Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Agak Laen Tayang di Netflix Hari Ini, Ernest Prakasa Harapkan 2 Hal Ini

Reporter

Editor

Marvela

image-gnews
Poster film Agak Laen. Dok. Imajinari
Poster film Agak Laen. Dok. Imajinari
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Film Agak Laen akhirnya tayang di Netflix mulai hari ini, Jumat 31 Mei 2024. Film garapan sutradara Muhadkly Acho ini merupakan film Indonesia dengan perolehan penonton paling banyak kedua sepanjang masa.

Agak Laen pertama kali tayang di bioskop pada kamis, 1 Februari 2024. Dalam waktu 98 hari penayangannya, Agak Laen berhasil mengumpulkan lebih dari 9,1 juta penonton. Film ini juga telah merencanakan pembuatan sekuel, Agak Laen 2.

Harapan Ernest Prakasa untuk Film Agak Laen di Netflix

Film terlaris kedua di Indonesia ini merupakan produksi Imajinari, Jagartha, Trinity Entertainment bersama produser Ernest Prakasa dan Dipa Andika. Jarak waktu perilisan di bioskop dengan Netflix cukup dekat, yaitu empat bulan. Sementara jika dilihat sejak turun layar, hanya selisih kurang dari satu bulan.

Ernest Prakasa mengungkapkan penayangan Agak Laen di Netflix ini salah satunya adalah untuk masyarakat Indonesia yang belum sempat menonton di bioskop karena keterbatasan akses.

“Dengan tayangnya Agak Laen di Netflix, saya berharap film ini bisa menjangkau teman-teman di seluruh Indonesia, terutama yang tidak memiliki gedung bioskop di dekat tempat tinggal mereka," kata Ernest Prakasa dalam siaran pers yang diterima Tempo pada Jumat, 31 Mei 2024.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sebelumnya, saat masih tayang di bioskop film Agak Laen sudah melakukan penayangan di sejumlah bioskop di Amerika Serikat, Malaysia, Brunei, dan Singapura. Komika, sutradara, dan produser itu juga mengharapkan supaya film Agak Laen bisa ikut dinikmati oleh penonton global dengan tayang di Netflix berbagai negara.

"Di luar itu, saya juga sangat excited membayangkan film ini bisa menjangkau penonton di berbagai belahan dunia," ujar Ernest Prakasa.

Sinopsis Agak Laen

Dibintangi Bene Dion, Oki Rengga, Indra Jegel, dan Boris Bokir, film ini mengisahkan tentang empat pekerja rumah hantu di sebuah pasar malam. Mereka bertugas menjadi hantu yang menakuti-nakuti pengunjung walau pada kenyataannya upaya mereka kurang berhasil. Keempat sahabat ini pun mencari cara-cara baru untuk menjalankan tugasnya, namun ternyata berbagai masalah muncul setelah mereka bertindak terlalu jauh.

Pilihan Editor: Berkibar Hampir 100 Hari, Film Agak Laen Turun Tayang dengan Penonton 9,1 Juta Orang

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Game Watch Dogs akan Diadaptasi Menjadi Film

4 jam lalu

Game PS 4
Game Watch Dogs akan Diadaptasi Menjadi Film

Produksi film adaptasi game Watch Dogs akan dimulai


Drakor Can This Love Be Translated? Mulai Proses Syuting, Siapa Saja Pemerannya?

9 jam lalu

Kim Seon Ho dan Go Yoon Jung bintangi drama Can This Love Be Translated?. Foto: Soompi.
Drakor Can This Love Be Translated? Mulai Proses Syuting, Siapa Saja Pemerannya?

Syuting drakor Can This Love Be Translated? dimulai pada Juni 2024 dan dijadwalkan rampung pada Februari 2025


Film Netflix Terbaru Kabut Berduri, Lokasi di Kalimantan hingga Detektif di Perbatasan Indonesia dan Malaysia

13 jam lalu

Putri Marino dalam film Kabut Berduri. Dok. Netflix
Film Netflix Terbaru Kabut Berduri, Lokasi di Kalimantan hingga Detektif di Perbatasan Indonesia dan Malaysia

Netflix mengumumkan film Indonesia terbaru Kabut Berduri yang dibintangi Putri Marino akan tayang pada Kamis, 1 Agustus 2024


Deretan Pemeran Film baru Netflix Beverly Hills Cop: Axel F

21 jam lalu

Poster film Beverly Hills Cop: Axel F. Foto: Wikipedia.
Deretan Pemeran Film baru Netflix Beverly Hills Cop: Axel F

Netflix menayangkan film baru berjudul Beverly Hills Cop: Axel F, yang telah rilis sejak Rabu, 3 Juli 2024


Peran Kim Hee Ae: Istri Teraniaya di Drakor The World of the Married dan Politisi Busuk di The Whirlwind

1 hari lalu

Kim Hee Ae dalam drama Korea The World of The Married. Instagram/@jtbcdrama
Peran Kim Hee Ae: Istri Teraniaya di Drakor The World of the Married dan Politisi Busuk di The Whirlwind

Setelah menjadi istri teraniaya dalam drama Korea The World of the Married, Kim Hee Ae mengambil peran antagonis dalam drakor The Whirlwind.


Drakor The Whirlwind: Rahasia Politik, Saling Sandera, Berkuasa dengan Segala Cara

2 hari lalu

The Whirlwind. Foto: Netflix
Drakor The Whirlwind: Rahasia Politik, Saling Sandera, Berkuasa dengan Segala Cara

Drakor tak melulu menyajikan cerita asmara. The Whirlwind bisa menjadi rekomendasi jika ingin menyaksikan kisah permainan kotor para politisi.


Seru! Ini 7 Rekomendasi Film dan Series Indonesia di Netflix Bulan Ini

2 hari lalu

Series Arab Maklum. Foto: Netflix.
Seru! Ini 7 Rekomendasi Film dan Series Indonesia di Netflix Bulan Ini

Film dan series Indonesia di Netflix bulan ini, ada Munkar, Arab Maklum dan Tetangga Masa Gitu.


Link Streaming Nonton Demon Slayer Season 4, Ada di Netflix hingga iQIYI

2 hari lalu

Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Season 4. Istimewa
Link Streaming Nonton Demon Slayer Season 4, Ada di Netflix hingga iQIYI

Berikut tempat nonton anime Demon Slayer Season 4.


Sinopsis Non Negotiable, Film Terbaru Netflix yang Bakal Tayang 26 Juli

2 hari lalu

Trailer film Non Negotiable. Foto: Netflix.
Sinopsis Non Negotiable, Film Terbaru Netflix yang Bakal Tayang 26 Juli

Non Negotiable adalah film aksi dan thriller asal Meksiko yang mengusung cerita tentang penculikan.


Rekomendasi 7 Film Netflix Bulan Ini, Ada Film Komedi, Romantis, hingga Dokumenter

3 hari lalu

Poster film Beverly Hills Cop: Axel F. Foto: Wikipedia.
Rekomendasi 7 Film Netflix Bulan Ini, Ada Film Komedi, Romantis, hingga Dokumenter

Berikut rekomendasi film Netflix bulan ini, Juli 2024, ada Beverly Hills Cop: Axel F, Pasutri Gaje, dan Titip Syrat untuk Tuhan.