Jane Shalimar Meninggal, Sahabat: Orang Baik yang Selalu Senyum jika Berjumpa

Reporter

Jane Shalimar berfoto dengan baju kader Partai Demokrat. Ia meninggalkan putra semata wayang bernama Muhammad Zarno. Instagram
Jane Shalimar berfoto dengan baju kader Partai Demokrat. Ia meninggalkan putra semata wayang bernama Muhammad Zarno. Instagram

TEMPO.CO, Jakarta -

Jane Shalimar tak sakit lagi. Setelah berjuang berhari-hari kritis melawan Covid-19 yang diperparah penyakit asmanya, ibu satu anak ini berpulang pada Ahad, 4 Juli 2021 pukul 4.20 dalam usia 41 tahun di RS JMC Mampang, Jakarta Selatan. 

Sahabatnya di Partai Demokrat, Elisya Olive yang pertama mengabarkan berita duka itu. ""Telah berpulang ke Rahmatullah Jane Shalimar binti Dicky Sadikin, pada usia 41 tahun, pada hari Ahad, 04 Juli 2021 pukul 04.20 WIB," tulisnya. 

Kabar serupa disampaikan Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat, Jansen Sitindaon di akun Twitternya. "Pagi ini, 4 Juli 2021, Pukul 4.20 sahabat kami Jane Shalimar telah dipanggil Tuhan. Orang baik kamu Jane, selalu senyum kalau jumpa kami semua. Semoga jalanmu dilapangkan Jane," cuitnya.

Unggahan terakhir Jane pada 10 Juni lalu dihujani ungkapan duka cita dari para sahabat. Saat itu, Jane mengunggah kue ulang tahun bertuliskan, "Happy birthday Sayang." Di keterangannya, Jane menuliskan kalimat menggoda."Tag orangnya nggak nih. Canda tag." 

Kabar Jane meninggal diungkapkan oleh Elisya Olive, sahabat dan rekannya di Partai Demokrat. Elisya merupakan salah satu tokoh yang aktif memberi kabar dan mencari bantuan saat kondisi Jane Shalimar kritis. Instagram

Sahabatnya yang lain, Reza Pramadia, pengacara dan keturunan Sultan Cirebon, Reza Pramadia memberikan kesaksian bagaimana Jane pada kolom komentar unggahan terakhir itu. "Saya bersaksi beliau orang baik, selamat jalan sahabatku. Innalillahi wa inna ilaihi rojiun. Husnul khatimah. Aamin," tulisnya. 

Tak cukup menuliskan di kolom komentar, Reza juga membuat unggahan khusus di halaman Instagramnya. Ia mengunggah video saat Jane Shalimar turut mempromosikan pencalonannya sebagai orang nomor satu di Kota Cirebon. 

"Hai assalamu'alaikum, saya Jane Shalimar jangan lupa memberikan dukungan kepada Kang Reza sebagai wali kota tahun 2018. Harus harus harus. Pilih Kang Reza, ganteng pula, lho," ujarnya dengan tertawa renyah. 

Selama berhari-hari, Jane Shalimar berjuang melawan penyakitnya ini. Ia sempat tidak mendapatkan rumah sakit karena penuh. Saat kritis, dokter memutuskan melakukan sedasi, sengaja dibuat tidak sadarkan diri untuk membantunya mendapatkan obat. Ia meninggal tepat sehari setelah mantan ibu mertuanya, Rachmawati Soekarnoputri berpulang. Jane diketahui pernah menikah secara siri dengan Didi Mahardika, putri Rachmawati. 

Baca juga: Jane Shalimar Meninggal, Sahabatnya di Partai Demokrat: Kakak Tak Sakit Lagi








Covid-19 Baru Reda, Chili Temukan Kasus Pertama Flu Burung Pada Manusia

2 jam lalu

Ilustrasi flu burung. REUTERS/Dado Ruvic
Covid-19 Baru Reda, Chili Temukan Kasus Pertama Flu Burung Pada Manusia

Chili menemukan kasus infeksi flu burung pada manusia. Kondisi pasien stabil.


Tak Ada Edaran Khusus Prokes Covid-19 untuk Ramadan 2023, Muhadjir Effendi: Tetap Antisipasi

5 jam lalu

Sejumlah warga antre dengan menerapkan protokol kesehatan untuk mengambil makanan berbuka puasa gratis di Jalan Cempaka Putih Tengah, Jakarta, Jumat, 16 April 2021. Sekitar 400-600 paket takjil dibagikan secara gratis selama bulan Ramadan. ANTARA/M Risyal Hidayat
Tak Ada Edaran Khusus Prokes Covid-19 untuk Ramadan 2023, Muhadjir Effendi: Tetap Antisipasi

Muhadjir Effendi mengatakan tidak ada edaran khusus berkaitan dengan protokol kesehatan atau prokes Covid-19 selama puasa dan lebaran 2023.


BI Proyeksi Inflasi IHK Turun ke 3,5 Persen Setelah September

19 jam lalu

Perry Warjiyo, Gubernur Bank Indonesia saat menjadi pembicara kunci dalam diskusi bertajuk
BI Proyeksi Inflasi IHK Turun ke 3,5 Persen Setelah September

BI memproyeksikan inflasi Indeks Harga Konsumen (IHK) akan turun ke level di bawah 4 persen setelah bulan September.


Mengikuti Tren di Cina, Populasi Shanghai Turun setelah Lockdown Covid-19

1 hari lalu

Suasana sepi distrik Lujiazui di Shanghai, China, 19 Desember 2022. Lujiazui merupakan distrik keuangan yang biasanya ramai. REUTERS/Aly Song
Mengikuti Tren di Cina, Populasi Shanghai Turun setelah Lockdown Covid-19

Ibu kota komersial Cina, Shanghai, mengalami penurunan populasi pada 2022.


Ada Larangan Buka Bersama Saat Okupansi Hotel Terjun Bebas, 300 Anggota PHRI Sumsel Menjerit

3 hari lalu

Ilustrasi Buka Puasa. shutterstock.com
Ada Larangan Buka Bersama Saat Okupansi Hotel Terjun Bebas, 300 Anggota PHRI Sumsel Menjerit

Lebih dari 300 anggota Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Sumatera Selatan menjerit.


Cegah Kenaikan Kasus Covid-19, Dinkes DKI Jakarta Imbau Masyarakat Hindari Bukber

3 hari lalu

Petugas medis menunggu pengguna jasa layanan 'drive thru' tes antigen dan PCR Covid-19 harian di salah satu laboratorium di Setiabudi, Jakarta, Selasa, 3 Januari 2023. Pihak laboratorium tersebut mengaku permintaan layanan tes antigen maupun PCR Covid-19 terus menurun usai pemerintah mencabut PPKM dan menyatakan tes PCR dan antigen tidak lagi diwajibkan. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Cegah Kenaikan Kasus Covid-19, Dinkes DKI Jakarta Imbau Masyarakat Hindari Bukber

Tingkat keterisian tempat tidur rumah sakit bagi pasien Covid-19 atau bed occupancy rate (BOR) tetap berada di angka 6-7 persen.


Covid-19 di Wuhan Menyebar dari Anjing Rakun? Begini Dugaan Itu Muncul

5 hari lalu

Anjing rakun (Nyctereutes procyonoides. wikipedia.org
Covid-19 di Wuhan Menyebar dari Anjing Rakun? Begini Dugaan Itu Muncul

Debat asal usul Covid-19 bertambah panjang lagi. WHO minta CDC Cina kirim ulang data.


PPP Menilai Alasan Jokowi Tiadakan Buka Puasa Bersama Tidak Tepat

6 hari lalu

Wakil Sekretaris Jenderal PPP Achmad Baidowi (di tengah) usai konferensi pers terkait Mukernas IV PPP di kantor DPP PPP Diponegoro pada Rabu, 17 Juli 2019. TEMPO/Dewi Nurita
PPP Menilai Alasan Jokowi Tiadakan Buka Puasa Bersama Tidak Tepat

Politikus PPP Achmad Baidowi alias Awiek menanggapi keluarnya surat Sekretaris Kabinet ihwal arahan penyelenggaraan buka puasa bersama.


Bubur Sup Khas Kesultanan Deli Kembali Disajikan Setelah Tiga Tahun Tak Muncul saat Ramadan

6 hari lalu

Jamaah mengambil bubur sup khas Kesultanan Deli di halaman Mesjid Raya Al Mashun Medan, Kamis 23 Maret 2023. ANTARA/M Sahainy Nasution
Bubur Sup Khas Kesultanan Deli Kembali Disajikan Setelah Tiga Tahun Tak Muncul saat Ramadan

Mesjid Raya Al Mashun Medan kembali menyajikan bubur sup khas Kesultanan Deli pada Ramadan tahun ini setelah sempat ditiadakan karena Covid-19


Sederet Aturan Buka Puasa di Bus Transjakarta Selama Bulan Ramadan 1444 Hijriah

7 hari lalu

Warga saat menunggu bus di Halte Transjakarta Bundaran HI yang sedang dilakukan uji coba, Jakarta, Minggu, 9 Oktober 2022. TEMPO/M Taufan Rengganis
Sederet Aturan Buka Puasa di Bus Transjakarta Selama Bulan Ramadan 1444 Hijriah

PT Transjakarta memberlakukan aturan buka puasa di dalam bus dan halte selama bulan Ramadan 1444 Hijriah. Apa saja yang dilarang?