Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

8 Drakor Terbaru yang Tayang Juli 2024, Bertabur Bintang!

Reporter

image-gnews
Red Swan. Foto : Imdb
Red Swan. Foto : Imdb
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Industri hiburan Korea Selatan terus memproduksi berbagai drama Korea atau drakor terbaru setiap bulannya. Memasuki bulan ketujuh tahun ini, terdapat sejumlah drakor terbaru yang tayang Juli 2024.

Mengusung berbagai genre, drama-drama terbaru ini dibintangi oleh deretan aktor dan aktris ternama. Di antaranya adalah Kim Ha Neul, Rain, Lee Jung Ha, Jang Na Ra, Cho Jin Woong, Song Kang, dan lain sebagainya.

Beberapa drama baru itu juga telah mengumumkan tanggal resmi penayangan perdananya. Sedangkan beberapa drama lain belum membocorkan tanggal perilisannya. Adapun daftar drakor terbaru yang tayang Juli 2024 adalah sebagai berikut.

1. Red Swan (3 Juli)

Salah satu drakor terbaru yang tayang Juli 2024 adalah Red Swan. Dapat disaksikan di platform streaming Disney+, drama ini dibintangi oleh Kim Ha Neul dan Rain sebagai pemeran utamanya.

Red Swan menyajikan kisah Oh Wan Soo, pemain golf sukses yang memiliki kehidupan sempurna karena hidup di kalangan masyarakat kelas atas dan menikahi pewaris Hwain Group. Suatu hari, dia bertemu dengan Oh Do Yoon yang menjadi pengawal barunya.

Oh Do Yoon adalah lulusan perguruan tinggi kepolisian yang bergabung dengan tim keamanan Grup Hwain karena alasan tertentu. Melalui pengawalnya, Wan Soo mengetahui rahasia yang dimiliki keluarga suaminya. 

2. The Auditors (6 Juli)

Drama korea The Auditors. Foto : TVN

The Auditors mengisahkan tentang kehidupan pekerjaan di perusahaan JU Construction, yang terkenal dengan kasus korupsi yang tak terhitung jumlahnya. Hal ini membuat tim audit mereka sibuk bekerja.

Tim audit ini terdiri dari dua orang yang memiliki sikap bertolak belakang. Pemimpin tim audit adalah orang yang dingin dan tegas. Sedangkan karyawannya murah hati dan hangat. Meski sangat berbeda, namun mereka mampu bekerja sama dan menangani berbagai kasus. Bahkan, mereka menjadi pasangan tim investigasi yang tak terhentikan.

3. Good Partner (12 Juli)

Drama ini bercerita tentang kehidupan Cha Eun Kyung, yang bekerja sebagai pengacara spesialis perceraian selama 17 tahun. Namun kemudian, dia harus menghadapi kasus perceraiannya sendiri.

Cha Eun Kyung yang semakin bosan dengan konsep keadilan, memilih jalan yang menghasilkan keuntungan finansial paling besar. Hal ini berubah setelah dia mulai bekerja dengan pengacara pemula yang penuh bersemangat, Han Yoo Ri.

4. Sweet Home Season 3 (19 Juli)

Song Kang dalam Sweet Home Season 3. Dok. Netflix

Drakor terbaru yang tayang Juli 2024 selanjutnya adalah Sweet Home Season 3. Ini adalah sekuel kedua dari drama original Netflix populer, Sweet Home. Drama ini diadaptasi dari webtoon karya Kim Carnby dan Hwang Young Chan yang berjudul serupa.

Adapun Sweet Home Season 3 akan membawa penggemar kembali ke dunia di mana para penyintas berada di persimpangan antara monster dan manusia. Mereka harus menghadapi perjuangan yang lebih besar untuk membuat pilihan yang sulit. Dengan terganggunya safehouse stadion dan munculnya ancaman baru, pertaruhannya semakin besar.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

5. Serendipity Embrace (22 Juli)

Drama yang sebelumnya dikenal dengan judul Is It a Coincidence? ini akan dibintangi oleh Kim So Hyun dan Chae Jong Hyeop. Diceritakan, Lee Hong Ju adalah seorang PD produksi animasi.

Saat duduk di bangku kelas 3 SMA, Lee Hong Ju jatuh cinta untuk pertama kalinya. Namun, dia mengalami perpisahan yang sulit, dan berujung skeptis terhadap cinta. Setelah 10 tahun berlalu, dia kembali dipertemukan dengan Kang Hu Young, cinta pertamanya.

Kang Hu Young kembali ke Korea Selatan setelah 10 tahun. Kini dia bekerja sebagai perencana keuangan yang cerdas. Setelah bertemu Lee Hong Ju, Kang Hu Young pun menghadapi gelombang emosi yang kuat.

6. No Way Out: The Roulette (31 Juli)

No Way Out: The Roulette bercerita tentang seorang penjahat dan pembunuh keji yang akhirnya dibebaskan dari penjara. Hal itu membuat publik mengadakan sayembara sebesar 20 miliar won untuk membunuhnya. Seorang detektif bernama Baek Joong Sik pun ditugaskan untuk melindungi si pembunuh dari warga.

Adapun penjahat tersebut adalah Kim Kook Ho yang dibebaskan dari penjara setelah menjalani hukuman 13 tahun. Dia mempertahankan Pengacara Lee Sang Bong sebagai perwakilan hukumnya.

7. Our Shining Star

Our Shining Star adalah sebuah drama berlatar pedesaan yang ramah. Dikisahkan, terdapat seorang siswa yang bekerja sama dengan penduduk desa untuk melawan kejahatan dan melindungi keadilan.

Drama bergenre misteri komedi ini dibintangi oleh Kim Yo Han dan Hwang Dong Joo dan direncanakan akan memiliki 16 episode. Meski begitu, belum ada informasi lebih lanjut mengenai tanggal penayangan perdananya.

8. Your Honor

Drakor terbaru yang tayang Juli 2024 selanjutnya adalah Your Honor. Ini merupakan remake dari serial TV Amerika Serikat berjudul serupa. Bergenre thriller, hukum, dan kriminal, drama ini dibintangi oleh Son Hyun Joo, Kim Do Hoon, Yoon Chan Young, dan Jung Eun Chae.

Drama ini mengangkat kisah kekuatan yang mewarisi kekayaan berpusat di sekitar markas Woowon Group di Kota fiksi Woowon, yang berdekatan dengan laut. Terdapat kartel voodoo yang mendominasi wilayah tanpa hukum. Di sisi lain, ada Hakim Song Pan Ho yang membantu warga mencari keadilan.

RADEN PUTRI| HANCINEMA| VIU| MYDRAMALIST| NETFLIX| ASIANWIKI| TEMPO

Pilihan Editor: 5 Drama Korea yang Dibintangi oleh Han Bo Reum, Teranyar Ada Scandal

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Daftar Drama Korea Terbaik versi Nominasi 3rd Blue Dragon Series Awards 2024

4 jam lalu

The 3rd Blue Dragon Series Awards. Foto: Instagram.
Daftar Drama Korea Terbaik versi Nominasi 3rd Blue Dragon Series Awards 2024

Drama Korea terbaik yang masuk daftar nominasi 3rd Blue Dragon Series Awards 2024.


Kembali Berakting, Inilah Deretan 6 Drakor yang Dibintangi Chae Jong Hyeop

16 jam lalu

Aktor Korea Selatan, Chae Jong Hyeop. Foto: Instagram/@ynkentertainment
Kembali Berakting, Inilah Deretan 6 Drakor yang Dibintangi Chae Jong Hyeop

Chae Jong Hyeop adalah aktor Korea Selatan yang dikenal karena perannya dalam beberapa drama Korea atau drakor yang populer.


Deretan 5 Drama Korea Tentang Kehidupan Dokter, Rumah Sakit dan Perawat

1 hari lalu

Poster drama Dr. Romantic. Foto: Asianwiki.
Deretan 5 Drama Korea Tentang Kehidupan Dokter, Rumah Sakit dan Perawat

Hospital Playlist, Dr. Romantic, Good Doctor, Life, dan Doctor John adalah deretan drama Korea Selatan yang mengangkat tema kehidupan rumah sakit.


Profil Wi Ha Joon, Aktor Korea yang akan Fan Meeting di Jakarta

1 hari lalu

Wi Ha Joon dalam drama The Midnight Romance in Hagwon. Dok. tvN
Profil Wi Ha Joon, Aktor Korea yang akan Fan Meeting di Jakarta

Aktor Korea Selatan Wi Ha Joon akan jumpa penggemar atau fan meeting di Jakarta pada 28 Septembver 2024


7 Lawan Main Jang Nara di Drama Korea Populer

1 hari lalu

Jang Nara dan Son Ho Jun dalam drama My Happy Ending. Foto: Instagram/@tvchosuninsta
7 Lawan Main Jang Nara di Drama Korea Populer

Jang Nara dikenal cakap membangun chemistry dengan lawan mainnya.


3 Hal tentang Drakor The Whirlwind yang akan Tayang dI Netflix

2 hari lalu

Logo Netflix. Sumber: Reuters UK
3 Hal tentang Drakor The Whirlwind yang akan Tayang dI Netflix

Netflix akan merilis serial drama Korea atau drakor The Whirlwind


6 Drama Korea Tentang Gangster dan Anak Sekolah, Salah Satunya High School Return Of A Gangster

2 hari lalu

Akan tayang tanggal 29 Mei nanti, ini sinopsis drakor High School Return of a Gangster yang menceritakan tentang gangster. Foto: Viu
6 Drama Korea Tentang Gangster dan Anak Sekolah, Salah Satunya High School Return Of A Gangster

Kisah tentang gangster dan anak sekolah kerap jadi bahan cerita Drama Korea


5 Artis Korea yang Isi Soundtrack Drakor Populer

2 hari lalu

Baekhyun, lead vocalist EXO. Instagram.com/@inb100_official
5 Artis Korea yang Isi Soundtrack Drakor Populer

Berikut adalah lima artis Korea yang juga mengisi soundtrack drama Korea (drakor) populer, termasuk IU.


Drakor Anyar Sweet Home 3 Segera Tayang, Hadirkan Lagi Genre Monster dan Apokaliptik

3 hari lalu

Song Kang dalam Sweet Home Season 3. Dok. Netflix
Drakor Anyar Sweet Home 3 Segera Tayang, Hadirkan Lagi Genre Monster dan Apokaliptik

Salah satu drakor terbaru yang akan tayang pada Juli mendatang ialah drama Sweet Home Season 3. Drakor ini adalah sekuel ketiga dari Sweet Home.


8 Drakor Tebaru Bulan Juli Segera Tayang, Dari Genre Romansa Hingga Thriller

3 hari lalu

Song Kang dalam Sweet Home Season 3. Dok. Netflix
8 Drakor Tebaru Bulan Juli Segera Tayang, Dari Genre Romansa Hingga Thriller

Drakor memiliki beragam jenis genre seperti komedi. Triller, horror hingga romance. Berikut list drakor yang akan tayang di bulan Juli.