Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Dibully Usai Remehkan Formula E, Ernest Prakasa Hapus Komentar

Reporter

image-gnews
Ernest Prakasa saat rilis film Gara Gara Warisan, Jakarta, Kamis, 24 Maret 2022. Film ini mengangkat kisah tiga saudara yang merebutkan sebuah guest house, yang dikemas dengan drama komedi TEMPO/ Febri Angga Palguna
Ernest Prakasa saat rilis film Gara Gara Warisan, Jakarta, Kamis, 24 Maret 2022. Film ini mengangkat kisah tiga saudara yang merebutkan sebuah guest house, yang dikemas dengan drama komedi TEMPO/ Febri Angga Palguna
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Komika dan sutradara, Ernest Prakasa menghapus komentarnya yang dinilai meremehkan lomba balap mobil Formula E. Ia menghapusnya setelah mendapatkan perundungan lantaran meremehkan kualitas Formula E dan emotikon yang ditulisnya menyulut kejengkelan netizen.

Bermula dari cuitan penggiat media sosial, Ezki Suyanto yang meledek lomba balap yang diinisiasi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan itu tidak mendapatkan iklan. "Marketing Formula E gak dapat iklan pasti gak pernah jadi panitia 17 Agustus atau pensi atau halal bihalal teman-teman SD," cuit Ezki di akun Twitternya, Ahad, 5 Juni 2022. 

Cuitan ini dikomentari Ernest dengan kalimat merendahkan. "Wajarlah brand ga mau keluar duit. Jangan samain ama Moto GP yang memang event bergengsi. Formula E siapa yang ngikutin coba selain panitia," balasnya dengan memberikan emotikon muntah. Ia menulis MotoGP dengan memberikan spasi. 

Komentar dan emotikon Ernest inilah yang memicu kekesalan netizen dan para penggemar lomba balap mobil listrik itu. "Bro @ernestprakasa kenapa twitnya dihapus?" cuit Reiz Patters, politikus dari Partai Demokrat. 

Sutradara Teka-Teki Tika ini pun lagsung menuai kecaman netizen. "Kebencian itu penyakit dengki. Selain menyiksa diri, juga membodohkan diri. Isu bumi bebas emisi pertaruhkan masa depan anak cucu kita untuk rentang waktu yang lama. Bukan cuma pikirkan 2024 (jegal capres yang dibenci). Ini kan bodoh," cuit @Albert***.

Ketua MPR RI sekaligus Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo turut mendampingi Presiden Joko Widodo melakukan Grid Walk dan membuka Jakarta e-Prix 2022 (Formula E),

"Kalau salah ya salah aja. Akui. Gak perlu adi ngelebar ke mana-mana. Butuh nyali besar. Lu mau berlindung di balik apa pun, ya tetap aja nuansa lu dukung yang mana kelihatan. Adil sejak dalam pikiran itu berat, Nest," cuit @aman***. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Saya bukan pendukung capres, golput dari dulu. Tapi saya ngikutin FE. Kalau kamu nggak ngert jangan samain semua orang kayak kamu. Terus perusahaan-perusahaan gede para sponsor internasional itu menurut lo mereka bego gitu? Lo yang ngerasa sudah tahu segala hal padahal lo itu komedian. You know nothing," tulis @liza***. 

Dalam berbagai kesempatan, Ernest menilai Formula E dimanfaatkan Anies Baswedan sebagai tiketnya bertarung di Pilpres mendatang. Sikapnya memang sejak awal berseberangan dengan pendukung Anies bahkan saat pemilihan Gubernur DKI Jakarta.

Ernest pun menanggapi perundungan itu. Alih-alih minta maaf secara tulus, suami Meira Anastasia itu malah seolah menantang netizen. 

"Buat para pendukung capres yang sudah mulai bergerak, mohon maaf ya kalau twit saya mengganggu kenyamanan. Semangat terus kerjanya kawan, rekrut pasukan yang banyak supaya bisa menyerap tenaga kerja," tulisnya.  Lantaran hujatan trus berdatangan, ia membuat sindiran lagi. "Kurang kasar, yok coba lagi yok. Masa udah digaji tapi males mikir," cuitnya. 

Baca juga: Produseri Gara-gara warisan, Ernest Prakasa: Penonton kangen Film Komedi

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kenapa Tak Bisa Duet Anies Baswedan -Ahok di Pilkada Jakarta? KPU Sebutkan Bunyi Pasal Larangannya

7 jam lalu

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bersama Mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahja Purnama (Ahok) dan Djarot Syaiful Hidayat mengobrol saat usai acara pelantikan anggota DPRD DKI Jakarta di Gedung DPRD DKI Jakarta, Senin, 26 Agustus 2019. TEMPO/Muhammad Hidayat
Kenapa Tak Bisa Duet Anies Baswedan -Ahok di Pilkada Jakarta? KPU Sebutkan Bunyi Pasal Larangannya

Kadivi Teknis Penyelenggaraan Pemilu KPU DKI Jakarta, Dody Wijaya sebut duet Anies Baswedan-Ahok pada Pilkada Jakarta 2024 tak akan terwujud.


Agak Laen Turun Layar, Apa Saja Pencapaian Film Ini?

7 jam lalu

Film Agak Laen akan tayang di beberapa bioskop Amerika Serikat mulai Jumat, 22 Maret 2024. Foto: Instagram/@pilem.agak.laen
Agak Laen Turun Layar, Apa Saja Pencapaian Film Ini?

Sejak tayang pada 1 Februari 2024, film horor komedi Agak Laen turun layar dari bioskop Indonesia


Cak Imin Siap Dukung Anies Baswedan Maju di Pilkada Jakarta 2024

9 jam lalu

Mantan paslon nomor urut 01 di pilpres 2024, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (tengah), usai halal bihalal dan pembubaran Timnas AMIN di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan pada Selasa, 30 April 2024. TEMPO/Amelia Rahima Sari
Cak Imin Siap Dukung Anies Baswedan Maju di Pilkada Jakarta 2024

Cak Imin menyatakan secara pribadi mendukung Anies Baswedan maju sebagai Calon Gubernur di Pilkada Jakarta


Prabowo Sesumbar Hanya Butuh 4 Tahun untuk Sejahterakan Indonesia, 5 Tahun Swasembada Pangan

1 hari lalu

Presiden terpilih Prabowo Subianto saat menghadiri rapat koordinasi nasional (rakornas) pilkada Partai Amanat Nasional (PAN) di Hotel JS Luwansa, Jakarta Selatan, Kamis, 9 Mei 2024. Dalam sambutannya, Prabowo memuji kesetiaan PAN atas dukungannya. Setidaknya PAN sudah mendukung Prabowo selama 15 tahun. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Prabowo Sesumbar Hanya Butuh 4 Tahun untuk Sejahterakan Indonesia, 5 Tahun Swasembada Pangan

Prabowo menyatakan bakal memberi makan untuk semua anak-anak Indonesia dari daerah mana pun.


Berkibar Hampir 100 Hari, Film Agak Laen Turun Tayang dengan Penonton 9,1 Juta Orang

2 hari lalu

Poster film Agak Laen. Dok. Imajinari
Berkibar Hampir 100 Hari, Film Agak Laen Turun Tayang dengan Penonton 9,1 Juta Orang

Dengan penonton mencapai 9,1 juta orang, Agak Laen mencatatkan diri sebagai film Indonesia terlaris sepanjang masa di belakang KKN di Desa Penari.


Mungkinkah Duet Ahok-Anies Terjadi di Pilgub DKI Jakarta?

3 hari lalu

Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok bertemu dengan Gubernur DKI terpilih Anies Baswedan di Balai Kota Jakarta, 20 April 2017. Humas Pemprov DKI
Mungkinkah Duet Ahok-Anies Terjadi di Pilgub DKI Jakarta?

Nama Ahok dan Anies disandingkan untuk maju di Pilgub DKI Jakarta. Mungkinkah duet Ahok-Anies bakal terjadi di Pilgub DKI?


Berita Terpopuler Nasional: Sri Mulyani Masuk Bursa Cagub DKI Jakarta hingga Kemungkinan Duet Anies dan Ahok

3 hari lalu

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bersama Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu, 27 Desember 2017. Tempo/Hendartyo Hanggi
Berita Terpopuler Nasional: Sri Mulyani Masuk Bursa Cagub DKI Jakarta hingga Kemungkinan Duet Anies dan Ahok

Berita soal Sri Mulyani masuk radar PDIP untuk menjadi calon gubernur DKI Jakarta masuk menjadi berita politik terpopuler di kanal Nasional.


Ragam Reaksi terhadap Deklarasi Ganjar Jadi Oposisi di Pemerintahan Prabowo-Gibran

4 hari lalu

Ganjar Pranowo memberikan keterangan pers usai acara halalbihalal dan pembubaran Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud di Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat pada Senin, 6 Mei 2024. TEMPO/Sultan Abdurrahman
Ragam Reaksi terhadap Deklarasi Ganjar Jadi Oposisi di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Pakar politik menilai deklarasi Ganjar yang akan jadi oposisi pemerintahan Prabowo-Gibran bisa saja mewakili sikap PDIP.


Sebelum Putuskan Maju, Anies Ingin Pastikan Pilkada Jakarta Bebas Intervensi

4 hari lalu

Mantan paslon nomor urut 01 di pilpres 2024, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (tengah), usai halal bihalal dan pembubaran Timnas AMIN di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan pada Selasa, 30 April 2024. TEMPO/Amelia Rahima Sari
Sebelum Putuskan Maju, Anies Ingin Pastikan Pilkada Jakarta Bebas Intervensi

Anies mengaku banyak mendapat aspirasi dari warga untuk mendorong kembali dirinya mencalonkan diri di Pilgub Jakarta 2024.


Soal Tawaran Jadi Menteri, Anies Baswedan: Wong Diundang Saja Tidak

4 hari lalu

Anies Baswedan meladeni warga yang mau berfoto bersama saat acara ulang tahun Anies yang ke-55 di Pendopo Anies Baswedan, Jakata Selatan, Selasa, 7 Mei 2024. [Tempo/Eka Yudha Saputra]
Soal Tawaran Jadi Menteri, Anies Baswedan: Wong Diundang Saja Tidak

Anies mengatakan belum ada rencana bertemu Prabowo. Masih konsentrasi menata langkah ke depan.