Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Review Film Wish, Ketika Keinginan Hampir Lenyap karena Kekuasaan

Reporter

Editor

Marvela

image-gnews
Asha dalam film Wish. Dok. Walt Disney Studios
Asha dalam film Wish. Dok. Walt Disney Studios
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Film Wish merupakan persembahan spesial untuk merayakan 100 tahun Walt Disney. Film komedi musikal ini disutradarai oleh Chris Buck (Frozen) dan Fawn Veerasunthorn (Raya and the Last Dragon). Film Wish tayang di bioskop Indonesia mulai Rabu, 22 November 2023.

Sinopsis Film Wish

Film Wish mengikuti petualangan Asha (disuarakan oleh Ariana DeBose), remaja perempuan yang berpendirian kuat dan cerdas dari kerajaan Rosas yang dipimpin oleh Raja Magnifico (Chris Pane). Rakyat Rosas datang dari seluruh dunia untuk menyampaikan harapan mereka kepada sang Raja yang berjanji untuk mengabulkan keinginan terdalam mereka, suatu hari nanti. Namun Magnifico tidak sepenuhnya altruistik, dia sendiri yang memutuskan keinginan siapa yang akan dikabulkan, dan dia menikmati kendali tersebut.

Raja Magnifico dalam film Wish. Dok. Walt Disney Studios

Mengetahui hal tersebut, Asha kemudian membuat sebuah permintaan luar biasa yang dikabulkan oleh kekuatan kosmik, sebuah bola kecil dengan kekuatan yang tak terbatas bernama Star. Bersama, Asha dan Star berusaha untuk menghadapi Raja Magnifico yang semakin diliputi energi negatif dan menghancurkan mimpi-mimpi rakyatnya. Asha, Star, dan kawan-kawannya berjuang menyelamatkan rakyat Rosas dan membuktikan jika keinginan kuat dari seseorang yang pemberani bisa terwujud saat dipadukan dengan keajaiban.

Review Film Wish

Film ini mengajak penonton untuk masuk ke dalam dunia buku dongeng bergambar dan penuh warna. Hal tersebut begitu terasa karena seluruh gambar animasi dalam film Wish menggabungkan 2D dan 3D dengan teknik watercolor. Penggemar film animasi Disney pasti akan langsung bisa merasakan perbedaan visualnya, namun tetap terasa indah dan menarik. Animator Indonesia yang bekerja di Walt Disney Animation Studios, Griselda Sastrawinata-Lemay menjadi Associate Production Designer untuk film Wish.

Asha dan Valentino dalam film Wish. Dok. Walt Disney Studios

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dari segi cerita, Wish menghadirkan kisah sederhana mengenai Asha yang berupaya menyelamatkan orang-orang di sekitarnya agar tidak dikendalikan oleh karakter penjahat, Raja Magnifico. Secara garis besar, setiap impian bisa digapai asal memiliki keyakinan dan rasa percaya diri yang besar, tidak mesti bergantung kepada orang lain.

Sayangnya, eksplorasi tentang sosok Asha sebagai karakter utama kurang ditonjolkan. Disney biasanya mengenalkan lebih dalam tentang tokoh utama, termasuk latar belakang keluarga dan karakteristiknya. Terlebih Asha adalah karakter baru yang sepertinya masih bisa diceritakan lebih banyak di film berdurasi 95 menit ini.

Namun di beberapa bagian film Wish, penonton akan merasakan adegan atau dialog yang mengingatkan kembali dengan film-film klasik Disney. Film perayaan 100 tahun Walt Disney ini dipenuhi gambaran nostalgia, termasuk dari film Snow White, Cinderella, Mickey Mouse, Peter Pan, dan lain-lain.

Asha, Valentino, dan Star dalam film Wish. Dok. Walt Disney Studios

Meskipun terkesan kurang maksimal jika diperuntukkan untuk perayaan 1 abad Walt Disney, film Wish tetap sangat menghibur. Banyak interaksi lucu dari antar karakter, terutama Star dan Valentino yang merupakan kambing peliharaan Asha. Tidak bisa berbicara, tetapi Star sangat lucu dan menggemaskan.

Yang paling menarik dari film Wish adalah lagu-lagunya. Sepanjang film, penonton akan sering mendengarkan Asha, Raja Magnifico, dan karakter-karakter pendukung lainnya bernyanyi. Tidak hanya suara mereka yang merdu, lirik lagu-lagu yang dihadirkan sangat cocok dan justru semakin memperkuat ceritanya.

Pilihan Editor: Animator Indonesia Griselda Sastrawinata-Lemay Wujudkan Mimpi Kerja di Disney

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Review Film Abigail: Horor Thriller Penculikan Vampir Dibalut Komedi dan Drama

3 jam lalu

Poster film Abigail. Foto: Istimewa.
Review Film Abigail: Horor Thriller Penculikan Vampir Dibalut Komedi dan Drama

Film Abigail bercerita tentang kawanan penculik menangkap seorang putri balerina, anak seorang tokoh dunia bawah tanah yang kuat


Serial Crash akan Tayang di Disney+ Hotstar

5 hari lalu

Poster drama Korea
Serial Crash akan Tayang di Disney+ Hotstar

Serial kriminal Crash akan tayang perdana di Disney+ Hotstar pada 13 Mei 2024


Review Film Glenn Fredly The Movie: Nostalgia hingga Menguras Air Mata

8 hari lalu

Glenn Fredly The Movie. Dok. Poplicist Publicist
Review Film Glenn Fredly The Movie: Nostalgia hingga Menguras Air Mata

Glenn Fredly The Movie mengisahkan perjalanan hidup, karier, hingga cinta dari Bung Glenn yang diperankan apik oleh Marthino Lio.


Disney Ubah Layanan untuk Penyandang Disabilitas di Disneyland dan Walt Disney World

10 hari lalu

Karakter Disney menyambut para pengunjung yang datang ke Disneyland Shanghai di Shanghai, Cina, 11 Mei 2020. Untuk menikmati beragam wahana, pengujung harus menjalani prosedur kesehatan dan keselamatan yang ditingkatkan. REUTERS/Aly Song
Disney Ubah Layanan untuk Penyandang Disabilitas di Disneyland dan Walt Disney World

Perubahan layanan itu mengundang reaksi dari penggemar Disney dan pengguna layanan sebelumnya


5 Fakta tentang Drakor Uncle Samsik: Sinopsis, Pemeran, Hingga Jadwal Tayang

11 hari lalu

Drama Korea Uncle Samsik. Disney+ Hotstar
5 Fakta tentang Drakor Uncle Samsik: Sinopsis, Pemeran, Hingga Jadwal Tayang

Uncle Samsik adalah salah satu drakor yang paling ditunggu di tahun 2024 ini.


Toy Story akan Berlanjut Sekuel Kelima, Simak Perjalanan Film Animasi Ini

17 hari lalu

Buzz Lightyear dan Woody dalam film Toy Story. Foto: Instagram/@toystory
Toy Story akan Berlanjut Sekuel Kelima, Simak Perjalanan Film Animasi Ini

Toy Story 5 akan rilis tahun 2026


Drakor Nine Puzzles Dibintangi Kim Da Mi dan Seon Suk Ku akan Tayang 2025

22 hari lalu

Son Sukku dan Kim Da Mi, pemeran drakor Nine Puzzle. Korb.com
Drakor Nine Puzzles Dibintangi Kim Da Mi dan Seon Suk Ku akan Tayang 2025

Drakor bergenre thriller Nine Puzzles dikabarkan akan tayang di Disney+


Review Film Siksa Kubur: Horor Religi yang Dikemas Rapi dan Punya Makna Mendalam

26 hari lalu

Poster film Siksa Kubur. Dok. Poplicist
Review Film Siksa Kubur: Horor Religi yang Dikemas Rapi dan Punya Makna Mendalam

Siksa Kubur dimainkan oleh para aktor terbaik nomine dan penerima Piala Citra Festival Film Indonesia (FFI).


Disney Umumkan Jadwal Rilis Toy Story 5 hingga Live Action Moana

26 hari lalu

Buzz Lightyear dan Woody dalam film Toy Story. Foto: Instagram/@toystory
Disney Umumkan Jadwal Rilis Toy Story 5 hingga Live Action Moana

Jadwal tayang Toy Story 5 hingga live action Moana. Disney juga memundurkan tanggal rilis beberapa judul film terbarunya.


8 Rekomendasi Film dan Serial Disney+ Hotstar yang Cocok Ditonton Selama Mudik

27 hari lalu

Reply 1988. Foto: Disney+ Hotstar
8 Rekomendasi Film dan Serial Disney+ Hotstar yang Cocok Ditonton Selama Mudik

Daftar film dan serial beragam genre di Disney+ Hotstar yang bisa menemani perjalanan mudik.