Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jelang Rilis Album Woohyun INFINITE Ungkap Menderita Kanker Langka

Reporter

Editor

Yunia Pratiwi

image-gnews
Woohyun INFINITE. Instagram.com/@nwh91
Woohyun INFINITE. Instagram.com/@nwh91
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Woohyun INFINITE mengungkapkan bahwa dia mengidap kanker langka. Dia juga menceritakan perjuangannya menghadapi penyakit itu serta persiapannya menjelang perilisan album solo baru terbarunya.

Tahun ini juga menjadi awal yang baru bagi Woohyun yang pindah agensi dari Woolim Entertainment ke Jflex Entertainment. Awalnya, dia merasa tahun ini masa tersulit dalam kariernya. Apalagi comeback INFINITE juga tertunda karena dirinya. Beruntung masa pemulihannya lebih cepat sehingga dia dapat menyelesaikan beberapa pekerjaan. 

Woohyun menceritakan diagnosis kanker langka ini saat wawancara tentang album solo barunya. Album bertajuk Whitree itu rencananya akan dirilis pada Selasa, 28 November 2023. Terakhir dia merilis album solo pada tahun 2021. 

Jeda waktu yang cukup lama dengan album terakhir ini membuat penasaran apa yang menjadi tantangannya. Salah satunya adalah perjuangannya melawan kanker langka, GIST atau gastrointestinal stromal tumor.

Kanker langka 

Woohyun menceritakan GIST adalah kanker yang sangat langka, hanya menyerang 10 dari satu juta orang. Kanker ini menyerang sistem pencernaan, bisa dimulai di perut, atau usus kecil, dan juga bisa terbentuk dari kerongkongan atau anus.

Dalam kasusnya, operasi harus segera dilakukan. Sebab itu dia menyelesaikan jadwal dengan penggemar di bulan Januari dan Februari, sebelum operasi pada bulan April. 

Operasinya berjalan selama 10 jam dan berlangsung lancar, namun pemulihannya membutuhkan waktu yang lama. Dia harus menahan diri diri untuk tidak minum air selama hampir tiga minggu dan mendapat bekas luka sepanjang 20 sentimeter di perutnya. Namun dukungan dari orang tua dan orang-orang di sekelilingnya membantunya untuk segera pulih. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Akibat operasi dan proses pemulihannya, Woohyun berisiko kehilangan kariernya. Dia masih belum bisa tampil pada level yang sama seperti sebelum operasi, terutama masalah pernapasan.

"Meskipun mungkin terasa terlalu dini untuk melanjutkan aktivitas musikku, aku tetap melakukan comeback dengan cepat karena aku tidak bisa menundanya lebih lama lagi.  Aku ingin menunjukkan kepada penggemarku keadaanku yang membaik," ujar Woohyun yang masih harus menjalani pemeriksaan lanjutan tahun depan. 

Album solo Whitree

Pria bernama asli Nam Woohyun itu akan merilis album pertama Whitree pada hari ini, 28 November 2023. Judul itu berasal dari kombinasi kata White dan Tree, yang mengingatkannya pada pohon putih yang tertutup salju. Selain itu judulnya terdiri dari huruf WH inisial nama Woohyun dan I yang merupakan inisial dari Inspirits, nama fandomnya.

Woohyun berharap album pertama setelah perjuangan melawan kanker itu bisa menginspirasi orang lain.  "Bagi mereka yang menghadapi kesulitan dalam hidup mereka, saya berharap musik saya dapat menjadi sumber keberanian, menginspirasi mereka untuk mengatasi tantangan seperti yang saya lakukan," katanya. 

KOREABOO | KPOPSTARZ

Pilihan editor: Penyanyi dan Aktor Korea Chung Lim Meninggal pada Usia 37 Tahun

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Imigran Laos Pengidap Kanker Menangi Lotere Jackpot AS Sebesar Rp21 Triliun

2 hari lalu

Migran dari Thailand Cheng
Imigran Laos Pengidap Kanker Menangi Lotere Jackpot AS Sebesar Rp21 Triliun

Pemenang lotere jackpot bersejarah Powerball Amerika Serikat senilai lebih dari Rp21 triliun adalah seorang imigran dari Laos pengidap kanker


Cara Mengendalikan Nyeri pada Pasien Kanker Menurut Dokter

2 hari lalu

Ilustrasi Kanker. shutterstock.com
Cara Mengendalikan Nyeri pada Pasien Kanker Menurut Dokter

Dokter menjelaskan cara mengendalikan nyeri pada pasien kanker. Berikut yang perlu dilakukan.


Raja Charles III Siap Kembali Bertugas

4 hari lalu

Pada Senin (5/2), Istana Buckingham mengumumkan bahwa Raja Charles III didiagnosis menderita kanker. Istana juga mengatakan bahwa sang Raja telah mulai menjalani perawatan. REUTERS/Toby Melville
Raja Charles III Siap Kembali Bertugas

Raja Charles III sudah mendapat izin dari tim dokter untuk kembali bertugas setelah menjalani pengobatan kanker.


Gaya Hidup Kebaratan Bikin Kasus Kanker pada Orang Muda Meningkat

8 hari lalu

ilustrasi kanker (pixabay.com)
Gaya Hidup Kebaratan Bikin Kasus Kanker pada Orang Muda Meningkat

Gaya hidup tidak sehat dan cenderung kebarat-baratan memicu pasien kanker usia muda semakin banyak.


Memahami Penyembuhan Kanker Darah dengan Sel Punca

9 hari lalu

Mengunduh Manfaat Terapi Sel Punca
Memahami Penyembuhan Kanker Darah dengan Sel Punca

Dokter menjelaskan metode penyembuhan kanker darah dengan melakukan transplantasi sel punca atau stem cell. Simak penjelasannya.


Hindari Paparan Zat Asing untuk Cegah Kanker Darah

9 hari lalu

Ilustrasi sel darah merah. Pixabay.com/Vector8DIY
Hindari Paparan Zat Asing untuk Cegah Kanker Darah

Masyarakat diminta menghindari paparan zat asing demi mencegah risiko kanker darah. Apa saja yang dimaksud?


Hati-hati, Asap Rokok Tingkatkan Risiko Kanker Paru hingga 20 Kali Lipat

12 hari lalu

ILustrasi larangan merokok. REUTERS/Eric Gaillard
Hati-hati, Asap Rokok Tingkatkan Risiko Kanker Paru hingga 20 Kali Lipat

Hati-hati, asap rokok dapat meningkatkan 20 kali risiko utama kanker paru, baik pada perokok aktif maupun pasif. Simak saran pakar.


Sering Diabaikan, Padahal Peradangan Berisiko Penyakit Jantung sampai Kanker

14 hari lalu

Ilustrasi kanker (pixabay.com)
Sering Diabaikan, Padahal Peradangan Berisiko Penyakit Jantung sampai Kanker

Peradangan yang terlalu sering berbahaya bagi kesehatan dan kita kerap mengabaikan dampaknya, yakni penyakit kronis.


Angka Kematian Tinggi, Jangan Sampai Telat Deteksi Kanker Mulut

15 hari lalu

Sariawan di lidah bisa sembuh sendiri, tapi jika terlalu lama bisa jadi ada infeksi serius hingga sinyal kanker mulut. (Canva)
Angka Kematian Tinggi, Jangan Sampai Telat Deteksi Kanker Mulut

Kanker mulut merupakan salah satu kasus keganasan dengan angka kematian yang tinggi sehingga deteksi dini adalah kunci keberhasilan mengatasinya.


Mengenal Kanker Prostat yang Diderita OJ Simpson, Siapa yang Berpotensi Diserang Jenis Kanker Ini?

18 hari lalu

O.J. Simpson. wrdw.com
Mengenal Kanker Prostat yang Diderita OJ Simpson, Siapa yang Berpotensi Diserang Jenis Kanker Ini?

OJ Simpson meninggal setelah melawan kanker prostat. Lantas, apa jenis kanker tersebut dan siapa yang berpotensi mengalaminya?