Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kena Tipu Medina Zein, Putri Permata: Bipolar Masa Bisa Nipu-nipu

Reporter

image-gnews
Irwansyah pernah melaporkan balik ke Polres Metro Jakarta Selatan pada 31 Agustus 2020 lalu dengan kasus pencemaran nama baik. Medina Zein sempat melaporkan artis Irwansyah ke Polrestabes Bandung, Jawa Barat, terkait kasus dugaan penggelapan uang. Foto : Instagram
Irwansyah pernah melaporkan balik ke Polres Metro Jakarta Selatan pada 31 Agustus 2020 lalu dengan kasus pencemaran nama baik. Medina Zein sempat melaporkan artis Irwansyah ke Polrestabes Bandung, Jawa Barat, terkait kasus dugaan penggelapan uang. Foto : Instagram
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Putri Permata, yang mengaku sebagai korban penipuan Medina Zein, mengungkapkan kegeramannya terhadap selebritas ini. Ia kesal dengan penjelasan pengacara dan keluarga Medina Zein yang seolah meminta pemakluman aksinya yang merugikan banyak orang itu lantaran penyakit bipolarnya kambuh. 

"Emang bipolar bisa nipu-nipu orang. Maksudnya, saya punya teman bipolar aja berprestasi enggak pernah nipu orang," kata Putri ketika menjadi tamu di kanal Youtube Uya Kuya TV pada Selasa, 17 Mei 2022. Putri Permata adalah pengusaha penjual tas mewah. Ia menjual dua tas Hermesnya kepada Medina senilai hampir Rp 1 miliar, tapi hingga kini uang penjualan itu tak kunjung dia terima. 

Dalam video itu, Putri dan Uya Kuya membeberkan isi chat Medina Zein tentang kondisi bipolar yang dialaminya. Pada percakapan via Whatsapp yang juga diunggah Putri Permata di Instagram Storynya hari ini, Medina mengatakan pengacaranya, Razman Arif Nasution dan Bipolar Care Indonesia hendak mengirim somasi kepadanya lantaran seolah menyindir dirinya.  

Putri juga mengunggah unggahan dari komunitas Bipolar Care Indonesia yang tidak terima dicatut namanya sebagai pembenaran kondisi bipolar yang dialami Medina itu untuk menipu orang. Di unggahan itu, komunitas Bipolar mulai meragukan Medina mengalami gangguan bipolar seperti yang diakuinya. 

Dalam percakapan dengan Uya Kuya selama 38 menit itu, Putri juga membacakan artikel artis-artis yang mengalami bipolar tetap bisa sukses dan berprestasi. Mereka antara lain Selena Gomez, Demi Lovato, Mariah Carey, dan juga Marshanda. 

"Mereka enggak pernah nipu cuy, mereka berprestasi. Marshanda juga berprestasi. Malah sekarang dia memberikan edukasi-edukasi." kata Uya Kuya menimpali artikel yang dibacakan Putri. "Jangan mengatasnamakan bipolar dengan apapun tindakan elu," kata Uya menambahkan. 

Kemarin, kakek Medina Zein, Sunarya menuturkan, cucunya dirawat di sebuah rumah sakit jiwa. "Sedang dirawat di RSJ Pemerintah Provinsi Jawa Barat," ujarnya, seperti dikutip dari kanal Youtuber Insert Trans TV pagi tadi. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sunarya menuturkan, kondisi yang dialami Medina sudah terlihat gejalanya sejak 2016. Saat itu, ia mengaku sudah menasihati cucunya agar tidak terlalu ngoyo bekerja.

"Dia pegang usaha ini, usaha ini sedangkan usia muda, mungkin otaknya masih lemah, sehingga kejadian seperti ini. Banyak yang dirugikan, terutama para investor mungkin, rekan-rekan bisnis, itu semua dilakukan Medina Zein tanpa pengetahuan keluarga," katanya. Sang kakek menuturkan, bipolar yang dialami cucunya kambuh setelah konflik rumah tangga dengan suaminya, Lukman Azhari memanas.   

Baru-baru ini, Medina Zein menjalani pemeriksaan di rumah sakit jiwa untuk mengenai bipolar yang ia alami dan mendapat beberapa bantahan khususnya dari Komunitas Bipolar Care Indonesia karena Medina didiagnosa mengidap bipolar akut tahap tinggi oleh pengacaranya, Razman Arif Nasution.

WIBI PUTRI R.

Baca juga: Komunitas Bipolar Care Indonesia Bantah Penjelasan Pengacara Medina Zein

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Marshanda Bersyukur Bisa Merasa Penuh

12 hari lalu

Marshanda. Foto: Instagram/@marshanda99
Marshanda Bersyukur Bisa Merasa Penuh

Aktris Marshanda merasa bersyukur atas semua yang dia miliki sekarang. Ia merasa penuh.


Bedakan Bipolar Disorder dan Kepribadian Ganda

24 hari lalu

Ilustrasi gangguan bipolar (Pixabay.com)
Bedakan Bipolar Disorder dan Kepribadian Ganda

Gangguan Bipolar dan kepribadian ganda adalah gangguan kesehatan mental yang sering memiliki gejala yang serupa, namun keduanya kondisi yang berbeda.


30 Maret Hari Bipolar Sedunia, Kenali Tipe dan Gejala Gangguannya

26 hari lalu

24_KOSMO_bipolar
30 Maret Hari Bipolar Sedunia, Kenali Tipe dan Gejala Gangguannya

30 Maret diperingati sebagai Hari Bipolar Sedunia. Kenali tipe dan gejala bipolar.


Caleg Lolos Dapil Neraka DKI II: Once hingga Uya Kuya Kalahkan Masinton dan Eriko Sotarduga

36 hari lalu

Calon Legeslatif DPR RI dapil Jakarta II Once Mekel menyalakan lilin saat mendeklarasikan mendukung pasangan Ganjar-Mahfud di Gedung Joang, Menteng, Jakarta, Jumat, 15 Desember 2023. Dalam keteranganya, GMKI akan mempersiapkan para pemuda kristen di 116 titik se-Indonesia akan memenangkan Ganjar-Mahfud di Pilpres 2024 mendatang. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Caleg Lolos Dapil Neraka DKI II: Once hingga Uya Kuya Kalahkan Masinton dan Eriko Sotarduga

Penyanyi Once Mekel, berhasil lolos ke DPR RI melalui Dapil DKI Jakarta II mengalahkan caleg petahana seperti Masinton Pasaribu dan Eriko Sotarduga.


Alasan Bawaslu Tak Persoalkan Caleg yang Datangi Lokasi PSU Kuala Lumpur

45 hari lalu

Ketua Bawaslu Rahmat Bagja (kiri) bersama Komisioner KPU Mochammad Afifudddin (tengah) meninjau pelaksanaan pemungutan suara ulang (PSU) di World Trade Center, Kuala Lumpur, Minggu, 10 Maret 2024). ANTARA FOTO/Virna Puspa Setyorini/tom
Alasan Bawaslu Tak Persoalkan Caleg yang Datangi Lokasi PSU Kuala Lumpur

Bawaslu menyebut kedatangan caleg ke PSU hal lumrah, asalkan tak melakukan perbuatan yang bisa mengarah kepada kampanye.


Heboh Dikira Mau Nikah Lagi, Marshanda Ternyata Kampanye Ini

50 hari lalu

Ilustrasi Marshanda kerja sama dengan brand kecantikan Cleora Beauty/Cleora Beauty
Heboh Dikira Mau Nikah Lagi, Marshanda Ternyata Kampanye Ini

Aktris Marshanda membagikan unggahan ia mengenakan gaun biru, lengkap dengan buket cantik. Apa ia sedang menyebarkan undangan pernikahan?


Nonton Konser Taylor Swift, Marshanda Tak Sia-siakan Waktu dengan Anak

52 hari lalu

Marshanda dan Putrinya saat menonton konser Taylor Swift di Singapura. Foto: Instagram.
Nonton Konser Taylor Swift, Marshanda Tak Sia-siakan Waktu dengan Anak

Marshanda membagi kehangatannya bersama Sienna saat menonton konser Taylor Swift di Singapura.


Uya Kuya, Eko Patrio, Komeng dan Once Mekel Bakal Ramaikan Senayan, Ini Perolehan Suara Mereka

59 hari lalu

Uya Kuya saat menjadi bintang tamu dalam podcast Bocor Alus Politik. YouTube/Tempodotco
Uya Kuya, Eko Patrio, Komeng dan Once Mekel Bakal Ramaikan Senayan, Ini Perolehan Suara Mereka

Komedian dan presenter Uya Kuya berpeluang besar lolos ke DPR, bergabung dengan seniornya Eko Patrio, dan Once Mekel. Suara Komeng sudah 2,3 juta.


Marshanda Kesal Diberitakan Begini sama Akun Gosip

2 Januari 2024

Marshanda dan Vicky Prasetyo. Foto: Instagram.
Marshanda Kesal Diberitakan Begini sama Akun Gosip

Dari unggahan YouTube salah satu akun gosip, Marshanda kesal atas rumor tak benar soal hubungannya dengan Vicky Prasetyo.


Didiagnosa Bipolar, Gayuh Kini Jadi Wisudawan Terbaik UGM Raih IPK 3,91

21 Desember 2023

Mlathi Anggayuh Jati. Istimewa
Didiagnosa Bipolar, Gayuh Kini Jadi Wisudawan Terbaik UGM Raih IPK 3,91

Mlathi Anggayuh Jati adalah salah satu dari 1.852 wisudawan Universitas Gadjah Mada (UGM).