Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

IU Balas Cinta Lewat Donasi Rp 1,1 Miliar di Hari Anak Nasional Korea Selatan

Reporter

Editor

Marvela

image-gnews
Penyanyi IU. Instagram.com/@dlwlrma
Penyanyi IU. Instagram.com/@dlwlrma
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Penyanyi, IU memberikan donasi senilai 100 juta won atau setara Rp 1,13 miliar dalam rangka Hari Anak Nasional Korea Selatan pada Kamis, 5 Mei 2022. Penyanyi sekaligus aktris ini mengaku ingin membalas cinta para penggemarnya melalui donasi ini.

"Saya ingin mendukung anak-anak yang harus dicintai oleh kita semua," kata IU melalui agensinya, EDAM Entertainment. "Dengan membantu mereka yang membutuhkan, saya ingin membalas semua cinta dan dukungan yang telah diberikan penggemar kepada saya."

Kemarin merupakan peringatan 100 tahun Hari Anak Nasional Korea Selatan. Donasi yang disalurkan IU ke ChildFund Korea itu nantinya akan digunakan untuk mendukung pendidikan anak-anak yang tidak memiliki orang tua atau dari keluarga yang dibesarkan oleh orang tua tunggal maupun kakek dan nenek mereka.

"Saya berharap semua anak benar-benar menikmati Hari Anak dan mereka memimpikan masa depan yang cerah dan bahagia," kata penyanyi yang berada di peringkat kedelapan daftar selebriti terkaya dari royalti hak cipta di Korea Selatan yang diumumkan oleh KBS pada Maret lalu.

Aktris Kim Go Eun juga menyumbangkan 50 juta won atau Rp 568 juta ke Rumah Sakit Anak Universitas Nasional Seoul. Donasi tersebut akan digunakan untuk mendukung pengobatan pasien anak yang mengalami kesulitan keuangan.

Kim Go Eun. Instagram.com/@ggonekim

“Saya sangat tersentuh mendengar bahwa (donasi) akan membantu pasien muda," kata Kim Go Eun melalui agensinya BH Entertainment. "Saya akan terus mencoba menjangkau orang-orang di sekitar saya dan menemukan cara untuk menanggapi semua cinta yang saya terima dari publik."

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Aktris Park Bo Young dan Sung Yu Ri serta penyanyi Solbi dan Lee Chan Won dilaporkan juga telah menyumbang ke rumah sakit anak-anak atau organisasi nirlaba yang membantu anak-anak kurang mampu dalam rangka peringatan 100 tahun Hari Anak Nasional Korea Selatan.

Sejak debutnya pada 2008 lalu, IU secara konsisten berdonasi kepada mereka yang membutuhkan. IU mendonasikan 100 juta won untuk para korban kebakaran hutan di Korea Selatan pada Maret lalu. Donasi tersebut digunakan untuk membantu pembangunan rumah sementara bagi korban kebakaran hutan yang kehilangan tempat tinggal.

IU akan berangkat ke Prancis akhir bulan ini untuk menghadiri Festival Film Cannes. Film terbarunya, Broker yang dijadwalkan tayang di bioskop lokal awal bulan depan, telah diundang ke festival tahunan tersebut. Film ini cukup menarik perhatian lantaran disutradarai oleh sutradara terkenal Jepang Hirokazu Koreeda dan menampilkan pemain ternama termasuk Bae Doo Na, Kang Dong Won dan Song Kang Ho.

KOREA JOONGANG DAILY | CHOSUN ILBO

Baca juga: G-Dragon BIGBANG dan IU Jadi Idola Terkaya dari Royalti Hak Cipta

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


IU Bawakan 27 Lagu Selama 3 Jam Konser di Jakarta, Semangat Fanchant dan Banjir Konfeti

1 jam lalu

Penyanyi Korea Selatan, IU menggelar konser 2024 IU H.E.R. World Tour Concert in Jakarta di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City, 27 dan 28 April 2024. Dok. CK Star Entertainment
IU Bawakan 27 Lagu Selama 3 Jam Konser di Jakarta, Semangat Fanchant dan Banjir Konfeti

IU terpukai dengan UAENA Indonesia yang tidak berhenti bernyanyi bersama selama konser yang berlangsung selama 3 jam.


Tampil dengan Live Band, Konser IU Hari Kedua Tak Kalah dari yang Pertama

14 jam lalu

Penyanyi Korea Selatan, IU menggelar konser  2024 IU H.E.R. World Tour Concert in Jakarta di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City, 27 dan 28 April 2024. Dok. CK Star Entertainment
Tampil dengan Live Band, Konser IU Hari Kedua Tak Kalah dari yang Pertama

IU sukses menggelar konser hari kedua di Jakarta dengan format live band dan diiringi para penari. IU terkesan dengan antusiasme penonton yang hadir.


IU Makin Melokal Menjelang Konser Hari Kedua, Juluki Fans Indonesia Naga

1 hari lalu

Penyanyi Korea Selatan, IU. Foto: Twitter/X @_IUofficial
IU Makin Melokal Menjelang Konser Hari Kedua, Juluki Fans Indonesia Naga

Menjelang konser hari kedua di ICE BSD sore nanti, IU menuliskan pesan untuk para penggemarnya dengan Bahasa Indonesia.


Serial Scarlet Heart Versi Thailand akan Dibuat, Siapa Saja Pemerannya?

2 hari lalu

Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo. wikipedia.org
Serial Scarlet Heart Versi Thailand akan Dibuat, Siapa Saja Pemerannya?

GMMTV mengumumkan pembuatan serial Scarlet Heart Thailand pada 23 April 2024. Sebelumnya adaptasi drakor Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo


Prediksi Setlist Konser IU H.E.R di Jakarta 27-28 April 2024

3 hari lalu

IU HER World Tour Concert digelar di di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City pada  27-28 April 2024. Dok. CK Star Entertainment
Prediksi Setlist Konser IU H.E.R di Jakarta 27-28 April 2024

Berikut prediksi daftar lagu atau setlist konser IU yang akan digelar di ICE BSD pada 27-28 April 2024.


Ditantang Daud Kim, Ayana Moon: Pengacara Saya akan Jelaskan Hal Ilegal di Korea

6 hari lalu

Selebgram asal Korea, Ayana Jihye Moon dan Ustad Abdul Somad menjadi perbincangan netizen setelah Ustad Abdul Somad hadir di dalam Youtube ahli hukum tata negara Refly Harun, dimana Refly Harun bertanya bagaimana terjadinya pertemuan Ayana dengan Abdul Somad. Foto/Instagram/xolovelyayan
Ditantang Daud Kim, Ayana Moon: Pengacara Saya akan Jelaskan Hal Ilegal di Korea

Ayana Moon, influencer muslim Korea Selatan menjawab tantangan Daud Kim, Youtuber mualaf yang viral setelah mengumumkan akan membangun masjid.


Penonton Konser IU di Jakarta Dilarang Ambil Foto dan Video Pakai Ponsel

7 hari lalu

Penyanyi IU atau Lee Ji Eun. Foto: Instagram/@edam.official
Penonton Konser IU di Jakarta Dilarang Ambil Foto dan Video Pakai Ponsel

Penonton dilarang mengambil foto dan video selama konser IU di Jakarta dengan ponsel maupun kamera profesional.


Konser IU di Singapura, Ini Detail dan Panduan Menuju Singapore Indoor Stadium

9 hari lalu

Penyanyi IU atau Lee Ji Eun, Instagram.com/@dlwlrma
Konser IU di Singapura, Ini Detail dan Panduan Menuju Singapore Indoor Stadium

Konser IU akan digelar konser di Singapura pada 20 dan 21 April 2024


Mencegah Penyelewengan Dana Donasi Daring

19 hari lalu

Belajar dari Kasus donasi Singgih Sahara, UU Pengumpulan Dana dan Barang harus direvisi.
Mencegah Penyelewengan Dana Donasi Daring

Kasus penyelewengan dana donasi daring Singgih Sahara terjadi karena kesenjangan antara aturan dan praktik.


BAZNAS RI Setop Terima Donasi dari McDonalds Indonesia Usai Diprotes Masyarakat

21 hari lalu

Perwakilan Baznas mendistribusikan makanan Ramadhan untuk warga Palestina di kamp pengungsi di Gaza. ANTARA/HO-Baznas
BAZNAS RI Setop Terima Donasi dari McDonalds Indonesia Usai Diprotes Masyarakat

Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) RI menyatakan tidak akan menerima lagi donasi dari McDonalds Indonesia.