Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Lukman Sardi Akui Sulit Jadi Suami Imelda Therinne di Teluh Darah

Reporter

Editor

Marvela

image-gnews
Lukman Sardi dan Imelda Therinne dalam serial Teluh Darah. Dok. Disney+ Hotstar
Lukman Sardi dan Imelda Therinne dalam serial Teluh Darah. Dok. Disney+ Hotstar
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Lukman Sardi dan Imelda Therinne kembali dipertemukan sebagai pasangan suami istri dalam serial Teluh Darah. Lukman Sardi mengakui hal tersulit dan menantang selama mengerjakan serial tersebut adalah mendalami karakter sebagai suami Imelda Therinne.

"Yang paling sulit (adalah) membiasakan diri jadi suaminya Imel, karena itu memang sangat menantang apalagi sebagai Astuti (Imelda Therinne), ya," kata Lukman Sardi dalam konferensi pers di kawasan Jakarta Pusar, Selasa, 21 Februari 2023.

Lukman Sardi Sangat Keren di Mata Imelda Therinne

Sebelum Teluh Darah, Lukman Sardi dan Imelda Therinne sudah pernah terlibat dalam proyek yang sama. Begitu mendapat tawaran membintangi Teluh Darah, hal yang pertama ditanya oleh Imelda Therinee adalah siapa lawan mainnya. Ketika diberitahu akan dipasangkan dengan Lukman Sardi, tanpa pikir panjang Imelda Therinne langsung menerimanya.

Imelda Therinne mengatakan kalau Lukman Sardi adalah salah satu aktor yang dikaguminya dan selalu memberikan pengalaman baru. "Aku selalu menemukan sesuatu yang baru ketika dipasangin (dengan Lukman Sardi), bisa eksplor banyak hal karena dia memang aktor yang sangat keren menurut aku," kata Imelda Therinne.

Karakter Lukman Sardi dan Imelda Therinne

Lukman Sardi dan Imelda Therinne berperan sebagai Ahmad dan Astuti. Mereka memiliki dua anak yaitu, Wulan yang diperankan oleh Mikha Tambayong dan Wisnu yang diperankan oleh Justin Adiwinata.

"Pak Ahmad businessman yang sukses, berhasil mempunyai dua orang anak, dia sangat family man," kata Lukman Sardi mengenai sedikit karakternya. Namun di balik itu, Ahmad juga memiliki sisi misteri yang akan terungkap dalam serial ini. Lukman Sardi mengungkapkan tiga kata yang menggambarkan karakter Ahmad adalah fun, care, dan dark.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sementara istrinya, Astuti berasal dari Banyuwangi yang menikah kemudian membangun keluarga bahagia dan sejahtera. "Tipikal ibu-ibu yang lembut, pengan punya keluarga idaman, disayang suami dan anak-anak," kata Imelda Therinee. Ketika ditanya mengenai tiga kata yang menggambarkan karakter Astuti, Imelda Therinee menyebut halusinasi, rapuh, dan tulalit.

Teluh Darah karya sutradara Kimo Stamboel, mengikuti kisah Wulan (Mikha Tambayong) dan Esa (Deva Mahenra), dua orang modern dari keluarga berbeda yang bertekad kuat mencari pelaku di balik serangan ilmu hitam untuk meminta pertanggungjawaban atas kejadian-kejadian mistis yang menimpa keluarga mereka. Teluh Darah tayang mulai Sabtu, 25 Februari 2023 di Disney+ Hotstar. Total ada 10 episode yang akan tayang setiap Sabtu.

Pilihan Editor: Mikha Tambayong dan Deva Mahenra Petik Pelajaran Berharga dari Teluh Darah

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

18 hari lalu

Glenn Fredly The Movie. Dok. Poplicist Publicist
Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

Film drama biopik Glenn Fredly The Movie mulai tayang di seluruh bioskop Indonesia pada Kamis, 25 April 2024


Garap Film Glenn Fredly The Movie, Lukman Sardi: Ini Project Tuhan

19 hari lalu

Sutradara Lukman Sardi memberikan keterangan saat konferensi pers film Glenn Freddy the Movie di Epicentrum, Kuningan, Jakarta, Rabu, 24 April 2024. Film yang disutradai oleh Lukman Sardi dan dibintangi oleh sejumlah aktor seperti Marthino Lio, Zulfa Maharani, Ruth Sahanaya, hingga Alyssa Abidin menceritakan kisah Glenn di masa hidupnya. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Garap Film Glenn Fredly The Movie, Lukman Sardi: Ini Project Tuhan

Lukman Sardi menceritakan perjalanannya menjadi sutradar Glenn Fredly The Movie


Cuplikan Glenn Fredly the Movie Diluncurkan, Simak Serba-serbi Film Biopik Ini

47 hari lalu

Marthino Lio memerankan Glenn Fredly dalam film Glenn Fredly The Movie. Dok. DAMN! I Love Indonesia Pictures/Adhya Pictures
Cuplikan Glenn Fredly the Movie Diluncurkan, Simak Serba-serbi Film Biopik Ini

Trailer dan poster film biopik Glenn Fredly telah dirilis pada Senin, 25 Maret 2024


Film Glenn Fredly The Movie Tayang 25 April 2024, Kenang Maestro Musik Indonesia

49 hari lalu

Glenn Fredly The Movie. Dok. Poplicist Publicist
Film Glenn Fredly The Movie Tayang 25 April 2024, Kenang Maestro Musik Indonesia

Glenn Fredly The Movie adalah persembahan istimewa bagi para penggemar dan seluruh masyarakat Indonesia.


Jadi Pastor Eksorsis di Film Kuasa Gelap, Lukman Sardi Belajar Banyak Pengusiran Setan

11 Februari 2024

Lukman Sardi, Astrid Tiar, Freya JKT48, dan sutradara Bobby Prasetyo dalam konferensi pers pengumuman pemain dan jelang syuting film Kuasa Gelap di wilayah Jakarta Selatan pada Senin, 5 Februari 2024. Dok. Istimewa.
Jadi Pastor Eksorsis di Film Kuasa Gelap, Lukman Sardi Belajar Banyak Pengusiran Setan

Lukman Sardi mengungkapkan, sebelum syuting film Kuasa Gelap, dia jadi mengetahui banyak hal seputar dunia pengusiran setan atau eksorsis.


Foto Perdana Glenn Fredly The Movie Hadir dengan Nuansa Bahagia dan Sendu

10 Januari 2024

Marthino Lio memerankan Glenn Fredly dalam film Glenn Fredly The Movie. Dok. DAMN! I Love Indonesia Pictures/Adhya Pictures
Foto Perdana Glenn Fredly The Movie Hadir dengan Nuansa Bahagia dan Sendu

Penampilan perdana Marthino Lio sebagai Glenn Fredly dalam film Glenn Fredly The Movie yang akan tayang di bioskop tahun ini.


Tahun Terakhir Reza Rahadian sebagai Ketua Komite FFI, Apa Tugasnya Selama ini?

5 November 2023

Ketua Komite FFI 2021-2023 Reza Rahadian dalam konferensi pers menuju Malam Anugerah Festival Film Indonesia 2023 di Kemendikbudristek, Kamis, 2 November 2023. Foto: YouTube Festival Film Indonesia
Tahun Terakhir Reza Rahadian sebagai Ketua Komite FFI, Apa Tugasnya Selama ini?

Menjelang FFI 2023 sekaligus menandakan akhir jabatan Ketua Komite FFI Reza Rahadian. Ia telah 3 tahun menjabat posisi itu.


Aktor yang Pernah Berperan Pahlawan, Ario Bayu sebagai Sukarno, Roy Marten Berlakon Siapa?

1 November 2023

Film Soekarno. Foto: Netflix
Aktor yang Pernah Berperan Pahlawan, Ario Bayu sebagai Sukarno, Roy Marten Berlakon Siapa?

Berikut sederet aktor yang pernah mainkan peran sosok pahlawan, Ario Bayu sebagai Sukarno, Dian Sastro menjadi RA Kartini, Roy Marten berlakon siapa?


Rekomendasi 5 Film yang Diangkat dari Kisah Nyata di Indonesia

20 Oktober 2023

Pemeran film Dibalik 98 bersama sutradara Lukman Sardi dalam konfrensi pers Dibalik 98 di Djakarta Theater XXI, 07 Januari 2015. TEMPO/Nurdiansah
Rekomendasi 5 Film yang Diangkat dari Kisah Nyata di Indonesia

Selain Tragedi Bintaro, ini peristiwa Indonesia lainnya yang diadaptasi menjadi film sebagai kisah nyata (true story).


3 Alasan Daniel Mananta Pilih Lukman Sardi Jadi Sutradara Glenn Fredly The Movie

21 September 2023

Daniel Mananta selaku produser dari DAMN! I Love Indonesia Pictures dan Lukman Sardi sebagai sutradara di film Glenn Fredly The Movie, Rabu 20 September 2023 di dia.lo.gue Kemang, Jakarta Selatan. TEMPO/Intan Setiawanty.
3 Alasan Daniel Mananta Pilih Lukman Sardi Jadi Sutradara Glenn Fredly The Movie

3 alasan ini membuat Daniel Mananta memilih Lukman Sardi untuk menyutradarai film biopik yang menceritakan kehidupan Glenn Fredly.