Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Black Adam Raup Rp 2,1 Triliun pada Pekan Pertama Penayangan di Seluruh Dunia

Reporter

Editor

Marvela

image-gnews
Aktor Dwayne Johnson muncul dalam kostum selama panel untuk mempromosikan film superhero DC Comics Black Adam di Comic-Con International di San Diego, California, AS, 23 Juli 2022. REUTERS/Bing Guan
Aktor Dwayne Johnson muncul dalam kostum selama panel untuk mempromosikan film superhero DC Comics Black Adam di Comic-Con International di San Diego, California, AS, 23 Juli 2022. REUTERS/Bing Guan
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Film Black Adam berhasil mengumpulkan total 140 juta dolar AS setara dengan Rp 2,1 triliun di akhir pekan perdananya. Film yang dibintangi Dwayne Johnson itu mendapat 73 juta dolar atau Rp 1,1 triliun di 76 pasar internasional, menurut laporan Deadline, Senin, 24 Oktober 2022. Sedangkan wilayah domestik mengumpulkan 67 juta dolar atau Rp 1 triliun.

Black Adam juga berada di urutan pertama di sebagian besar pasar internasional. Pembukaan film ini juga dinilai lebih tinggi 27 persen di atas Shazam!.

Terlepas dari kritikan yang diperoleh Black Adam, film ini justru banyak ditonton oleh keluarga. Misalnya, di Australia mengalami lonjakan 90 persen dari Jumat hingga Sabtu, Korea naik 98 persen dan Prancis naik 67 persen. Penonton juga telah memberikan nilai 90 persen di Rotten Tomatoes, yang merupakan terbaik untuk film DC dalam satu dekade.

Film ini juga tampil sangat baik di pasar di mana DC unggul, termasuk Asia Latin dan sebagian Asia Tenggara. Di IMAX, Black Adam menghasilkan 10,8 juta dolar atau Rp 168 miliar secara global, termasuk 4,5 juta dolar atau Rp 70,1 miliar dari 343 layar luar negeri.

Dwayne Johnson atau The Rock berperan sebagai Black Adam.. Dok. Warner Bros.

Menurut Dwayne Johnson mengatakan film Black Adam adalah proyek penuh tantangan baginya. Bukan hanya karena ini merupakan film pahlawan super pertamanya, tetapi karena film ini menghadirkan karakter-karakter DC Comic yang belum pernah diadaptasi ke layar lebar.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Black Adam bukan sekuel, bukan IP yang sudah ada dan familiar bagi semua orang, semua karakter ini dihidupkan untuk pertama kalinya dalam sejarah sinema," kata Johnson dalam konferensi pers global daring, Jumat, 7 Oktober 2022 waktu setempat, dikutip Antara.

Film Black Adam akan memperkenalkan kelompok pahlawan super Justice Society of America yang dalam sejarahnya bahkan lebih dulu muncul dibandingkan Justice League. Justice Society of America mencakup karakter Hawkman (Aldis Hodge), Atom Smasher (Noah Centineo), Cyclone (Quintessa Swindell), dan Dr. Fate (Pierce Brosnan).

Black Adam dari DC Comics mengisahkan tentang mantan budak yang diberikan kekuatan dewa dan terbangun 5000 tahun kemudian di masa modern. Black Adam disutradarai oleh Jaume Collet-Serra dan mulai tayang secara global pada Rabu, 19 Oktober 2022.

Baca juga: Tantangan Dwayne Johnson Bintangi Black Adam

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Logo DC yang Baru Mengadopsi Desain Lawas

52 hari lalu

DC Comics/Spotify
Logo DC yang Baru Mengadopsi Desain Lawas

Perusahaan hiburan DC mengadopsi desain klasik yang dikenal dengan sebutan DC bullet untuk logo baru


Karakter DC Comics Versi Anime, Suicide Squad Isekai Hadir dengan 13 Episode

29 Juni 2024

Serial Suicide Squad Isekai. Dok. Vidio
Karakter DC Comics Versi Anime, Suicide Squad Isekai Hadir dengan 13 Episode

Anime Suicide Squad Isekai mengisahkan tentang kelompok kriminal dari jagat DC Comics yang akan ditugaskan dalam sebuah misi.


Mengenal DC Comics, Penerbit Komik yang Tarik Sampul Tersebab Tuduhan Penggunaan AI

26 Juni 2024

Sebuah ilustrasi menunjukkan Superman, alias Jon Kent. DC Comics
Mengenal DC Comics, Penerbit Komik yang Tarik Sampul Tersebab Tuduhan Penggunaan AI

DC Comics terus menjadi kekuatan besar dalam industri buku komik


Mengenal Pemeran Moana Live-action Catherine Laga'aia

14 Juni 2024

Catherine Laga'aia berperan sebagai Moana dalam film live-action Moana. Instagram.com/@disneystudios
Mengenal Pemeran Moana Live-action Catherine Laga'aia

Catherine Laga'aia terpilih sebagai pemeran utama film live-action Moana


Catherine Laga'aia Jadi Pemeran Moana, Bangga Bawa Nama Kepulauan Pasifik

13 Juni 2024

Catherine Laga'aia berperan sebagai Moana dalam film live-action Moana. Instagram.com/@disneystudios
Catherine Laga'aia Jadi Pemeran Moana, Bangga Bawa Nama Kepulauan Pasifik

Catherine Laga'aia memerankan Moana versi live-action yang akan dirilis pada tahun 2026


Serba-serbi Moana 2, Cuplikan hingga Cerita Petualangan

5 Juni 2024

Poster film animasi
Serba-serbi Moana 2, Cuplikan hingga Cerita Petualangan

Setelah film animasi Moana tayang pada 2016. Sekuel film animasi ini dijadwalkan tayang pada 27 November 2024


Trailer Film Moana 2: Petualangan Epik Moana dan Maui di Laut Oceania

29 Mei 2024

Tangkapan layar trailer teaser Moana 2. Youtube.com/Walt Disney Animation Studios
Trailer Film Moana 2: Petualangan Epik Moana dan Maui di Laut Oceania

Film Moana 2 rencananya akan dirilis pada 27 November 2024


Dwayne Johnson Memperkenalkan Merek Perawatan Kulit Papatui

10 Maret 2024

Dwayne Johnson seringkali menjadi aktor dengan bayaran tertinggi versi Forbes. Penghasilannya dalam setahun mencapai sekitar USD 270 juta dengan sumber utama dari merek tequila miliknya, Teremana. Selain itu, dia juga mendapat penghasilan yang tinggi dari salah satu filmnya, Jungle Cruise dan Red Notice. Jumlah kekayaannya mencapai US$ 800 juta atau sekitar Rp 11,7 triliun. Foto: IMDB
Dwayne Johnson Memperkenalkan Merek Perawatan Kulit Papatui

Aktor Dwayne Johnson atau The Rock meluncurkan merek perawatan kulit bernama Papatui


Auli'i Cravalho dan Dwayne Johnson Kembali Jadi Pengisi Suara di Moana 2

28 Februari 2024

Pengisi suara Moana, Aulii Cravalho dan Maui, Dwayne Johnson atau The Rock dalam film Moana (2016). Foto: Instagram
Auli'i Cravalho dan Dwayne Johnson Kembali Jadi Pengisi Suara di Moana 2

Auli'i Cravalho dan Dwayne Johnson akan kembali mengisi suara karakter Moana dan Maui dalam film Moana 2.


Film Moana 2 akan Dirilis 27 November 2024

8 Februari 2024

Teaser Film Moana 2. (Tangkapan layar Youtube.com/Walt Disney Animation Studio)
Film Moana 2 akan Dirilis 27 November 2024

Film Moana 2 akan membawa penonton dalam perjalanan baru yang luas bersama Moana, Maui, dan kru yang baru