Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Netflix Umumkan Jadwal Tayang Serial Bridgerton Season 3

Reporter

Editor

Marvela

image-gnews
Bridgerton Season 3. Dok. Netflix
Bridgerton Season 3. Dok. Netflix
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Netflix punya kabar baru bagi pecinta Lady Whistledown. Pada Selasa, 12 Desember, streamer ini mengumumkan tanggal rilis yang telah lama ditunggu-tunggu untuk Bridgerton Season 3.

Berbeda dari sebelumnya, musim ini akan hadir dalam dua bagian. Bagian pertama akan tayang pada 16 Mei 2024 dan bagian keduanya tayang hampir sebulan kemudian, yaitu pada 13 Juni 2024. Setiap bagian berisi 4 episode. Serial Netflix yang satu ini akan menjadi acara musim semi yang mengobati kerinduan para penggemarnya.

Bersamaan dengan pengumuman tersebut, Netflix merilis video yang menggabungkan cuplikan-cuplikan dari musim sebelumnya. Tak hanya itu, ada pula reaksi dari para penggemar di unggahan media sosial mereka yang tak sabar menyaksikan kembali serial Bridgerton.

Kisah Cinta di Bridgerton Season 3

Serial Shondaland musim ketiga ini akan langsung masuk ke dalam kisah asmara Penelope Featherington (Nicola Coughlan) dan teman lamanya, Colin Bridgerton (Luke Newton). Serial yang dipimpin oleh sutradara baru Jess Brownell tersebut juga akan menggali persahabatan Peneloise (Penelope dan Eloise).

Penelope harus berurusan dengan keretakan hubungannya dengan Eloise Bridgerton (Claudia Jessie). Hubungan mereka yang rumit dipicu oleh dampak penemuan Eloise bahwa Penelope adalah penulis kolom Lady Whistledown. Hal ini membuat Penelope ditantang untuk menjaga agar alter ego Lady Whistledown-nya tetap tersembunyi.

Para penonton telah menunggu tanggal rilis untuk musim ketiga, mengingat musim sebelumnya tayang lebih dari setahun yang lalu, yakni pada Maret 2022. Musim pertama memulai debutnya pada Desember 2020 dan dengan cepat memecahkan rekor penayangan jadi acara yang paling banyak ditonton di Netflix pada saat itu.

Meskipun pada buku ketiga, An Offer From a Gentleman, mengikuti romansa Benedict Bridgerton (Luke Thompson), serial ini mengejutkan para penggemar tahun lalu ketika Netflix mengumumkan bahwa musim ketiga akan mengisahkan Colin dan Penelope, yang merupakan tokoh utama dari buku keempat, Romancing Mister Bridgerton.

Jajaran Pemain Bridgerton Season 3

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Banyak wajah-wajah Bridgerton yang akan kembali untuk musim ini. Saat Coughlan dan Newton memimpin, pasangan itu tampil dengan sejumlah pemeran tetap serial ini.

Selain Jessie, ada Luke Thompson (Benedict Bridgerton), Golda Rosheuvel (Queen Charlotte), Adjoa Andoh (Lady Danbury), Ruth Gemmell (Violet Bridgerton), Lorraine Ashbourne (Mrs. Varley), Hannah Dodd (Francesca Bridgerton), Simone Ashley (Kate Sharma), Jonathan Bailey (Anthony Bridgerton), Harriet Cains (Philipa Featherington), Bessie Carter (Prudence Featherington), Jessica Madsen (Cressida Cowper), Florence Hunt (Hyacinth Bridgerton), Martins Imhangbe (Will Mondrich), Will Tilston (Gregory Bridgerton), Polly Walker (Portia Featherington), dan Julie Andrews (Lady Whistledown).

Musim ketiga juga akan menyambut 3 aktor baru untuk menceritakan kisah romantis ini. Bintang Stay Close, Daniel Francis, akan berperan sebagai Marcus Anderson, seorang pendatang baru yang karismatik; James Phoon berperan sebagai Harry Dankworth, yang kurang cerdas namun dapat mengimbanginya dengan penampilan yang gagah; dan Sam Phillips dari The Crown akan tampil sebagai Lord Debling.

Hugh Sachs (Brimsley), Emma Naomi (Alice Mondrich), dan Kathryn Drysdale (Genevieve Delacroix) melengkapi para pemeran utama. Sayangnya bintang Bridgerton musim pertama, Phoebe Dynevor tidak akan kembali tahun ini. 

VARIETY | NETFLIX

Pilihan Editor: Bridgerton Season 3 Mulai Diproduksi Bersama Sederet Pemain Baru

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Proses Syuting Serial Wednesday Season 2 Sudah Dimulai, Minus Tiga Aktor

11 jam lalu

Jenna Ortega. Instagram.com/@jennaortega
Proses Syuting Serial Wednesday Season 2 Sudah Dimulai, Minus Tiga Aktor

Melalui akun Instagramnya, Jenna Ortega umumkan syuting Wednesday Season 2 sudah dimulai


Bukan Filmapik, Ini 12 Daftar Tempat Nonton Film Legal

2 hari lalu

Saat liburan tahun baru, Anda bisa menghabiskan waktu dengan menonton film di Netflix. Berikut rekomendasi film Netflix untuk tahun baru. Foto: Canva
Bukan Filmapik, Ini 12 Daftar Tempat Nonton Film Legal

Bukan di Filmapik, berikut ini daftar tempat nonton film legal yang bisa Anda pilih. Umumnya tempat film ini ada biaya langganan dan masih terjangkau.


Emily in Paris Season 4 Tayang Agustus 2024, Penuh Petualangan dan Balas Dendam

4 hari lalu

Lily Collins mengumumkan jadwal penayangan serial Emily in Paris Season 4. Foto: Netflix
Emily in Paris Season 4 Tayang Agustus 2024, Penuh Petualangan dan Balas Dendam

Lily Collins mengumumkan jadwal tayang Emily in Paris Season 4 yang terbagi menjadi dua bagian dalam video baru yang dirilis oleh Netflix.


Frankly Speaking: Sinopsis dan Pemeran Drakor Ini

4 hari lalu

Go Kyung Pyo dalam serial Frankly Speaking. Dok. Netflix
Frankly Speaking: Sinopsis dan Pemeran Drakor Ini

Drama Korea atau drakor Frankly Speaking telah tayang pada Rabu, 1 Mei 2024


Sutradara Film Parasyte: The Grey, Yeon Sang Ho Puji Serial Besutan Joko Anwar

6 hari lalu

Serial Joko Anwar's Nightmares and Daydreams tayang di Netflix pada 14 Juni 2024. Foto: Netflix
Sutradara Film Parasyte: The Grey, Yeon Sang Ho Puji Serial Besutan Joko Anwar

Sutradara film Train to Busan itu juga mengatakan, besutan Joko Anwar itu memiliki format yang belum pernah ia lihat sebelumnya.


25 Rekomendasi Film dan Serial Terbaru Netflix Tayang Mulai Mei 2024

7 hari lalu

Bridgerton: Season 3. Dok. Netflix
25 Rekomendasi Film dan Serial Terbaru Netflix Tayang Mulai Mei 2024

25 daftar film dan serial terbaru Netflix yang tayang sepanjang Mei 2024.


Bloodhounds Direncanakan akan Berlanjut Musim Kedua

7 hari lalu

Woo Do Hwan, Lee Sang Yi dalam poster Bloodhounds. Dok. Netflix
Bloodhounds Direncanakan akan Berlanjut Musim Kedua

Bloodhounds bercerita tentang Kim Gun Woo (Woo Do Hwan), petinju berbakat yang terjebak dalam utang rentenir yang berbahaya


Siksa Neraka Ditayangkan di Netflix, Para Pemeran dan Sinopsisnya

8 hari lalu

Siksa Neraka. netflix.com
Siksa Neraka Ditayangkan di Netflix, Para Pemeran dan Sinopsisnya

Sejak 25 April 2024, Netflix mulai menanyangkan film Siksa Neraka


Ditayangkan di Netflix, Sinopsis Film Monster Bergenre Thriller

12 hari lalu

Film Monster. Dok. Netflix
Ditayangkan di Netflix, Sinopsis Film Monster Bergenre Thriller

Film Indonesia bergenre thriller Monster arahan sutradara Rako Prijanto dengan penulis naskah Alim Sudio akan tayang di Netflix pada 16 Mei 2024.


Sinopsis Serial Baby Reindeer, Kisah Nyata Sang Pemeran Utama Diteror Stalker

13 hari lalu

Baby Reindeer. Dok. Netflix
Sinopsis Serial Baby Reindeer, Kisah Nyata Sang Pemeran Utama Diteror Stalker

Baby Reindeer adalah kisah nyata yang pernah dialami Richard Gadd, penulis sekaligus pemeran utama dalam serial tersebut.