Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Film Hamka & Siti Raham Vol. 2 Tayang di Tahun Politik, Sutradara: Ini Takdir Allah

image-gnews
Poster resmi film Hamka & Siti Raham Vol. 2. Dok. Falcon Pictures.
Poster resmi film Hamka & Siti Raham Vol. 2. Dok. Falcon Pictures.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Film Hamka & Siti Raham Vol. 2 yang akan tayang pada 21 Desember 2023 bertepatan menjelang pesta politik pemilu di Indonesia. Meski begitu, Fajar Bustomi selaku sutradara mengaku bahwa jadwal tayang tersebut bukan bermaksud sebagai propaganda politik. Sebab film yang telah melalui proses syuting pada 2019 lalu itu justru baru ditayangkan akhir tahun ini. Menurut Fajar, hal tersebut telah ditakdirkan sang pencipta.

Dalam sesi konferensi pers yang digelar Senin, 27 November 2023 di Falcon Pictures, Jakarta Selatan, Fajar Bustomi mengungkap lebih detail soal perilisan film biopik kedua yang mengisahkan tokoh ulama besar Buya Hamka. Ketika ditanya seputar agenda politik, begini jawaban Fajar Bustomi. "Ya, ada, agenda saya adalah menciptakan masyarakat Indonesia yang damai dan tentram," ujar Fajar.

Ia mengingat kembali saat awal proses pembuatan film Buya Hamka. "Balik lagi ke 2013 saat ulama-ulama ini panggil saya MUI untuk membuat film Buya Hamka saat situasi politik sedang panas. Pada saat itu kami ingin bikin film yang ceritanya menenangkan orang-orang yang sedang berpolitik. Tapi tidak ada agenda untuk tayang di tahun politik, tidak ada sama sekali," tuturnya.

Menurutnya, penayangan film Buya Hamka kedua dari trilogi film biopik itu adalah takdir dari Allah. Ia mengungkap bahwa jadwal tayang pada Desember 2023 itu tidak direncanakan, baik oleh Falcon Pictures, MUI, Starvision, dan semua pihak yang terlibat. 

Film Hamka & Siti Raham Vol. 2 Sempat Ditunda karena Covid-19

Fajar menjelaskan bahwa film yang sudah selesai pada 2019 itu harus ditunda selama 4 tahun karena pandemi Covid-19 pada 2020. "Kami semua diuji, dikasih pengalaman untuk bertemu Covid-19 yang merusak rencana manusia. Tadinya film Hamka ini rencananya tayang di 2020 semuanya selesai. Ternyata, rencana Yang Maha Kuasa berkata tahan dulu, diuji dulu produser saya," kata Fajar.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sempat terhambat karena pandemi, produksi film tersebut akhirnya tetap dilanjutkan untuk tayang di bioskop. Sebab, ia dan seluruh tim menggarap film itu untuk tayang di bioskop. Ia ingin sosok Buya Hamka di volume kedua bersama Siti Raham ini bisa meredam masyarakat Indonesia di tahun politik.

"Saat orang-orang menayangkan film setelah pandemi, Falcon tetap tidak menayangkannya. Alhamdulillah kami dapat tanggal tayangnya di 21 Desember 2023. Itu sebenarnya bukan rencana manusia, tapi takdir Allah," ujar Fajar Bustomi.

Pilihan Editor: Film Hamka & Siti Raham Vol. 2 akan Gala Premiere di 30 Kota Indonesia

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ditayangkan di Netflix, Sinopsis Film Monster Bergenre Thriller

3 hari lalu

Film Monster. Dok. Netflix
Ditayangkan di Netflix, Sinopsis Film Monster Bergenre Thriller

Film Indonesia bergenre thriller Monster arahan sutradara Rako Prijanto dengan penulis naskah Alim Sudio akan tayang di Netflix pada 16 Mei 2024.


Martin Scorsese Siap Produksi Film Biopik Frank Sinatra, Leonardo Di Caprio Perankan The Voice

3 hari lalu

Frank Sinatra. AP/Harold P. Matosian
Martin Scorsese Siap Produksi Film Biopik Frank Sinatra, Leonardo Di Caprio Perankan The Voice

Sutradara Martin Scorsese dalam proses pengerjaan film biopik Frank Sinatra. Leonardo DiCaprio sebagai The Voice. Berikut profil Frank Sinatra.


Cuplikan Glenn Fredly the Movie Diluncurkan, Simak Serba-serbi Film Biopik Ini

31 hari lalu

Marthino Lio memerankan Glenn Fredly dalam film Glenn Fredly The Movie. Dok. DAMN! I Love Indonesia Pictures/Adhya Pictures
Cuplikan Glenn Fredly the Movie Diluncurkan, Simak Serba-serbi Film Biopik Ini

Trailer dan poster film biopik Glenn Fredly telah dirilis pada Senin, 25 Maret 2024


Sinetron dan Film yang Dibintangi Donny Kesuma, Ini Perannya di Film Buya Hamka

39 hari lalu

Donny Kesuma. Foto: Instagram.
Sinetron dan Film yang Dibintangi Donny Kesuma, Ini Perannya di Film Buya Hamka

Selain menjadi atlet berprestasi, Donny Kesuma merupakan aktor yang telah membintangi sejumlah sinetron hingga layar lebar di Tanah Air, yang terbaru ada Trilogi Buya Hamka


Daftar Film Biopik Atlet Indonesia: Susi Susanti Love All sampai Ellyas Pical

39 hari lalu

Foto poster Serial Ellyas Pical. Foto: Falcon Pictures.
Daftar Film Biopik Atlet Indonesia: Susi Susanti Love All sampai Ellyas Pical

Film biopik jatuh bangun kehidupan atlet terus diproduksi antara lain Susi Susanti Love All dan yang terakhir kisah petinju legendaris, Ellyas Pical.


Film Biopik Musisi Indonesia Setelah Chrisye Segera Hadir Glenn Fredly The Movie

39 hari lalu

Marthino Lio memerankan Glenn Fredly dalam film Glenn Fredly The Movie. Dok. DAMN! I Love Indonesia Pictures/Adhya Pictures
Film Biopik Musisi Indonesia Setelah Chrisye Segera Hadir Glenn Fredly The Movie

Untuk selalu mengenang perjalanan karier dan karya, terdapat penyanyi Indonesia yang kisah hidupnya dijadikan film biopik. Lantas, film biopik apa saja yang mengangkat kehidupan penyanyi Indonesia?


Christine Hakim Menangis Perankan Ibunda Ellyas Pical: Tak Tega Pukuli Petinju Legendaris

46 hari lalu

Christine Hakim saat menghadiri keterangan pers peluncuran serial Ellyas Pical. Foto: Falcon Pictures.
Christine Hakim Menangis Perankan Ibunda Ellyas Pical: Tak Tega Pukuli Petinju Legendaris

Christine Hakim mengaku adegan dalam series itu yang membuatnya terenyuh dan sedih ketika harus menghukum Ellyas Pical.


Serial Biopik Ellyas Pical Akan Diluncurkan, Ini Profil Petinju Yang Berjuluk The Exocet Asal Saparua

47 hari lalu

Ellyas Pical. TEMPO
Serial Biopik Ellyas Pical Akan Diluncurkan, Ini Profil Petinju Yang Berjuluk The Exocet Asal Saparua

Perjalanan hidup dan prestasi Ellyas Pical diangkat ke serial berjudul Ellyas Pical. Ini profil petinju berjuluk The Exocet asal Saparua Maluku.


Serial Ellyas Pical Segera Tayang, Ini Alasan Sutradara Pilih Denny Sumargo

48 hari lalu

Foto poster Serial Ellyas Pical. Foto: Falcon Pictures.
Serial Ellyas Pical Segera Tayang, Ini Alasan Sutradara Pilih Denny Sumargo

Serial biopik, Ellyas Pical akan tayang di Prime Video, sutradara ungkap pilih Denny Sumargo untuk memerankan petinju legendaris ini.


Film Biopik Michael Jackson, Siapa Saja Pemerannya?

57 hari lalu

King of Pop, Michael Jackson, tewas karena keracunan obat propofol sebelum sempat menggelar konser This is It. Ia telah melakukan persiapan untuk konsernya tersebut. Instagram/@Michaeljackson
Film Biopik Michael Jackson, Siapa Saja Pemerannya?

Perusahaan hiburan Lionsgate mengumumkan nama-nama pemain film biopik Michael Jackson