Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Review Film Sijjin: Angkat Kisah Teror Santet Lima Malam dalam Rupa-rupa Kengerian

Reporter

Editor

Marvela

image-gnews
Poster film Sijjin. Foto: Instagram/@sijjinfilm
Poster film Sijjin. Foto: Instagram/@sijjinfilm
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sijjin merupakan film hasil adaptasi dari Turki berjudul Siccin yang mengangkat cerita teror santet lima malam dan segala kengeriannya. Sijjin dalam Al-Quran memiliki arti sebagai penjara, tempat roh-roh jahat berkumpul.

Film Siccin versi Turki adalah box office di negaranya yang sampai dibuat enam seri. Tanpa mengubah struktur cerita aslinya, Sijjin versi Indonesia menitikberatkan sisi hubungan keluarga dan ilmu hitam yang lekat dalam adat masyarakat Indonesia.

Sinopsis Sijjin

Sijjin bercerita tentang seorang wanita bernama Irma (Anggika Bolsterli) yang jatuh cinta pandangan pertama pada Galang (Ibrahim Risyad), sepupunya yang sudah menikah dengan Nisa (Niken Anjani) dan punya anak perempuan bernama Sofia (Messi Gusti). Irma sangat menginginkan Galang, bahkan ia terobsesi untuk mendapatkan hati Galang. 

Suatu hari, ia pergi ke dukun meminta bantuan agar dapat menikah dengan Galang. Irma mengirim santet pada Nisa dan seluruh perempuan di keluarga Galang agar mati dalam lima malam. Sejak itu, muncul gangguan mistis, kesurupan, dan kematian di rumah Galang. Namun yang tak diduga, ancaman itu juga mengincar Irma dan keluarganya.

Cerita Sijjin mengambil latar tempat di Banten dan latar waktu tahun 90-an. Adat ilmu santet Banten, seperti ilmu putih dan ilmu hitam ikut menjadi poin penting dalam film. Penulis skenario Lele Laila tak mendapat kendala yang berarti selama penulisan sebab relasinya sebagai sesama orang Banten membuatnya lebih mudah menyesuaikan cerita.

Poster film Sijjin. Foto: Instagram/@sijjinfilm

Cerita Film Sijjin Dekat dengan Masyarakat Indonesia

Sijjin terasa sangat berkenaan dengan apa yang terjadi dan sering dilihat masyarakat Indonesia, terlebih soal hubungan kekeluargaan dan adat-istiadat santet di beberapa daerah yang dibawakan dalam film. Penggunaan bahasa Sunda lawas dalam mantra dan properti menjadi poin yang tampak sempurna saat proses santet dilakukan. Para pemain berhasil melafalkan bahasa Sunda lawas dengan piawai.

Sang dukun memiliki dialog tersendiri untuk menjelaskan detail prosesi santet. Ketika santet dilakukan, properti seperti tulang, usus binatang, hingga pembalut wanita dibentuk dengan permainan warna yang luar biasa sehingga sangat mendukung penggambaran nuansa adegan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Teror lima malam disusun dalam bagian berbeda setiap kali malam berganti, menggambarkan macam-macam bentuk gangguan yang biasanya dialami seseorang saat disantet. Dalam adegan horor, musik dari instrumen alat tradisional menggema menambah ketakutan penonton.

Di atas itu semua, Sijjin menampilkan plot twist cerita yang begitu baik. Banyak adegan yang terasa realistis, tetapi alur cerita tidak mudah tertebak oleh penonton. Para pemain menggambarkan emosi dan rasa penat yang mereka alami dengan sangat apik, terutama saat cerita naik ke fase konflik dan turun ke resolusi. 

Pemain Film Sijjin

Sijjin dibintangi oleh sederet aktor muda, antara lain Anggika Bolsterli, Ibrahim Risyad, Niken Anjani, Delia Husein, dan Messi Gusti. Tak hanya itu, beberapa pemain senior seperti Elly D. Luthan, Oce Permatasari, dan Dewi Pakis pun hadir sebagai pelengkap hubungan keluarga selama cerita berlangsung.

Sutradara Hadrah Daeng Ratu mengungkapkan bahwa ia merasa puas para pemain membawakan Sijjin dengan sangat baik dan telah memasukkan roh dalam film ini. “Pencarian (pemain) lumayan (lama) ya, tapi pada akhirnya kita bersyukur sekali bisa mendapatkan jajaran pemain yang luar biasa banget. Mereka yang sudah menghidupkan film ini, kasih rohnya, semuanya, dan aku bahkan begitu merasa yang mereka kasih lebih dari ekspektasi aku sih,” ucap Hadrah dalam konferensi pada Selasa, 7 November 2023.

“Semoga dinikmati filmnya, semoga kita bisa menyajikan horor yang berbeda dari horor-horor lainnya. Semoga kalian bisa belajar jangan terlalu terobsesi dengan seseorang atau sesuatu. Dan jangan bermain santet,” tambah Anggika Bolsterli.

GABRIELLA KEZIAFANYA BINOWO

Pilihan Editor: Pengalaman Mistis Pemain Film Sijjin: Ketambahan Satu Sosok Saat Syuting

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Sinopsis Possession: Kerasukan yang Diadaptasi dari Film Prancis

3 jam lalu

Film horor akan tayang di bioskop pada 8 Mei 2024. Film ini merupakan adaptasi dari film Prancis berjudul Possession. Ini sinopsis film Possesion. Foto: Cinema 21
Sinopsis Possession: Kerasukan yang Diadaptasi dari Film Prancis

Film horor akan tayang di bioskop pada 8 Mei 2024. Film ini merupakan adaptasi dari film Prancis berjudul Possession. Ini sinopsis film Possesion.


Film Horor Psikologis Possession: Kerasukan Tayang 8 Mei, Produser Berharap Dapat Jadi Bahan Diskusi

1 hari lalu

Poster film Possession: Kerasukan. Foto: Instagram Falcon Pictures.
Film Horor Psikologis Possession: Kerasukan Tayang 8 Mei, Produser Berharap Dapat Jadi Bahan Diskusi

Possession: Kerasukan memakai atribut horor Indonesia, yaitu pocong yang dipresentasikan bantal-guling lantaran dekat dengan keseharian masyarakat.


5 Film Horor Indonesia yang Tayang Mei 2024

1 hari lalu

Poster film Possession: Kerasukan. Foto: Instagram Falcon Pictures.
5 Film Horor Indonesia yang Tayang Mei 2024

Mei 2024 menjadi bulan film horor, sejumlah film Indonesia dengan genre itu akan tayang


Sinopsis Temurun, Film Horor Terbaru Sinemaku Pictures

1 hari lalu

Poster film Temurun yang dibintangi Bryan Domani dan Yasamin Jasem. Dok. Sinemaku Pictures
Sinopsis Temurun, Film Horor Terbaru Sinemaku Pictures

Film terbaru yang diproduseri oleh Umay shahab dan Prilly Latuconsina berjudul "Temurun". Film ini akan disutradarai oleh Inara Syarafani. Berikut sinopsisnya


Vina: Sebelum 7 Hari, Sinopsis dan Para Pemerannya

3 hari lalu

Poster Film Vina sebelum 7 Hari. Dee Company
Vina: Sebelum 7 Hari, Sinopsis dan Para Pemerannya

Film horor Vina: Sebelum 7 Hari disutradarai oleh Anggy Umbara akan rilis pada 8 Mei 2024


Review Film Abigail: Horor Thriller Penculikan Vampir Dibalut Komedi dan Drama

3 hari lalu

Poster film Abigail. Foto: Istimewa.
Review Film Abigail: Horor Thriller Penculikan Vampir Dibalut Komedi dan Drama

Film Abigail bercerita tentang kawanan penculik menangkap seorang putri balerina, anak seorang tokoh dunia bawah tanah yang kuat


Menjelang Ajal Tayang, Ini Deretan Film Horor Karya Hadrah Daeng Ratu

5 hari lalu

Film Menjelang Ajal. Dok. Rapi Films
Menjelang Ajal Tayang, Ini Deretan Film Horor Karya Hadrah Daeng Ratu

Hadrah Daeng Ratu sutradara yang dikenal lewat sejumlah karya film horornya. Film terbarunya Menjelang Ajal


Film Temurun Tayang 30 Mei 2024, Diklaim Tak Ada Unsur Agama dan Budaya

5 hari lalu

Poster film Temurun yang dibintangi Bryan Domani dan Yasamin Jasem. Dok. Sinemaku Pictures
Film Temurun Tayang 30 Mei 2024, Diklaim Tak Ada Unsur Agama dan Budaya

Film horor yang diproduseri Umay Shahab dan Prilly Latuconsina, Temurun, disebut tidak menyenggol unsur budaya dan agama.


Alasan Shareefa Daanish Dipilih sebagai Pemeran Utama Film Menjelang Ajal

5 hari lalu

Aktris pemeran Film Menjelang Ajal, Shareefa Daanish saat sesi wawancara di Kantor Tempo. Palmerah, Jakarta, Senin, 25 Maret 2024. Film ini disebut sebagai momen kembalinya Shareefa, yang dijuluki ratu  horor Indonesia.  TEMPO/M Taufan Rengganis
Alasan Shareefa Daanish Dipilih sebagai Pemeran Utama Film Menjelang Ajal

Beberapa alasan Shareefa Daanish dipilih sebagai pemeran utama film Menjelang Ajal, performa yang kuat hingga gemar olahraga yoga.


Film Menjelang Ajal Terinspirasi dari Kisah Nyata, Ini Pesan yang Mau Disampaikan

5 hari lalu

Poster film Menjelang Ajal. Rapi Films
Film Menjelang Ajal Terinspirasi dari Kisah Nyata, Ini Pesan yang Mau Disampaikan

Film Menjelang Ajal mengandung pesan penting yang ingin disampaikan sutradara Hadrah Daeng Ratu kepada penonton.