Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Profil Kihyun MONSTA X yang Kini Jalani Wajib Militer dari Pemerintah Korea

Reporter

image-gnews
Kihyun MONSTA X. Foto: Instagram.
Kihyun MONSTA X. Foto: Instagram.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Agensi hiburan asal Korea Selatan, Starship Entertainment mengumumkan bahwa Kihyun MONSTA X akan menjalani wajib militernya hari ini, Selasa, 22 Agustus 2023. Melansir Koreaboo, dia akan mendaftar di pusat pelatihan dan menyelesaikan pelatihan dasar untuk menjadi prajurit aktif.

Lokasi dan waktu wajib militer Kihyun akan dirahasiakan karena dia telah berencana untuk mendaftar wajib militer secara diam-diam. Menjelang keberangkatannya, Kihyun sempat mengucapkan salam perpisahan kepada Monbebe, sebutan bagi penggemar MONSTA X.

“Saya akan kembali dalam keadaan sehat sambil memikirkan Monbebe kami. Meskipun kita akan berpisah untuk sementara waktu, aku harap kalian menghabiskan setiap hari dengan bahagia menunggu kepulanganku. Aku mencintaimu, Monbebe," tulis Kihyun, seperti dilansir Koreaboo, 22 Agustus 2023.

Lantas, bagaimana profil Kihyun MONSTA X yang jalani wajib militer mulai kemarin? Simak rangkuman informasi selengkapnya berikut ini.


Profil dan Karier Kihyun MONSTA X

Yoo Kihyun atau yang dikenal dengan Kihyun MONSTA X adalah seorang penyanyi, aktor, dan komposer asal Korea Selatan yang berada di bawah naungan agensi hiburan Starship Entertainment. Dia merupakan vokalis utama dari boy group MONSTA X dan merupakan mantan anggota proyek group Y TEEN.

Kihyun memulai debutnya sebagai anggota MONSTA X pada 15 Mei 2015 dengan merilis mini album pertamanya yang bertajuk Trespass. Dia aktif terlibat dalam proses penulisan lagu dan pembuatan musik untuk grupnya.

Setelah 7 tahun menjadi anggota grup MONSTA X, Kihyun akhirnya memulai debutnya sebagai penyanyi solo pada 15 Maret 2022. Kala itu, dia merilis album single bertajuk “VOYAGER’. Kemudian pada 9 Juni 2022, dia mengumumkan telah memperbarui kontraknya dengan Starship Entertainment.

Kihyun MONSTA X. Foto: Instagram.

Biodata Kihyun MONSTA X

Nama lengkap: Yoo Ki Hyun

Nama panggung: Kihyun

Tempat lahir: Goyang, Gyeonggi, Korea Selatan

Tanggal lahir: 22 November 1993

Profesi: Penyanyi, aktor, komposer

Debut: 14 Maret 2015

Grup: MONSTA X

Posisi di grup: Vokalis utama

Nama fandom: Monbebe

Agensi: Starship Entertainment

Pendidikan: Institut Media dan Seni Dong’Ah

Media sosial: @yokihhh (Instagram)

Perjalanan Karier Kihyun MONSTA X

Sebelum debut dalam grup MONSTA X, Kihyun harus berpartisipasi terlebih dahulu dalam reality show survival bertajuk ‘NO.MERCY’ yang diadakan dan ditayangkan oleh stasiun televisi Mnet. Dalam acara survival tersebut, para peserta pelatihan atau trainee akan bersaing untuk menjadi bagian dari boy grup baru asuhan Starship Entertainment.

Kihyun berhasil bertahan sampai episode akhir dan dia pun diumumkan masuk sebagai lineup terakhir boy grup baru tersebut. Pada 15 Mei 2015, Kihyun pun debut sebagai anggota MONSTA X bersama enam orang anggota lainnya, yakni Shownu, Wonho, Minhyuk, Hyungwon, Joo Heon, dan I.M.

Namun, pada November 2019, Wonho memutuskan untuk mengakhiri kontrak eksklusifnya dengan agensi Starship Entertainment. MONSTA X pun berpromosi dengan enam orang anggota hingga saat ini.

Sebagai vokalis utama, Kihyun pernah berpartisipasi dalam acara King of Mask Singer sebagai ‘Tell Them I’m The Dragon King’. Saat itu, dia menyanyikan lagu milik Kim Gun Mo yang berjudul ‘Seoul Moon’.

Pada Februari 2022, akun media sosial resmi MONSTA X merilis sebuah teaser gerakan logo baru untuk Kihyun. Keesokan harinya, Kihyun mengumumkan bahwa dia akan melakukan debut sebagai penyanyi solo untuk pertama kali. Kihyun pun resmi melakukan debut solo pada 15 Maret 2022 dengan merilis album single ‘Voyager’.

Pada 1 Agustus 2023, melalui surat tulisan tangan Kihyun mengumumkan bahwa dirinya akan segera melakukan wajib militer. Pada 22 Agustus 2023, Kihyun pun resmi menjalani wajib militernya.

Karya Diskografi Kihyun MONSTA X

Kihyun MONSTA X memiliki sejumlah karya diskografi sebagai seorang penyanyi maupun komposer. Adapun beberapa karya milik vokalis utama MONSTA X tersebut adalah sebagai berikut:

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Album:

- Youth (2022) – Mini Album

- Voyager (2022) – Album Single

Kolaborasi dan OST:

- ‘Pillow’ (2014) – Kolaborasi dengan Soyou & Giriboy

- ‘Attracted Woman’ with Jooheon (2015) – OST Orange Marmalade

- ‘One More Step’ (2015) – OST She Was Pretty

- ‘The Tiger Moth’ (2016) – OST Shopping King Louie

- ‘I’ve Got A Feeling’ (2017) – OST Suspicious Partner

- ‘Can’t Breathe’ with Jooheon (2018) – OST Investigation Couple

- ‘Love Virus’ with SeolA (2018) – OST What’s Wrong With Secretary Kim

- ‘Again Spring’ (2020) – OST Meow: The Secret Boy

- ‘To Be With You’ (2020) – OST Do Do Sol Sol La La Sol 

- ‘O.M.O.M’ (2021) – OST Replay

- ‘Is This Love’ (2022) – OST After School Lessons for Unripe Apples

- ‘Fire’ (2022) – OST Police Station Next To Fire Station

- ‘Awake’ with Joohoney (2023) – OST Our Game

- ‘Full Moon’ (2023) – OST Tale of the Nine Tailed 1938

Kredit Sebagai Penulis Lagu:

- ‘No Eit’ (2015) – MONSTA X

- ‘No Reason’ (2019) – MONSTA X

- ‘Who Do U Love’ (2019) – MONSTA X

- ‘Middle of the Night’ (2019) – MONSTA X

- ‘Beside U’ (2020) – MONSTA X

- (Comma)’ (2022) – Kihyun

- ‘Couse of You’ (2022) – Kihyun

RADEN PUTRI| KOREABOO| KPOP.FANDOM| KPROFILES| KPOPPING

Pilihan Editor: Mengenal Shownu, Salah Satu Personel MONSTA X

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Murid SMA dan SMK di Ukraina Diminta Ikut Latihan Dasar Wajib Militer

7 hari lalu

Tentara Ukraina beristirahat di posisi mereka setelah pertempuran, saat serangan Rusia ke Ukraina berlanjut, dekat garis depan kota Bakhmut, di wilayah Donetsk, Ukraina 11 Mei 2023. Radio Free Europe/Radio Liberty/Serhii Nuzhnenko via REUTERS
Murid SMA dan SMK di Ukraina Diminta Ikut Latihan Dasar Wajib Militer

Komite pemuda dan olahraga Ukraina menerbitkan sebuah RUU yang meminta murid SMA dan SMK di penjuru Ukraina mengikuti pelatihan dasar wajib militer.


2 Anggota iKON akan Wajib Militer, Bobby dan Chanwoo

21 hari lalu

Bobby iKON FOTO/Twitter.com/YG_iKONIC
2 Anggota iKON akan Wajib Militer, Bobby dan Chanwoo

Dua anggota grup K-Pop iKON, Bobby dan Chanwoo iKON telah mengumumkan rencana wajib militer atau wamil


Suga BTS Mengikuti Pelatihan Dasar Militer, Wamil Layanan Publik di Pangkalan Angkatan Darat Nonsan

26 hari lalu

Suga BTS. Foto: Instagram/@agustd
Suga BTS Mengikuti Pelatihan Dasar Militer, Wamil Layanan Publik di Pangkalan Angkatan Darat Nonsan

Suga melanjutkan tugasnya sebagai pekerja layanan publik di Pangkalan Angkatan Darat di Nonsan, 152 kilometer dari Seoul


Song Kang Pamer Rambut Cepak, Foto Terakhir Sebelum Masuk Wamil Hari Ini

27 hari lalu

Song Kang tampil dengan rambut cepak sebelum masuk wajib militer Selasa, 2 April 2024. Foto: Instagram/@songkang_b
Song Kang Pamer Rambut Cepak, Foto Terakhir Sebelum Masuk Wamil Hari Ini

Song Kang membagikan foto terbaru setelah memotong rambut menjelang keberangkatannya masuk wajib militer.


Song Kang Wamil Besok, Tulis Surat untuk Songpyeon

28 hari lalu

Song Kang. Foto: Instagram/@namooactors
Song Kang Wamil Besok, Tulis Surat untuk Songpyeon

Sehari menjelang wamil, Song Kang menulis surat untuk penggemarnya atau Songpyeon dan mengungkapkan rencananya untuk 1,5 tahun ke depan.


Kim Min Gue akan Jalani Wajib Militer Mulai 1 April 2024

40 hari lalu

Aktor Korea Selatan, Kim Min Gue. Foto: Instagram/@co.companion
Kim Min Gue akan Jalani Wajib Militer Mulai 1 April 2024

Kim Min Gue akan menjalani wajib militer sebagai tentara Angkatan Darat Korea Selatan mulai 1 April 2024.


Kang Tae Oh Selesai Wajib Militer Bersiap Comeback dengan Karya Baru

41 hari lalu

Kang Tae Oh telah selesai menjalankan wajib militer. Instagram.com/@kto940620
Kang Tae Oh Selesai Wajib Militer Bersiap Comeback dengan Karya Baru

Kang Tae Oh menjalani wajib militer segera setelah drama Extraordinary Attorney Woo pada tahun 2022


Syarat Warga Korea Selatan Lepas dari Wajib Militer

41 hari lalu

Penyanyi boyband K-pop BIGBANG, G-Dragon, memberikan hormat setelah menyelesaikan wajib militer di Yongin, Korea Selatan, 26 Oktober 2019. G-Dragon menjalani wajib militer sejak 27 Februari 2018 lalu.  REUTERS/Heo Ran
Syarat Warga Korea Selatan Lepas dari Wajib Militer

Korea Selatan dikenal tegas dalam urusan wajib militer warga mereka. Tapi ada beberapa hal yang bisa membuat wamil tak wajib.


Kang Tae Oh Pertimbangkan Main Drama Komedi Romantis Terbaru Usai Wamil

41 hari lalu

Kang Tae Oh. (Instagram/@channel.ena.d)
Kang Tae Oh Pertimbangkan Main Drama Komedi Romantis Terbaru Usai Wamil

Kang Tae Oh akan menyelesaikan wajib militer pada 19 Maret 2024. Dia mendapat tawaran untuk menjadi pemeran utama drama komedi romantis terbaru.


Taeyong NCT akan Mulai Wajib Militer 15 April 2024 di Angkatan Laut

41 hari lalu

Taeyong NCT. Foto: Instagram/@taeoxo_nct
Taeyong NCT akan Mulai Wajib Militer 15 April 2024 di Angkatan Laut

Taeyong NCT menulis surat untuk penggemar mengenai rencana wajib militernya pada 15 April mendatang.