Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

5 Ajang Penghargaan Drama Korea yang Perlu Anda Ketahui

Editor

Nurhadi

image-gnews
Song Hye Kyo dan Lim Ji Yeon, dua pemeran The Glory, di Baeksang Arts Awards 2023, Jumat, 28 April 2023. (Tangkapan layar YouTube)
Song Hye Kyo dan Lim Ji Yeon, dua pemeran The Glory, di Baeksang Arts Awards 2023, Jumat, 28 April 2023. (Tangkapan layar YouTube)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Korea Selatan adalah salah satu negara yang memiliki beragam acara penghargaan, salah satunya untuk drama dan film. Ajang penghargaan ini biasanya digunakan sebagai apresiasi dan penghormatan terhadap drama atau film yang berhasil tayang.

Biasanya, acara ini memiliki beberapa kategori bagi judul, aktris, aktor, penulis, sutradara, dan OST. Berikut beberapa ajang penghargaan untuk mengapresiasi drama dan film Korea Selatan.

1. Seoul International Drama Awards

Seoul International Drama Awards (SDA) adalah ajang penghargaan dalam bidang drama. SDA hadir sebagai apresiasi terhadap drama hingga film pendek yang mampu memberikan para penonton sebuah  kesan dan kenyamanan. SDA bukan hanya meliputi drama Korea, tetapi juga drama internasional.

Dikutip dari seouldrama.org, ajang penghargaan ini pertama kali diadakan pada 2005. Setiap tahunnya, terdapat 40-60 negara yang berpartisipasi di setiap tahunnya untuk berkompetisi meraih kategori Best Drama of the Year

Pada 2022, SDA dilaksanakan di KBS Hall dengan dihadiri berbagai aktor asing, penulis skenario, dan sutradara. Drama Inggris berjudul Help dikonfirmasi telah memenangkan kategori Grand Prize. Lalu, drama Korea yang memenangkan penghargaan di SDA 2022 adalah All of Us are Dead dan The Red Sleeve

2. Baeksang Art Awards

Baeksang Art Awards adalah penghargaan yang dianggap sebagai Oscar-nya Korea Selatan. Ajang ini pertama kali didirikan oleh Chang Key-young, pendiri surat kabar Hankook. Penghargaan ini sering kali menjadi pengukur kesuksesan sebuah produksi film, drama, atau teater tertentu.

Bagi para aktor, aktris, penulis, ataupun sutradara, penghargaan ini sangat bergengsi di industri hiburan Korea Selatan. Artis yang sudah pernah memenangkan penghargaan ini, yaitu Kim Tae Ri, Lee Jun Ho, Lee Hong Nae, Jo Eun Ji, dan Joo Hyun Young. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

3. SBS Drama Awards

SBS Drama Awards dikenal sebagai penghargaan bagi drama Korea yang tayang di stasiun televisi SBS. SBS Drama Awards pertama kali ditayangkan pada 1993.  Biasanya, acara ini diadakan pada tanggal 31 Desember dan memiliki penghargaan tertinggi, Hadiah Utama (Daesang). Pada 2022, aktor yang berhasil memenangkan Daesang Award adalah Kim Nam Gil karena perannya dalam Through The Darkness

4. Blue Dragon Series Awards

Blue Dragon Series Awards pertama kali dilaksanakan pada 19 Juli 2022. Acara ini diselenggarakan oleh Sports Chosun dalam mengapresiasi keunggulan drama di Korea Selatan. Blue Dragon Series Awards memiliki 13 kategori yang diberikan kepada aktor dan aktris terpilih. Pada 2022, acara ini dilakukan di Hotel Incheon Paradise.

5. MBC Drama Awards

Stasiun televisi Munhwa Broadcasting Corporation (MBC) juga memiliki acara penghargaan tahunan, yaitu MBC Drama Awards. Acara tersebut tayang perdana pada 1982. Sama dengan SBS, MBC Drama Awards biasanya akan ditayangkan pada Desember di setiap tahunnya. Pemenang dari setiap kategori yang ada ditentukan oleh suara penonton. 

Pilihan Editor: Park Eun Bin Raih Baeksang Arts Awards 2023, Ini Sejarah Penghargaan Hiburan Korea Selatan

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Daftar Keluarga Jokowi yang Terima Penghargaan dari Pemerintah: Iriana, Anwar Usman, dan Bobby Nasution

9 jam lalu

Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian menyerahkan penghargaan Satyalencana kepada Wali Kota Medan Bobby Nasution dalam acara Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII  tahun 2024 di Surabaya, Jawa Timur Kamis 25 April 2024. Humas Pemkot Surabaya
Daftar Keluarga Jokowi yang Terima Penghargaan dari Pemerintah: Iriana, Anwar Usman, dan Bobby Nasution

Sejumlah keluarga Presiden Joko Widodo atau Jokowi mendapat penghargaan dari pemerintah: Iriana, Bobby Nasution, dan Anwar Usman.


Dipenjara Israel 20 Tahun, Penulis Palestina Menangkan Hadiah Arab Bergengsi

11 jam lalu

Penulis Palestina Basim Khandaqji. Foto : X
Dipenjara Israel 20 Tahun, Penulis Palestina Menangkan Hadiah Arab Bergengsi

Penulis Palestina Basim Khandaqji, yang dipenjara 20 tahun lalu di Israel, memenangkan hadiah bergengsi fiksi Arab pada Ahad


Banyuwangi Terima Penghargaan Tertinggi dari Jokowi

12 jam lalu

Banyuwangi Terima Penghargaan Tertinggi dari Jokowi

Atas pencapaian hasil Evaluasi Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (EPPD) 2022, dan mendapatkan nilai terbaik nasional dengan status kinerja tertinggi.


Tak Sabar Queen of Tears Episode Terakhir, Netizen Ajak Nobar di Berbagai Kota

1 hari lalu

Fashion Kim Ji Won dalam serial drama Queen of Tears/Foto: Instagram/Queenoftears
Tak Sabar Queen of Tears Episode Terakhir, Netizen Ajak Nobar di Berbagai Kota

Nonton bareng tidak hanya untuk pencinta bola. Netizen pun menyiapkan kegiatan nobar untuk nikmati episode terakhir Queen of Tears.


Dua Produser Program Televisi Korea Selatan yang Dibintangi Hyoyeon SNSD dan Dita Karang Dideportasi Imigrasi Bali

1 hari lalu

Hyoyeon SNSD. Foto: Instagram/@hyoyeon_x_x
Dua Produser Program Televisi Korea Selatan yang Dibintangi Hyoyeon SNSD dan Dita Karang Dideportasi Imigrasi Bali

Setelah diperiksa Imigrasi, 15 kru dan artis Korea Selatan, termasuk Hyoyeon SNSD dan Dita Karang sudah kembali ke Korsel pada Jumat lalu.


Serial Crash akan Tayang di Disney+ Hotstar

1 hari lalu

Poster drama Korea
Serial Crash akan Tayang di Disney+ Hotstar

Serial kriminal Crash akan tayang perdana di Disney+ Hotstar pada 13 Mei 2024


IOM Dapat Penghargaan Hasan Wirajuda Pelindungan WNI

2 hari lalu

Foto bersama para penerima penghargaan HWPA dengan Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi dan Mantan Menteri Luar Negeri RI Hassan Wirajuda - Jakarta, 26 April 2024. Sumber: Muhammad Aldi Rahman /UNIC Jakarta
IOM Dapat Penghargaan Hasan Wirajuda Pelindungan WNI

IOM merupakan organisasi internasional pertama yang menerima Penghargaan Hasan Wirajuda Pelindungan WNI


Rekomendasi 7 Drama Korea Bertema Polisi dan Detektif

2 hari lalu

Drama Korea Signal. (Asian Wiki)
Rekomendasi 7 Drama Korea Bertema Polisi dan Detektif

Dari misteri yang membingungkan hingga aksi yang mendebarkan, drama Korea tema polisi dan detektif ini patut Anda tonton.


Seo Ye Ji Buka Akun Instagram, Penggemar Tidak Sabar Melihat Aktingnya Lagi

2 hari lalu

Seo Ye Ji. Instagram.com/@yeyeji_seo
Seo Ye Ji Buka Akun Instagram, Penggemar Tidak Sabar Melihat Aktingnya Lagi

Ada tiga foto yang dibagikan Seo Ye Ji dalam akun Instagram barunya


Youtuber Jang Hansol dan Food Vlogger Om Kim Senang Indonesia Kalahkan Korea Selatan

3 hari lalu

Youtuber, Jang Hansol. Foto: Instagram.
Youtuber Jang Hansol dan Food Vlogger Om Kim Senang Indonesia Kalahkan Korea Selatan

Jang Hansol menyebut kekalahan Korea Selatan dari Timnas U-23 bisa menjadi pembelajaran berharga bagi sepak bola di negaranya.