Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Dikaitkan Mistis, Ini 5 Fakta Lagu Lathi dari Weird Genius

Reporter

image-gnews
Video klip Lathi feat Sara Fajira. Youtube
Video klip Lathi feat Sara Fajira. Youtube
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -Lagu Lathi dari grup band Weird Genius menjadi perbincangan hangat. Sejak dirilis pada 26 Maret 2020, Lagu tersebut secara perlahan sukses mencuri perhatian penikmat musik hingga menjadi viral di dunia maya.

Berikut adalah sejumlah fakta menarik dari lagu karya grup band yang beranggotakan Eka Gustiwana, Reza Arap, dan Gerald Liu tersebut.

Viral di Dunia Maya
Sejak dirilis pada Maret lalu, lagu Lathi telah ditonton lebih dari 50 juta kali di YouTube. Meskipun pada awalnya, banyak yang mengira lagu ini dibuat oleh musisi mancanegara. Selain itu, lagu ini viral di dunia maya setelah banyak yang memakainya dalam aplikasi TikTok hingga memunculkan tagar #LathiChallenge.

Salah satu #LathiChallenge yang sukses mencuri perhatian adalah yang dilakukan oleh Jharna Bhagwani. Beauty vlogger itu sukses menampilkan makeup karakter lagu "Lathi" yang diikuti oleh banyak orang.

Makna Lagu Lathi
Dalam keterangan unggahan video musik di akun YouTube Weird Genius, dijelaskan bahwa Lathi berarti lidah dalam bahasa Jawa atau bisa juga diinterpretasikan dengan ucapan atau tutur kata.

Lagu Lathi bercerita mengenai sebuah hubungan percintaan yang menyakitkan atau dikenal dengan istilah "toxic relationship". Ini tergambar dalam potongan lirik yang terinspirasi dari pepatah Jawa kuno "Kowe ra iso mlayu saka kesalahan. Ajining diri ana ing lathi", yang berarti "Kamu tidak bisa lari dari kesalahan. Harga diri seseorang ada pada lidah (kata-katanya)".Video klip Lathi feat Sara Fajira. Youtube

Unsur Tradisional
Secara musik, Weird Genius memadukan unsur EDM dengan nuansa tradisional yang dihadirkan dalam tarian, bunyi gamelan, dan lirik bahasa Jawa di beberapa bagian lagunya itu. Dalam sebuah video wawancara di akun YouTube Deddy Corbuzier, Weird Genius menjelaskan bahwa ide menuliskan lirik bahas Jawa datang dari Reza Arap.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Jadi di awal idenya gue sama Gerald bikin draft itu enggak ada nyindennya dan yang push ada nyinden adalah Arap. Waktu itu cuma suara gamelan doang tapi Arap bilang kayaknya gue pengin ada bahasa Jawanya," kata Eka Gustiwana. "Terus kita nanya, lu serius sepanjang lagu? Terus akhirnya diputuskan sebagian aja," sambungnya

Dikaitkan dengan Hal Mistis
Hal lain yang menarik dari viralnya lagu Lathi karena ada yang mengaitkannya dengan hal mistis.
Sejumlah warganet di dunia maya menduga bahwa lagu ini sebagai salah satu bentuk pemanggilan setan.

Weird Genius pun membantah anggapan tersebut. Walaupun terkejut, namun ketiga personel Weird Genius tak terlalu ambil pusing dengan hal tersebut. Menurut mereka, setiap orang berhak membuat interpretasi atas lagu Lathi.

Sosok Sara Fajira
Yang tak kalah menarik perhatian dari lagu Lathi adalah kehadiran sosok Sarah Fajira yang dengan sempurna membawakan lagu tersebut. Gadis 24 tahun ini dikenal sebagai seorang penyanyi dan juga rapper asal Surabaya.

Weird Genius memilih Sarah Fajira untuk membawakan lagu Lathi karena sebelumnya ia pernah berkolaborasi dengan Eka Gustiwana. Selain itu, Sarah Fajira juga dianggap mampu membawakan lagu berbahasa Jawa.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


5 Lagu Populer DJ Alan Walker, Siap Konser Walkerworld pada 8 Juni 2024 di Phantom PIK 2

15 jam lalu

Produser rekaman dan DJ Alan Walker. FOTO/instagram
5 Lagu Populer DJ Alan Walker, Siap Konser Walkerworld pada 8 Juni 2024 di Phantom PIK 2

DJ Alan Walker menghebohkan publik lantaran membagikan nomor telepon lokal menjelang konsernya di Jakarta. Berikut lagu populer yang dirilisnya.


Begini Cara Mengetahui Judul Lagu dengan Suara di Google

1 hari lalu

Logo Google terlihat di kantor pusat perusahaan Eropa di Dublin, Irlandia, 27 Februari 2021. [REUTERS / Clodagh Kilcoyne]
Begini Cara Mengetahui Judul Lagu dengan Suara di Google

Google mempunyai fitur canggih yang memungkinkan seseorang untuk mencari judul lagu hanya dengan suara. Berikut caranya.


Mengenal All-4-One, Grup Vokal Amerika yang akan Tampil di Jakarta

1 hari lalu

All-4-One. Instagram
Mengenal All-4-One, Grup Vokal Amerika yang akan Tampil di Jakarta

All-4-One merupakan grup vokal legendaris yang terkenal akan lagu-lagu romantisnya.


NewJeans Siap Debut di Jepang, Gandeng Pharrell Williams Ciptakan Lagu Supernatural

5 hari lalu

NewJeans. (Instagram/@newjeans_official)
NewJeans Siap Debut di Jepang, Gandeng Pharrell Williams Ciptakan Lagu Supernatural

Lagu debut NewJeans di Jepang berjudul "Supernatural" ditulis oleh Pharrell Williams, akan membangkitkan nostalgia masa lalu.


43 Tahun Meninggalnya Bob Marley, Ini 7 Lagu Terpopulernya

6 hari lalu

Ekspresi Bob Marley saat tampil dalam acara Musik  New York Academy di Brooklyn, New York, 1 Mei 1976. Richard E. Marley Natural sedang dikembangkan keluarga Marley bersama Privateer Holding, sebuah perusahaan yang berbasis di Washington. Aaron/Redferns
43 Tahun Meninggalnya Bob Marley, Ini 7 Lagu Terpopulernya

Bob Marley meninggal pada 11 Mei 1981 karena melanoma. Berikut lagu-lagu terpopulernya.


5 Lagu Jhonny Iskandar yang Populer

6 hari lalu

Jhonny Iskandar. Foto: Instagram/@jhony.isk
5 Lagu Jhonny Iskandar yang Populer

Lagu Bukan Pengemis Cinta menjadi salah satu yang mengangkat karier Jhonny Iskandar


Mengenal Rapper Macklemore yang Meluncurkan Lagu Dukungan untuk Palestina

6 hari lalu

Macklemore. REUTERS/Brad Penner-USA TODAY Sports
Mengenal Rapper Macklemore yang Meluncurkan Lagu Dukungan untuk Palestina

Rapper Amerika Serikat Macklemore baru-baru ini merilis lagu Hind's Hall


Rihanna Menggarap Lagu untuk Album Baru

24 hari lalu

Rihanna berpose saat tiba di acara peluncuran Fenty X Puma Creeper Phatty Earth Tone di London, Inggris, 17 April 2024. Pelantun Umbrella itu memamerkan rambut pirang barunya lengkap dengan poni bergaya untuk merayakan peluncuran kolaborasi Fenty x Puma Creeper Phatty Earth Tone. REUTERS/Belinda Jiao
Rihanna Menggarap Lagu untuk Album Baru

Rihanna mengumumkan sedang melakukan pengerjaan lagu yang akan masuk dalam album terbarunya


Iqbaal Ramadhan Lebih Dekat dengan Fans, Bagikan Konten Eksklusif di Saluran WhatsApp

24 hari lalu

Iqbaal Ramadhan. Foto: Istimewa
Iqbaal Ramadhan Lebih Dekat dengan Fans, Bagikan Konten Eksklusif di Saluran WhatsApp

Iqbaal Ramadhan akan berbagi cerita tentang proses kreatif di balik musiknya secara eksklusif lewat Saluran WhatsApp.


Cara Melihat Receiptify Spotify untuk Mengetahui Musik yang Sering Diputar

25 hari lalu

Belakangan ini sedang tren orang-orang yang membagikan receiptify Spotify ke media sosial. Ini cara melihat receiptify Spotifnya. Foto: Canva
Cara Melihat Receiptify Spotify untuk Mengetahui Musik yang Sering Diputar

Belakangan ini sedang tren orang-orang yang membagikan receiptify Spotify ke media sosial. Ini cara melihat receiptify Spotifnya.