronnie James Dio. AP/Keystone, Sandro Campardo
Ronnie James Dio, Vokalis Heavy Metal Paling Berpengaruh di Dunia

Semasa muda, Ronnie James Dio sering mendengarkan opera sampai tumbuh dewasa


10 Lagu Coldplay yang Paling Banyak Didengarkan di Spotify

14 hari lalu

Coldplay gelar konser di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Rabu, 15 November 2023. Dok. TEM Presents/PK Entertainment
10 Lagu Coldplay yang Paling Banyak Didengarkan di Spotify

Salah satu lagu Coldplay yang paling populer di Spotify adalah Something Just Like This.


Sempat Ingin Kuliah di IKJ, Ini Cara Tompi Mengejar Cita-Cita di Dunia Musik

15 hari lalu

Penampilan Sri Panggung dan Tompi dalam Pembukaan Kembali Galeri Indonesia Kaya 12 Mei 2023/Galeri Indonesia Kaya
Sempat Ingin Kuliah di IKJ, Ini Cara Tompi Mengejar Cita-Cita di Dunia Musik

Tompi menceritakan bagaimana awalnya ia sempat dilarang oleh sang ibunda untuk berkarier di dunia musik.


6 Manfaat Menonton Konser Musik untuk Kesehatan

18 hari lalu

Grup Band Coldplay tampil menghibur penonton dalam Expo 2020 di Dubai, Uni Emirat Arab, 15 Februari 2022. REUTERS/Christopher Pike
6 Manfaat Menonton Konser Musik untuk Kesehatan

Menonton sebuah konser musik ternyata juga memiliki benefit bagi kesehatan tubuh. Berikut adalah sederet manfaat menghadiri sebuah konser musik bagi kesehatan.


Fakta-fakta Menarik Band Coldplay yang Perlu Diketahui

18 hari lalu

Penyanyi grup band Coldplay, Chris Martin menghibur penonton dalam Expo 2020 di Dubai, Uni Emirat Arab, 15 Februari 2022. REUTERS/Christopher Pike
Fakta-fakta Menarik Band Coldplay yang Perlu Diketahui

Band Coldplay akan konser di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada 15 November 2023. Berikut sederet fakta menarik band asal Inggris itu.


3 Lirik Lagu Hits Coldplay yang Sebaiknya Dihafal sebelum Nonton Konsernya

18 hari lalu

Coldplay gelar konser di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Rabu, 15 November 2023. Dok. TEM Presents/PK Entertainment
3 Lirik Lagu Hits Coldplay yang Sebaiknya Dihafal sebelum Nonton Konsernya

Setidaknya ada tiga lagu hits yang sering dibawakan Coldplay dalam setiap konsernya. Berikut tiga lirik lagu tersebut.


Cerita di Balik Lagu Piano Man Billy Joel

20 hari lalu

Musisi Billy Joel, berada diurutan keempat dalam daftar Top Money-Makers versi Billboard dengan penghasilan 31,7 juta dollar AS atau sekotar Rp 423 miliar. theodysseyonline.com
Cerita di Balik Lagu Piano Man Billy Joel

Lagu Billy Joel Piano Man bercerita tentang seorang pemain piano profesional di sebuah bar kota


Deretan Lagu Populer Billy Joel

20 hari lalu

1. Billy Joel Penyanyi 'Piano Man' ini memiliki catatan 7 lagunya bertengger di 5 teratas chat Hot 100 Billboard dan 3 lagu yang berada di puncak tangga lagu: 'We Didn't Start The Fire', 'It's Still Rock And Roll To Me' dan 'Tell Her About It'. Zimbio.com
Deretan Lagu Populer Billy Joel

Billy Joel musikus yang dijuluki Piano Man


Dwiki Dharmawan: Musik Selalu Punya Peran Besar sebagai Media Dakwah

41 hari lalu

Musisi senior Muhammad Dwiki Dharmawan saat jadi narasumber acara Tadarus Ramadan 1444 Hijriah Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) pada Jumat, 14 April 2023. Foto dokumentasi Humas UMM
Dwiki Dharmawan: Musik Selalu Punya Peran Besar sebagai Media Dakwah

Bagi Dwiki, kepopuleran lagu ciptaannya, Dengan Menyebut Nama Allah, membuktikan bahwa musik mempunyai pengaruh besar terhadap dakwah.